Spesifikasi Sistem Implementasi Sistem

59

BAB IV IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

4.1 Spesifikasi Sistem

Sebelum melakukan implementasi aplikasi, diperlukan spesifikasi perangkat lunak software dan perangkat keras hardware tertentu agar aplikasi dapat berjalan dengan baik.

4.1.1 Kebutuhan perangkat keras

Persyaratan minimal perangkat keras yang diperlukan untuk menjalankan aplikasi ini pada komputer adalah sebagai berikut: a. Prosesor minimal dual core b. Memori RAM minimal 2 GB. c. Hard Disk dengan free space 40 GB d. Motherboard standart e. Power supply standart f. Monitor

4.1.2 Kebutuhan perangkat lunak

Spesifikasi minimal perangkat lunak yang diperlukan untuk menjalankan aplikasi ini adalah : 1. Sistem operasi windows XP 2. MySql 3. PHPMYADMIN 4. Delphi 7 Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4.2 Implementasi Sistem

Pengguna dapat menjalankan aplikasi melalui shortcut montecarlo.exe yang ada pada menu windows.

4.2.1 Halaman Login

Tampilan awal aplikasi adalah halaman login seperti gambar dibawah ini. Gambar 4.1 Halaman Login Pengguna dapat melakukan input username dan password. Pada implementasi kali ini menggunak an username “admin” dan password “qwerty”. Jika belum melakukan login, pengguna tidak dapat menggunakan menu-menu aplikasi yang tersedia. Setelah melakukan proses login pengguna dapat menjalankan menu-menu aplikasi antara lain menu master barang, jumlah pengunjung, transaksi penjualan, simulasi montecarlo dan hitung laba. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4.2.2 Master Barang

Master barang memiliki fungsi untuk management data barang yang dijual. Pada form ini dicatat nama barang, jumlah stock, dan harga jual. Pengguna dapat menyimpan data dengan menekan tombol ”simpan”. Berikut ini merupakan tampilan dari master barang. Gambar 4.2 Form master barang Pengguna dapat melakukan perubahan data dengan memilih baris data barang yang akan diubah pada list daftar barang. Kemudian menekan tombol edit untuk menyimpan perubahan. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4.2.3 Form Jumlah Pengunjung

Pada form ini pengguna dapat melakukan input data jumlah pengunjung dalam 1 bulan. Pertama kali pengguna dapat mengisi data bulan dan tahun. Kemudian Pengguna dapat mengisi jumlah pengunjung pada bulan dan tahun tersebut. Gambar dibawah ini merupakan tampilan dari form jumlah pengunjung. Gambar 4.3 Form Jumlah Pengunjung Pengguna dapat melakukan perubahan data dengan memilih baris data jumlah pengunjung yang akan diubah pada list jumlah pengunjung. Kemudian menekan tombol edit untuk menyimpan perubahan. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4.2.4 Form Transaksi Penjualan

Transaksi penjualan berfungsi untuk mencatat penjualan. Dalam melakukan pencatatan penjualan, pengguna terlebih dahulu memilih tanggal penjualan. Kemudian memilih kode barang dan jumlah penjualan. Setelah itu pengguna dapat menekan tombol “tambah” agar tersimpan pada database. Pengguna dapat menambah detail transaksi penjualan dalam jumlah yang tak terbatas. Pada bagian bawah terdapat kolom total harga penjualan yang didapat dari penjumlahan setiap barang yang terjual. Pengguna dapat mengisi jumlah pembayaran. Sistem secara otomatis akan menghitung jumlah kembalian dari pembayaran. Pengguna dapat menekan tombol “bayar” untuk menyimpan data transaksi secara keseluruhan. Dibawah ini merupakan tampilan dari form transaksi penjualan. Gambar 4.4 Form Transaksi Penjualan Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4.2.5 Form Simulasi

Form simulasi merupakan halaman untuk melakukan proses simulasi montecarlo. Berikut tampilan dari form simulasi. Gambar 4.5 Form Simulasi List traffic pada gambar diatas merupakan hasil perhitungan probability dari jumlah pengunjung. List conversion merupakan hasil perhitungan probability dari item barang yang paling laris. Sedangkan list average order merupakan hasil perhitungan probability dari rata-rata penjualan. Pengguna dapat menekan tombol run untuk menjalankan proses simulasi montecarlo. Hasil dari simulasi ada pada list bagian bawah. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

4.2.6 Simulasi Peramalan

Form hitung laba mempunyai fungsi untuk menghitung laba berdasarkan probabilitas. Berikut tampilan dari form hitung laba. Gambar 4.6 Form Peramalan Pengguna memilih bulan dan tahun yang akan di simulasikan, kemudian tekan tombol “hitung” untuk menjalankan proses simulasi.

4.3. Uji Coba