Perkumpulan PKK Program Tambahan Kelompok

i. Acara Syawalan

Kegiatan ini merupakan program tambahan kelompok karena sebelumnya tidak merencanakan acara syawalan dalam rancangan program kerja. Acara syawalan ini diadakan oleh Balai Desa Kebonagung yang mengundang para tokoh masyarakat seluruh pedukuhan yang ada di Desa Kebonagung dan mahasiswa KKN UNY yang ada di Desa Kebonagung. Tujuan dari acara syawalan ini adalah sebagai media untuk saling bermaafan dan Meningkatkan tali silaturahmi antara tokoh masyarakat, perangkat Desa Kebonagung beserta mahasiswa KKN UNY. Adanya acara ini diharapkan dapat sebagai wadah untuk menambah keakraban antara tokoh masyarakat, perangkat Desa Kebonagung beserta mahasiswa KKN UNY yang nantinya dapat mempermudah kerjasama dalam berbagai kegiatan. Acara diadakan pada tanggal 14 Agustus 2015 dengan total waktu 1,5 jam yang bertempat di Pendopo Balai Desa Kebonagung. Acara syawalan berjalan dengan lancar dan khidmat karena adanya partisipasi yang baik dari tamu undangan saat menghadiri acara syawalan.

j. Posyandu

Posyandu merupakan kegiatan yang diadakan oleh kader-kader kesehatan Pedukuhan Kanten. Kegiatan ini diikuti oleh ibu-ibubapak-bapak yang memiliki anak usia dibawah lima tahun balita. Kegiatan ini dilakukan setiap satu bulan sekali yang biasanya bertempat di kediaman Bapak Wagiyana Dukuh Pedukuhan Kanten. Pelaksanaan posyandu pada Bulan Agustus yaitu pada tanggal 20. Jumlah warga yang mengikuti ada 50 ibu-ibubapak-bapak beserta anaknya. Pada kegiatan ini dilakukan penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pemberian vitamin A dan pencatatan rutin tentang perkembangan pertumbuhan masing-masing anak. Peran mahasiswa dalam kegiatan ini adalah membantu berbagai kegiatan tersebut di atas. Selama proses berjalanannya posyandu ini berjalan dengan lancar dari awal hingga akhir acara.

k. Pengecatan Tiang Lampu Makam

Program ini merupakan inisiatif dari tim KKN 1006 untuk merefitalisasi tiang lampu di belakang gedung IOM yang terlihat sudah mulai usang dan tidak terawat. Tiang lampu yang berada tepat di belakang gedung IOM merupakan tiang satu satunya yang memiliki peran penting dalam penerangan jalan ketika malam hari, terkadang warga yang hendak melewati jalan tersebut mengalami kesusahan di karenakan lampu yang tidak menyala dan tiang yang mulai di makan usia, dari sanalah inisiatif Mahasiswa KKN1006 ingin merefitalisasi tiang lampu agar kembali berfungsi sebagaimana mestinya dan bermanfaat untuk masyarakat kebonagung khususnya di Pedukuhan Kanten sendiri. Adapun kendala disaat hendak memperbaiki tiang lampu tersebut yaitu masalah biaya pembelian cat yang cukup mahal serta tiang yang begiu tinggi sehingga mempersulit proses perbaikan tiang lampu tersebut, solusi yang telah kami dapatkan ketika endak memperbaiki tiang lampu tersebuat adalah dengan menggunakan uang kas iuran KKN guna membeli cat yang menghabiskan uang sebesar Rp 300.000 sedangkan untuk solusi yang satunya yaitu dari tim KKN1006 mencari tangga di sekitaran rumah warga.

l. Pembuatan Peta

Penggunaan alat kontrasepsi adalah masalah vital dalam bidang kesehatan guna mencegah meledaknya penduduk. Karena itulah, ibu-ibu kader kesehatan dusun Kanten dibantu mahasiswa KKN membuat peta penggunaan alat kontrasepsi, semisal Kondom, Vasektomi, Tubektomi dan lain-lain. Jumlah peta yang dibuat adalah lima sesuai dengan jumlah RT-nya. Tidak ada kendala yang berarti dalam pembuatan peta karena kader kesehatan sudah membuat denah rumah dan menyediakan data yang lengkap. Alhasil, lima buah peta berhasil dibuat.

m. Acara Ulang Tahun Muda-Mudi

Acara ulang tahun Karang Taruna Kebon RT 03 berlangsung pada Jum’at 28 Agustus 2015 didepan kediaman sdr. Anggar RT 03, dengan agenda acara berupa pemotongan tumpeng, pembacaan doa serta pidato dari berbagai kalangan serta dilanjutkan dengan pentas seni berupa pertunjukan musik dangdut. Acara berlangsung sangat meriah serta dihadiri oleh berbagai macam kalangan dari mulai anak-anak, remaja serta orang tua yang tidak hanya berasal dari wilayah Kebon RT 03 saja tetapi dari Padukuhan Kanten. Mahasiswa KKN menjadi tamu undangan dalam acara ulang tahun Karang Taruna ini, selain bertujuan untuk memeriahkan acara ini juga mempererat dan mengakrabkan mahasiswa KKN dengan warga padukuhan Kanten pada umumnya dan Karang Taruna Kebon pada khususnya.

5. Program Insidental

a. Menjenguk Orang Sakit