Karakteristik Keluarga dan Ketersediaan pangan Keluarga di Lingkungan XIII Kelurahan Tanjung Rejo Medan Tahun 2013

ABSTRAK
Pangan merupakan kebutuhan dasar sebagai hak setiap manusia dan sebagai
salah satu faktor penentu kualitas sumber daya manusia. Ketidakseimbangan gizi
akibat konsumsi pangan yang tidak terjamin berdampak pada timbulnya masalah gizi
buruk.
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan gambaran karakteristik keluarga
dan ketersediaan pangan keluarga di Lingkungan XIII Kelurahan Tanjung Rejo
Medan Tahun 2013. Desain penelitian ini menggunakan survey deskriptif dengan
pendekatan kuantitatif. Pengambilan data dan karakteristik keluarga dan ketersediaan
pangan keluarga dilakukan dengan wawancara langsung menggunakan kuesioner
terhadap 74 ibu rumah tangga sebagai responden.
Hasil penelitian menunjukkan ketersediaan pangan keluarga sebagian besar
berada pada kategori terjamin yaitu sebanyak 55,4%. Ketersediaan pangan terjamin
pada keluarga ditemukan 57,1% ibu dengan pengetahuan baik, 70,6% ibu dengan
pendidikan tamat SMA, 57,7% suami dengan pekerjaan tidak tetap, 65,0% ibu
dengan pekerjaan tetap, 60,8% pendapatan keluarga diatas UMK, dan 68,4% keluarga
yang memiliki jumlah anak 1-2 orang.
Diharapkan kepada ibu-ibu rumah tangga di Lingkungan XIII Kelurahan
Tanjung Rejo untuk mulai menumbuhkan sikap sadar gizi, rutin mengikuti posyandu,
dan tanggap terhadap informasi-informasi kesehatan terutama informasi mengenai
gizi anak dan keluarga untuk menghindari kejadian gizi kurang dan gizi buruk pada

bayi dan balita
Kata kunci : Karakteristik, Ketersediaan pangan

Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT
Food is a basic need as a right of every human being and as a determining
factor for the quality of human resources. Nutritional imbalances due to the
consumption of food that is not guaranteed impact on the incidence of malnutrition .
This study aims to clarify the picture of the family characteristics and food
availability in the family environment rejo XIII Village Tanjung Medan in 2013 . The
design of this study using a descriptive survey with quantitative approach . Data
retrieval and family characteristics and household food availability is done by direct
interviews using questionnaires to 74 housewives as respondents .
The results of research showed most of the family food supply in the category
secured as many as 55,4 %. Food security is assured at the family found 57,1 % of
women with good knowledge, 70,6 % of mothers with completed high school
education, 57.7% of husbands with odd jobs , 65.0 % of women with permanent jobs ,
60.8 % of family income MSE above , and 68.4 % of families who have many children
1-2 people .

Expected to mothers in the household environment Tanjung Village XIII rejo
to start growing a conscious attitude of nutrition , routine follow posyandu , and
responsive to the health information , especially information about the child and
family nutrition to avoid malnutrition and the incidence of malnutrition in infants and
toddlers
Keywords : characteristics , availability of food

Universitas Sumatera Utara