Konsumsi Bahan Organik PENGARUH PENAMBAHAN BUBUR BAYI AFKIR KUKUS DALAM RANSUM TERHADAP KUALITAS RANSUM DOMBA LOKAL JANTAN

B. Konsumsi Bahan Organik

Rerata konsumsi bahan organik KBO domba lokal jantan yang mendapat ransum perlakuan tercantum pada tabel 5. Tabel 5. Rerata Konsumsi Bahan Organik KBO Pakan Domba Lokal Jantan gekorhari Perlakuan Ulangan P0 P1 P2 P3 1 533,81 576,96 760,19 800,16 2 428,96 621,87 715,21 919,10 3 545,99 584,30 746,19 707,70 4 607,363 579,91 814,87 684,49 Rerata 529,03 A 590,76 A 759,11 B 777,86 B Keterangan : AB Rerata yang diikuti superskrip yang berbeda menunjukkan perbedaan yang sangat nyata P0,01 Hasil analisis variansi menunjukkan bahwa rerata konsumsi bahan organik KBO adalah berbeda sangat nyata P0,01. Artinya penambahan BBA kukus dalam ransum sampai taraf 27 dari total ransum sangat berpengaruh terhadap konsumsi bahan organik. Hal ini menunjukkan bahwa konsumsi bahan organik dipengaruhi oleh konsumsi bahan kering, dimana konsumsi bahan kering dalam penelitian ini adalah berbeda sangat nyata sehingga konsumsi bahan organiknya juga berbeda sangat nyata P0,01. Menurut Kamal 1994 bahwa konsumsi bahan kering mempunyai korelasi positif terhadap konsumsi bahan organik. Hasil uji Duncan menunjukkan bahwa rerata konsumsi bahan organik antara P0 dengan P1 berbeda tidak nyata. Hal ini diduga tingkat nutrien pakan yang pada kedua perlakuan tersebut tidak berbeda jauh, sehingga diperoleh konsumsi bahan organik yang berbeda tidak nyata. Sedangkan antara P0 dengan P2 dan P3 berbeda sangat nyata P0,01. Ini menunjukkan bahwa penambahan BBA kukus dalam ransum sampai taraf 18 dari total ransum telah meningkatkan konsumsi bahan organik pakan. Hal ini disebabkan ransum perlakuan memiliki tingkat palatabilitas dan kualitas pakan yang lebih baik. Kandungan bahan organik ransum perlakuan yang mudah dicerna menyebabkan konsumsi bahan organik akan meningkat. 26 Kemungkinan lain yang dapat mempengaruhi konsumsi bahan organik yaitu kadar abu ransum. Dengan penambahan BBA kukus dalam ransum maka kadar abu semakin rendah sehingga konsumsi bahan organik akan meningkat. Suatu bahan pakan terdiri dari bahan organik dan bahan anorganik, menurut Tillman et al., 1991 bahan organik merupakan bahan yang hilang pada saat pembakaran, sehingga bahan organik merupakan hasil pengurangan dari bahan kering dan abu. Rerata konsumsi bahan organik gekorhari domba lokal jantan jika ditampilkan dalam bentuk diagram dapat dilihat pada Gambar 2. sebagai berikut : 529.03 A 590.76 A 759.11 B 777.86 B 100 200 300 400 500 600 700 800 K o n s u m s i B O g e k o r h a ri P0 0 P1 9 P2 18 P3 27 Taraf pe nam bahan BBA k uk us Gambar 2. Konsumsi Bahan Organik KBO Pakan Domba Lokal Jantan

D. Kecernaan Bahan Kering