111807 MQFM 2010 06 Editorial 11 Juni 2010

Editorial MQ 92,3 FM Jogjakarta
Edisi: Jum'at, 11 Juni 2010
“Video Kebencanaan”
Sahabat MQ/ sejenak kita perlu merenung// Bahwasannya/ telah banyak kritik
pedas untuk kemunduran perilaku pada generasi saat ini// Generasi yang lemah
semangatnya/ generasi yang hanya menginginkan hal-hal instan dan tak mau dan
mampu untuk berusaha keras// Ah... begitu banyak hujatan dan celaan untuk
generasi ini// Akhir-akhir ini marak muncul sejumlah video yang tidak sepatutnya
ada// Apakah hal tersebut mencerminkan kurangnya rasa malu masyarakat
kebanyakan?// Apakah menandakan bahwa moral bangsa ini semakin bobrok?//
Bayangkan betapa kejinya/ jika perbuatan semacam itu divideokan/ kemudian
diedarkan kemana-mana tanpa rasa berdosa dan tanggungjawab///
Ini adalah salah siapa?// Apakah hanya semata-mata kesalahan generasi ini?//
Banyak pihak yang hanya menyalahkan generasi muda saat ini dengan segala
kekurangannya/ tanpa mengevaluasi diri bahwa generasi generasi muda saat ini
juga telah menjadi incaran sejumlah pihak/ yang menjadi sasaran dari
kepentingan mereka yang tak berperikemanusiaan/ dan juga adalah hasil karya
pendidikan generasi terdahulu// Lalu dimana peran pemerintah?/ peran orangtua/
peran para pendidik yang seharusnya mendidik dan tidak hanya mengajar di
kelas?// Perlu adanya evaluasi/ jika saat ini jauh berbeda dari generasi dahulu
yang banyak menjaga etika/ norma-norma agama dan ketimuran///

Banyak dan mudahnya fasilitas saat ini ibarat pisau bermata 2/ dimana akan
bernilai positif saat dimanfaatkan untuk hal-hal yang pisitif// Namun akan terjadi
sebaliknya yaitu semakin menjerumuskan para pelaku bahkan memancing orang
lain untuk menjadi korban selanjutnya/ jika tidak digunakan sebagaimana
mestinya// Sudah banyak contoh kasus yang terjadi saat ini/ yang sebenarnya
sungguh tidak layak dilakukan oleh-orang-orang semacam mereka///
Sadarkah kita/ jika anak-anak kita saat ini telah terlalu banyak mengkonsumsi
hal-hal yang tidak layak/ dan akan berdampak buruk bagi mereka dalam
menjalani kehidupan ini// Anak-anak yang polios itu ternodai oleh hal-hal kotor
yang bermakna/ karya para penabur dosa yang belum diketahui apakah masih
memiliki hati nurani// Sehingga mereka terkontaminasi virus mematika
tersebut///
Apa jadinya generasi kita nantinya jika kita meliha generasi saat ini sedemikian
kualitasnya/ dan akan jadi apa generasi kita selanjutnya?// Seharusnya memang
dilakukan perbaikan dari b erbagai sisi/ serta dari semua pihak/ agar mampu
menciptakan generasi yang berkualitas/ tidak hanya dari sisi intelektual/ namun
juga sisi moralitas/ dan spiritualitas// Ciptakan generasi berkualitas/ tumbuhkan
tunas bangsa yang mampu bawa bangsa ini pada masa pencerahan// Hancurkan
video dan para pembuat video kebencanaan/ untuk ciptakan generasi pencerah
ummat/ bangsa/ dan negara ini// Wallhu a'lam bishowab///