ManfaatSignifikansi Secara Teoritis ManfaatSignifikansi Secara Praktis

Intan Fathonah Nur’Aziza, 2015 Partisipasi politik masyarakat desa Sukaasih kecamatan Singaparna kabupaten Tasikmalaya dalam pemilu legislatif tahun 2014 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 1. Bab I Pendahuluan: Bab ini berisikan mengenai latar belakang penelitian, identifikasi masalah penelitian, rumusan masalah penelitian, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan struktur organisasi. 2. Bab II Kajian Pustaka: Bab ini berisikan mengenai kajian tentang pengertian partisipasi politik, bentuk-bentuk partisipasi politik, tingkatan partisipasi politik, masyarakat desa, sistem pemilihan umum, fungsi badan legislatif dan partisipasi politik masyarakat dalam pemilu. 3. Bab III Metode Penelitian: Bab ini berisikan lokasi dan subjek penelitian, pendekatan dan metode penelitian, definisi operasional, instrumen penelitian, teknik pengumpulan data, tahap-tahap penelitian serta tahap pengolahan dan analisa data. 4. Bab IV Hasil Penelitian dan Pembahasan: Bab ini berisikan mengenai hasil penelitian dan pembahasan yang terdiri dari pengolahan dan analisis data untuk menghasilkan penemuan yang berkaitan dengan masalah penelitian, pertanyaan penelitian, dan pembahasan hasil data yang diperoleh dari hasil penelitian yang telah dilakukan peneliti. 5. Bab V Kesimpulan dan rekomendasi: Bab ini berisikan mengenai Kesimpulan dan rekomendasi yang memaparkan penafsiran peneliti terhadap hasil temuan penelitian. Intan Fathonah Nur’Aziza, 2015 Partisipasi politik masyarakat desa Sukaasih kecamatan Singaparna kabupaten Tasikmalaya dalam pemilu legislatif tahun 2014 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB III METODE PENELITIAN

A. Lokasi dan Subjek Penelitian

1. Lokasi Penelitian

Adapun yang menjadi lokasi dalam penelitian ini adalah Desa Sukaasih yang beralamatkan di Jalan Pahlawan K.H.Z Mustofa 46415 Kecamatan Singaparna Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya.

2. Subjek Penelitian

Subjek penelitian adalah pihak yang menjadi sasaran penelitian atau sumber yang dapat memberikan informasi yang dipilih secara purposif bertalian dengan tujuan tertentu. Penelitian dilakukan pada objek yang alamiah dan berkembang apa adanya, tidak dimanipulasi oleh peneliti dan kehadiran peneliti tidak begitu mempengaruhi dinamika pada objek tersebut. Sebagaimana dikemukakan oleh Moleong 2014, hlm. 224 bahwa “...pada penelitian kualitatif tidak ada sampel acak tetapi sampel bertujuan”. Sugiyono 2014, hlm. 297 mengatakan bahwa: Dalam penelitian kualitatif tidak menggunakan istilah populasi, tetapi Spradley dinamakan sosial situation atau situasi sosial yang terdiri atas tiga elemen, yaitu tempat place, pelaku actor, dan aktivitas activity yang berinteraksi secara sinergis. Situasi sosial tersebut dapat dinyatakan sebagai objek penelitian yang ingin dipahami secara lebih mendalam “apa yang terjadi” di dalamnya. Dengan demikian subjek penelitian kualitatif adalah pihak-pihak yang menjadi sasaran penelitian atau sumber yang dapat memberikan informasi, dipilih secara purposif bertalian dengan tujuan tertentu, dalam penelitian ini subjeknya ialah kepada: 1 Bapak H. Misbah Aristo selaku Kepala Desa Sukaasih Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya. 2 Bapak K.H Yayan Nuryana selaku Ketua MUI Desa Sukaasih Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya.