Menerapkan Kesekretariatan Dalam Performance Seorang Sekretaris

5. Menerapkan Kesekretariatan Dalam Performance Seorang Sekretaris

pada Sekretaris Dekan Fakultas Ekonomi USU Dalam rangka pencapaian tugas yang maksimal, seseorang dituntut harus mengerti performance dari profesinya. Dimana performance dari setiap profesi berbeda- beda tergantung pada profesi tempat bekerja. Begitu pula dengan seorang sekretaris yang harus mampu menerapkan fungsi kesekretariatan dalam performance seorang sekretaris. Dengan menerapkan kesekretariatan, maka seorang sekretaris mampu menjalankan tugas-tugasnya secara profesional dan maksimal. Seperti halnya pada bagian Sekretaris Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara, menurut pengamatan penulis selama mengikuti magang di Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara, Sekretaris Dekan mampu menerapkan fungsi dari kesekretariatan dalam performancenya sebagai sekretaris. Hal ini terlihat dari terwujudnya tujuan dan fungsi dari kesekretariatan dalam kinerja Sekretaris Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara. Dalam tata kerja, Sekretaris Dekan benar- benar teliti dan bertanggungjawab serta memanfaatkan waktu dengan sebaik mungkin. Hal ini terlihat mulai dari mengelola dan memelihara seluruh dokumentasi perusahaan, memproses surat masuk dan keluar hingga distribusi informasi kesegala pihak. Begitu juga halnya dengan menghargai waktu, Sekretaris Dekan melakukan sholat tanpa meninggalkan pekerjaan begitu saja. Selain melakukan tugasnya didalam sekretariat, Sekretaris Dekan juga menjalin kerja sama yang baik dengan kantor-kantor bagian pada fakultas. karena Universitas Sumatera Utara kerjasama merupakan salah satu hal yang paling penting dalam suatu lembaga dan akan membantu Sekretaris Dekan dalam penyelesaian pekerjaannya. Selain bermanfaat bagi kelangsungan pekerjaan Sekretaris Dekan, kerja sama juga berguna demi kelancaran dalam pencapaian tujuan dari Fakultas Ekonomi Sumatera Utara. Universitas Sumatera Utara 32

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN