Penelitian Terdahulu LANDASAN TEORI

29 completion, dan code collapsing serta fitur lebih canggih seperti real-time syntax checking dan code introspection untuk menghasilkan petunjuk kode untuk membantu pengguna dalam menulis kode. Dreamweaver memiliki fitur browser yang terintegrasi untuk melihat halaman web yang dikembangkan di jendela pratinjau program sendiri agar konten memungkinkan untuk terbuka di web browser yang telah terinstall. Aplikasi ini menyediakan transfer dan fitur sinkronisasi, kemampuan untuk mencari dan mengganti baris teks atau kode untuk mencari kata atau kalimat biasa di seluruh situs, dan templating feature yang memungkinkan untuk berbagi satu sumber kode atau memperbarui tata letak di seluruh situs tanpa server side includes atau scripting. Behavior Panel juga memungkinkan penggunaan JavaScript dasar tanpa pengetahuan coding, dan integrasi dengan Adobe Spry Ajax framework menawarkan akses mudah ke konten yang dibuat secara dinamis dan interface Zuhri, 2013:14.

2.7 Penelitian Terdahulu

Penelitian Nataliel Dengen dan Dyna Marisa Kh. 2009 dengan judul Sistem Informasi Akademik Berbasis Web SMP Negeri 4 Samarinda. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem informasi akademik berbasis web yang dapat digunakan sebagai salah satu fasilitas di SMP Negeri 4 Samarinda untuk menunjang kecepatan dan ketepatan dalam penyajian informasi tentang perkembangan pendidikan siswa. Penelitian Arif Rachman, Rd. Erwin Gunadhi, dan Ate Susanto 2012 dengan judul Pembuatan Aplikasi Sistem Informasi Balai Produksi dan Pengujian 30 Roket Lapan Pameungpeuk Berbasis Web. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem informasi berbasis web yang digunakan untuk dijadikan media untuk membantu publikasi suatu informasi yang bermanfaat dan memberikan kemudahan kepada karyawan itu sendiri dalam pengolahan data. Penelitian Faisal Munadi 2013 dengan judul Sistem Informasi Pendataan Alumni Berbasis Web Pada Stmik U’budiyah Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem informasi pendataan berbasis web dengan tujuan mempermudah proses pendataan alumni pada STMIK U’Budiyah, menjadikan sarana dalam memberikan informasi alumni, mengaplikasikan ilmu yang di dapatkan selama menempuh pendidikan di STMIK U’budiyah. Penelitian Puspita Dwi Astuti 2013 dengan judul Sistem Informasi Penjualan Obat Pada Apotek Jati Farma Arjosari. Penelitian ini bertujuan untuk memudahkan proses pencatatan data obat, baik itu pembelian ataupun penjualan di Apotek Jati Farma Arjosari. Dari beberapa penelitian terdahulu di atas memiliki fokus tentang pembuatan Aplikasi Sistem Informasi sebagai media untuk membantu informasi secara tepat dan cepat serta pendataan secara aman dan efektif, sedangkan penelitian ini difokuskan pada pembuatan Aplikasi Sistem Informasi untuk bagian penilaian kesehatan koperasi pada Dinas Koperasi dan UMKM kota Semarang. 31

2.8 Kerangka Berpikir