Simpulan Saran PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF STAD UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENGURUTKAN PECAHAN PADA SISWA KELAS VI SD NEGERI SIDAKATON 04 TAHUN AJARAN 2009 2010

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Dari hasil perbaikan pembelajaran mata pelajaran matematika kompetensi dasar mengurutkan pecahan, melalui pembelajaran kooperatif STAD dapat diambil kesimpulan sebagai berikut : Pembelajaran kooperatif STAD dapat meningkatkan keterampilan mengurukan pecahan pada siswa kelas VI SD Negeri Sidakaton 04. Hal ini dapat dibuktikan dengan meningkatnya ketuntasan belajar siswa dari jumlah 29 siswa yang tuntas dengan KKM : 60 pada siklus 1 PTK sebanyak 23. Kemudian setelah diadakan siklus 2 PTK ketuntasan belajar siswa meningkat menjadi 28 siswa 96 . Dalam pembelajaran matematika dengan model pembelajaran kooperatif STAD dapat dilakukan dengan cara diskusi kelompok. Pembelajaran ini menekankan pada aktifitas siswa dalam menemukan kembali ide dan konsep matematika melalui kerja sama, dapat membantu siswa dalam belajar matematika sesuai proses berpikirnya. Dengan demikian pembelajaran akan lebih efektif, sehingga siswa dapat mengurutkan pecahan secara baik dan benar.

B. Saran

Berdasarkan uraian-uraian di atas, maka peningkatan kualitas pembelajaran mutlak harus diupayakan semaksimal mungkin agar tercipta kegiatan pembelajaran yang memungkinkan siswa mencapai tujuan pembelajaran secara optimal, yaitu dengan menciptakan pembelajaran yang di dalamnya merupakan kondisi atau keadaan yang dialami siswa atau di sekitar siswa sehingga siswa termotivasi untuk berpartisipasi atau terlibat aktif dalam kegiatan pembelajaran, sehingga belajar siswa di kelas lebih optimal dan bermakna serta mudah dan menyenangkan . Oleh karena itu disarankan kepada : 1. Guru, sebaiknya : a. Menganalisa kebutuhan dan keadaan siswa dalam hal ini kelebihan dan kekurangannya sebelum pembelajaran. b Tidak mendominasi pembelajaran, namun selalu menjadi fasilitatorbagi kelancaran belajar siswa. c. Mengawali pembelajaran matematika dengan hal -hal yangmenyenangkan dan akrab dengan siswa. d. Bersama siswa mengadakan refleksi untuk mengetahui kesan-kesan atau respon siswa terhadap pembelajaran yang baru berlangsung. e. Mengadakan bimbingan khusus di luar jam pelajaran terhadap siswa yang kesulitan dalam menyelesaikan soal. f. Senantiasa menggunakan Pembelajaran kooperatif STAD sehinggasiswa merasa akrab dengan pelajaran matematika serta dapat diujicoba pada pelajaran lainnya. 2. Siswa, sebaiknya : a. Memanfaatkan sumber dan media belajar secara optimal untuk lebih memahami materi. b. Selalu minta petunjuk jika mengalami kesulitan dalam belajar. c. Melakukan matematisasi baik sendiri maupun dengan kelompok serta dalam mengerjakan evaluasi. 3. Sekolah pemerintah sebagai pengambil kebijakan pendidikan, sebaiknya : a. Meningkatkan kualifikasi tenaga kependidikan khususnya pada pendidikan dasar dengan segala konsekuensinya. b. Meningkatkan sarana dan prasarana yang memadai baik dari segi kuantitas maupun kualitas sebagai penunjang keberhasilan proses belajar mengajar. c. Meningkatkan pembinaan profesional sistem gugus sekolah dengan melengkapi sarana dan prasarana yang diperlukan serta pendanaannya. d. Mengefektifkan kunjungan kelas secara terencana untuk memperoleh data hasil proses belajar mengajar sebagai bahankajian melalui pengawas kepala sekolah. e. Meningkatkan kesejahteraan guru sebagai tenaga profesional. DAFTAR PUSTAKA 1. Aunurrahman, dkk. 2009. Penelitian Pendidikan SD. Jakarta : Dirjen Dikti Depdiknas. 2. Retno Winarni. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Salatiga : Widya Sari Press. 3. Isjoni. 2009. Cooperatif Learning. Bandung : Alfabeta. 4. Lie, Anita. 2005. Cooperative Learning. Jakarta : Grasindo. 5. Purwanto. 2005. Model Pembelajaran. Yogyakarta : Group Investigation. UNY. 6 Slavin E, Robert. 2008. Coperative Learning Teori Riset dan Praktik. Bandung : Nusa Media. 7. Marthinis Yamin. 2007. Kiat Membelajarkan Siswa. Jakarta : Gaung Persada Press. 8. Sugiyanto 2009. Model-Model Pembelajaran Inovatif. Surakarta : Modul PLPG. 9. Pupuh Fathurrohman. 2009. Strategi Belajar Mengajar. Bandung : Refika Aditama. 10. Sobry Sutikno. 2009. Belajar dan Pembelajaran. Bandung : Prospect. LAMPIRAN

A. Contoh Perangkat Pembelajaran RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP

Dokumen yang terkait

PENERAPAN METODE PETA PIKIRAN (MIND MAPPING) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI I TRIRENGGO BANTUL YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2009 2010

0 3 19

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULISDESKRIPSI PADA SISWA KELAS X SMKN 2NGAWITAHUN AJARAN 2009 2010

0 12 157

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN PERISTIWA PROKLAMASI INDONESIA DALAM PELAJARAN IPS PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 01 PERENG KARANGANYAR TAHUN PELAJARAN 2009 2010

0 2 80

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TGT UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYELESAIKAN SOAL CERITA PECAHAN PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI TLOMPAKAN III KECAMATAN TUNTANG TAHUN AJARAN 2010 2011

0 6 205

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYELESAIKAN SOAL CERITA PECAHAN PADA SISWA KELAS IV SDN 1 SENTONO KLATEN TAHUN AJARAN 2010 2011

0 12 82

PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF MODEL KUMON UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN SISWA PADA PELAJARAN MATEMATIKA ( PTK DI SMP Negeri 3 Delanggu Kelas VIII Tahun Ajaran 2009/2010 ).

0 2 10

MENINGKATKAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA PADA OPERASI PERKALIAN PECAHAN MELALUI PENERAPAN COOPERATIVE LEARNING TIPE STUDENT TEAMSACHIEVEMENT DIVISION (STAD) KELAS VI SD NEGERI DUKUHTENGAH 04 KETANGGUNGAN BREBES TAHUN PELAJARAN 2010/2011.

0 0 156

Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Pendekatan STAD untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Akuntansi Pokok Bahasan Jurnal Khusus pada Siswa Kelas XII-IS SMA Negeri 9 Semarang Tahun Ajaran 2009/2010.

0 0 1

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Roundtable untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Narasi (Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas IV SD Negeri Pranan 01 Tahun Ajaran 2015/2016).

0 0 20

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS-ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGHITUNG PECAHAN PADA SISWA KELAS V SDN 01 MACANAN TAHUN PELAJARAN 2009/2010.

0 0 80