Deskripsi Subjek Penelitian Deskripsi Kemampuan Awal Penguasaan Kosakata

40 Hasil tes pra tindakan tentang penguasaan kosakata benda pada siswa tunarungu kelas dasar I di SLB Wiyata Dharma 1 dapat dilihat pada grafik gambar di bawah ini: Gambar 2. Diagram Hasil Tes Pra Tindakan

4. Pelaksanaan Tindakan Siklus I

a. Deskripsi Perencanaan Tindakan Siklus I

Pada perencanaan tindakan siklus I dimulai dengan diskusi bersama guru kelas mengenai tindakan penelitian. Kegiatan ini dilakukan untuk menentukan penyusunan RPP . Kegiatan belajar yang dilakukan berupa pembelajaran tentang penguasaan kosakata benda. Materi yang akan diberikan pada pertemuan 1,2, dan 3 siklus I yaitu nama buah dan hewan. 41

b. Tindakan Siklus I

Tindakan pada siklus I ini dilakukan sebanyak empat kali pertemuan dengan tiga kali pertemuan untuk proses pembelajaran dan satu kali pertemuan untuk melaksanan tes pasca tindakan siklus I postest. Setiap pertemuan terdiri dari tiga jam pelajaran dengan alokasi waktu satu jam pelajaran selama 35 menit. Berikut pelaksanaan tindakan pada siklus I: 1 Pertemuan pertama Pada pertemuan pertama yang dilaksanakan pada tanggal 27 September 2016, materi yang diberikan kepada siswa adalah nama buah dan hewan, meliputi: durian, melon, semangka, rambutan, anggur, semut, burung, kupu-kupu, gajah, dan kelinci. Adapun tindakan proses pembelajaran pada siklus I pertemuan pertama adalah sebagai berikut: a Kegiatan awal Pada kegiatan awal, siswa dikondisikan untuk duduk dengan rapi di dalam kelas. Sebelum memulai pembelajaran, guru mengucapkan salam dan berdoa bersama. Kemudian guru memberikan stimulus berupa pertanyaan-pertanyaan kepada siswa, seperti: buah apa yang pernah dimakan siswa dan hewan apa yang pernah dilihat. Kegiatan awal ini dilakukan agar tercipta suasana pembelajaran yang kondusif sehingga siswa siap untuk memulai proses pembelajaran. 42 b Kegiatan inti 1 Guru menunjukkan media flashcard yang akan digunakan dalam pembelajaran dan bertanya kepada siswa mengenai gambar yang terdapat pada flashcard. 2 Siswa mengamati gambar yang terdapat pada flashcard. 3 Guru memperkenalkan kosakata nama buah dan hewan yang terdiri dari: durian, melon, semangka, rambutan, anggur, semut, burung, kupu-kupu, gajah, dan kelincisatu persatu dengan menggunakan media flashcard dengan waktu tidak lebih satu detik tiap gambar. 4 Siswa bertanya tentang nama buah dan hewan yang terdapat pada flashcard yang tidak siswa ketahui. 5 Guru dan siswa bersama-sama menyebutkan nama gambar yang terdapat pada flashcard tersebut. 6 Siswa menyebutkan nama buah dan hewan satu persatu. Apabila ada siswa yang salah dalam mengucapkannya, guru memperbaikinya dengan cara memberi contoh kemudian siswa diminta untuk mengulangi. 43 7 Guru menunjukkan gambar benda pada flashcard, kemudian guru meminta siswa untuk menuliskan namanya. c Kegiatan Akhir 1 Guru mengulang secara singkat mengenai materi yang telah diberikan. 2 Guru menutup pembelajaran dengan berdoa bersama. 2 Pertemuan Kedua Pada pertemuan kedua yang dilaksanakan pada tanggal 7 Oktober 2016, materi yang diberikan kepada siswa adalah nama buah dan hewan, meliputi: jambu, nanas, stroberi,manggis,pepaya, kuda, cacing, ular, buaya, nyamuk. Adapun tindakan proses pembelajaran pada siklus I pertemuan kedua adalah sebagai berikut: a Kegiatan awal Pada kegiatan awal, siswa dikondisikan untuk duduk dengan rapi di dalam kelas. Sebelum memulai pembelajaran, guru mengucapkan salam dan berdoa bersama. Kemudian guru memberikan stimulus berupa pertanyaan-pertanyaan kepada siswa, seperti: buah apa yang pernah dimakan siswa dan hewan apa yang pernah dilihat. Kegiatan awal ini dilakukan agar tercipta suasana 44 pembelajaran yang kondusif sehingga siswa siap untuk memulai proses pembelajaran. b Kegiatan inti 1 Guru menunjukkan media flashcard yang akan digunakan dalam pembelajaran dan bertanya kepada siswa mengenai gambar yang terdapat pada flashcard. 2 Siswa mengamati gambar yang terdapat pada media flashcard 3 Guru memperkenalkan kosakata nama buah dan hewan yang terdiri dari: : jambu, nanas, stroberi, manggis, pepaya, kuda, cacing, ular, buaya, nyamuk satu persatu dengan menggunakan media flashcard dengan waktu tidak lebih satu detik tiap gambar. 4 Siswa bertanya nama buah dan hewan yang terdapat pada flashcard yang tidak ia ketahui kepada guru. 5 Guru dan siswa bersama-sama menyebutkan nama gambar yang terdapat pada flashcard tersebut. 6 Siswa menyebutkan nama buah dan hewan satu persatu. Apabila ada siswa yang salah dalam mengucapkannya, guru memperbaikinya dengan cara memberi contoh kemudian siswa diminta untuk mengulangi.