Latar Belakang Tujuan Kuliah Kerja Media

commit to user x BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pesatnya perkembangan dunia bisnis pada saat ini mengharuskan setiap pelaku usaha untuk bersaing dengan sangat ketat. Kendati tidak hanya sekedar mencari klien saja, loyalitas dan image suatu perusahaan pun dipertaruhkan. Pencitraan kepada khalayak juga menjadi perhatian yang selalu dipantau perkembangannya setiap hari. Keinginan memberikan pelayanan yang terbaik untuk klien dan melihat wajah klien tersenyum dengan riang merupakan kepuasan tersendiri bagi suatu perusahaan. Tentunya semua itu tidak lepas dari peran pemasar yang selalu membawa nama dan image perusahaan kemanapun dan dimanapun sang pemasar pergi. Tidak dapat dipungkiri bahwa jika seorang pemasar berperilaku yang tidak menyenangkan kepada klien akan berakibat fatal bagi perusahaan. Dilihat dari berbagai segi, proses komunikasilah yang paling menentukan seorang pemasar dalam menentukan sikap dan membangun image kepada klien. Sehingga dasar dari komunikasi yang dipakai haruslah baik dan dapat diterima di lingkungan persaingan usaha. Dengan Semakin berkembangnya teknologi juga berpengaruh dengan proses komunikasi dan penerapan yang dipakai para pemasar. Dalam sebuah perusahaan terdiri dari beberapa departemen, salah satunya adalah divisi Account Executive yang mempunyai fungsi penting commit to user xi dalam keberhasilan suatu perusahaan untuk memasarkan perusahaan jasa periklanannya. Untuk itulah penulis melaksanakan Kuliah Kerja Media di PT. Warna Rekakreasi Nusantara guna mempraktekkan segala sesuatu yang telah dipelajari di bangku perkuliahan dan juga mencari tahu seperti apa lingkungan dunia kerja yang sebenarnya. Khusus untuk hal ini penulias mengangkat proses kerja Account Executive di dalam melayani pelanggannya.

B. Tujuan Kuliah Kerja Media

Dalam pelaksanaan Kulikah Kerja Media ini, penulis memilih bagian divisi Account Excecutive sebagai fokus dari kegiatan KKM karena penulis tertarik pada kegiatan yang dikerjakan bagian ini. Adapun tujuan utama dan tujuan khusus kuliah kerja media adalah sebagai berikut : a. Tujuan Umum Kuliah Kerja Media 1. Melihat secara langsung realita dunia kerja yang sedang berjalan dalam sebuah perusahaan. 2. Menambah pengetahuan mengenai proses pelaksanaan kerja dan mengetahui secara persis cara kerja divisi Account Executive di perusahaan periklanan. 3. Membantu mahasiswa dalam menerapkan ilmu yang didapat dalam bangku kuliah kedalam dunia kerja yang sesungguhnya. commit to user xii 4. Sebagai syarat untuk memperoleh gelar Ahli Madya di bidang periklanan. b. Tujuan Khusus Kuliah Kerja Media Mengetahui secara langsung dan mendalam tentang bagaimana cara kerja divisi Account Executive mulai dari proses negosiasi sampai order ke media.

C. Manfaat Kuliah Kerja Media