Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Manfaat

6 saku juga dapat digunakan sebagai media untuk melestarikan unggah-ungguh basa Jawa. Dari pemikiran di atas, maka dikembangkanlah media pembelajaran unggah-ungguh basa Jawa yaitu “Kamus Saku Unggah-Ungguh Basa Jawa” supaya dapat digunakan untuk siswa kelas IV SD dalam mempelajari unggah- ungguh basa.

B. Identifikasi Masalah

Dari latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas dapat diidentifikasikan permasalahan sebagai berikut. 1. Siswa kurang memahamipenggunaan unggah-ungguh basa secara benar. 2. Siswa kurang memahami bahwa bahasa Jawa memuat pendidikan pembentukan karakter seseorang dalam berperilaku dan tata krama. 3. Kurangnya menggunakan bahasa Jawa dalam berbicara sehari-hari. 4. Masih kurangnya media pembelajaran untuk pengetahuan unggah-ungguh basa yang efektif untuk siswa. 5. Siswa kurang menguasai kosakata bahasa Jawa.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah, maka perlu diadakan pembatasan masalah agar penelitian lebih fokus dan mendalam dalam menjawab permasalahan yang ada. Peneliti akan memfokuskan kepada pengembangan kamus saku unggah-ungguh basa karena siswa kurang menguasai kosakata.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan pembatasan masalah, maka dalam penelitian ini dapat diajukan rumusan masalah sebagai berikut, “Kamus saku seperti apakah yang layak untuk 7 pembelajaran unggah-ungguh basa kelas IV SD Negeri Tambakrejo, Kabupaten Purworejo?”

E. Tujuan

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengembangkan kamus saku unggah- ungguh basa yang layak sebagai media pembelajaran bahasa Jawa kelas IV di SD N Tambakrejo, Kabupaten Purworejo.

F. Manfaat

1. Bagi Siswa a. Siswa dapat belajar materi unggah- ungguh basa dengan lebih mudah. b. Siswa mengalami pembelajaran bahasa Jawa yang variatif. 2. Bagi Guru a. Mempermudah dalam pembelajaran bahasa Jawa khususnya unggah- ungguh basa. b. Penggunaan media menjadikan waktu pembelajaran lebih efisien. c. Mengetahui efektifitas pembelajaran bahasa Jawa menggunakan media. 3. Bagi Sekolah a. Memberikan alternatif media yang digunakan dalam pembelajaran bahasa Jawa. b. Hasil penelitian ini dijadikan pertimbangan dalam pembelajaran bahasa Jawa di SD N Tambakrejo. 4. Bagi peneliti a. Mendapatkan pengalaman lapangan dan dijadikan bekal dalam mengajar kelak. b. Sebagai landasan dalam kajian penelitian lebih lanjut. 8

G. Spesifikasi Produk yang Dikembangkan