PENDAHULUAN Upaya Meningkatkan Keterampilan Mengarang Cerita Menggunakan Media Gambardalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Di Kelas V SDN 2 Belangwetan Klaten Utara Tahun 2012/2013.

1

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Bahasa Indonesia sebagai indentitas bangsa Indonesia, sekaligus
merupakan bahasa persatuan. Hal ini terbukti dengan keadaan bangsa
Indonesia yang terdiri beraneka suku budaya dan bahasa yang berbeda.
Keanekaragaman tersebut dipersatukan dengan bahasa persatuan yaitu bahasa
Indonesia. Sudah selayaknya pembelajaran bahasa Indonesia menjadi mata
pelajaran wajib yang diajarkan di SD, SMP, SMA, bahkan di perguruan
tinggi.
Keterampilan berbahasa meliputi empat aspek yaitu menyimak,
berbicara, membaca , dan menulis. Kemampuan membaca dan menulis
menjadi dasar utama, tidak saja bagi pembelajaran Bahasa Indonesia , tetapi
juga untuk ke perluan pelajaran bidang studi yang lain. Pada mulanya anak
memperoleh keterampilan berbahasa menyimak, kemudian belajar berbicara,
selanjutnya belajar keterampilan membaca dan menulis setelah masuk
sekolah.
Kenyataan di lapangan masih dijumpai kendala pembela jaran Bahasa

Indonesia yaitu belum bisa membaca dan menulis. Minat dan motivasi siswa
SD masih rendah, anak mengalami kesulitan pembelajara menulis. Keadaan
ini terasa sekali saat seorang anak diminta untuk menulis cerita atau membuat
karangan. Menulis dipandang sebagai kegiatan berbahasa yang paling sulit

1

2

dibandingkan dengan kegiatan berbahasa lainnya. Jika dibiarkan akan
berdampak buruk pada rendahnya keterampilan menulis pada anak, dengan
adanya permasalahan real yang ada dikelas yang berkaitan dengan rendahnya
keterampilan mengarang cerita maka perlu diadakan tindakan upaya untuk
meningkatkan keterampilan mengarang cerita dengan menggunakan media
gambar dalam pembelajara Bahasa Indonesia di kelas V SDN 2 Belangwetan.
Penelitian yang dilakukan oleh Rahayu (2009) “Upaya Meningkatkan
Keterampilan Menulis Cerita Dengan Menggunakan Media Gambar Seri Di
Kelas IV”. Kenyataan di lapangan ma sih dijumpai kendala pembelajaran
Bahasa Indonesia, khususnya pembelajaran menulis. Minat dan motivasi
menulis untuk anak SD masih rendah, hal ini terbukti perolehan nilai Bahasa

Indonesia terendah 53 dan nilai Bahasa Indonesia tertinggi 78 di SDN 2
Belangwetan.
Menurut Haryanto (2011) dalam skripsi yang berjudul “Peningkatan
Kemampuan Menulis Karangan Deskripsi melalui Media Gambar pada S iswa
Kelas V SD Negeri 02 Jungke Kecamatan Karanganyar ”Bahwa penerapan
metode media gambar dapat meningkatkan pembelajaran menulis. Hal ini
ditandai dengan persentase keaktifan, perhatian, konsentrasi, minat dan
motivasi siswa dala m pembelajaran menulis karangan yang mengalami
peningkatan pada setiap siklusnya ”.
Menurut Karyadi (2010) dalam skripsi yang berjudul “Peningkatan
Ketrampilan Menulis Karangan dengan model Pembelajaran Kooperatif
Siswa Kelas III SDN 3 Urut Sewu, Ampel Boyolali” bahwa dapat diajukan

3

suatu rekomendasi bahwa dengan model

pembelajaran kooperatif dapat

meningkatkan keterampilan menulis karangan siswa kelas III SD Negeri 3

Urut Sewu, Boyolali Tahun 2009.
Guru harus menjadikan pembelajaran me nulis menarik bagi anak dan
guru harus mencari berbagai cara. Salah satunya tepat adalah memanfaatkan
permainan dalam kegiatan pembelajaran. Permainan tidak hanya jasmani
anak yang berkembang, tetapi juga kondisi emosi, fisik, sosial, dan bahasa. Di
samping itu permainan yang digunakan dalam pembelajaran menulis tidak
harus mahal harganya. Sebuah gambar bisa digunakan sebagai media yang
mendukung kelancaran kegiatan belajar mengajar dan membangkitkan minat
siswa untuk belajar. Media pembelajaran ya ng dimaksud adalah media
gambar. Pembelajaran menulis dengan media gambar ini akan lebih menarik
daripada tanpa media gambar. Media gambar juga bisa mendorong anak
untuk berimajinasi dan mengeluarkan ide yang terpendam dalam diri anak.
Penggunaan media gambar dalam kegiatan belajar merupakan salah
satu bentuk inovasi pembelajaran. Saat ini sebuah inovasi pembelajaran
dibutuhkan bagi seorang guru, seperti untuk meningkatkan minat dan
keterampilan menulis cerita

dalam pembelajaran Bahasa Indonesia.

Sepengetahuan peneliti ini menarik dilakukan. Oleh sebab itu tertarik ingin

mengdakan

penelitian

tentang

“Upaya

Meningkatkan

Kemampuan

Keterampilan Mengarang Cerita Menggunakan Media Gambar Dalam
Pembelajaran Bahasa Indonesia di Kelas V SDN 2 Belangwetan Klaten
Utara”

4

B. Pembatasan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, maka peneliti ini di batasi pada masalah :

1. Bagaimanakah

suasana

pembelajaran

dalam

proses

belajar

menggunakan media gambar dalam keterampilan mengarang siswa
kelas V SDN 2 Belangwetan Klaten Utara ?
2. Bagaimanakah

proses

penggunaan


media

gambar

dalam

meningkatkan keterampilan mengarang siswa kelas V SDN 2
Belangwetan Klaten Utara ?
3. Bagaimanakah hasil penggunaan media gambar dalam keterampilan
mengarang yang dilakukan oleh siswa kelas V SDN 2 Belangwetan ?
C. Perumusan Masalah
Berdasarkan pembata san masalah yang diuraikan sebelumnya, maka dapat di
rumuskan permasalahan sebagai berikut :
1. Bagaimana suasana proses pembelajaran dengan menggunakan
media gambar dalam keterampilan mengarang ?
2. Bagaimana proses pembelajaran menggunakan media gambar dala m
keterampilan mengarang ?
3. Bagaimana hasil pembelajaran yang dilakukan dengan menggunakan
media gambar untuk meningkatkan keterampilan dalam mengarang ?
D. Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah :
1. Untuk mengetahui suasana pembelajaran dalam proses belajar yang
menggunakan media gambar dalam keterampilan mengarang.

5

2. Untuk mengetahui proses pembelajaran yang dilakukan dalam
menggunakan media gambar dalam keterampilan mengarang.
3. Untuk mengetahui hasil pembelajaran dalam menggunakan media
gambar untuk meningkatkan keterampilan dalam mengarang.
E. Manfaat Penelitian
Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat diantaranya :
1. Manfaat teoretis
Penelitian ini bermanfaat memperluas wawasa, pengetahuan keilmuan
pembelajaran bahasa khususnya mengarang dengan menggunakan
media gambar.
2. Manfaat praktis
a. Bagi Guru
1) Sebagai motivasi bagi guru SDN 2 Belangwetan dalam mengajar
2) Sebagai dasar perbaikan guru dalam mengajar dan menjadi

inovator dalam pembelajaran mengarang
3) Memberi pemahaman bagi guru mengenai masalah yang sering
dihadapi siswa dalam menulis sebuah karangan
b. Bagi peneliti.
Sebagai bahan referensi bagi peneliti pemula lainya dalam
melakukan penelitian.

Dokumen yang terkait

Upaya Meningkatkan Keterampilan Membaca Nyaring Dengan Penggunaan Media Gambar Pada Siswa Kelas II Madrasah Ibtidaiyah Assa’adiyah Attahiriyah VII Tahun Ajaran 2015/2016

1 29 112

Penggunaan Media VCD Pembelajarn Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Pengukuran Waktu Siswa Kelas V SDN Cicinde Utara I

0 7 124

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar IPA Melalui Strategi Pembelajaran Aktif Crossword Puzzle (Penelitian Tindakan Kelas V SDN Tugu 2 Depok)

2 20 213

Pembangunan Media Pembelajaran Mata Pelajaran Bahasa Jawa Kelas VII Di SMP Negeri 2 Jeruklegi

2 68 114

Meningkatkan Kemampuan Guru dalam Menggunakan Media Pembelajaran Melalui Supervisi dengan Teknik Kunjungan Antar Kelas di SDN 2 Kalahang

0 0 8

Media Pembelajaran Interaktif Bahasa Inggris Kelas V Sekolah Dasar Negeri 02 Cinere

0 0 5

BAB I PENDAHULUAN - Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Penggunaan Pendekatan Pembelajaran Kontekstual untuk Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Indonesia dengan Berbantuan Media Gambar pada Siswa Kelas 2 SDN Dukuh 01 Salatiga Seme

0 0 5

2.1.1.1 Pengertian Pembelajaran - Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Penggunaan Pendekatan Pembelajaran Kontekstual untuk Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Indonesia dengan Berbantuan Media Gambar pada Siswa Kelas 2 SDN Dukuh 01

0 0 23

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Penggunaan Pendekatan Pembelajaran Kontekstual untuk Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Indonesia dengan Berbantuan Media Gambar pada Siswa Kelas 2 SDN Dukuh 01 Salatiga Semester 2 Tahun Pelajar

0 1 20

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Penggunaan Pendekatan Pembelajaran Kontekstual untuk Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Indonesia dengan Berbantuan Media Gambar pada Siswa Kelas 2 SDN Dukuh 01 Salatiga Semester 2 Tahun Pelajar

0 1 55