Analisis Relevansi Bahan Pustaka dengan Kebutuhan Pengguna Pada badan Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi (BPAD) Provinsi Sumatera Utara

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Salah satu Tujuan Negara Indonesia sebagaimana tercantum dalam UUD
1945 alinea ke empat yaitu ikut mencerdaskan kehidupan bangsa. Untuk
mewujudkan tujuan tersebut maka pemerintah membuat kebijakan salah satunya
dengan membuat sarana pendidikan nasional yang dapat dijangkau oleh semua
lapisan masyarakat yaitu perpustakaan. Perpustakaan adalah salah satu sarana
penunjang dalam suatu lembaga pendidikan dalam menyediakan berbagai sumber
informasi yang dapat digunakan pengguna perpustakaan untuk pemenuhan
kebutuhan informasinya.
Perpustakaan umum sebagai pusat sumber informasi bagi masyarakat
memiliki peranan yang sangat penting dalam memenuhi segala kebutuhan
informasi masyarakat. Semakin hari segala kebutuhan informasi masyarakat
semakin banyak pula, hal ini menjadi tanggung jawab perpustakaan dalam
memenuhi kebutuhan

informasi tersebut dengan cara menyediakan informasi


berupa bahan perpustakaan

yang relevan dengan kebutuhan pengguna

perpustakaan. Perpustakaandapat dinyatakan berhasil apabila bahan perpustakaan
yang disediakan sesuai dengan kebutuhkan pengguna sehingga pengguna merasa
puas dengan bahan perpustakaan yang disediakan. Salah satu fungsi perpustakaan
umum adalah mengkaji dan menyediakan bahan perpustakaan untuk memenuhi

Universitas Sumatera Utara

kebutuhan masyarakat. Bahan perpustakaan adalah salah satu unsur penting dalam
suatu perpustakaan, bahkan merupakan syarat mutlak dalam suatu perpustakaan.
Besar kecilnya ruang atau bangunan perpustakaan haruslah memiliki bahan
perpustakaan yang sesuai dengan kebutuhan penggguna. Bahan perpustakaan
bukan ditinjau dari jumlah eksemplar namun yang harus ditinjau adalah dari
kebutuhan pengguna dan memberikan pelayanan kepada masyarakat umum tanpa
membedakan suku, usia, tingkat pendidikan, pekerjaan. Ketersediaan bahan
perpustakaan yang baik dan sesuai dengan kebutuhan akan mendorong pengguna
untuk berkunjung dan menggunakan fasilitas yang tersedia di perpustakaan.

Hadirnya Badan Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi (BPAD) Provinsi
Sumatera Utara pada tahun 1956 dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan
informasi masyarakat umum. Saat ini, Provinsi Sumatera Utara terdiri dari 33
kab/kota yang menjadikan BPAD Provinsi Sumatera Utara harus memenuhi
banyak kebutuhan informasi. Berdasarkan laporan tahunan BPAD tahun 2015,
Saat ini BPAD Provinsi Sumatera Utara memiliki 114.419 judul buku dengan
719.289 eksemplar mulai dari kelas 000 – 900 menurut Dewey Decimal
Classification (DDC).Adapun Jumlah pengguna setiap harinya 40 – 200 orang
dari berbagai latar belakang (pendidikan, usia, jenis kelamin, pekerjaan, dan lainlain).. Berdasarkan data dari BPAD Provinsi Sumatera Utara, pengguna aktif
BPADdalam 3 tahun terakhir (terhitung 2013, 2014 dan 2015) berjumlah 1.025
orang.
Pengguna BPAD Provinsi Sumatera Utara sangat besar jumlahnya. Jika
ditinjau dari latar belakang pendidikan, mulai dari TK, SD, SMP, SMA dan

Universitas Sumatera Utara

Mahasiswa. Dilihat dari latar belakang pekerjaan masyarakat ada Pegawai Negeri
Sipil/Swasta, Guru/Dosen, Wiraswasta, Petani, Ibu Rumah Tangga, dan lain
sebagainya. Dilihat dari aspek usia, ada Balita, Anak-anak, Remaja, Dewasa dan
Lansia. Segala apek-aspek tersebut menjadikan BPAD Provinsi Sumatera Utara

harus mampu memenuhi segala kebutuhan informasi masyarakat yang beragam.
Hasil observasi awal peneliti di BPAD Provinsi Sumatera Utara, banyak
pengguna datang untuk memanfaatkan jasa perpustakaan dengan berbagai tujuan.
akan tetapi banyak diantara mereka yang meninggalkan perpustakaan tanpa
meminjam salah satu bahan pustaka. Setelah diklarifikasi, banyak dari mereka
yang menyatakan bahwa mereka tidak menemukan informasi yang mereka
butuhkan dan memutuskan meninggalkan perpustakaan. Hal inilah yang melatar
belakangi peneliti untuk melakukan penelitian secara ilmiah dengan menetapkan
judul penelitian “Analisis Relevansi Bahan Pustaka dengan Kebutuhan Pengguna
pada Badan Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi (BPAD) Provinsi Sumatera
Utara”.
1.2 Rumusan Masalah

Adapun rumusan masalah penelitian ini adalah apakah kebutuhan
pengguna relevan dengan bahan perpustakaanbuku yang tersedia di BPAD
Provinsi Sumatera Utara ?

Universitas Sumatera Utara

1.3. Tujuan Penelitian

Peneliti menetapkan tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui
relevansi bahan perpustakaanbuku yang tersedia di BPAD Provinsi Sumatera
Utara dengan Kebutuhan Pengguna.

1.4 Manfaat Penelitian
Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi :
1. BPAD Provinsi Sumatera Utara, dapat dijadikan sebagai bahan masukan
dan pertimbangan dalam pengambilan keputusan terutama dalam
penyediaan bahan perpustakaan buku agar relevan dengan kebutuhan
pengguna perpustakaan.
2. Peneliti, untuk menambah wawasan dan pengetahuan serta pemahaman
peneliti tentang relevansi bahan pustaka dengan kebutuhan pengguna
perpustakaan.
3. Peneliti selanjutnya, dapat dijadikan sebagai rujukan dalam melakukan
penelitian yang berkaitan dengan relevansi bahan perpustakaan buku
dengan kebutuhan pengguna perpustakaan
1.5 Ruang Lingkup Penelitian
Ruang

lingkup


penelitian

ini

difokuskan

pada

relevansi

bahan

perpustakaan buku yang tersedia di BPAD Provinsi Sumatera Utara dengan
Kebutuhan Pengguna yang mencakup ketersediaan bahan perpustakaan buku,
kebutuhan informasi pengguna, dan layanan pengguna.

Universitas Sumatera Utara