Perancangan Sistem Informasi Pembelian Dan Penjualan Stok Barang Pada Pt Ultra Adilestari Stella Perkasa Dengan Visual Basic 6.0

v

ABSTRAK

Tugas akhir ini bertujuan untuk membangun dan merancang suatu sistem informasi
pembelian dan penjualan stok barang yang dapat digunakan sebagai dasar dalam
mengambil suatu sistem keputusan. Sistem ini dibuat dengan menggunakan Visual
Basic 6.0 dan Microsoft Access 2003. Penelitian yang digunakan adalah berdasarkan
wawancara dan observasi penelitian kepustakaan untuk memperoleh data dan
informasi yang berhubungan dengan masalah yang diteliti. Sebagai objek utama dari
sistem ini adalah untuk memberikan kemudahan serta melihat arsitektur perancangan
sistem informasi pembelian dan penjualan stok barang yang ada, agar kinerja
pengolahan data dapat lebih ditingkatkan serta rancangan yang diinginkan dapat lebih
mudah untuk dicapai.

Universitas Sumatera Utara