Sistematika Penulisan Laporan Praktik Kerja Lapangan Mandiri

Yaitu dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang ditujukan kepada pegawai yang dianggap mampu memberikan data dan informasi tentang Prosedur pengembalian kelebihan pembayaran pajak. 2. Daftar Dokumentasi Optional Yaitu dengan mengumpulkan dokumen atau informasi yang berhubungan dengan objek PKLM atau arsip yang dianggap sah sebagai bukti otentik.

G. Sistematika Penulisan Laporan Praktik Kerja Lapangan Mandiri

Laporan Praktik Kerja Lapangan Mandiri ini disusun oleh penulis dalam lima bab. Adapun rincian dari tiap-tiap bab seperti terlihat di bawah ini: BAB I : PENDAHULUAN Dalam bab ini penulis akan memaparkan gambaran umum tentang penulisan Laporan Praktik Kerja Lapangan Mandiri yang meliputi latar belakang penyusunan, tujuan dan manfaat, ruang lingkup dan metode Praktik Kerja Lapangan Mandiri, serta metode pengumpulan data dan sistematika penulisan. BAB II : GAMBARAN UMUM KPP PRATAMA BINJAI Pada bab ini penulis menguraikan sejarah singkat mengenai lokasi Praktik Kerja Lapangan Mandiri, struktur organisasi, uraian tugas pokok dan fungsi dari tiap-tiap seksi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Binjai. BAB III : GAMBARAN DATA TENTANG PRAKTIK Pada bab ini penulis menguraikan tentang dasar hukum pengembalian kelebihan pembayaran pajak, sebab diterbitkannya surat ketetapan pajak lebih bayar, surat ketetapan pajak lebih bayar, jangka waktu pengembalian kelebihan pembayaran pajak, pemberian imbalan bunga. BAB IV : ANALISIS DAN EVALUASI DATA Pada bab ini penulis akan menganalisa data yang diperoleh dan mengevaluasi data yang telah diterima selama proses Praktik Kerja Lapangan Mandiri ini mengenai prosedur pengembalian kelebihan pembayaran pajak. BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN Pada bab ini penulis akan menarik kesimpulan dari uraian penulisan tugas akhir. Serta memberikan saran yang mungkin dapat dijadikan sebagai bahan masukan. DAFTAR PUSTAKA

BAB II GAMBARAN UMUM OBJEK LOKASI

PRAKTIK KERJA LAPANGAN MANDIRI

A. Sejarah Umum Kantor Pelayanan Pajak Pratama Binjai

Kantor Pelayanan Pajak KPP Pratama Binjai terletak di Jl. Jambi No. 1 Rambung Barat, Binjai Selatan. Kantor Pelayanan Pajak Pratama Binjai didirikan pada tanggal 29 Maret 1994 berdasarkan Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor : 94KMK-011994. Adapun ruang lingkup Daerah Administrasi Pemerintahan Kantor Pelayanan Pajak Binjai, meliputi : 1. Kotamadya Binjai 2. Kabupaten Langkat 3. Kabupaten Deli Serdang a. Kec. Labuhan Deli b. Kec. Sunggal c. Kec. Pancur Batu d. Kec. Hamparan Perak e. Kec. Sibolangit f. Kec. Kutalimbaru 4. Kabupaten Tanah Karo Pada tanggal 27 Mei 2008, KPP Binjai berubah nama menjadi KPP Pratama Binjai yang artinya KPP Pratama Binjai telah menjadi KPP