Pengembangan Model Pembelajaran E-learning

28

2.3.3 Pengembangan Model Pembelajaran E-learning

E-learning merupakan salah satu pemikiran dalam upaya mengintegrasikan proses pembelajaran dari pembelajaran tradisional, pembelajaran jarak jauh dan perpaduan berbagai model pembelajaran lainnya. Menurut Darmawan, 2014:10 pengembangan model pembelajaran yang berbasis e-learning dapat di bagi menjadi 3, yaitu: 1. Traditional learning Traditional learning merupakan suatu metode pembelajaran yang umum di lakukan dalam pembelajaran dimana proses pembelajaran yang cenderung banyak melibatkan guru, siswa, media, dan sumber belajar buku cetak serta dukungan sarana standar untuk proses pembelajaran. Darmawan, 2014:20 2. Distance learning Distance learning sering disebut sebagai model pembelajaran jarak jauh dimana penggnuna metode ini tidak perlu bertatap muka secara langsung dalam pembelajaran, melainkan antara guru dan siswa melakukan proses KBM di tempat masing-masing dengan melalui media internet. 3. Blended learning Model pembelajaran ini merupakan kombinasi berbagai model yang ditujukan guna mengoptimalkan proses pembelajaran baik jarak jauh, tradisional, bermedia bahkan berbasis komputer Darmawan, 2014:10. Hal ini sejalan dengan pemikiran Siemens, 2004 yang di Comment [n11]: Dermawan Deny.2014. Pengembangan E-learning. Bandung. PT Remaja Rosdakarya Offset Comment [n12]: Dermawan Deny.2014. Pengembangan E-learning. Bandung. PT Remaja Rosdakarya Offset Comment [n13]: Dermawan Deny.2014. Pengembangan E-learning. Bandung. PT Remaja Rosdakarya Offset 29 kutip oleh Darmawan bahwa blended learning merupakan suatu metode pembelajaran yang melibatkan kelas atau face to face dan pembelajaran secara online sebagai proses pembelajarannya. Penggunaan e-learning di SMK Bagimu Negeriku Semarang melibatkan kelas serta pembelajaran secara online sebagai proses pembelajarannya, sehingga dapat di ketahui bahwa penggunaan e-learning di SMK Bagimu Negeriku Semarang menggunakan sistem blended learning. Berbagai fungsi yang dimiliki oleh e-learning menyebabkan fleksibilitas pengembangannya untuk berbagai kepentingan terutama sebagai sumber belajar demi peningkatan kualitas pembelajaran. Menurut Haughey 1998 ada tiga kemungkinan dalam pengembangan sistem pembelajaran e-learning berbasis online, yaitu web course, web centric course, dan web enhanced course. 1. Web course Web course adalah penggunaan internet untuk keperluan pembelajaran, di mana seluruh bahan belajar, diskusi, konsultasi, penugasan, latihan dan ujian sepenuhnya disampaikan melalui internet. Siswa dan guru sepenuhnya terpisah, namun hubungan atau komunikasi antara peserta didik dengan pengajar bisa dilakukan setiap saat. Komunikasi lebih banyak dilakukan secara ansynchronous daripada secara synchronous. Bentuk web course ini tidak memerlukan adanya kegiatan tatap muka baik untuk keperluan pembelajaran maupun evaluasi dan ujian, karena semua proses belajar mengajar sepenuhnya dilakukan melalui penggunaan fasilitas internet seperti e-mail, chat rooms, bulletin board dan online conference. 30 Di samping itu sistem ini biasanya juga dilengkapi dengan berbagai sumber belajar digital, baik yang dikembangkan sendiri maupun dengan menggunakan berbagai sumber belajar dengan jalan membuat hubungan link ke berbagai sumber belajar yang sudah tersedia di internet, seperti database statistic berita dan informasi, e-book, perpustakaan elektronik dll. Bentuk pembelajaran model ini biasanya dipergunakan untuk keperluan pendidikan ajarak jauh distance educationlearning. Aplikasi bentuk ini antara lain virtual campusuniversity, ataupun lembaga pelatihan yang menyelenggarakan pelatihan-pelatihan yang bisa diikuti secara jarak jauh dan setelah lulus ujian akan diberikan sertifikat. 2. Web centric course Web centric course adalah penggunaan internet yang memadukan antara belajar jarak jauh dan tatap muka konvensional. Sebagian materi disampikan melalui internet, dan sebagian lagi melalui tatap muka. Fungsinya saling melengkapi. Dalam model ini pengajar bisa memberikan petunjuk pada siswa untuk mempelajari materi pelajaran melalui web yang telah dibuatnya. Siswa juga diberikan arahan untuk mencari sumber lain dari situs-situs yang relevan. Dalam tatap muka, peserta didik dan pengajar lebih banyak diskusi tentang temuan materi yang telah dipelajari melalui internet tersebut. 3. Web enhanced course Web enhanced course adalah pemanfaatan internet untuk menunjang peningkatan kualitas pembelajaran yang dilakukan di kelas. Fungsi internet 31 adalah untuk memberikan pengayaan dan komunikasi antara peserta didik dengan pengajar, sesama peserta didik, anggota kelompok, atau peserta didik dengan nara sumber lain. Oleh karena itu peran pengajar dalam hal ini dituntut untuk menguasai teknik mencari informasi di internet, membimbing mahasiswa mencari dan menemukan situs-situs yang relevan dengan bahan pembelajaran, menyajikan materi melalui web yang menarik dan diminati, melayani bimbingan dan komunikasi melalui internet, dan kecakapan lain yang diperlukan. Model Web Enhanced Course menjadikan internet sebagai penyedia sumber belajar yang dapat diakses secara online. Internet juga menjadi saran bagi peserta didik untuk meningkatkan komunikasi bagi semua warga sekolah. Model ini meningkatkan meningkatkan pengajaran di ruang kelas karena terdapat pengayaan materi, baik yang berasal dari kegiatan tatap muka di kelas, maupen yang ada di internet Darmawan, 2014: 8.

2.2.4 E-learning Sebagai Sumber Belajar