METODE PENGUMPULAN DATA PENDAHULUAN

commit to user a. Sebagai bahan masukan dan pertimbangan dalam upaya memperbaiki mutu dan kualitas demi kemajuan program Diploma III Perpajakan Fakultas Ekonomi Universitas Sebelas Maret di masa mendatang. b. Sebagai infromasi tentang perkembangan Jasa Konstruksi sehubungan dengan adanya beberapa kali perubahan Peraturan Pemerintah. 4. Bagi Pemerintah a. Sebagai bahan masukan sekaligus evaluasi kinerja dalam melakukan perubahan pada peraturan–peraturan pemerintah sehingga pajak atas penghasilan jasa konstruksi dapat optimal. b. Sebagai sarana untuk mengetahui pandangan penyedia maupun pengguna Jasa Konstruksi.

F. METODE PENGUMPULAN DATA

1. Desain Penelitian Peneliti menggunakan metode studi kasus sebagai desain penelitian yaitu meneliti secara mendalam atas suatu kasus dan melakukan penelitian dengan mencari sumber pustaka di perpustakaan. 2. Objek Penelitian Penelitian ini mengaji mengenai masalah pertumbuhan pajak atas jasa konstruksi sehubungan dengan Peraturan Pemerintah yang mengalami beberapa kali perubahan. commit to user 3. Jenis dan Sumber data a. Jenis data yang digunakan dalam penyusunan Tugas Akhir ini adalah: 1 Data Kualitatif, yaitu data yang dinyatakan dalam bentuk kata, kalimat, dan gambar. Berupa pengertian tentang jasa konstruksi dan penjelasan tentang perubahan Peraturan Pemerintah atas pajak jasa konstruksi. 2 Data Kuantitatif, yaitu data yang dinyatakan dalam bentuk angka atau data kualitatif yang diangkakan. Berupa penerimaan pajak atas jasa konstruksi. b. Sumber data berasal dari: 1 Data Primer yaitu mengumpulkan data dengan membaca berbagai artikel sehubungan dengan teori dan penelitian terhadap instansi terkait 2 Data Sekunder yaitu data yang telah diolah yang diperoleh melalui wawancara pihak terkait di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Surakarta. 4. Teknik Pengumpulan Data a. Observasi Merupakan teknik analisis data dengan cara penulis melakukan praktik lapangan atau magang sehingga didapat gambaran yang jelas mengenai permasalahan yang terjadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Surakarta yaitu khususnya tentang pajak atas penghasilan Jasa Konstruksi. commit to user b. Wawancara Merupakan teknik analisis data melalui proses percakapan dengan maksud untuk mengkonstruksi mengenai orang, kegiatan dan motivasi yang dilakukan antara kedua belah pihak yaitu penulis yang mengajukan pertanyaan dengan orang yang diwawancarai. c. Kepustakaan Merupakan teknik analisis data dengan cara memperoleh, mengumpulkan dan memperlajari referensi–referensi yang dibutuhkan oleh Penulis baik berupa data yang berbentuk kualitatif yaitu data yang dinyatakan dalam bentuk kalimat dan gambar maupun data yang berbentuk kuantitatif yaitu data yang berisi angka atau data kualitatif yang diangkakan. 5. Teknik Pembahasan Teknik pembahasan yang digunakan dalam penyusunan Tugas Akhir ini adalah pembahasan deskriptif yaitu teknik untuk menggambarkan secara jelas, tepat, dan sistematis suatu keadaan. commit to user

BAB II ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN