Pengaruh Earnings per Share (EPS), Return On Investment (ROI), Price to Book Value (PBV) dan Price Earnings Ratio (PER) Terhadap Harga Saham: Studi Empiris Perusahaan Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2012.

ISSN 2085-8698

November 2014
Volume 6 Nomor 2 November 2014
Analisis Kredit Macet pada BPR di Indonesia: Pendekatan Sobel Test dan Bootstraping
Irman Firmansyah

JURNAL AKUNTANSI

Pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) Terhadap Agresivitas Pajak Perusahaan
Asti Mariana & Verani Carolina
Pengaruh Earnings per Share (EPS), Return On Investment (ROI), Price to Book Value
(PBV) dan Price Earnings Ratio (PER) Terhadap Harga Saham: Studi Empiris
Perusahaan Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia
Periode 2010-2012
Gabriella Yulianto Aksama & Lauw Tjun Tjun
Pengaruh Implementasi Total Quality Management Terhadap Kinerja Bank Umum
dengan Budaya Organisasi dan Sistem Penghargaan sebagai Variabel Moderasi
Aurora Angela
Analisis Hubungan Biaya Kualitas dan Profitabilitas Perusahaan: Studi Empiris pada
Perusahaan Otomotif dan Komponen yang Terdaftar di BEI

Rensa Bunga & Barnabas T. Silaban
Analisis Perbandingan Tingkat Kesehatan Bank Pemerintah dengan Bank Umum Swasta
Nasional Devisa Berdasarkan Risk, Governance, Earnings, dan Capital
Rizka Afina Pambudi & Brady Rikumahu

Vol.6 No. 2
9 772085 869896

Analisis Biaya Relevan dalam Mengambil Keputusan Menerima atau Menolak Pesanan
Khusus
Rizki Agung Perdana & Sinta Setiana
Pengaruh Perputaran Persediaan (Inventory Turnover) dan Perputaran Piutang
(Receivables Turnover) Terhadap Gross Profit Margin Perusahaan: Studi Empiris pada
Industri Konsumsi yang Listing di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2013
Cathelia Christianty Gunawan & Lauw Tjun Tjun

Jurnal Akuntansi

Vol. 6


No. 2

Hlm: 114-224

Bandung, November 2014

ISSN 2085-8698

ISSN 2085-8698

Volume 6 Nomor 2 November 2014
Pelindung
Rektor Universitas Kristen Maranatha
Penasehat
Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Maranatha
Pimpinan Redaksi
Hanny
Ketua Dewan Penyunting
Lauw Tjun Tjun
Mitra Bestari

Prof. Dr. Hj. Ria Ratna Ariawati, S.E., M.S., Ak.
Dr. Nur Hidayat, S.E., M.E., Ak., BKP.
Dr. Timotius, Ak.
Elsje Kosasih, M.Sc., Ak.
Penyunting Ahli
Mathius Tandiontong
Trimanto Setyo Wardoyo
Ita Salsalina Lingga
Elyzabet Indrawati Marpaung
Robertha Titik Dyah Ratna
Christine Dwi K. Susilawati

Penyunting Pelaksana
Meythi
Lidya Agustina
Rapina
Meyliana
Santy Setiawan
Yenny Carolina
Yunita Christy

Nunik Lestari Dewi

Editor / Perapih
Sinta Setiana
Tata Usaha
Erny Yuswandini
Penerbit: Maranatha University Press
Sekretariat Jurnal Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Maranatha
Jl. Prof. Drg. Suria Sumantri, MPH. No. 65 Bandung 40164
Telepon (022) 2012186 ext: 502, (022) 2017625; Fax. (022) 2017625
Jurnal Akuntansi diterbitkan 2 kali dalam 1 tahun pada Bulan Mei dan November

Pengaruh Earnings per Share (EPS), Return On
Investment (ROI), Price to Book Value (PBV) dan
Price Earnings Ratio (PER) Terhadap Harga Saham:
Studi Empiris Perusahaan Sektor Makanan dan
Minuman yang Terdaftar
di Bursa Efek Indonesia
Periode 2010-2012

Gabriella Yulianto Aksama
Lauw Tjun Tjun
Fakultas Ekonomi Jurusan Akuntansi-Univ.Kristen Maranatha
(Jl. Prof. Drg. Suria Sumantri No. 65, Bandung)

Abstract
The purpose of this research was to analyze the effect of the financial performance of
the stock price of the company in sector food and beverages. For the period 2010-2012.
The variables used in this study is the Earning Per Share (EPS), Return On Investment
(ROI), Price to Book Value (PBV) dan Price Earning Ratio (PER) as the independent
variable and the stock price as the dependent variable. The research method used in
this study is a quantitative method, the classical assumption test, as well as the
statistical analysis of multiple linear regression analysis. The sampling method used
was purposive sampling. The results achieved show that the financial ratio consisting of
the ratio ofEPS, ROI, PBV and PER simultaneously affect the stock price of company in
sector food and beverages. Financial ratios partially affect the stock price is the ratio of
EPS, PBV and PER and ROI has no effect partially on stock prices.
Keywords :

Earnings Per Share, Return On Investment, Price to Book Value, Price

Earnings Ratio, and Stock Price.

Pendahuluan
Harga saham suatu perusahaan mencerminkan nilai dari suatu perusahaan, yaitu jika
nilai perusahaan tinggi maka harga saham perusahaanpun tinggi. Begitu pula
sebaliknya, jika nilai perusahaan rendah mencerminkan harga saham perusahaan
rendah. Nilai suatu saham dilihat sebagai petunjuk nilai perusahaan, dengan
mempertimbangkan, Earnings per Share (EPS), Return On Investment (ROI), Price to
Book Value (PBV) dan Price Earnings Ratio (PER).
Menurut Syamsuddin (2009:63), Return On Investment merupakan
pengukuran kemampuan perusahaan secara keseluruhan di dalam menghasilkan
keuntungan dengan jumlah keseluruhan aktiva yang tersedia di dalam perusahaan.
Semakin tinggi rasio ini, semakin baik keadaan suatu perusahaan.

Jurnal Akuntansi Vol.6 No.2 November 2014: 137 - 154

Menurut Tandelilin (2001:241) komponen penting pertama yang harus
diperhatikan dalam analisis perusahaan adalah laba per lembar saham. Informasi EPS
suatu perusahaan menunjukkan besarnya laba bersih perusahaan yang siap dibagikan
bagi semua pemegang saham perusahaan. Besarnya EPS suatu perusahaan bisa

diketahui dari informasi laporan keuangan perusahaan. Apabila EPS perusahaan tinggi,
akan semakin banyak investor yang mau membeli saham tersebut sehingga
menyebabkan harga saham akan tinggi. Makin tinggi nilai EPS akan menggembirakan
pemegang saham karena semakin besar laba yang akan disediakan untuk pemegang
saham.
Price Earnings Ratio (PER) menurut Halim (2003:23) Rasio ini sering
digunakan oleh analis saham untuk menilai harga saham. Pada dasarnya PER
memberikan indikasi tentang jangka waktu yang diperlukan untuk mengembalikan dana
pada tingkat harga saham dan keuntungan perusahaan pada suatu periode tertentu.
Menurut Samsul (2006:171-172) Price Book Value Ratio adalah suatu metode
estimasi harga saham yang menggunakan variabel nilai buku per saham (book value
per share) dan suatu rasio atau multiplier . Pada dasarnya, membeli saham berarti
membeli prospek perusahaan. Dalam metode ini prospek dinilai dari sudut pandang
nilai buku perusahaan (book value) dan tingkat risiko investasi yang dikehendaki.
Berbagai penelitian tentang hubungan antara faktor fundamental dengan harga
saham telah dilakukan oleh beberapa peneliti diantaranya adalah Denies Priatinah dan
Kusuma (2012) yang meneliti kinerja Terhadap Harga Saham Perusahaan
Pertambangan Yang Terdaftar di BEI hasil penelitiannya menyimpulkan bahwa Return
on Investment, Earnings per Share, dan Dividen per Share secara simultan berpengaruh
positif dan signifikan terhadap harga saham.

Berdasarkan latar belakang penelitian diatas, maka penulis tertarik untuk
melakukan penelitian di perusahaan manufaktur dengan judul: Pengaruh Earnings
per Share (EPS), Return On Investment (ROI), Price to Book Value (PBV) dan Price
Earnings Ratio (PER) Terhadap Harga Saham: Studi Empiris Emiten Sektor Makanan
dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2012.

Kerangka Teoritis
Penilaian Harga Saham
Menurut Halim (2003:2) salah satu tujuan investor melakukan analisis terhadap suatu
efek atau sekelompok efek adalah untuk mengidentifikasi efek yang salah harga
(mispriced), apakah harganya terlalu tinggi atau terlalu rendah. Terdapat dua
pendekatan atau analisis yang harus dilakukan investor dalam menganalisis suatu harga
efek khususnya saham, yaitu: pendekatan fundamental (mendasarkan pada
informasi-informasi yang diterbitkan oleh emiten yang dikaitkan denga faktor-faktor
fundamental seperti perekonomian makro, kondisi sektor industri, dan kinerja emiten)
dan analisis teknikal yang analisisnya mendasarkan pada data harga saham di masa lalu
sebagai upaya untuk memperkirakan harga saham di masa mendatang serta cenderung
mengabaikan risiko dan pertumbuhan laba dalam menentukan barometer dari
penawaran dan permintaan terhadap saham (Halim, 2005:5).
Pendekatan Fundamental

Halim (2003:3-17) menjelaskan pendekatan ini didasarkan pada informasi-informsi
yang diterbitkan oleh emiten maupun oleh administratur bursa efek. Karena kinerja
138

Pengaruh Earnings per Share…………(Gabriella Yulianto Aksama & Lauw Tjun Tjun)

emiten dipengaruhi oleh kondisi sektor industri di mana perusahaan tersebut berada dan
perekonomian secara makro, maka untuk memperkirakan prospek harga sahamnya
di masa mendatang harus dikaitkan dengan faktor-faktor fundamental yang
mempengaruhinya.
Dalam analisis ini dinyatakan bahwa, saham memiliki nilai intrinsik tertentu
(nilai seharusnya). Analisis ini akan membandingkan nilai intrinsik suatu saham dengan
harga pasarnya guna menentukan apakah harga pasar saham tersebut sudah
mencerminkan nilai intrinsiknya atau belum. Ide dasar pendekatan ini adalah, bahwa
harga saham akan dipengaruhi oleh kinerja perusahaan. Kinerja perusahaan itu sendiri
dipengaruhi oleh kondisi industri dan perekonomian secara makro. Sedangkan menurut
Tryfino (2009:8-9), analisis fundamental adalah metode analisis berdasarkan kinerja
keuangan suatu perusahaan. Analisis ini bertujuan untuk memastikan bahwa saham
yang dibeli merupakan saham perusahaan yang berkinerja baik. Dengan begitu,
perusahaan memiliki ekspektasi positif terhadap pertumbuhan harga sahamnya. Analisis

fundamental akan meminimalkan risiko kemungkinan membeli saham yang berpotensi
untuk di-delisting dari bursa saham. Analisis fundamental juga dipakai untuk
menganalisis tingkat kewajaran harga suatu saham. Mengukur tingkat kewajaran suatu
saham biasanya adalah dengan membandingkan rasio-rasio keuangan tertentu dengan
saham lainnya yang bergerak dalam bisnis yang sama.
Secara fundamental, Tryfino (2009:9) menjelaskan metode analisis
fundamental yang cukup efektif digunakan sehingga nantinya akan mempengaruhi
harga saham, yaitu: Book Value, Price to Book Value, Earnings per Share dan Price
Earnings Ratio.
a. Book Value (nilai/harga buku per lembar saham) pada dasarnya mewakili jumlah
aset/ekuitas yang dimiliki perusahaan tersebut. Secara normal, book value suatu
perusahaanakan terus naik seiring dengan naiknya kinerja perusahaan demikian pula
sebaliknya, sehingga book value ini penting untuk mengetahui kapasitas dari harga
per lembar suatu saham serta dalam penentuan wajar atau tidaknya harga saham
di pasar. Dengan demikian secara tidak langsung dapat disimpulkan bahwa book
value berpengaruh terhadap harga saham (Tryfino, 2009:10).
b. Price to Book Value (PBV) adalah perhitungan atau perbandingan antara market
value dengan book value suatu saham. Dengan rasio PBV ini, investor dapat
mengetahui langsung sudah berapa kali market value suatu saham dihargai dari book
value-nya. Rasio ini dapat memberikan gambaran potensi pergerakan harga suatu

saham sehingga dari gambaran tersebut, secara tidak langsung rasio PBV ini juga
memberikan pengaruh terhadap harga saham (Tryfino, 2009:11).
c. Earnings per Share (EPS) adalah rasio yang digunakan untuk menghitung laba atau
keuntungan bersih yang diperoleh dari selembar saham. Semakin besar EPS dapat
disimpulkan bahwa kinerja perusahaan semakin efektif atau baik sehingga pada
akhirnya rasio ini dapat juga digunakan untuk memprediksi pergerakan harga suatu
saham. Dengan kata lain, besarnya rasio EPS mampu memberikan pengaruh
terhadap harga saham (Tryfino, 2009: 11-12).
d. Price Earnings Ratio (PER) merupakan rasio yang digunakan untuk menghitung
tingkat pengembalian modal yang diinvestasikan pada suatu saham. Semakin kecil
PER suatu saham maka akan semakin baik sehingga bisa disimpulkan bahwa rasio
PER memiliki pengaruh yang berbanding terbalik terhadap harga saham
(Tryfino, 2009: 12).

139

Jurnal Akuntansi Vol.6 No.2 November 2014: 137 - 154

Pendekatan Teknikal
Menurut Abdul Halim (2003:3) pendekatan ini didasarkan pada data (perubahan) harga
saham di masa lalu sebagai upaya untuk memperkirakan harga saham di masa
mendatang. Dengan ini para analis memperkirakan pergeseran supply dan demand
dalam jangka pendek, serta mereka berusaha untuk cenderung mengabaikan risiko dan
pertumbuhan earnings dalam menentukan barometer dari supply dan demand. Begitu
juga menurut Tandelilin (2010:392-393) analisis teknikal adalah teknik untuk
memprediksi arah pergerakan harga saham dan indikator pasar saham lainnya
berdasarkan pada data historis seperti informasi harga. Penganut analisis teknikal
berpendapat bahwa dalam kenyataannya harga bergerak dalam suatu trend tertentu, dan
hal tersebut akan terjadi berulang-ulang. Keputusan analisis teknikal dalam menjual
atau membeli saham didasari oleh data-data harga dan volume perdagangan saham di
masa lalu. Informasi masa lalu tersebut akan mendasari prediksi mereka atas pola
perilaku harga saham di masa datang.
Earnings per Share (EPS)
Earnings per Share (EPS) merupakan rasio yang menunjukan bagian laba untuk setiap
saham (Darmadji dan Fakhruddin, 2012:154). EPS merupakan salah satu indikator
keberhasilan perusahaan. Menurut Harahap (2007:156), EPS digunakan untuk
mengukur keberhasilan manajemen dalam mencapai keuntungan bagi pemilik
perusahaan. Rasio rendah berarti manajemen tidak menghasilkan kinerja yang baik
dengan dengan memperhatikan pendapatan-pendapatan yang diperoleh. Rasio tinggi
berarti perusahaan sudah mapan (mature).
Tryfino (2009:11) memaparkan Earnings per Share (EPS) adalah rasio yang
digunakan untuk menghitung laba/keuntungan bersih yang diperoleh dari selembar
saham. Kegunaan dari metode ini adalah untuk mengukur kinerja perusahaan dalam
menghasilkan laba. Dengan menghitung rasio EPS, investor dapat mengetahui
keuntungan yang dihasilkan dari setiap lembar saham. Semakin besar EPS dapat
disimpulkan bahwa kinerja perusahaan semakin efektif/baik. Sedangkan menurut
Sihombing (2008:91) Earnings per Share (EPS) adalah laba bersih yang diterima oleh
setiap lembar saham. Jika untuk modal usahanya emiten hanya mengeluarkan saham
biasa (common stock), maka EPS dihitung dengan cara membagi laba bersih dengan
jumlah saham perusahaan yang beredar.
Menurut Tandelilin (2010:365-374) Earnings per Share adalah laba bersih
yang siap dibagikan kepada pemegang saham dibagi dengan jumlah lembar saham
perusahaan. Bagi para investor, informasi EPS merupakan informasi yang dianggap
paling mendasar dan berguna, karena bisa menggambarkan prospek earnings
perusahaan di masa depan. Informasi EPS suatu perusahaan menunjukkan besarnya laba
bersih perusahaan yang siap dibagikan bagi semua pedagang saham perusahaan.
Adapun menurut Van Horne et al., dalam Fahmi (2012:96), mendefinisikan earnings
per share sebagai “earnings after taxes (EAT) devided by the number of common share
outstanding”. Rumus untuk menghitung EPS suatu perusahaan adalah sebagai berikut:

Return On Investment (ROI)
Return on Investment (ROI) atau yang sering juga disebut dengan Return on Total
Assets merupakan pengukuran kemampuan perusahaan secara keseluruhan dalam
menghasilkan keuntungan dengan jumlah keseluruhan aktiva yang tersedia di dalam
140

Pengaruh Earnings per Share…………(Gabriella Yulianto Aksama & Lauw Tjun Tjun)

perusahaan (Sartono, 2010:123). Semakin tinggi rasio ini, semakin baik keadaan suatu
perusahaan.
Analisis ROI dalam analisis keuangan merupakan arti yang sangat luas karena
merupakan salah satu teknik yang bersifat menyeluruh ( comprehensive). Analisis ROI
merupakan analisis teknik yang lazim digunakan untuk mengukur tingkat efektifitas
dari keseluruhan operasi perusahaan ROI merupakan salah satu rasio profitabilitas yang
mengukur kemampuan perusahaan dengan keseluruhan investasi yang ditanamkan
dalam total asset yang digunakan untuk menghasilkan keuntungan.
Munawir (2002) menjelaskan bahwa terdapat kegunaan dan kelemahan dalam
analisa ROI. Kegunaan dari analisa ROI adalah sebagai berikut :
1. Rasio ROI bersifat menyeluruh artinya apabila perusahaan telah menjalankan
praktek akuntansi yang baik maka manajemen dapat menggunakan teknik analisis
ROI untuk mengukur efisiensi penggunaan operating asset.
2. Apabila data industri yang sejenis tersedia maka perusahaan dapat mengadakan
perbandingan tingkat ROI dengan perusahaan-perusahaan lain yang sejenis.
3. Analisa ROI dapat digunakan untuk mengukur tingkat efisiensi aktivitas perusahaan
dalam mengalokasikan biaya dan modalnya.
Kelemahan ROI menurut Munawir (2002):
1. ROI tidak dapat digunakan sebagai dasar perbandingan antar perusahaan bila
terdapat perbedaan-perbedaan dalam penerapan kebijakan yang dilaksanakan oleh
perusahaan walaupun perusahaan itu sejenis.
2. Adanya fluktuasi nilai uang akan mempengaruhi nilai operating assets dan profit
margin.
Menurut Fahmi (2012:98) Return on Investment atau pengembalian investasi, bahwa
di beberapa referensi lainnya rasio ini juga ditulis dengan Return on Total Asset (ROA).
ROA ini melihat sejauh mana investasi yang telah ditanamkan mampu memberikan
pengembalian keuntungan sesuai dengan yang diharapkan. Investasi tersebut
sebenarnya sama dengan aset perusahaan yang ditanamkan atau ditempatkan
Price Earnings Ratio (PER)
Menurut Halim (2003:23) Pada dasarnya PER memberikan indikasi tentang jangka
waktu yang diperlukan untuk mengembalikan dana pada tingkat harga saham dan
keuntungan perusahaan pada suatu periode tertentu. Oleh karena itu, menurut Tandelilin
(2010:375) Price Earnings ratio mengindikasikan besarnya rupiah yang harus
dibayarkan investor untuk memperoleh satu rupiah earnings perusahaan. PER juga
merupakan ukuran harga relatif dari sebuah saham perusahaan.
Tryfino (2009:12) memaparkan Price Earnings Ratio (PER) adalah rasio yang
digunakan untuk menghitung tingkat pengembalian modal yang diinvestasikan pada
suatu saham atau menghitung kemampuan suatu saham dalam mennghasilkan laba.
Tujuan dari metode ini adalah untuk memprediksi kapan atau berapa kali laba yang
dihasilkan perusahaan dibandingkan dengan harga sahamnya pada periode tertentu.
Semakin kecil PER suatu saham akan semakin baik. Logikanya tingkat pengembalian
investasi di saham tersebut akan semakin cepat karena EPS yang dihasilkan semakin
besar. Sihombing (2008:87) mengatakan bahwa Price Earnings Ratio (PER) adalah
perbandingan harga sebuah saham dengan laba bersih utuk setiap lembar saham (EPS)
perusahaan itu. PER merupakan suatu ukuran murah atau mahalnya suatu saham, jika
dibandingkan dengn harga saham lainnya untuk suatu industri yang serupa.

141

Jurnal Akuntansi Vol.6 No.2 November 2014: 137 - 154

Rumus untuk menghitung PER suatu saham adalah dengan membagi harga
saham perusahaan terhadap earnings per lembar saham. Secara sistematis, rumus untuk
menghitung PER adalah sebagai berikut :

Price To Book Value (PBV)
Menurut Tryfino (2009:9) Price to Book Value (PBV) adalah perhitungan atau
perbandingan antara market value dengan book value suatu saham. Rasio ini berfungsi
untuk melengkapi analisis book value. Jika pada analisis book value, investor hanya
mengetahui kapasitas per lembar dari nilai saham, pada rasio PBV investor dapat
mengetahui langsung sudah berapa kali market value suatu saham dihargai dari book
value-nya.
Sihombing (2008:95) berpendapat bahwa Price to Boook Value (PBV)
merupakan suatu nilai yang dapat digunakan untuk membandingkan apakah sebuah
saham lebih mahal atau lebih murah dibandingkan dengan saham lainnya. Untuk
membandingkannya, kedua perusahaan harus dari satu kelompok usaha yang memiliki
sifat bisnis yang sama

Penelitian Terdahulu

No

1.

2

142

Nama Peneliti

Denies
Priatinah dan
Prabandaru
Adhie
Kusuma

Henny
Septiana,
Amalia

Tabel 1
Penelitian Terdahulu
Judul
Tujuan Penelitian
Pengaruh Return
On Investment
Mengetahui pengaruh
(ROI), Earnings
Return on Investment,
Per Share (EPS)
Earnings per Share,
dan Dividen per
dan Dividen per Share
Share Terhadap
terhadap Harga Saham
Harga Saham
pada perusahaan
Perusahaan
pertambangan yang
Pertambangan
terdaftar di Bursa Efek
Yang Terdaftar
Indonesia.
di BEI periode
2008-2010
Analisis pengaruh
Earnings per Share
(EPS), Returm On
Investment (ROI)
dan Debt to Equity
Ratio terhadap
Harga Saham
Perusahaan Farmasi
di Bursa Efek
Indonesia

Untuk mengetahui ada
tidaknya pengaruh
Return On Investment
(ROI), Debt to Equity
Ratio, dan Earnings
per Share (EPS) secara
simultan dan parsial
terhadap harga saham
perusahaan manufaktur
yang terdaftar di Bursa
Efek Jakarta (BEJ).

Hasil
Return on
Investment,
Earnings
per Share, dan
Dividen per Share
secara simultan
berpengaruh
positif dan
signifikan
terhadap Harga
Saham

Return On
Investment (ROI),
Debt to Equity
Ratio,dan
Earnings
Per Share (EPS)
mempunyai
pengaruh
signifikan
terhadap saham

Pengaruh Earnings per Share…………(Gabriella Yulianto Aksama & Lauw Tjun Tjun)

Tabel 1 (Lanjutan)
Daftar Penelitian Terdahulu
No

3

Nama Peneliti

Fica
Marcellyna
dan Titin
Hartini

Judul

Tujuan Penelitian

Hasil

Pengaruh Earnings
per Share (EPS)
terhadap Harga
Saham LQ-45
Di Bursa Efek
Indonesia (BEI)

untuk mengetahui
pengaruh Earnings per
Share (EPS) terhadap
harga saham LQ-45
di Bursa Efek
Indonesia (BEI)
periode 2007-2011

Earnings per
Share (EPS)
memiliki
pengaruh terhadap
harga saham
perusahaan yang
terdaftar dalam
LQ-45 di BEI.

Pengembangan Hipotesis
Berdasarkan teori dan penelitian yang telah dilakukan sebelumnya, maka hipotesis
dalam penelitian ini adalah:
Hipotesis 1: Earnings per Share berpengaruh positif terhadap harga saham.
Hipotesis 2: Return On Investment berpengaruh positif terhadap harga saham
Hipotesis 3 : Price to Book Value berpengaruh positif terhadap harga saham.
Hipotesis 4: Price Earnings Ratio berpengaruh positif terhadap harga saham.
Berdasarkan uraian diatas, maka dapat diperoleh model penelitian sebagai berikut :

Gambar 1
Model Penelitian

143

Jurnal Akuntansi Vol.6 No.2 November 2014: 137 - 154

Metode Penelitian
Obyek Penelitian
Obyek penelitian merupakan proses yang mendasari pemilihan, pengolahan, dan
penafsiran semua data dan keterangan yang berkaitan dengan apa yang menjadi obyek
di dalam penelitian. Menurut Arikunto (2010:63) obyek penelitian adalah fenomena
atau masalah penelitian yang telah diabstraksi menjadi suatu konsep atau variabel.
Objek yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah Earnings per Share (EPS),
Return On Investment (ROI), Price to Book Value (PBV) dan Price Earnings Ratio
(PER). Dalam penelitian ini EPS, ROI, PBV dan PER sebagai variabel bebas (variabel
X1, X2, X3, dan X4)dan Harga Saham sebagai variabel terkikat (variabel Y).
Jenis Penelitian
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis ada atau tidaknya pengaruh
Earnings Per Share (EPS), Return On Investment (ROI), Price to Book Value (PBV)
dan Price Earnings Ratio (PER) terhadap harga saham. Dalam hal ini, maka jenis
penelitian ini adalah causal explanatory. Menurut Suliyanto (2006:11) riset kausal
adalah riset yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh antarvariabel. Dengan
demikian, causal explanatory adalah menjelaskan hubungan antara variabel dan
pengujian hipootesis yang telah dirumuskan sebelumnya dan bertujuan untuk
menjelaskan berbagai kejadian dan fenomena penelitian.
Populasi dan Sampel
Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah non-probability sampling
dengan mengguunakan purposive sampling. Menurut Jogiyanto (2011:79), purposive
sampling dilakukan dengan mengambil sampel dari populasi berdasarkan suatu kriteria
tertentu. Kriteria yang digunakan dapat berdasarkan pertimbangan ( judgement) tertentu.
Kriteria sampel penelitian ini adalah sebagai berikut :
a. Perusahaan sektor makanan dan minuman yang menerbitkan laporan keuangan
selama periode pengamatan. Laporan keuangan yang digunakan sebagai sampel
adalah laporan keuangan per 31 Desember, dengan alasan laporan tersebut telah
diaudit sehingga informasi yang dilaporkan lebih dapat dipercaya.
b. Perusahaan yang mempunyai data yang lengkap tentang EPS, ROI, PBV,PER dan
Closing Price selama tahun 2010 sampai 2012.
c. Emiten tidak melakukan pemecahan saham dan delisting selama periode penelitian.
Operasionalisasi Variabel

Variabel
Earnings
Per
Share
(X1)

144

Tabel 2
Operasionalisasi Variabel
Konsep variabel
Indikator
Earnings per Share =
Menurut
Irham
Fahmi
(2011:138) Earnings
per
Share
atau
pendapatan
perlembar saham adalah bentuk
pemberian keuntungan yang
diberikan
kepada
para
pemegang saham dari setiap
lembar yang dimiliki.

Skala

Rasio

Pengaruh Earnings per Share…………(Gabriella Yulianto Aksama & Lauw Tjun Tjun)

Variabel
Return on
Investment
(X2)

Price to
Book Value
(X3)

Price
Earnings
Ratio
(X4)

Harga
Saham
(Y)

Tabel 2 (lanjutan)
Operasionalisasi Variabel
Konsep variabel
Menurut Lukman Syamsudin
(2009:63)
Return
On
Investment
merupakan
pengukuran
kemampuan
perusahaan secara keseluruhan
di
dalam
menghasilkan
keuntungan dengan jumlah
keseluruhan
aktiva
yang
tersedia di dalam perusahaan.
Semakin tinggi rasio ini,
semakin baik keadaan suatu
perusahaan.
Menurut Tryfino (2009:9)
Price to Book Value (PBV)
adalah
perhitungan
atau
perbandingan antara market
value dengan book value suatu
saham.
Menurut Tryfino (2009:12)
Price Earnings Ratio (PER)
adalah rasio yang digunakan
untuk menghitung tingkat
pengembalian modal yang
diinvestasikan pada suatu
saham.
Menurut (Martono 2007:13)
harga
saham
merupakan
refleksi
dari
keputusankeputusan
investasi,
pendanaan
(termasuk
kebijakan
dividen
dan
pengelolaan asset.

Indikator

Skala

Return on Investment =

Rasio

Price to Book Value =

Rasio

Price Earnings Ratio =

Rasio

Rasio

Rata-rata Closing Price

Metode Pengumpulan Data
Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah arsip ( archival). Jogiyanto
menjelaskan (2011:117) teknik pengumpulan data arsip dapat berupa data primer atau
data sekunder. Sumber data yang digunakan pada penelitian ini yaitu data sekunder
atau disebut juga secondary data . Menurut Suliyanto (2006:132) data sekunder adalah
data yang diterbitkan atau digunakan oleh organisasi yang bukan pengelolahnya.
Jogiyanto (2011:117) menjelaskan untuk mendapatkan data sekunder, teknik
pengumpulan data yang dapat digunaakan adalah teknik pengumpulan data di basis
data.
Penelitian ini menggunakan data yang diambil dari ICMD (Indonesian Capital
Market Directory). Jenis data sekunder yang digunakan adalah pooled data . Pooled data
merupakan gabungan antara data time series dan cross section. Menurut Suliyanto
145

Jurnal Akuntansi Vol.6 No.2 November 2014: 137 - 154

(2006:133-134) data time series adalah data yang dikumpulkan dari waktu ke waktu
pada satu obyek dengan tujuan menggambarkan perkembangan. Sedangkan data cross
section adalah data yang dikumpulkan pada satu waktu tertentu pada beberapa obyek
dengan tujuan menggambarkan keadaan. Penelitian ini menggunakan data yang diambil
dari beberapa perusahaan (13emiten yang menjadi sampel), selain itu, data juga diambil
dari beberapa kurun waktu (tahun 2010 sampai tahun 2012)
Teknik Analisis Data
Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu model regresi berganda.
Analisis regresi digunakan untuk membangun persamaan dan menggunakan persamaan
tersebut untuk membuat perkiraan (prediction) (Suliyanto, 2006:197). Menurut
Sugiyono (2008:277) mengemukakan analisis regresi linier berganda digunakan untuk
melakukan prediksi, bagaimana perubahan nilai variabel dependen bila nilai variabel
independen dinaikan atau diturunkan nilainya. Analisis ini digunakan dengan
melibatkan dua atau lebih variabel bebas antara variabel dependen (Y) dan variabel
independen (X1, X2, X3dan X4), cara ini digunakan untuk mengetahui kuatnya hubungan
antara beberapa variabel bebas secara serentak terhadap variabel terkait dan dinyatakan
dengan rumus. Dalam penelitian ini, variabel independen yang digunakan adalah
Earnings per Share (EPS), Return On Investment (ROI), Price to Book Value (PBV)
dan Price Earnings Ratio (PER), dengan variabel dependen Harga Saham (HS).
Adapun persamaan model regresi estimasi yang digunakan dapat dilihat pada
persamaan berikut ini:
HS = α + β1 EPS+ β2 ROI+ β3 PBV+ β4 PER +ε
Keterangan :
HS
= Harga Saham
EPS
= Earnings per Share
ROI
= Return On Investment
PBV
= Price to Book Value
PER
= Price Earnings Ratio
α
= Konstanta β1, β2, β3, β4 = Koefisien beta untuk nilai X1,X2,X3,X4
ε
= error term
Metode Analisis Data
Analisis data merupakan kegiatan setelah data dari seluruh responden terkumpul.
Kegiatan dalam analisis data adalah mengelompokan data berdasarkan variabel dan
jenis responden, mentabulasi data berdasarkan variabel seluruh responden, menyajikan
data dari setiap variabel yang diteliti, melakukan perhitungan untuk menjawab rumusan
masalah, dan melakukan perhitungan untuk mengkaji hipotesis yang telah diajukan
(Sugiyono, 2008:206). Penulis mengasumsikan adanya pengaruh variabel independen
dividen kas, yaitu CurrentRatio (X1), Debt To Equity Ratio (X2), dan Earnings
per Share (X3) terhadap variabel dependen Cash Dividen (Y).

Hasil Penelitian dan Pembahasan
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Earnings per Share (EPS), Return On
Investment (ROI), Price to Book Value (PBV), Price Earnings Ratio (PER) dan harga
saham yang diperoleh dari data laporan keuangan perusahaan berikut:
146

Pengaruh Earnings per Share…………(Gabriella Yulianto Aksama & Lauw Tjun Tjun)

Tabel 3
Nama dan Kode Perusahaan
No
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13

Kode
ADES
AISA
CEKA
DAVO
DLTA
INDF
MLBI
MYOR
PSDN
ROTI
SKLT
ULTJ
STTP

Nama Perusahaan
PT Akasha Wira International Tbk.
PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk.
PT Wilmar Cahaya Indonesia Tbk
PT Davomas Abadi Tbk.
PT Delta Djakarta Tbk.
PT Indofood Sukses Makmur Tbk.
PT Multi Bintang Indonesia Tbk.
PT Mayora Indah Tbk.
PT Prasidha Aneka Niaga Tbk.
PT Nippon Indosari Corpindo Tbk.
PT Sekar Laut Tbk.
PT Ultrajaya Milk Industry & Trading Company Tbk.
PT Siantar Top Tbk.

Uji Normalitas
Uji normalitas dilakukan dengan menggunakan Kolmogrov Smirnov Test, dengan
membandingkan asymptotic signifycance dengan α=0,05. Dasar penarikan kesimpulan
adalah data dikatakan berdistribusi normal apabila nilai asymptotic signifycance nya
> 0,05 (Ghozali, 2011:160-164). Hasil uji normalitas dapat dilihat pada tabel berikut:
Tabel 4
Hasil Uji Normalitas
One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test
Unstandardized
Residual
N
Normal Parameters

38
a

Most Extreme Differences

Mean
Std. Deviation
Absolute
Positive
Negative

.0000000
2.34286087E4
.115
.107
-.115

Kolmogorov-Smirnov Z

.708

Asymp. Sig. (2-tailed)

.698

a. Test distribution is Normal.
Berdasarkan hasil pengujian Kolmogrov Smirnov Test menghasilkan nilai asymptotic
signifycancenya > 5% (sebesar 0,698) dan dapat disimpulkan data memenuhi uji asumsi
normalitas atau data berdistribusi normal.
147

Jurnal Akuntansi Vol.6 No.2 November 2014: 137 - 154

Uji Multikolinearitas
Model regresi yang baik mensyaratkan tidak adanya masalah multikolinearitas. Untuk
mendeteksi ada tidaknya multikolinearitas dengan melihat nilai Tolerance dan nilai
variance inflation factor (VIF). Nilai untuk menunjukanada atau tidak multikolinearitas
adalah jika nilaitolerance ≥ 0,10 atau sama dengan nilai VIF ≤ 10
maka tidak terdapat multikolinearitas antar variabel independen. Berikut adalah hasil uji
multikolinearitas.
Tabel 5
Hasil Uji Multikolinearitas
Collinearity Statistics

Model
1

Tolerance

VIF

(Constant)
EPS

.418

2.395

ROI

.665

1.504

PBV

.467

2.143

PER

.818

1.222

Dari tabel 5 dapat diketahui bahwa nilai Tolerance dari keempat variabel independen
lebih dari 0,10 dan VIF kurang dari 10, jadi dapat disimpulkan bahwa dalam model
regresi tidak terjadi masalah multikolinearitas.
Uji Heteroskedastisitas
Uji heterokedastisitas yang dilakukan adalah dengan melakukan uji Glejser . Untuk
mengetahui adanya heterokedastisitas yaitu dengan melihat signifikansi variabel
independen terhadap variabel dependen secara statistik dengan tingkat signifikansi 5%.
Berikut ini adalah hasil uji Heteroskedastisitas.
Tabel 6
Hasil Uji Heteroskedastisitas
Coefficientsa
Model

Unstandardized Coefficients
B

1

8813.328

4068.891

EPS

1.115

.559

ROI

-5.587

PBV

t

Sig.

Beta
2.166

.038

.451

1.996

.054

129.756

-.008

-.043

.966

154.611

433.203

.076

.357

.723

PER
287.679
a. Dependent Variable: ABS

228.598

.203

1.258

.217

148

(Constant)

Std. Error

Standardized
Coefficients

Pengaruh Earnings per Share…………(Gabriella Yulianto Aksama & Lauw Tjun Tjun)

Berdasarkan hasil uji Glejser , signifycancenya > 5%, yaitu EPS sebesar 0.054, ROI
sebesar 0.966, PBV sebesar 0.723, PER sebesar 0,217 dan dapat disimpulkan data
terbebas heterokedastisitas.
Uji Autokorelasi
Menurut Singgih Santoso (2012:197) , Uji autokolerasi bertujuan untuk menguji apakah
dalam model regresi linier ada korelasi antara kesalahan penggangu pada periode
tertentu dengan kesalahan pada periode sebelumnya. Untuk mendiagnosis adanya
autokorelasi dalam suatu model regresi dilakukan pengujian terhadap nilai uji Run Test.
Hasil uji heteroskedastisitas dapat dilihat pada tabel berikut.
Tabel 7
Hasil Uji Autokorelasi
Runs Test
Unstandardized
Residual
Test Valuea
Cases < Test Value

5275.16955
19

Cases >= Test Value
19
Total Cases

38

Number of Runs

18

Z

-.493

Asymp. Sig. (2-tailed)
.622
a. Median
Berdasarkan hasil uji Run Test, menghasilkan nilai asymptotic signifycancenya > 5%
(sebesar 0,622) dan dapat disimpulkan data tidak terjadi autokorelasi.
Dapat disimpulkan dari hasil perhitungan uji normalitas, uji multikolinieritas, uji
heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi, bahwa model regresi linier berganda dalam
penelitian ini sudah memenuhi uji asumsi klasik.
Analisis Regresi Linear Berganda
Uji regresi linier berganda dimaksudkan untuk mengetahui besarnya pengaruh secara
kuantitatif dari perubahan X terhadap perubahan Y apakah positif atau negatif, dan
memperkirakan meramalkan nilai Y bila variabel X yang berkorelasi dengan Y
mengalami kenaikan atau penurunan. Untuk membuat persamaan regresi antara variabel
dependen (Y) dengan variabel independen (X) dalam penelitian ini, maka
dapat diketahui melalui hasil regresi berikut ini:
149

Jurnal Akuntansi Vol.6 No.2 November 2014: 137 - 154

Tabel 8
Analisis Regresi Linear Berganda

Coefficientsa

Model

Unstandardized Coefficients

Standardized
Coefficients

t

Sig.

-.685

.498

B

Std. Error

(Constant)

-4722.115

6889.505

EPS

10.999

.957

.503

11.492

.000

ROI

-176.713

222.280

-.028

-.795

.432

PBV

10589.664

743.602

.590

14.241

.000

PER

-1367.594

391.249

-.109

-3.495

.001

1

Beta

a. Dependent Variable: HARGA
Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui persamaan regresinya yaitu :
Y = α + β1 EPS+ β2 ROI+ β3 PBV+ β4 PER +ε
Y = -4722.115+10.999 X1 – 176.713 X2 + 10589.664 X3 -1367.594 X4+ ε
Pengujian Hipotesis
Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda.
Terdapat Uji Simultan yaitu untuk mengetahui pengaruh variabel independen terhadap
variabel dependen secara bersama-sama dan Uji Parsial yaitu untuk mengetahui
pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen secara sendiri-sendiri atau
parsial.
Uji Simultan
Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dengan perhitungan analisis regresi berganda
menggunakan program komputer SPSS 16.0
Tabel 9
Hasil Uji Simultan
ANOVAb
Model
1

Sum of Squares

Mean Square

Regression

7.269E11

4

1.817E11

Residual

2.032E10

34

5.978E8

Total
7.472E11
a. Predictors: (Constant), PER, EPS, ROI, PBV
b. Dependent Variable: HARGA

150

df

38

F
304.011

Sig.
.000a

Pengaruh Earnings per Share…………(Gabriella Yulianto Aksama & Lauw Tjun Tjun)

Berdasarkan hasil uji Anova , nilai signifycancenya < 5% (sebesar 0,000) dan dapat
disimpulkan bahwa terdapat pengaruh secara simultan dari EPS, ROI, PBV dan PER
terhadap harga saham.
Uji Parsial
Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dengan perhitungan analisis regresi berganda
menggunakan program komputer SPSS 16.0
Tabel 10
Hasil Uji Parsial
Coefficientsa
Unstandardized Coefficients

Model

1

t

Sig.

-.685

.498

.503

11.492

.000

222.280

-.028

-.795

.432

10589.664

743.602

.590

14.241

.000

-1367.594

391.249

-.109

-3.495

.001

B

Std. Error

(Constant)

-4722.115

6889.505

EPS

10.999

.957

ROI

-176.713

PBV
PER
a.

Standardized
Coefficients
Beta

Dependent Variable: HARGA

Berdasarkan hasil uji parsial, nilai signifycance dari variabel independen ≤ 5% untuk
EPS yaitu 0,000, PBV 0.000 dan PER 0.001 dan untuk ROI nilai signifycancenya
>0.05 (sebesar 0.432). Sehingga dapat disimpulkan bahwa EPS, PBV dan PER
mempunyai pengaruh secara parsial terhadap harga saham. Sedangkan ROI tidak
mempunyai pengaruh secara parsial terhadap harga saham
Analisis Koefisien Determinasi (R2)
Koefisien determinasi ini untuk mengetahui besarnya pengaruh semua variabel bebas
(X) terhadap variabel terikat (Y).
Tabel 11
Analisis Koefisien Determinasi
Model Summary
Model
1

R

R Square

Adjusted R
Square

Std. Error of the
Estimate

.986a
.973
24449.231
.970
a. Predictors: (Constant), PER, EPS, ROI, PBV

Berdasarkan tabel berikut, hasil perhitungan dengan program SPSS 16.0 diperoleh nilai
Adjusted R2 sebesar 0,970 atau 97 %. Hal ini berarti persentase kontribusi variabel EPS,
ROI, PBV dan PER sebesar 97% terhadap harga saham sedangkan sisanya sebesar 3%
dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak di teliti dalam penelitian ini.

151

Jurnal Akuntansi Vol.6 No.2 November 2014: 137 - 154

Uji Korelasi
Hasil dari Uji Korelasi dapat dilihat pada tabel berikut ini :
Tabel 12
Uji Korelasi
Correlations
HARGA
Pearson Correlation

HARGA

EPS

N

PBV

PER

1.000

.900

.447

.904

.006

EPS

.900

1.000

.504

.695

-.009

ROI

.447

.504

1.000

.428

.280

PBV

.904

.695

.428

1.000

.216

PER

.006

-.009

.280

.216

1.000

HARGA
Sig. (1-tailed)

ROI

HARGA

EPS

ROI

PBV

PER

.

.000

.002

.000

.485

EPS

.000

.

.001

.000

.479

ROI

.002

.001

.

.003

.042

PBV

.000

.000

.003

.

.093

PER

.485

.479

.042

.093

.

HARGA

39

39

39

39

39

EPS

39

39

39

39

39

ROI

39

39

39

39

39

PBV

39

39

39

39

39

PER

39

39

39

39

39

Simpulan
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan diatas, peneliti dapat mengambil
simpulan:
1. Earnings per Share (EPS), Return On Investment (ROI), Price to Book Value (PBV)
dan Price Earnings Ratio (PER) secara simultan berpengaruh terhadap harga saham
saham emiten sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia
periode 2010-2012 yaitu sebesar 97% sedangkan sisanya sebesar 3% dipengaruhi
oleh variabel lain yang tidak dikaji dalam penelitian ini.
2. Secara parsial variabel EPS, PBV dan PER berpengaruh secara signifikan terhadap
harga saham, karena signifycance ≤ 0,05 yaitu 0.000, 0.000 dan 0.001 sedangkan
variabel
ROI
tidak
berpengaruh
terhadap
harga
saham
karena
signifycance > 0,05 yaitu 0.432.
Saran
Berdasarkan simpulan diatas, maka peneliti dapat memberikan saran sebagai berikut:
1. ROI tidak memiliki pengaruh terhadap harga saham yang menunjukkan bahwa ROI
tidak dapat digunakan sebagai pertimbangan investor dalam menginvestasikan
152

Pengaruh Earnings per Share…………(Gabriella Yulianto Aksama & Lauw Tjun Tjun)

dananya. Sedangkan EPS, PBV dan PER berpengaruh pada harga saham yang dapat
digunakan investor sebagai pertimbangan dalam menginvestasikan dana.
2. Dalam memprediksi harga saham, para investor juga harus memperhatikan faktor
lain, misalnya beta, ukuran perusahaan, pola musiman, retriksi pinjaman, saham
asing, periode kenaikan dan penurunan saham, maupun kondisi sosial, politik dan
ekonomi.
3. Bagi pihak lain yang akan melakukan penelitian mengenai faktor-faktor yang
mempengaruhi harga saham, untuk memasukkan faktor tingkat risiko, kepemilikan
saham, ukuran perusahaan/size effect, dan faktor-faktor lainnya. peneliti yang lain
bisa mengambil populasi atau sampel yangberbeda, dan data yang diambil bisa lebih
banyak lagi dengan periode yang lebih panjang sehingga dapat dibandingkan dengan
peneltian ini.

Daftar Pustaka
Arikunto, S. (2010). Prosedur penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Edisi Revisi.
Rineka Cipta: Jakarta.
Amalia, Henny septiana. (2010). Analisis pengaruh earning per share, return on
investment, dan debt to equity ratio terhadap harga saham perusahaan farmasi
di
bursa
efek
Indonesia.
Jurnal
menejemen
dan
akuntansi.
11(2), 98-106. Banjarmasin: STIE Indonesia.
Darmadji, T., dan Fakhrudin, H.M. (2012). Pasar Modal di Indonesia: Pendekatan
Tanya Jawab. Edisi Ketiga. Penerbit Salemba Empat: Jakarta.
Fica Marcellyna dan Titin Hartini. “Pengaruh Earning Per Share (EPS) Terhadap Harga
Saham LQ45 di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2007-2011”. Jurnal. Jurusan
Akuntansi STIE MDP.
Fahmi, I. (2012). Manajemen Investasi. Penerbit Salemba Empat: Jakarta.
Ghozali Imam. (2011). Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM SPSS 19 .
BP Universitas Diponegoro: Semarang.
Halim, Abdul. (2003). Analisis Investasi. Penerbit Salemba Empat: Jakarta.
Halim, Abdul. (2005). Analisis Investasi. Edisi Kedua. Penerbit Salemba Empat:
Jakarta.
Jogiyanto. (2011). Metodologi Penelitian Bisnis (Salah kaprah dan PengalamanPengalaman). Edisi Pertama. BPFE: Yogyakarta.
Martono dan Harjito. (2007). Manajemen Keuangan. Ekonisia: Yogyakarta.
Munawir, S. (2002). Analisis Laporan Keuangan, Liberty: Yogyakarta.
Priatinah Denies, dan Kusuma, P.A., (2012). Pengaruh Return On Investment (ROI),
Earnings Per Share (EPS), dan Dividen Per Share (DPS) Terhadap Harga Saham
Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI)
Periode 2008-2010. Jurnal Nominal. 1 (1), Fakultas Ekonomi Universitas Negeri
Yogyakarta.
Santoso, Singgih. (2012). Analisis SPSS pada Statistik Parametrik. PT. Elex Media
Komputindo. Jakarta.
Sartono, Agus. (2010). Manajemen Keuangan dan Teori Aplikasi. Edisi Keempat.
BPFE: Yogyakarta.
Sihombing, Gregorius. (2008). Kaya dan Pinter Jadi Trader & Investor Saham.
Penerbit Indonesia Cerdas: Yogyakarta.
Sugiyono. (2008). Metode Penelitian Bisnis. CV Alfabeta: Bandung.
153

Jurnal Akuntansi Vol.6 No.2 November 2014: 137 - 154

Suliyanto. (2006). Metode Riset Bisnis. Edisi kedua. Penerbit Andi: Yogyakarta.
Syamsuddin, Lukman. (2009). Manajemen Keuangan Perusahaan. Edisi Baru.
Rajawali Pers: Jakarta.
Tandelilin, Eduardus. (2001). Analisis investasi dan manajemen portofolio . Edisi
Pertama. BPFE: Yogyakarta.
Tandelilin, Eduardus. (2010). Portofolio dan Investasi (Teori dan Aplikasi) . Edisi
Pertama. Kanisius: Yogyakarta.
Tryfino. (2009). Cara Cerdas Berinvestasi Saham. Transmedia Pustaka: Jakarta.

154

INDEKS

Volume 6 Nomor 1 Mei 2014
1. Determinan Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Tekstil dan
Garmen Yang Terdaftar di BEI (Irman Firmansyah)
2. Analisis Pengaruh Kebijakan Kenaikan Tarif Bahan Bakar Minyak
(BBM) Terhadap Saham-Saham Sektor Pertambangan yang Listing
di Bursa Efek Indonesia (Christy Winka Vionita & Ida)
3. Pengaruh Total Quality Management (TQM) Terhadap Kualitas
Pelayanan dan Kepuasan Konsumen di Jurusan Akuntansi Fakultas
Ekonomi Salah Satu Universitas di Bandung (Florentina Andre &
Lauw Tjun Tjun)
4. Pengaruh Ukuran Perusahaan, Debt Default, dan Kualitas Audit
Terhadap Opini Audit Modifikasi Going Concern Studi pada
Emiten Industri Perbankan yang Mengalami Financial Distress
di Bursa Efek Indonesia (Seh Wahyu Lestari & Yane Devi Anna)
5.

Analisis Biaya Diferensial dalam Pengambilan Keputusan
Menerima atau Menolak Pesanan Khusus: Studi pada Perusahaan
Tahu Ma’rup di Cibogo Bandung (Stevanny Kesuma &
Lauw Tjun Tjun)

INDEKS

Volume 6 Nomor 2 November 2014
1.

Analisis Kredit Macet pada BPR di Indonesia: Pendekatan Sobel
Test dan Bootstraping (Irman Firmansyah)

2. Pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) Terhadap
Agresivitas Pajak Perusahaan (Asti Mariana & Verani Carolina)
3.

Pengaruh Earnings per Share (EPS), Return On Investment
(ROI), Price to Book Value (PBV) dan Price Earnings Ratio
(PER) Terhadap Harga Saham: Studi Empiris Perusahaan Sektor
Makanan dan
Minuman
yang Terdaftar di Bursa Efek
Indonesia Periode 2010-2012 (Gabriella Yulianto Aksama & Lauw
Tjun Tjun)

4. Pengaruh Implementasi Total Quality Management Terhadap
Kinerja Bank Umum dengan Budaya Organisasi dan Sistem
Penghargaan sebagai Variabel Moderasi (Aurora Angela)
5.

6.

Analisis Hubungan Biaya Kualitas dan
Profitabilitas
Perusahaan: Studi Empiris pada Perusahaan Otomotif dan
Komponen yang Terdaftar di BEI (Rensa Bunga & Barnabas T.
Silaban)
Analisis Perbandingan Tingkat Kesehatan Bank Pemerintah
dengan Bank Umum Swasta Nasional Devisa Berdasarkan Risk,
Governance, Earnings, dan Capital (Rizka Afina Pambudi &
Brady Rikumahu)

7. Analisis Biaya Relevan dalam Mengambil Keputusan Menerima
atau Menolak Pesanan Khusus (Rizki Agung Perdana & Sinta
Setiana)
8. Pengaruh Perputaran Persediaan (Inventory Turnover) dan
Perputaran Piutang (Receivables Turnover) Terhadap Gross Profit
Margin Perusahaan: Studi Empiris pada Industri Konsumsi
yang Listing di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2013
(Cathelia Christianty Gunawan & Lauw Tjun Tjun)

INDEKS KATA KUNCI
Volume 6 Nomor 1 Mei 2014
Abnormal Return
Audit Quality
Current Ratio
Company Size
Consumer Satisfaction
Cost Differential
Debt to Equity Ratio (DER)
Debt Default
Decision Making
Event Study
Going Concern Modified Audit Opinion
Net Profit Margin (NPM)
Ordinary Least Square (OLS)
Profit Growth
Service Quality
Special Orders
Total Aset Turn Over (TATO)
Trading Volume Activity (TVA)
Total Quality Management

Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.

20
89
4
88
52
100
4
88
101
22
87
5
10
6
51
100
5
21
48

INDEKS KATA KUNCI
Volume 6 Nomor 2 November 2014
Accept Or Reject Special Order
Bank’s Performance
Bank soundness
Corporate Social Responsibility
Cultural Organization
Control Cost
Capital
Earnings Per Share
Earnings
Financial Performance
Failure Cost
Gross Profit
Governance
Gross Profit Margin
Inventory Turnover
Liquidity
Non Perfoming Loan
Price Earnings Ratio
Price to Book Value
Profitability
Quality Cost
Return On Investment
Sobel Test
Reward System
Risk
Relevant Costs
Receivables Turnover
Stock Price
Tax Aggressiveness
Total Quality Management (TQM)

Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.
Hlm.

198
159
187
125
158
174
189
140
188
117
174
177
188
213
211
116
115
141
142
177
174
140
120
158
188
199
212
138
126
156

Dokumen yang terkait

Pengaruh Likuiditas, Leverage,Perputaran Aset, dan Price Book Value terhadap Earnings Per Share pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 77 105

Pengaruh Earning Per Share (EPS) dan Price Earning Ratio terhadap Nilai Perusahaan Sektor Otomotif dan Transportasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2010 - 2012

8 159 67

Pengaruh Price Earning Ratio (PER), Price to Book Value (PBV), dan Earning Per Share (EPS) Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 105 93

Pengaruh Audit Report Lag, Earnings Per Share, Opini Audit, Dan Kantor Akutan Publik Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

21 134 115

Pengaruh Kebijakan Leverage, Kebijakan Dividen dan Earnings Per Share terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

0 33 92

Pengaruh Earnings per Share (EPS),Return on Equity (ROE),dan Sizeterhadap Cash Dividend pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Dalam Perspektif Agency Theory

0 30 94

Pengaruh Faktor-faktor Fundamental Terhadap Harga Saham Syariah Sektor Consumer Goods di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2013

0 9 124

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental Terhadap Harga Saham Syariah Sektor Consumer Goods di Bursa Efek Indonesia PEriode 2011-2013

0 3 124

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental Terhadap Harga Saham Syariah Sektor Consumer Goods Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2013

0 7 124

Pengaruh Earning per Share (EPS), Return on Investment (ROI), Price to Book Value (PBV) dan Price Earnings Ratio (PER) terhadap Harga Saham: Studi Empiris Perusahaan Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2012.

0 1 21