02. LAPORAN KEGIATAN LOMBA MAPSI XIV

LAPORAN KEGIATAN
MAPSI XIV Kecamatan Talun Tahun 2011
LEMBAR PENGESAHAN
Dalam rangka peningkatan mutu pendidikan dan pengembangan bakat seni siswa
SD untuk tahun pelajaran 2011/2012 di Kecamatan Talun Kabupaten Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah maka pada :
Hari dan Tanggal
Jam
Tempat

: Selasa, 18 Oktober 2011
: Pukul 07.30 s.d. selesai
: SD N 02 Talun

Telah diselenggarakan lomba MAPSI XIV yang diikuti oleh siswa-siswi perwakilan dari SD
Negeri yang ada di kecamatan Talun, sebagaimana tercantum dalam lampiran Daftar Hadir.
Materi yang dilombakan dalam MAPSI XIV 2011 adalah :
A.

Materi Lomba
1)

2)
3)
4)
5)
6)

B.

Lomba Akademik (mapel PAI, BTQ, dan Gebsa)
Lomba Seni Tilawatil Qur’an
Lomba Seni Khat dan Kaligrafi
Lomba Cipta Teks Pidato dan Lomba Khitabah
Lomba Seni Macapat Islami
Lomba Rebana

Juara Putra
Juara
Mapel
I
Andrian

II
Khoirul U.
III
A. Septiaji

Tilawah
A.N. Kholis
M. Mundakir
Irham Ab.

Kaligrafi
Feri AR.
Dian Tri I.
M. Saefudin

Tilawah
M. Resti A.
Maafita
Nismawati


Kaligrafi
Vivi KH.
Meliana L.
Vina Ifa D.

Khitobah
Iksan S.
M. Syaiful R.
Mughini Al.

Macapat
M. Devi A.
Sahirin
Ali Imron

Juara Putri
Juara
Mapel
I
Upik M.

II
Istiqomah
III
Nur Farida

Khitobah
Hasna Kh.
Silmi Mey A.
Syifa F.

Macapat
Safina R.
Sulistya
Khikmatu R.

Juara Rebana
Juara I (satu) Lomba Rebana : Grub Rebana SDN 01 Batursari
Demikian laporan kegiatan ini dibuat dan disahkan dengan penuh tanggung jawab
agar dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Talun , 18 Oktober 2011

Sekretaris

Ketua

Fatchullah, A.Ma
NIP 19611003 198304 1 002

Kudung Isnaini, S.Pd.I
NIP 19810606 201101 1 009

Mengetahui,
Kepala UPT Pendidikan Talun

Puji Winarsih, S.Pd

NIP 19591105 198012 2 012

I. Pendahuluan
Anak-anak sebagai generasi harapan bangsa, tidak lain merupakan amanah dari Allah
Yang Maha Rahîm. Generasi ini masih sangat peka terhadap berbagai pengaruh lingkungan

sekitarnya. Oleh sebab itu tidak salah apabila disebutkan bahwa masa kanak-kanak adalah masa
yang sangat menyenangkan dan merupakan masa yang sangat penting dalam perkembangan
kepribadian seorang insan. Pada masa inilah tertanam dan terbentuknya dasar pribadi yang
merupakan fondasi perkembangan kepribadian selanjutnya.
Saat pembentukan pribadi tersebut, perlu ditanamkan kepada anak-anak pendidikan
keagamaan dan juga pengalaman yang berkesan, yang membekas dalam jiwa mereka sebagai
bekal yang bermanfaat dalam pembentukan kepribadiannya kelak. Dan perlu dibiasakan pada
mereka untuk mempelajari agama sejak dini, sehingga timbul pada diri mereka bahwa ilmu
agama merupakan kebutuhan bagi setiap muslim. Selain itu penting ditanamkan kesadaran
beribadah sejak dini, karena hakikat penciptaan seluruh manusia dan jin adalah untuk mengabdi
(beribadah) kepada Allah. Sudah selayaknya seluruh aktivitas kita didasari niat ibadah.
Kesadaran inilah yang kelak akan melahirkan ethos kerja seorang muslim. Ethos kerja ini akan
melahirkan pribadi-pribadi yang senantiasa produkif, efektif dan efisien dan mukhlish dalam
bertindak. Pribadi-pribadi seperti inilah yang kita perlukan untuk membangkitkan kembali
kejayaan din kita Al-Islam.
Kepada merekalah kita memiliki tanggung jawab moral dalam masalah pelaksanaan
pendidikan, pembinaan, ketrampilan, dan pengalaman agar kelak mereka dapat lebih siap dalam
menghadapi tantangan zamannya. Dengan demikian, harapan akan munculnya generasi penerus
yang lebih baik akan tercapai.
Demikian juga dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan menjadi momen yang tepat

untuk memberikan motivasi kepada siswa-siswi berlomba-lomba dalam kebaikan, merenung,
memperdalam ilmu, dan membiasakan diri dengan sikap akhlakul karimah melalui kegiatan
Lomba MAPSI XIV yang diadakan pada tingkat kecamatan.
II. Tujuan
Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah sebagai berikut :
a. Memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk berkompetisi dengan peserta didik dari
sekolah lain melalui lomba MAPSI XIV tingkat kecamatan.
b. Melatih rasa percaya diri peserta didik untuk mengikuti lomba-lomba sejenis
c. Memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengeksplorasi kemampuan sesuai
dengan bakatnya masing-masing.
d. Mencari bibit-bibit unggul dalam bidang keagamaan.
III. Sasaran

Sasaran kegiatan ini adalah seluruh siswa-siswi Sekolah Dasar se kecamatan Talun yang
mempunyai kemampuan, berbakat dan berminat untuk menyalurkan kemampuan/bakatnya
melalui kegiatan Lomba MAPSI XIV tingkat kecamatan.
IV. Panitia
SUSUNAN PANITIA LOMBA MAPSI XIV
UPT PENDIDIKAN TALUN KAB. PEKALONGAN
TAHUN PELAJARAN 2011/2012


Pelindung

: Puji Winarsih, S.Pd (Kepala UPT Pendidikan Talun)

Penasihat

: 1. H. Tjahjo, S.Pd.I (Pengawas PAI Kec. Talun)
2. H. Taufiq Aji Sanubari, S.Pd (Pengawas TK/SD)
3. Slamet, A.Ma.Pd (Pengawas TK/SD)

Penanggungjawab

: 1. Fatchullah, A.Ma. (Ketua KKG PAI Kec. Talun)
2. Bambang Sigit S, S.Pd (Ketua Kegiatan Kesiswaan Kec. Talun)

Ketua

: Fatchullah, A.Ma


Sekretaris

: Kudung Isnaini, S.Pd.I

Bendahara

: Qodim, A.Ma

Seksi-seksi:


Seksi acara

: 1. Shobirin, A.Ma
2. Tarmudji M.W, A.Ma



Seksi Konsumsi


: 1. Hj. Sri Mulyati, A.Ma
2. Ika Fenny Yunianti, S.Pd.I



Seksi Humas

Pembantu Umum

: Imam Musobikhin, S.Pd.I
: Nur Fadhillah, S.Pd.I
Talun, Oktober 2011

Ketua

Fatchullah, A.Ma
NIP 19611003 198304 1 002

Sekretaris


Kudung Isnaini, S.Pd.I
NIP 19810606 201101 1 009

Mengetahui
Kepala UPT Pendidikan Talun

Ketua KKG PAI

Puji Winarsih, S.Pd
NIP 19591105 198012 2 012

Fatchullah, A.Ma
NIP 19611003 198304 1 002

V. Daftar Hadir dan Peserta Lomba Mapsi XIV (terlampir)
VI. Anggaran Biaya (terlampir)
VII. Cabang Lomba yang diselenggarakan

Cabang lomba yang diselenggarakan pada kegiatan Lomba MAPSI XIV tingkat kecamatan
Talun adalah sebagai berikut :
1. Lomba Akademik (Mapel PAI, BTQ dan GEBSA)
2. Lomba Cipta Teks Khitabah (LCTK) dan Lomba Seni Khitabah (LSK)

3. Lomba Khat dan Kaligrafi Al Qur’an
4. Lomba Seni Macapat Islami (LOSMI)
5. Lomba Seni Tilawatil Qur’an (LSTQ)
6. Lomba Seni Rebana
VIII. Tata Tertib Lomba


Peserta adalah perwakilan dari tiap SD di kecamatan Talun



Peserta terdiri dari 1 putra dan 1 putri



Peserta berbusana muslim/muslimah dan tidak menggunakan identitas sekolah



Peserta yang tidak muncul tanpa alas an sewaktu dipanggil untuk tampil sebanyak 3 kali
berturut-turut dengan interval 3 menit, dinyatakan mengundurkan diri.

1. Lomba Akademik (Mapel PAI, BTQ dan GEBSA)
 Peserta mendapatkan 100 butir soal yang wajib dikerjakan sampai batas waktu yang

ditentukan
 Peserta mempratekkan gerakan dan bacaan shalat

 Peserta yang tidak hadir pada saat pelaksanaan lomba, dinyatakan mengundurkan diri.
2. Lomba Cipta Teks Khitabah (LCTK) dan Lomba Seni Khitabah (LSK)
 Peserta menuliskan naskah teks pidato dengan memilih tema yang dilombakan pada

lembar folio, kemudian hasil karyanya tersebut di pidatokan
 Maksimal penampilan 5 menit.
3. Lomba Khat dan Kaligrafi Al Qur’an
 Peserta membawa perlengkapan alat tulis sendiri
 Penulisan seni khat menggunakan alat tulis berupa; spidol/balpoin bettinta hitam, pena
dengan tinta cina (tinta bak) dan diawali dengan tulisan basmalah.
 Pada lomba seni kaligrafi peserta dilarang membawa contoh tulisan kaligrafi atau sket
(blat) untuk membuat hiasan.
 Hasil karya seni menjadi milik panitia
4. Lomba Seni Macapat Islami (LOSMI)
 Peserta menampilkan 1 buah sekar wajib dan 1 buah sekar pilihan
 Peserta yang tidak muncul tanpa alasan sewaktu dipanggil untuk tampil sebanyak 3 kali
berturut-turut dengan interval 3 menit, dinyatakan mengundurkan diri.

5. Lomba Seni Tilawatil Qur’an (LSTQ)
 Peserta wajib melantunkan surah atau ayat al Qur’an sesuai ketentuan
 Peserta yang tidak melanjutkan lomba sebelum waktu berakhir, dinyatakan telah
mengikuti lomba.
6. Lomba Seni Rebana
 Peserta setiap kelompok (group) berjumlah 9-11 orang.
 Peserta menampilkan 1 buah lagu wajib dan 1 buah lagu pilihan
 Peserta bebas mengaransir lagu wajib dan lagu pilihan asal tidak menghilangkan
karakter lagu
 Peserta membawa perlengkapan alat music sendiri
 Lama penampilan maksimal 15 menit.
IX. Waktu Pelaksanaan
Kegiatan ini dilaksanakan selama satu hari, dilaksanakan pada :
Hari/tanggal
: Selasa, 18 Oktober 2011
Waktu
: 07.30 – 02.45 WIB
Tempat
: SD N 02 Talun Kecamatan Talun
X. Hasil Kegiatan

Untuk lebih memberikan semangat kepada para juara, dalam kejuaraan Lomba MAPSI
XIV tingkat kecamatan Talun kali ini setiap juara lomba diberikan piagam penghargaan, yaitu
mulai dari juara 1 (satu) sampai dengan juara 3 (tiga).
Untuk masing-masing juara 1 (satu) pada setiap perlombaan selain diberikan piagam
penghargaan juga diberikan tropi/piala penghargaan. (juara lomba terlampir)
XI. Saran
Peserta didik yang akan mengikuti lomba-lomba hendaknya dipersiapkan lebih matang
lagi, selain itu perlu diasah lebih tajam lagi tingkat kepercayaan diri peserta didik.
XII. Penutup
Demikianlah laporan kegiatan lomba MAPSI XIV tingkat kecamatan talun tahun
pelajaran 2011/2012 ini dibuat untuk menjadi pedoman maupun referensi dalam melaksanakan
kegiatan serupa.