CAHAYA MERAMBAT LURUS BAHAN AJAR BERIVISI SETS (ARINI ROSA SINENSIS)STKIP NURUL HUDA 2016

Gambar 1.1 sumber cahaya memancar kesegala arah

A. CAHAYA MERAMBAT LURUS

Sebuah sumber cahaya yang terdapat pada gambar 1.1 tersebut menunjukkan cahaya merambat kesegala arah, apabila medium yang dilalui cahaya itu sama bagaimanakah arah rambat cahaya tersebut? Untuk itu lakukan kegiatan Lab mini A.1 seperti yang ditunjukkan pada gambar 1.2 Pernahkah kamu melihat bayang- bayangmu pada dinding tembok? Pernahkah kamu melihat bayang-bayang bunga dihalaman rumahmu? bagaimana itu bisa terjadi? Bayangan itu bisa terjadi jika ada cahaya terhalang sesuatu. Ketika cahaya merambat dalam garis lurus bila ada cahaya yang terhalang sesuatu maka akan timbulah bayangan dari penghalang itu. Seperti contoh ketika kamu menyalakan senter dan diarahkan ke di dinding tembok, letakkan tanganmu di depan senter tersebut, karena terhalang oleh tanganmu terbentuklah bayangan tanganmu di tembok. Dapat kamu lihat seperti gambar 1.3 1 SIFAT –SIFAT CAHAYA Apakah cahaya merambat lurus? coba kalian lakukan percobaan sederhana untuk membuktikan sifat cahaya tersebut. Gambar 1.3 Bayangan pada lampu senter Sumber : http:cisdel.com Gambar 1.4 Cahaya lilin hanya akan terlihat apabila nyala lilin, kedua lubang pada kertas, danmata berada pada satu garis lurus. Gambar 1.6 Melihat bayanganmu sendiri di cermin merupakan contoh pemantulan cahaya. Berapa kali cahaya dipantulkan ketika kamu menggunakan cermin? Jika sumber cahaya cukup besar, bayang- bayang sering terdiri dari dua bagian. Apabila cahaya tersebut terhalang seluruhnya, terbentuklah umbra bayng-bayang inti, yaitu bagian pertama bayang-bayang yang sangat gelap. Daerah di luar umbra menerima sebagian cahaya, terbentuklah penumbra bayang- bayang kabur, yaitu bagian kedua bayang-bayang yang terletak di luar umbra dan tampak berwarna abu-abu kabur, seperti gambar 1.5 Gambar 1.5 Bayang-bayang gelap umbra dan bayang-bayang tambahan penumbra terbentuk oleh sumber cahaya yang lebih besar dari titik

B. PEMANTULAN CAHAYA