Efek Sitoprotektif Ekstrak Daun Afrika (Vernonia amygdalina Del.) terhadap Sel Vero yang diinduksi Hidrogen Peroksida (H2O2)

EFEK SITOPROTEKTIF EKSTRAK DAUN AFRIKA
(Vernonia amygdalina Del.) TERHADAP SEL VERO YANG
DIINDUKSI HIDROGEN PEROKSIDA (H2O2)
ABSTRAK
Tubuh kita memerlukan antioksidan sebagai suatu senyawa yang memiliki
aktivitas sitoprotektif yang dapat menetralisir radikal bebas. Mekanisme
perlindungan dibutuhkan untuk melindungi tubuh dari penyakit degeneratif yang
salah satunya adalah kanker. Keanekaragaman hayati Indonesia sangat berpotensi
dalam penemuan senyawa baru yang memiliki aktivitas sitoprotektif, salah
satunya adalah daun Afrika (Vernonia amygdalina Del.). Tujuan dari penelitian
ini adalah untuk menguji aktivitas sitoprotektif ekstrak daun Afrika terhadap sel
Vero yang diinduksi hidrogen peroksida (H2O2) melalui uji viabilitas sel,
apoptosis dan pengujian ekspresi ROS.
Penelitian yang dilakukan adalah penelitian eksperimental, meliputi
identifikasi tumbuhan, pengumpulan dan pengolahan bahan tumbuhan, penetapan
kadar air simplisia, skrining fitokimia, pembuatan ekstrak dan pengujian efek
sitoprotektif ekstrak daun Afrika terhadap sel Vero yang diinduksi H2O2 melalui
analisis viabilitas sel secara MTT, analisis apoptosis secara flow sitometri dan
analisis ekspresi ROS secara imunositokimia.
Hasil penetapan kadar air serbuk simplisia daun Afrika sebesar 7,97%.
Golongan senyawa kimia yang terdapat dalam simplisia dan ekstrak daun Afrika

hasil skrining fitokimia adalah flavonoid, glikosida, saponin, tanin dan
steroid/triterpenoid. Pengujian efek sitoprotektif ekstrak daun Afrika terhadap sel
Vero yang diinduksi H2O2 untuk analisis viabilitas sel secara MTT menunjukkan
Persentase sel Vero hidup terbesar terdapat pada pemberian EEDA 50 μg/ml
sebesar 78,75±2,51%; EEADA 12,5 μg/ml sebesar 68,99±0,91% dan ENDA 12,5
μg/ml sebesar 42,70±2,63%. Pada analisis apoptosis secara flow sitometri
menunjukkan persentase jumlah sel hidup kontrol sel sebesar 80,56%, kontrol
sel+ H2O2 sebesar 10,32%, EEDA 50 μg/ml sebesar 59,56% dan EEADA 12,5
μg/ml sebesar 40,88%.
Hal ini menunjukkan bahwa EEDA dan EEADA dapat meningkatkan
jumlah sel hidup atau memiliki aktivitas sitoprotektif dibandingkan dengan
jumlah sel hidup pada pemberian H2O2. Analisis ekspresi ROS secara
imunositokimia menunjukkan EEDA dan EEADA dapat menurunkan ekspresi
ROS yang ditunjukkan dengan berkurangnya warna coklat pada sel dibandingkan
dengan kontrol sel yang diberi H2O2 yang dominan berwarna coklat.
Kata kunci: Daun Afrika, Vernonia amygdalina Del., Sel Vero,Sitoprotektif, MTT,
Flow Sitometri, Imunositokimia

ix
Universitas Sumatera Utara


CYTOPROTECTIVE EFFECTS OF EXTRACT AFRICAN
LEAVES (Vernonia amygdalina Del.) AGAINTS THE VERO
CELLS INDUCED BY HYDROGEN PEROXIDE (H2O2)
ABSTRACT
Our bodies need antioxidants as a compound having cytoprotective
activities that can neutralize free radicals. The mechanism of protection is needed
to protect the body from degenerative diseases, one of which is cancer. Indonesia
has biodiversity which is potential in the new compounds discoveries, one of
which is the African leaves (Vernonia amygdalina Del.). The purposes of the
study were to evaluate the cytoprotective activity of extract African leaves against
the Vero cells induced by hydrogen peroxide (H2O2) through the test cell viability,
apoptotic and to observe the expression of ROS.
The research methods were experimental research, including identification
of plants, collection and processing of plant material, determination of water
content of simplicia, phytochemical screening, the manufacture of extraction and
testing of cytoprotective effects of extract African leaves against Vero cells
induced by H2O2 through the analysis of cell viability by MTT, analysis of
apoptotic by flow cytometry and ROS expression analysis by
immunocytochemistry.

The results of the determination of the water content of 7.97%. Group of
chemical compounds contained in simplicia and extracts of African leaves
phytochemical screening results are flavonoids, glycosides, saponins, tannins and
steroids/triterpenoids. Testing of extract African leaves cytoprotective effects
against the Vero cells induced by H2O2 for analysis of cell viability by MTT
showed the largest percentage of living Vero cells contained in the granting
EEDA 50 µg/mL of 78.75 ± 2.51%; EEADA 12.5 µg/mL at 68.99 ± 0.91% and
ENDA 12.5 µg/mL of 42.70 ± 2.63%. In the analysis of apoptotic by flow
cytometry shows the percentage of viable cell count of 80.56% of control cells,
control cells + H2O2 at 10.32%, EEDA 50 µg/mL of 59.56% and EEADA 12.5
µg/mL at 40.88 %.
This shows that the EEDA and EEADA can increase the number of living
cells or have cytoprotective activity compared to the amount of living cells in
granting H2O2. ROS expression analysis by immunocytochemistry showed EEDA
and EEADA can decrease the expression of ROS as indicated by a reduction in
brown on cells compared with control cells by H2O2 dominant brown.
Keywords: African Leaves, Vernonia amygdalina Del., Vero cells, Cytoprotective,
MTT, Flow Cytometry, Immunocytochemistry

x

Universitas Sumatera Utara