Jenis dan Desain Penelitian Lokasi Penelitian Populasi dan Sampel Penelitian Variabel Penelitian

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis dan Desain Penelitian

1. Jenis Penelitian Penelitian ini merupakan jenis penelitian regresi, yaitu penelitian yang dimaksudkan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan diri dan motivasi belajar sebagai akibat latihan bolavoli terhadap prestasi belajar atlet di sekolah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei, dengan teknik pengambilan data menggunakan angket dan studi dokumen. 2. Desain Penelitian Desain penelitian ini adalah sebagai berikut: LATIHAN BOLAVOLI PRESTASI BELAJAR MOTIVASI BELAJAR KEPERCAYAAN DIRI Gambar 2. Gambar Desain Penelitian

B. Lokasi Penelitian

Pengambilan data penelitian dilaksanakan di klub dan sekolah bolavoli di Daerah Istimewa Yogyakarta.

C. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi penelitian Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian. Populasi di dalam penelitian ini adalah atlet bolavoli di klub bolavoli dan sekolah bolavoli di Daerah Istimewa Yogyakarta. 2. Sampel Penelitian Teknik sampling yang digunakan di dalam penelitian ini adalah purposive sampling, di mana teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu. Ketentuan sampel: a Atlet bolavoli di klub bolavoli dan sekolah bolavoli di Daerah Istimewa Yogyakarta yang berusia 13-15 tahun. b Atlet yang berlatih minimal seminggu 3 kali di klub bolavoli dan sekolah bolavoli di Daerah Istimewa Yogyakarta. c Atlet yang telah mengikuti latihan bolavoli minimal 6 bulan di klub bolavoli dan sekolah bolavoli di Daerah Istimewa Yogyakarta. Subjek yang diambil dengan teknik purposive sampling berasal dari klub bolavoli Yuso Bantul Gunadarma, Baja 78, GE Lighting Sleman, dan Selabora bolavoli UNY. Jumlah sampel yang diambil dapat dilihat pada tabel berikut: Tabel 1. Sampel Penelitian No. Nama Klub Jumlah Sampel 1. Yuso Bantul Gunadarma 33 2. Baja 78 28 3. GE Lighting Sleman 24 4. Selabora Bolavoli UNY 34 Jumlah 119

D. Variabel Penelitian

Definisi operasional adalah definisi yang didasarkan atas sifat-sifat yang didefinisikan dan dapat diamati Sumadi Suryabrata, 1998: 76. Untuk memudahkan dalam suatu penelitian terlebih dahulu harus mendefinisikan konstrak agar penelitian mengarah kepada variabel yang akan diteliti. Dalam penelitian ini variabel yang akan diteliti adalah: 1. Kepercayaan diri, adalah pandangan individu terhadap dirinya sendiri untuk hal-hal yang dapat di kerjakan sesuai dengan kemampuannya sendiri, dan merupakan suatu karakteristik kepribadian seseorang yang dapat memfasilitasi kehidupan seseorang. Variabel kepercayaan diri ini akan dilihat dengan menggunakan bantuan instrumen berupa angket tentang kepercayaan diri. 2. Motivasi belajar, adalah keseluruhan daya penggerak dalam diri siswa yang akan menimbulkan kegiatan belajar dan memberikan arah pada kegiatan belajar. Variabel motivasi belajar ini akan dilihat dengan menggunakan bantuan instrumen berupa angket tentang motivasi belajar. 3. Prestasi belajar, adalah hasil belajar yang dapat dicapai pada saat melakukan evaluasi dan evaluasi ini untuk mengetahui sejauhmana tingkat penguasaan siswa atas berbagai hal afektif, kognitif, psikomotor yang pernah diajarkan atau dilatihkan sehingga dapat diperoleh gambaran tentang pencapaian program pendidikan secara menyeluruh. Variabel prestasi belajar ini akan dilihat dengan menggunakan metode pengumpulan dokumen yang berupa raport hasil belajar siswa di sekolah.

E. Instrumen dan Teknik Pengumpulan Data