Penentuan Jumlah Produksi Optimal dengan Pendekatan Dynamic Programming di PTPN IV Unit Usaha Sawit Langkat

ABSTRAK
PTPN IV Unit Usaha Sawit Langkat merupakan salah satu perusahaan
yang bergerak dalam bidang produksi minyak kelapa sawit. Selain berproduksi
untuk memenuhi permintaan dalam negeri perusahaan juga telah mengekspansi
pasarnya untuk memenuhi kebutuhan luar negeri. Perusahaan menerapkan sistem
make to stock dalam menjalankan strategi produksinya dengan tujuan untuk
mengantisipasi fluktuasi permintaan pasar. Di pabrik PTPN IV Unit Usaha Sawit
Langkat masih sering mengalami kekurangan bahan baku yang dipengaruhi oleh
masa panen dan pabrik akan berhenti beroperasi pada saat bahan baku sudah tidak
tersedia. Hal ini tentunya dapat menyebabkan kapasitas pabrik berada dalam
keadaan idle, dan merupakan kerugian bagi perusahaan dimana pabrik tetap
mengeluarkan biaya-biaya selama proses produksi tersebut. Untuk itu perusahaan
memerlukan perencanaan produksi yang baik agar tetap mendapatkan hasil yang
optimal selama terjadinya permasalahan tersebut.
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan tingkat produksi yang optimal
dengan meminisasi biaya guna mendapatkan keuntungan yang maksimal di Pabrik
PTPN IV Unit Usaha Sawit Langkat dengan menggunakan program dinamik
(dynamic programming) yaitu suatu pendekatan matematis yang digunakan untuk
pengambilan keputusan dan terdiri dari banyak tahap (multistage) dalam rencana
produksi digunakan metode backward recursive yang menyelesaikan persoalan
dari tahap akhir ke tahap awal.

Hasil penelitian menunjukan rencana produksi aktual perusahaan di tahun
2012 menghasilkan total biaya produksi sebesar Rp. 140.127.386.868 dengan
memproduksi 25.803 ton CPO, sementara dengan dynamic programming
didapatkan total biaya produksi sebesar Rp. 130.251.012.068 dengan
memproduksi 25830 ton CPO. Terlihat bahwa pada biaya produksi perusahaan
masih lebih besar dibandingkan dengan menggunakan dynamic programming
yang disebabkan oleh besarnya produksi overtime perusahaan. Dari hasil
perbandinan didapatkan metode penelitian memberikan penghematan biaya
sebesar 7,05%.
Keywords: Perencanaan Produksi, Dynamic Programming,
Optimisasi Produksi.

Universitas Sumatera Utara