Latar Belakang Masalah Pengaruh Deviden Terhadap Harga Perlembar Saham Pada Perusahaan Food & Beverage Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Dengan semakin terbukanya perekonomian Indonesia terhadap perekonomian dunia, perkembangan dunia usaha di tanah air mengalami kemajuan yang cukup pesat. Hal ini dapat dilihat dari semakin banyaknya perusahaan dan lembaga yang didirikan dalam rangka menyemarakkan dan menunjang kegiatan perekonomian di tanah air. Pertumbuhan sector usaha sangat menunjang dalam menciptakan kesempatan kerja yang lebih luas. Dengan demikian semakin bertambah pula jumlah penduduk yang dapat menikmati penghasilan dan pendapatan yang layak. Bursa Efek Indonesia merupakan Self RegulatoryOrganizationSRO yang berperan sebagai fasilitator dalam perkembangan pasar modal Indonesia dengan visi “Menjadi Bursa yang Kompetitif dengan Kredibilitas Tingkat Dunia”. Tujuan pasar modal di Indonesia adalah di sektor – sektor produktif, juga ikut mewujudkan pemerataan pendapatan melalui kepemilikan saham – saham perusahaan. Saat ini jumlah orang yang memiliki dana berlebih cukup besar. Kelebihan dana idle fund yang terdapat pada masyarakat tersebut sebagian besar diinvestasikan dalam bentuk aktiva riil dalam bentuk emas, tanah, dan bangunan, di samping itu sebagian lagi di investasikan ke dalam aktiva keuangan financial asset berupa tabungan maupun deposito di bank. Selain bentuk investasi tersebut sebenarnya ada alteratif investasi keuangan dalam bentuk lain yang juga bisa memberikan keuntungan yang cukup likuid. Universitas Sumatera Utara Menurut Suad Husnan 1994: 3 Bentuk alternative investasi tersebut adalah investasi di pasar modal secara formal pasar modal dapat di definisikan sebagai pasar untuk kegiatan instrument keuangan atau sekuritas jangka panjang yang bisa diperjual belikan, baik dalam bentuk utang maupun modal sendiri, baik yang diterbitkan oleh pemerintah maupun perusahaan swasta. Dalam menjalankan fungsi ekonominya, pasar modal menyediakan fasilitas untuk memindahkan dana dari pihak yang mempunyai kelebihan dana lender kepada pihak yang memerlukan dana untuk menjalankan operasi perusahaannya borrower. Dengan menginvestasikan kelebihan dana yang mereka miliki, lender berharap akan memperoleh imbalan dari penyerahan dana tersebut. Dari pihak borrower tersedianya dana dari pihak luar memungkinkan mereka melakukan investasi tanpa harus menunggu tersedianya dana dari hasil operasi perusahaan. Dalam proses ini diharapkan akan terjadi peningkatan produksi , sehingga akhirnya secara keseluruhan akan terjadi peningkatan kemakmuran. Melihat perkembangan pasar modal yang berkaitan dengan pengaruh krisis ekonomi yang melanda Indonesia saat ini, tantangan yang di hadapi sangat berat. Kebijakan moneter yang di dapat akibat krisis moneter dan prospek perusahaan tidak semakin jelas, secara langsung mempengaruhi perilaku pemodal dan kinerja emiten. Dalam konteks manajemen keuangan, dikenal tiga fungsi utama manajemen keuangan yaitu fungsi penggunaan dana yang menyangkut keputusan investasi, fungsi mendapatkan dana yang menyangkut keputusan peembelanjaan pendanaan serta fungsi pengalokasian laba yang menyangkut kebijakan deviden. Universitas Sumatera Utara Pendanaan menggunakan saham baik saham biasa maupun saham preferen merupakan bentuk pendanaan permanen bagi perusahaan. Pemegang saham yang baik saham biasa common stock dan saham preferen preferred stock adalah pemilik perusahaan. Pengambilan keputusan investasi dalam suatu saham memerlukan pertimbangan – pertimbangan, perhitungan – perhitungan dari analisis yang mendalam untuk menjamin keamanan dana yang di investasikan serta keuntungan yang di harapkan investor. Pemenuhan kebutuhan dana perusahaan dapat dilakukan dengan pembelanjaan yang berasal dari keuntungan atau laba ditahan dan depresiasi, sedang pembelanjaan ekstern salah satunya berasal dari penjualan saham. Dengan adanya pembelanjaan ekstern ini, perusahaan harus mempunyai kebijakan atas deviden. Kebijakan deviden adalah suatu keputusan apakah laba yang diperoleh oleh perusahaan akan dibagikan kepada pemegang saham sebagai deviden atau akan ditahan dalam bentuk laba ditahan untuk membiayai investasi di masa yang akan datang. Sehubungan dengan kebijakan deviden ini, ada beberapa macam kebijakan deviden yang dilakukan oleh perusahaan yaitu antara lain sebagai berikut : 1. Kebijakan deviden yang stabil 2. Kebijakan deviden dengan penetapan jumlah deviden minimal plus jumlah ekstra tertentu. 3. Kebijakan deviden dengan penetapan deviden pay out ratio yang konstan. 4. Kebijakan deviden fleksibel. Dari hasil analisis inilah kemudian para investor melakukan transaksi dalam perdagangan saham di pasar modal. Kesesuaian antara permintaan dan penawaran Universitas Sumatera Utara dalam pasar modal akan menentukan harga saham bagi setiap perusahaan go public di pasar modal. Berdasarkan uraian di atas maka penelitian ini akan menganalisis lebih lanjut mengenai “Pengaruh Deviden Terhadap Harga Perlembar Saham Pada Perusahaan Food Beverage yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

1.2 Perumusan Masalah

Dokumen yang terkait

Pengaruh Earning Per Share, Dividend Per Share, dan Financial Leverage Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Food & Beverage Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

9 67 115

Pengaruh Laba Perlembar Saham (EPS) Dan Tingkat Suku Bunga SBI Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

0 3 1

PENDAHULUAN Analisis Pengaruh Rasio Profitabilitas, Aktivitas Dan Leverage Terhadap Harga Saham Perusahaan Food And Beverage (Studi pada Perusahaan Food and Beverage yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2013).

0 3 9

PENGARUH ARUS KAS TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK Pengaruh Arus Kas Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

0 0 15

PENGARUH DEVIDEN DAN LABA PERLEMBAR SAHAM TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN OTOMOTIF YANG GO PUBLIK.

0 1 7

PENGARUH RENTABILITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGES YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 0 78

PENGARUH RASIO PROFITABILITAS DAN RASIO MODAL SAHAM TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE YANG GO PUBLIK DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 1 118

PENGARUH HARGA SAHAM, VOLUME PERDAGANGAN DAN SUKU BUNGA TERHADAP LIKUIDITAS SAHAM PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Khoirul Abidin

0 0 14

PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2010 - 2012 - Perbanas Institutional Repository

0 2 22

PENGARUH HARGA SAHAM, VOLUME PERDAGANGAN DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP BID-ASK SPREAD PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

0 0 7