PUSAT KAJIAN KEMITRAAN DAN

11 OTK KEMENHUB 2010 - PKKPJT FINAL - VALID.rtf 345

BAB XIV PUSAT KAJIAN KEMITRAAN DAN

PELAYANAN JASA TRANSPORTASI Pasal 856 1 Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi adalah unsur penunjang Kementerian Perhubungan yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Menteri Perhubungan melalui Sekretaris Jenderal. 2 Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi dipimpin oleh seorang Kepala. Pasal 857 Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi mempunyai tugas melaksanakan penyelenggaraan kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup sektor transportasi. Pasal 858 Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud dalam Pasal 857, Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi menyelenggarakan fungsi: a. penyiapan penyusunan rencana, program kerja, dan anggaran penyelenggaraan kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup sektor transportasi; b. penyiapan penyelenggaraan kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup sektor transportasi; c. penyiapan pemantauan dan evaluasi kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup sektor transportasi; d. penyiapan pengumpulan data dan informasi yang terkait dengan kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup sektor transportasi; e. penyiapan koordinasi terkait kajian, pemantauan dan evaluasi kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup sektor transportasi; 11 OTK KEMENHUB 2010 - PKKPJT FINAL - VALID.rtf 346 f. penyiapan pelaporan hasil pelaksanaan kajian kemitraan, pelayanan jasa transportasi dan lingkungan hidup sektor transportasi; dan g. pelaksanaan urusan keuangan, kepegawaian, kerumahtanggaan, dan ketatausahaan di lingkungan Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi. Pasal 859 Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi terdiri atas: a. Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Darat dan Perkeretaapian; b. Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Laut dan Manajemen Transportasi Multimoda; c. Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Udara; dan d. Bagian Tata Usaha. Pasal 860 Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Darat dan Perkeretaapian mempunyai tugas melaksanakan penyiapan kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi darat dan perkeretaapian. Pasal 861 Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud dalam Pasal 860, Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Darat dan Perkeretaapian menyelenggarakan fungsi: a. penyiapan bahan penyusunan rencana dan program kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi darat dan perkeretaapian; b. penyiapan bahan penyelenggaraan kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi darat dan perkeretaapian; 11 OTK KEMENHUB 2010 - PKKPJT FINAL - VALID.rtf 347 c. penyiapan bahan pemantauan dan evaluasi kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi darat dan perkeretaapian; d. penyiapan bahan pengumpulan data dan informasi yang terkait dengan kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi darat dan perkeretaapian; e. penyiapan bahan koordinasi terkait kajian, pemantauan dan evaluasi kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi darat dan perkeretaapian; dan f. penyiapan bahan pelaporan hasil pelaksanaan kajian kemitraan, pelayanan jasa transportasi dan lingkungan hidup transportasi darat dan perkeretaapian. Pasal 862 Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Darat dan Perkeretaapian terdiri atas: a. Subbidang Kajian Kemitraan Transportasi Darat dan Perkeretaapian; dan b. Subbidang Kajian Pelayanan Jasa Transportasi Darat dan Perkeretaapian. Pasal 863 1 Subbidang Kajian Kemitraan Transportasi Darat dan Perkeretaapian mempunyai tugas melakukan penyiapan bahan penyusunan rencana dan program, pelaksanaan kajian, penyusunan laporan, pemantauan dan evaluasi kemitraan transportasi darat dan perkeretaapian. 2 Subbidang Kajian Pelayanan Jasa Transportasi Darat dan Perkeretaapian mempunyai tugas melakukan penyiapan bahan penyusunan rencana dan program, pelaksanaan kajian, penyusunan laporan, pemantauan dan evaluasi pelayanan jasa transportasi dan lingkungan hidup transportasi darat dan perkeretaapian. 11 OTK KEMENHUB 2010 - PKKPJT FINAL - VALID.rtf 348 Pasal 864 Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Laut dan Manajemen Transportasi Multimoda mempunyai tugas melaksanakan penyiapan kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi laut dan manajemen transportasi multimoda. Pasal 865 Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud dalam Pasal 864, Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Laut dan Manajemen Transportasi Multimoda menyelenggarakan fungsi: a. penyiapan bahan penyusunan rencana dan program kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi laut dan manajemen transportasi multimoda; b. penyiapan bahan penyelenggaraan kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi laut dan manajemen transportasi multimoda; c. penyiapan bahan pemantauan dan evaluasi kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi laut dan manajemen transportasi multimoda; d. penyiapan bahan pengumpulan data dan informasi terkait dengan kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi laut dan manajemen transportasi multimoda; e. penyiapan bahan koordinasi terkait kajian, pemantauan dan evaluasi kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi laut dan manajemen transportasi multimoda; dan f. penyiapan bahan pelaporan hasil pelaksanaan kajian kemitraan, pelayanan jasa transportasi dan lingkungan hidup transportasi laut dan manajemen transportasi multimoda. 11 OTK KEMENHUB 2010 - PKKPJT FINAL - VALID.rtf 349 Pasal 866 Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Laut dan Manajemen Transportasi Multimoda terdiri atas: a. Subbidang Kajian Kemitraan Transportasi Laut dan Manajemen Transportasi Multimoda; dan b. Subbidang Kajian Pelayanan Jasa Transportasi Laut dan Manajemen Transportasi Multimoda. Pasal 867 1 Subbidang Kajian Kemitraan Transportasi Laut dan Manajemen Transportasi Multimoda mempunyai tugas melakukan penyiapan bahan penyusunan rencana dan program, pelaksanaan kajian, penyusunan laporan, pemantauan dan evaluasi kemitraan transportasi laut dan manajemen transportasi multimoda. 2 Subbidang Kajian Pelayanan Jasa Transportasi Laut dan Manajemen Transportasi Multimoda mempunyai tugas melakukan penyiapan bahan penyusunan rencana dan program, pelaksanaan kajian, penyusunan laporan, pemantauan dan evaluasi pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi laut dan manajemen transportasi multimoda. Pasal 868 Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Udara mempunyai tugas melaksanakan penyiapan kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi udara. Pasal 869 Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud dalam Pasal 868, Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Udara menyelenggarakan fungsi: a. penyiapan bahan penyusunan rencana dan program kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi udara; 11 OTK KEMENHUB 2010 - PKKPJT FINAL - VALID.rtf 350 b. penyiapan bahan penyelenggaraan kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi udara; c. penyiapan bahan pemantauan dan evaluasi kajian kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi udara; d. penyiapan bahan pengumpulan data dan informasi yang terkait dengan kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi udara; e. penyiapan bahan koordinasi terkait kajian, pemantauan dan evaluasi kemitraan dan pelayanan jasa transportasi serta lingkungan hidup transportasi udara; dan f. penyiapan bahan pelaporan hasil pelaksanaan kajian kemitraan, pelayanan jasa transportasi dan lingkungan hidup transportasi udara. Pasal 870 Bidang Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi Udara terdiri atas: a. Subbidang Kajian Kemitraan Transportasi Udara; dan b. Subbidang kajian Pelayanan Jasa Transportasi Udara. Pasal 871 1 Subbidang Kajian Kemitraan Transportasi Udara mempunyai tugas melakukan penyiapan bahan penyusunan rencana dan program, pelaksanaan kajian, penyusunan laporan, pemantauan dan evaluasi kemitraan transportasi udara. 2 Subbidang Kajian Pelayanan Jasa Transportasi Udara mempunyai tugas melakukan penyiapan bahan penyusunan rencana dan program, pelaksanaan kajian, penyusunan laporan, pemantauan dan evaluasi pelayanan jasa transportasi, lingkungan hidup transportasi udara. 11 OTK KEMENHUB 2010 - PKKPJT FINAL - VALID.rtf 351 Pasal 872 Bagian Tata Usaha mempunyai tugas melaksanakan penyiapan koordinasi penyusunan rencana, program kerja, anggaran, dan pelaporan, serta urusan keuangan, kepegawaian, persuratan, kearsipan, perlengkapan dan kerumahtanggaan di lingkungan Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi. Pasal 873 Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud dalam Pasal 872, Bagian Tata Usaha menyelenggarakan fungsi: a. penyiapan bahan penyusunan rencana, program kerja dan anggaran di lingkungan Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi; b. penyiapan bahan pelaksanaan urusan keuangan dan pengelolaan administrasi barang milik negara di lingkungan Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi; c. penyiapan bahan evaluasi dan pelaporan di lingkungan Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi; dan d. penyiapan bahan pelaksanaan urusan kepegawaian, organisasi, tata laksana, persuratan, kearsipan, perlengkapan dan kerumahtanggaan di lingkungan Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi. Pasal 874 Bagian Tata Usaha terdiri atas: a. Subbagian Perencanaan dan Keuangan; dan b. Subbagian Kepegawaian dan Umum. Pasal 875 1 Subbagian Perencanaan dan Keuangan mempunyai tugas melakukan penyiapan bahan penyusunan rencana, program kerja, anggaran, evaluasi dan pelaporan, serta pelaksanaan urusan keuangan dan pengelolaan administrasi barang milik negara di lingkungan Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi. 11 OTK KEMENHUB 2010 - PKKPJT FINAL - VALID.rtf 352 2 Subbagian Kepegawaian dan Umum mempunyai tugas melakukan urusan kepegawaian, organisasi, dan tata laksana, serta persuratan, kearsipan, perlengkapan, dan rumah tangga di lingkungan Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi. Pasal 876 Kelompok jabatan fungsional mempunyai tugas melakukan kegiatan sesuai dengan jabatan fungsional masing-masing berdasarkan peraturan perundang-undangan. Pasal 877 1 Kelompok jabatan fungsional terdiri dari sejumlah jabatan fungsional yang terbagi dalam berbagai kelompok jabatan fungsional sesuai dengan bidang keahliannya yang diangkat dan diatur berdasarkan peraturan perundang-undangan. 2 Masing-masing kelompok jabatan fungsional dikoordinasikan oleh seorang tenaga fungsional senior yang ditetapkan oleh Kepala Pusat Kajian Kemitraan dan Pelayanan Jasa Transportasi. 3 Jumlah tenaga fungsional sebagaimana dimaksud pada ayat 1, ditentukan berdasarkan kebutuhan dan beban kerja. 4 Jenis dan jenjang jabatan fungsional sebagaimana dimaksud pada ayat 1, diatur berdasarkan peraturan perundang- undangan. 12 OTK KEMENHUB 2010 - PKP FINAL - VALID.rtf 353

BAB XV PUSAT KOMUNIKASI PUBLIK