Pengajuan Nomor Register Tahapan Pengelolaan Hibah Langsung Dalam Bentuk Uang

- 16 - - Kesesuaian antara tugas pokok dan fungsiprogram kerja satuan kerja dengan tujuan penggunaan rekening serta sumber dana. - Kejelasan mekanisme penyaluran dana rekening.  Pembukaan Rekening KPA melampirkan surat persetujuan pembukaan rekening dari Kuasa BUN pada saat membuka rekening.  Pembukuan dan Penatausahaan Rekening 1. Bendahara melakukan pembukuan dan penatausahaan rekening berdasarkan bukti transaksi debetkredit pada rekening. 2. KPA melakukan pengujian atas kebenaran pembukuan dan penatausahaan rekening dengan membandingkan antara pembukuan dan rekening koran yang diterbitkan oleh Bank UmumKantor Pos. 3. Pembukuan dan penatausahaan rekening oleh bendahara berpedoman pada peraturan yang berlaku.  Pelaporan Saldo Rekening KPA melaporkan saldo rekening kepada Kepala KPPN paling lambat tanggal 10 bulan berikutnya sesuai dengan format terlampir. Lampiran I.14 Apabila terdapat jasa giro atau bunga yang diperoleh dari Rekening Hibah disetor ke Kas Negara sebagai Penerimaan Negara Bukan Pajak PNBP, kecuali ditentukan lain dalam Perjanjian Hibah atau dokumen yang dipersamakan.  Penutupan Rekening KPA harus menutup rekening yang sudah tidak digunakan sesuai dengan tujuan dan peruntukannya. Sisa saldo rekening dipindahkan sesuai dengan perjanjian, apabila tidak diatur maka disetor ke Kas Negara. Laporan Penutupan Rekening dibuat berdasarkan format terlampir. Lampiran I.15

c. Penyesuaian Pagu Hibah dalam DIPA melalui Revisi DIPA

 KPA pada satuan kerja melakukan penyesuaian pagu belanja yang bersumber dari hibah melalui revisi DIPA yang diajukan kepada Direktur Jenderal PerbendaharaanKepala Kantor Wilayah DJPB untuk disahkan sesuai Peraturan Menteri Keuangan mengenai Tata Cara Revisi Anggaran.  Penyesuaian pagu belanja sebesar yang direncanakan akan dilaksanakan sampai dengan batas akhir masa revisi DIPA pada tahun anggaran berjalan, paling tinggi sebesar perjanjian hibah atau dokumen yang dipersamakan, sehingga Revisi tersebut menambah pagu DIPA tahun berjalan.  Hibah langsung yang sudah diterima, tetapi belum dilakukan penyesuaian pagu DIPA diproses sebagaimana point kedua di atas. - 17 -  Satuan kerja dapat langsung menggunakan uang yang berasal dari hibah langsung tanpa menunggu terbitnya Revisi DIPA.  Jika NPH mengatur mengenai pelaksanaan kegiatan yang lebih dari satu tahun anggaran maka apabila terdapat sisa pagu belanja yang bersumber dari hibah langsung dalam bentuk uang untuk membiayai kegiatan pada DIPA KL tahun anggaran berjalan yang akan digunakan pada tahun anggaran berikutnya, dapat menambah pagu belanja DIPA tahun anggaran berikutnya, setinggi-tingginya sebesar sisa uang yang bersumber dari hibah pada akhir tahun berjalan melalui mekanisme revisi DIPA seperti di atas.  Untuk pendapatan hibah langsung yang bersifat tahun jamak multiyear, penambahan pagu DIPA sebagaimana point di atas, dapat digabungkan dengan revisi penambahan pagu DIPA dari rencana penerimaan hibah langsung tahun berikutnya.  Pengajuan Revisi dilampiri dengan photocopy legalisir Naskah Perjanjian Hibah dan Grant Summary yang dibuat dengan format terlampir. Lampiran I.16

d. Pelaksanaan Kegiatan

Pelaksanaan kegiatan menggunakan mekanisme pengadaan barangjasa dan pertanggung jawaban keuangan sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan.

e. Pengesahan Pendapatan

 Pengesahan pendapatan hibah dilakukan dengan cara KPA mengajukan SP2HL atas seluruh pendapatan hibah langsung bentuk uang sebesar yang telah dibelanjakan pada tahun anggaran berjalan kepada KPPN mitra kerjanya, paling tinggi sebesar alokasi dana yang tercantum pada DIPA.  Pengajuan SP2HL ke KPPN dengan dilampiri : 1. Photocopy Rekening Koran terakhir atas Rekening Hibah. 2. SPTMHL. 3. SPTJM. 4. Photocopy surat persetujuan pembukaan rekening untuk pengajuan SP2HL pertama kali. Permohonan dan lampiran di atas disampaikan dalam rangkap 3.  Penyampaian SP2HL ke KPPN dilakukan sekurang-kurangnya 1 satu kali dalam satu tahun anggaran.  SPTMHL, SPTJMdan SP2HL dibuat dengan menggunakan format sebagaimana terlampir. Lampiran I.6, Lampiran I.9 Lampiran I.17  Format SP2HL dibuat dengan menggunakan aplikasi Ditjen Perbendaharaan Aplikasi SPM.  Atas dasar pengajuan SP2HL di atas, KPPN menerbitkan SPHL sebagai dasar mencatat Pendapatan Hibah Langsung dan belanja yang bersumber dari hibah langsung serta saldo kas di satuan kerja. DJPPR membukukan Pendapatan Hibah Langsung. PAKPA satuan kerja membukukan belanja yang bersumber dari hibah langsung dan saldo kas dari hibah.