Materi Ajar Bahasa Indonesia

Ilmu Pengetahuan Sosial A. Pengertian dokumen pribadi. Dokumen adalah sesuatu yang sangat berguna bagi kita. Dokumen dipakai sebagai bukti keterangan. Ada macam-macam bentuk dokumen, bisa berbentuk surat, berbentuk rekaman suara, ataupn bisa berbentuk gambar film.

B. Macam-macam dokumen pribadi

1. Akta kelahiran Akta kelahiran adalah surat yang berisi data tentang kelahiran seseorang. Akta kelahiran wajib dimiliki oleh semua orang. Akta kelahiran banyak kegunaanya. Karena sangat penting sehingga surat ini tidak boleh hilang. Dalam akta kelahiran dicantumkan nama kita, tanggal dan tahun lahir, nama ayah, dan nama ibu. Ketika kita akan masuk sekolah, kita harus membawa surat kelahiran tersebut. Akta kelahiran digunakan sebagai dasar bagi sekolah untuk membuat data tentang identitas siswa. 2. KMS Kartu Menuju Sehat 3. Buku Rapor a. Buku rapor TK b. Rapor SD 4. Piagam penghargaan. Piagam adalah surat yang menyatakan prestasi seseorang. Piagam berupa selembar kertas. Dalam piagam tertulis: a. Nama penerima b. Jenis prestasi c. Lembaga pemberi piagam d. Tempat dan tanggal lahir penerima e. Tanda tangan panitia penyelenggara 5. Ijazah. Merupakan dokumen penting yang diterima siswa di kelas paling atas di setiap jenjeng pendidikan yang sudah menempuh ujian dan dinyatakan lulus sesuai standard yang ditentukan. 6. Surat Izin mengemudi SIM Setiap pengendara kendaraan bermotor atau mobil harus memiliki SIM. SIM singkatan dari Surat Izin Mengemudi. SIM merupakan bukti bahwa seseorang layak mengendarai kendaraan bermotor atau mobil. SIM dikeluarkan oleh Satlantas. Syarat mencari SIM harus berumur 17 tahun. Dan sudah dapat mengendarai kendaraan bermotor untu SIM C. Dan harus bisa mengendarai mobil untuk SIM A. Masa berlaku SIM selama 5 tahun. Setelah 5 tahun pengendara itu harus memperbarui SIM- nya kembali. Setiap mengendarai kendaraan, SIM harus dibawa. 7. Kartu Tanda Penduduk. Setelah seseorang berumur 17 tahun, maka ia harus mencari KTP. KTP merupakan dokumen pribadi. KTP sebagai identitas diri seseorang. KTP merupakan bukti seseorang tercatat sebagai penduduk. Masa berlakunya KTP selama 5 tahun. Di dalam KTP tertulis data pemilik KTP tersebut. 8. Kartu Keluarga. Kartu keluarga merupakan sebuah kartu yang mencatat data personil di dalam sebuah keluarga. Di dalam karu keluarga yang pertama ditulis adalah data ayah, ibu, kemudian anak. Diurutkan dari yang lebih tua. 9. Foto Keluarga. Foto keluarga adalah foto anatara anggota keluarga dalam suatu kegiatan kekeluargaan atau bersifat pribadi. Foto keluarga merupakan suatu dokumen penting yang tertulis.

B. Soal Evaluasi

1. Bahasa Indonesia

2. Ilmu Pengetahuan Sosial Berilah tanda centang pernyataan yang kalian anggap tepat.

NO Pernyataan Benar Salah 1 Dokumen adalah surat yang tertulis 2 Foto dan akta kelahiran termasuk dokumen 3 Akta kelairan adalah dokumen yang tidak penting 4 Akta kelahiran adalah dokumen yang wajib dimiliki 5 KTP adalah dokumen yang tidak penting