Hubungan Kejadian Trauma Mata dengan penggunaan Alat Pelindung Mata pada Pekerja Konstruksi Perusahaan X

ii

ABSTRAK
Latar Belakang: Trauma mata adalah tindakan sengaja maupun tidak yang
menimbulkan perlukaan mata. Insiden trauma mata mengalamai peningkatan
secara terus-menerus. Salah satu faktor yang berperan untuk terjadinya cedera
akibat kerja adalah pemakaian Alat Pelindung Diri (APD) yang sesuai dan benar
cara pakainya. Oleh karena hal inilah penulis ingin mengetahui hubungan
kejadian trauma mata dengan penggunaan alat pelindung mata.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan kejadian
trauma mata dengan alat pelindung mata pada pekerja konstruksi
Metode: Penelitian ini menggunakan metode yang bersifat analitik dengan
rancangan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini merupakan pekerja
konstruksi sebuah perusahaan konstruksi. Pengambilan sampel dalam penelitian
ini dilakukan dengan cara total sampling. Kemudian akan dianalisa dengan uji
chi-square.
Hasil: Hasil menunjukkan sebanyak 65 orang responden yang terdiri atas 46
responden mengalami trauma mata dan 19 responden tidak mengalami trauma
mata. Pada responden yang mengalami trauma mata sebanyak 38 orang responden
dikategorikan sebagai penggunaan alat pelindung mata yang buruk dan 8 orang
dikategorikan sebagai penggunaan alat pelindung mata yang baik. Hasil analisa

uji chi-square didapat nilai p = 0,0001 (p