Fitur GnuCash GAMBARAN UMUM GNUCASH

GnuCash dapat menggunakan hampir semua mata uang yang ada di dunia. GnuCash juga telah diterjemahkan kedalam 21 bahasa internasional dan memiliki panduan berbahasa Inggris, Prancis, Spanyol, dan Portugis. GnuCash juga memiliki fitur-fitur yang cocok digunakan untuk usaha kecil seperti membuatkan daftar pelanggan dan pemasok, membuat faktur, mengatur gaji untuk karyawan, membuat anggaran dan lain sebagainya. GnuCash juga mengklaim bahwa perangkat lunak mereka merupakan perangkat lunak akuntansi yang user friendly, mudah digunakan, serta tidak perlu memiliki dasar pendidikan akuntansi untuk menggunakannya. Melihat penggunaan dan sepak terjangnya, GnuCash nampaknya masih akan terus berkembang sebagai perangkat lunak akuntansi open source dan tidak menutup kemungkinan akan muncul GnuCash berbasis cloud dikemudian hari PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 39

BAB V ANALISIS DAN PEMBAHASAN

A. Analisis Variabel Perangkat lunak 1. Correctness

Correctness merupakan kemampuan perangkat lunak untuk memenuhi spesifikasi, misi, dan kebutuhan pengguna. Dalam penelitian ini, variabel correctness merupakan kemampuan GnuCash untuk memenuhi kebutuhan pencatatan akuntansi perusahaan. Menurut Rama dan Jones 2009 kualitas, kompleksitas, dan kegunaan perangkat lunak akuntansi sangat beragam dan bergantung pada perusahaan penggunanya. Selain harus memenuhi fitur standar seperti membantu pembuatan jurnal, buku besar dan laporan keuangan yang meliputi laporan laba-rugi, laporan arus kas, dan laporan perubahan modal, setidaknya harus ada beberapa modul seperti modul penjualan, pembelian, persediaan, penggajian, dan buku besar yang tujuannya untuk menghemat waktu pekerjaan akuntansi. Biasanya kemampuan yang ditawarkan sebuah paket perangkat lunak akan jauh melebihi kebutuhan tersebut Mardi, 2011. Kriteria penilaian variabel correctness menurut McCall adalah kemampuan perangkat lunak untuk memenuhi kebutuhan pengguna perangkat lunak tersebut. Variabel correctness GnuCash dapat dinilai dari kemampuan perangkat lunak untuk mempermudah pencatatan transaksi keuangan, kemampuan perangkat lunak dalam menyediakan laporan PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI keuangan yang terdiri dari laporan laba rugi, neraca, laporan arus kas, serta laporan perubahan modal, serta kemampuan perangkat lunak menyediakan bukti transaksi keuangan. Dari hasil simulasi, peneliti menemukan bahwa GnuCash dapat mempermudah pencatatan transaksi keuangan pengguna karena salah satu fitur utama GnuCash adalah double-entry. Dengan adanya fitur tersebut, setiap transaksi yang dicatat akan langsung mendebit dan mengkredit setiap akun yang terlibat dalam sebuah transaksi sehingga prinsip persamaan dasar akuntansi asset = hutang+modal akan terimplementasi dengan baik. Gambar 3. Input transaksi keuangan pada GnuCash Sumber : data diolah Kriteria selanjutnya adalah kemampuan GnuCash dalam menyediakan laporan keuangan secara otomatis setelah pengguna menginput transaksi- transaksi dalam satu periode. Berdasarkan fiitur report yang dimiliki PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI GnuCash, GnuCash mampu menyediakan bukan hanya laporan keuangan pada umumnya saja, tetapi juga laporan dari asset dan kewajiban, laporan daftar pelanggan, daftar pemasok, penganggaran, account summary, laporan pajak, dan lain sebagainya. Tidak hanya dalam bentuk tulisan, GnuCash juga dapat menyajikan laporan-laporan tersebut dalam bentuk pie chart, bar chart, maupun scatters plots. GnuCash juga dapat merinci laporan tersebut menjadi lebih rinci misalkan laporan laba-rugi yang hanya menampilkan pendapatan saja maupun beban saja. Gambar 4.Fitur laporan pada GnuCash Sumber : data diolah Kriteria ketiga dari variabel kebenaran adalah kemampuan perangkat lunak menyediakan bukti transaksi keuangan bagi perusahaan. Dari hasil simulasi, peneliti menemukan bahwa GnuCash dapat menyediakan invoce untuk pelanggan, bill pembelian dari pemasok, serta bukti kas keluar untuk penggajian karyawan. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI