Batasan Masalah Sistematika Penulisan

5

1.6 Batasan Masalah

Pada penelitian ini peneliti membatasi masalah pada: 1. Jalur yang diinformasikan merupakan dua jalur untuk umum, serta satu jalur untuk angkutan umum jenis Trans Semarang, dengan titik pemberhentian di shelter terdekat dan diberi informasi angkutan umum yang bisa digunakan selanjutnya. 2. Informasi jalur dimulai dari Terminal Terboyo sampai rumah sakit umum yang dituju, kecuali jalur Trans Semarang. 3. Penentuan jarak berdasarkan pada peta jalur jalan yang sudah ada dan mengabaikan berbagai hal mengenai kondisi jalan. 4. Jalan yang digunakan meliputi jalan arteri primer, arteri sekunder, kolektor primer dan kolektor sekunder. 5. Diberikan informasi titik rawan kemacetan. 6. Angkutan umum yang digunakan adalah bus kota dengan rute awal Terminal Terboyo dan jenis angkutan umum lain jika memang dibutuhkan 7. Input data spasial menggunakan peta administrasi Kota Semarang dan peta jalur jalan Kota Semarang yang sudah ada. 8. Perangkat lunak yang digunakan adalah ArcView GIS 3.3. 9. Informasi yang juga diberikan adalah profil dan poli spesialis yang tersedia di masing-masing rumah sakit umum. 6

1.7 Sistematika Penulisan

Dalam penulisan skripsi peneliti membagi dalam beberapa bagian 1. Bagian Awal Pada bagian awal berisi sampul, halaman judul, persetujuan pembimbing, pengesahan kelulusan, pernyataan, motto dan persembahan, kata pengantar, sari, daftar isi, daftar gambar, daftar tabel serta daftar lampiran. 2. Bagian Isi Terdiri dari 5 lima bab yaitu: a. BAB I Pendahuluan Mengemukakan latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, penegasan istilah, batasan masalah dan sistematika penulisan. b. BAB II Landasan Teori Membahas tentang pengertian, komponen, subsistem, model data dalam SIG, Arc View, komponen-komponen penting dalam ArcView, jalur lalu lintas, klasifikasi fungsional jaringan jalan, inventarisasi jaringan jalan di Kota Semarang, armada angkutan umum di Kota Semarang, serta rumah sakit dengan klasifikasinya. c. BAB III Metodologi Penelitian Menjelaskan tentang metode pengumpulan data, lokasi penelitian, variable penelitian, alat-alat dan bahan penelitian, prosedur penelitian, diagram alir penelitian serta metode analisa. 7 d. BAB IV Implementasi dan Pengujian Sistem Berisi semua hasil penelitian dan pengujian yang telah dilakukan oleh peneliti. e. BAB V Penutup Mengemukakan kesimpulan hasil penelitian dan saran yang diberikan peneliti. 3. Bagian Akhir Berisi daftar pustaka dan lampiran-lampiran. 8

BAB II LANDASAN TEORI