2. BAB 1 Pendahuluan

(1)

LAMPIRAN

PERATURAN WALIKOTA SURAKARTA NOMOR : 11-C TAHUN 2014 TENTANG :

RENCANA KERJA PEMERINTAH DAERAH KOTA SURAKARTA TAHUN 2015

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pembangunan dapat dimaknai sebagai suatu proses perubahan yang dilakukan secara sadar menuju ke arah yang lebih baik melalui upaya yang dilakukan secara terencana. Pembangunan dilaksanakan secara bersama-sama oleh pemerintah, swasta, maupun masyarakat pada aspek fisik, sosial ekonomi dan aspek lingkungan lainnya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Untuk mewujudkan pembangunan daerah secara baik diperlukan perencanaan pembangunan daerah yang berkualitas, sebagai bagian integral dalam sistem perencanaan pembangunan nasional. Perencanaan pembangunan digunakan untuk merumuskan kegiatan-kegiatan yang diperlukan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Dokumen perencanaan pembangunan yang diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (SPPN), dan Undang-undang Nomor 32 tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah beserta perubahannya, meliputi Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD), Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), dan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD). Pemerintah Kota Surakarta telah memiliki dokumen RPJPD yang ditetapkan dengan Perda Nomor 2 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Surakarta Tahun 2005-2025, dan dokumen RPJMD yang ditetapkan dengan Perda Nomor 12 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Surakarta Tahun 2010-2015.

Dalam rangka mewujudkan perencanaan pembangunan daerah pada tahun 2015, maka Pemerintah Kota Surakarta menyusun dokumen RKPD Kota Surakarta Tahun 2015. RKPD merupakan dokumen perencanaan daerah untuk periode 1 (satu) tahun atau disebut dengan rencana pembangunan tahunan daerah. RKPD Kota Surakarta tahun 2015 disusun dengan mengacu pada dokumen RPJMD Kota Surakarta tahun 2010-2015, dan memperhatikan


(2)

Rencana Kerja Pemerintah (RKP) tahun 2015 dan RKPD Provinsi Jawa Tengah tahun 2015.

Kedudukan dokumen RKPD sangat strategis dan terkait erat dengan dokumen penganggaran daerah, yaitu Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Pasal 17 ayat (2) Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara mengamanatkan bahwa penyusunan RAPBD berpedoman kepada RKPD dalam rangka mewujudkan tercapainya tujuan bernegara. Pasal 25 ayat (2) Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional juga menyatakan bahwa RKPD menjadi pedoman penyusunan RAPBD. RKPD Kota Surakarta Tahun 2015 yang ditetapkan dengan Peraturan Kepala Daerah (Peraturan Walikota) menjadi landasan penyusunan KUA dan PPAS Tahun 2015 untuk menyusun APBD Tahun Anggaran 2015.

Dengan mengacu pada Permendagri Nomor 54 tahun 2010, RKPD Kota Surakarta tahun 2014 disusun dengan tahapan sebagai berikut:

1.Persiapan penyusunan RKPD, meliputi: pembentukan Tim Penyusun RKPD, orientasi mengenai RKPD, penyusunan agenda kerja, serta penyiapan data dan informasi perencanaan pembangunan daerah;

2.Penyusunan rancangan awal RKPD, merupakan awal dari seluruh proses penyusunan rancangan RKPD untuk memberikan panduan kepada seluruh SKPD untuk menyusun rancangan Renja SKPD dan berfungsi sebagai koridor perencanaan pembangunan daerah dalam kurun waktu 1 (satu) tahun yang disusun menggunakan pendekatan teknokratis dan partisipatif.

3.Penyusunan rancangan RKPD, bertujuan untuk menyempurnakan rancangan awal melalui proses pengintegrasian dan harmonisasi program dan kegiatan prioritas yang tercantum dalam rancangan Renja SKPD serta untuk mengharmoniskan dan mensinergikannya terhadap prioritas dan sasaran pembangunan nasional dan provinsi.

4.Pelaksanaan musrenbang RKPD, merupakan tahapan sinergisitas rancangan RKPD dengan aspirasi masyarakat (melalui tahapan Musrenbangkel, Musrenbangcam dan Diskusi Kelompok Terbatas) serta DPRD (melalui Pokok-Pokok Pikiran DPRD);

5.Perumusan rancangan akhir RKPD, merupakan tahapan verifikasi dan integrasi Program/Kegiatan Prioritas, dengan tujuan pokok adalah menyangkut kesamaan materi antara program dan kegiatan prioritas pada rancangan RKPD telah sama dengan muatan nama program dan kegiatan prioritas tiap-tiap SKPD, termasuk informasi tentang indikator kinerja, selain itu juga memastikan agar program dan kegiatan prioritas telah sepenuhnya tercantum dalam rancangan Renja SKPD pada SKPD terkait; dan


(3)

6.Penetapan RKPD. RKPD Kota Surakarta tahun 2015 ditetapkan dengan peraturan kepala daerah (Peraturan Walikota).

Secara sederhana, proses penyusunan RKPD Kota Surakarta Tahun 2015 dapat dilihat pada bagan berikut ini.


(4)

Pengolahan data dan informasi Perumusan Permasalahan Pembangunan Daerah Kab/ Kota Penelaahan Terhadap RPJMN dan RPJMD provinsi Perumusan program prioritas beserta pagu indikati Penyelarasan program prioritas daerah beserta

Pagu Indikatif Pelaksanaan Forum Konsultasi Publik Perumusan Kerangka Ekonomi dan Kebijakan Keuangan Daerah Penelahaan pokok-pokok pikiran DPRD Kab/Kota Perumusan Prioritas dan Sasaran Pembangunan Daerah beserta pagu indikatif Dokumen RKPD Kab/ Kota tahun berjalan

RANCANGAN AWAL RKPD KABUPATEN/KOTA

· pendahuluan;

· evaluasi pelaksanaan RKPD tahun lalu; · rancangan kerangka

ekonomi daerah beserta kerangka pendanaan; · prioritas dan sasaran

pembangunan;

· rencana program prioritas daerah

Surat Edaran KDH (perihal penyampaian rancangan awal RKPD sebagai bahan penyusunan rancangan renja-SKPD) · agenda penyusunan RKPD, · agenda forum SKPD, · agenda musrenbang RKPD, · batas waktu penyampaian

rancangan renja-SKPD kepada Bappeda

Penyusunan Rancangan Renja SKPD Kabupaten/ Kota Analisis Ekonomi dan Keuangan Daerah Analisis Gambaran Umum Kondisi Daerah Evaluasi kinerja tahun lalu RPJMD Kab/ Kota Evaluasi dokumen RKPD Kab/ Kota tahun lalu


(5)

B. Dasar Hukum

Landasan hukum dalam penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Surakarta Tahun 2015 yaitu sebagai berikut:

1. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara; 2. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional;

3. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah;

4. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah;

5. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang; 6. Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2005 tentang Dana

Perimbangan;

7. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah;

8. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan Antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi, dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota;

9. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah;

10.Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintah Daerah; 11.Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata

Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah;

12.Peraturan Presiden Nomor 15 Tahun 2010 tentang Percepatan Penanggulangan Kemiskinan;

13.Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2010 tentang Percepatan Pelaksanaan Prioritas Pembangunan Nasional Tahun 2010;

14.Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2010 tentang Program Pembangunan Yang Berkeadilan;

15.Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 3 Tahun 2008 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2005-2025;

16.Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 6 Tahun 2010 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2009–2029;

17.Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 5 Tahun 2014 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2013–2018;


(6)

18.Peraturan Daerah Kota Surakarta Nomor 2 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Surakarta Tahun 2005-2025;

19.Peraturan Daerah Kota Surakarta Nomor 7 Tahun 2010 tentang Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah;

20.Peraturan Daerah Kota Surakarta Nomor 12 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Surakarta Tahun 2010-2015;

21.Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah, sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah;

22.Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah;

23.Peraturan menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 2014 Tentang Pedoman, Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Rencana Kerja Pembangunan Daerah Tahun 2015.

C. Hubungan Antar Dokumen

Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Surakarta tahun 2015 menjadi bagian dari sistem perencanaan Pembangunan nasional sesuai dengan Undang–Undang Nomor 25 Tahun 2004. RKPD Kota Surakarta tahun 2015 memiliki saling keterkaitan dengan dokumen perencanaan lainnya di Kota Surakarta, maupun dokumen perencanaan di tingkat Provinsi Jawa Tengah dan nasional.

Beberapa dokumen yang memiliki keterkaitan dengan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 yaitu sebagai berikut:

1. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota

Surakarta tahun 2010-2015.

Sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 8 tahun 2008, Penyusunan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 mengacu pada dokumen RPJMD Kota Surakarta tahun 2010-2015. RKPD Kota Surakarta tahun 2015 merupakan pelaksanaan tahun terakhir RPJMD Kota Surakarta tahun 2010-2015. Oleh karena itu RKPD tahun 2015 menjadi bagian yang penting untuk mewujudkan visi dan misi pembangunan Kota Surakarta sebagaimana telah tercantum dalam RPJMD. Program dan kegiatan yang direncanakan dalam RKPD tahun 2015 harus mengarah pada pencapaian target akhir RPJMD.

2. Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Provinsi Jawa


(7)

Penyusunan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 mengacu pada RKPD Provinsi Jawa Tengah tahun 2015, dilakukan dalam rangka mewujudkan sinergitas kebijakan pembangunan daerah Kota Surakarta dengan kebijakan pembangunan di tingkat provinsi pada tahun 2015. Dengan demikian, kebijakan pembangunan yang ditetapkan dalam RKPD Kota Surakarta tahun 2015 tidak bertentangan dengan kebijakan pembangunan di tingkat provinsi.

3. Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2015

RKPD Kota Surakarta tahun 2015 juga disusun dengan mengacu pada RKP tahun 2015. Kebijakan pembangunan nasional ini termuat dalam Permendagri tentang Penyusunan pengendalian dan evaluasi rencana pembangunan daerah tahun 2015, dan Permendagri tentang pedoman penyusunan APBD tahun 2015. RKP perlu diacu untuk mewujudkan sinergitas kebijakan pembangunan daerah Kota Surakarta dengan kebijakan pembangunan di tingkat nasional.

4. Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kota Surakarta Tahun

2011-2031

Penyusunan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 harus memperhatikan RTRW Kota Surakarta untuk mewujudkan pembangunan berwawasan lingkungan yang sesuai dengan pola penggunaan ruang, sehingga tidak terjadi pelanggaran dalam penggunaan lahan.

5. Rencana Pembangunan Sektoral

Penyusunan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 memperhatikan beberapa dokumen rencana pembangunan sektoral, baik di tingkat nasional, provinsi maupun di Kota Surakarta. Beberapa dokumen rencana pembangunan sektoral di tingkat nasional antara lain: Peta Jalan Percepatan Pencapaian Tujuan Pembangunan Millenium (MDGs) di Indonesia, Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI), Rencana Aksi Nasional Pangan dan Gizi (RAN PG), Rencana Aksi Nasional Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca (RAN GRK), dan Grand Design Reformasi Birokrasi. Beberapa dokumen rencana pembangunan sektoral Provinsi Jawa Tengah yang perlu diperhatikan yaitu: RAD Millenium Development Goals (MDGs) Provinsi Jawa Tengah, Strategi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (SPKD) Provinsi Jawa Tengah, RAD Pangan dan Gizi Provinsi Jawa Tengah, RAD Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca Provinsi Jawa Tengah, RAD Pengurangan Resiko Bencana, dan Pedoman Pelaksanaan PUG di Jawa Tengah. Beberapa dokumen pembangunan sektoral Kota Surakarta yang perlu diperhatikan dalam penyusunan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 yaitu: RAD Millenium Development Goals (MDGs) Kota Surakarta, dan Strategi Penanggulangan Kemiskinan Daerah Kota Surakarta.

6. Rencana Kerja Satuan Kerja Pemerintah Daerah (Renja SKPD)

RKPD Kota Surakarta tahun 2015 akan menjadi acuan bagi SKPD di lingkungan pemerintah Kota Surakarta untuk menyusun Renja


(8)

sebagai rencana pembangunan tahunan SKPD. SKPD harus menyusun rancangan Renja SKPD dengan mendasarkan pada rancangan awal RKPD.

D. Maksud dan Tujuan

1. Maksud

Maksud Penyusunan Rancangan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Surakarta Tahun 2015 adalah: (1) Menyediakan acuan resmi bagi Pemerintah Daerah dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dalam rangka menyusun Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) yang didahului dengan penyusunan Kebijakan Umum APBD (KUA), serta penentuan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun 2015; dan (2) Sebagai pedoman Penyusunan Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (Renja SKPD) Tahun 2015.

2. Tujuan

Tujuan Penyusunan Rancangan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Surakarta Tahun 2015 adalah untuk menciptakan sinergisitas dalam pelaksanaan pembangunan daerah antarwilayah, antarsektor pembangunan dan antartingkat pemerintahan serta menciptakan efisiensi alokasi sumber daya dalam pembangunan daerah.

E. Sistematika RKPD

Sistematika Rencana Kerja Pembangunan Kota Surakarta Tahun 2015 adalah sebagai berikut:

Bab I Pendahuluan

Bab ini berisi tentang latar belakang dan dasar hukum penyusunan RKPD, hubungan antara dokumen, maksud dan tujuan penyusunan RKPD, dan sistematika penulisan RKPD.

Bab II Evaluasi Hasil Pelaksanaan RKPD Tahun Lalu dan Capaian

Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah

Bab ini berisi tentang gambaran umum kondisi daerah yang mencakup aspek geografis dan demografis, aspek pelayanan umum, dan aspek daya saing daerah; evaluasi capaiaan kinerja RKPD tahun 2013 dan evaluasi MDGs; serta perumusan permasalahan pembangunan terhadap indikator kinerja, pokok – pokok pikiran DPRD dan isu strategis Musrenbang.

Bab III Rancangan Kerangka Ekonomi Daerah dan Kebijakan Keuangan Daerah

Bab ini berisi tentang arah kebijakan ekonomi daerah, arah kebijakan keuangan daerah.


(9)

Bab IV Prioritas dan Sasaran Pembangunan Kota Surakarta

Bab ini Mengemukakan tujuan dan sasaran RPJMD tahun 2010-2015, trategi dan arah kebijakan pembangunan tahun 2015, prioritas dan sasaran pembangunan tahun 2015, serta arah pengembangan wilayah.

Bab V Rencana Program Dan Kegiatan Prioritas Daerah

Bab ini mengemukakan rencana program dan kegiatan prioritas daerah RKPD tahun 2015.

Bab VI Penutup

Berisi mengenai kaidah pelaksanaan RKPD Kota Surakarta Tahun 2015 dan harapan dukungan dari jajaran pemerintah Kota Surakarta, DPRD, pihak swasta, dan seluruh lapisan masyarakat dalam pelaksanaan RKPD.


(1)

Pengolahan data dan informasi Perumusan Permasalahan Pembangunan Daerah Kab/ Kota Penelaahan Terhadap RPJMN dan RPJMD provinsi Perumusan program prioritas beserta pagu indikati Penyelarasan program prioritas daerah beserta

Pagu Indikatif Pelaksanaan Forum Konsultasi Publik Perumusan Kerangka Ekonomi dan Kebijakan Keuangan Daerah Penelahaan pokok-pokok pikiran DPRD Kab/Kota Perumusan Prioritas dan Sasaran Pembangunan Daerah beserta pagu indikatif Dokumen RKPD Kab/ Kota tahun berjalan

RANCANGAN AWAL RKPD KABUPATEN/KOTA

· pendahuluan;

· evaluasi pelaksanaan RKPD tahun lalu; · rancangan kerangka

ekonomi daerah beserta kerangka pendanaan; · prioritas dan sasaran

pembangunan;

· rencana program prioritas daerah

Surat Edaran KDH (perihal penyampaian rancangan awal RKPD sebagai bahan penyusunan rancangan renja-SKPD)

· agenda penyusunan RKPD,

· agenda forum SKPD,

· agenda musrenbang RKPD,

· batas waktu penyampaian

rancangan renja-SKPD kepada Bappeda

Penyusunan Rancangan Renja SKPD Kabupaten/ Kota Analisis Ekonomi dan Keuangan Daerah Analisis Gambaran Umum Kondisi Daerah Evaluasi kinerja tahun lalu RPJMD Kab/ Kota Evaluasi dokumen RKPD Kab/ Kota tahun lalu


(2)

B. Dasar Hukum

Landasan hukum dalam penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Surakarta Tahun 2015 yaitu sebagai berikut:

1. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara; 2. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional;

3. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah;

4. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah;

5. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang; 6. Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2005 tentang Dana

Perimbangan;

7. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah;

8. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan Antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi, dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota;

9. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah;

10.Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintah Daerah; 11.Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata

Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah;

12.Peraturan Presiden Nomor 15 Tahun 2010 tentang Percepatan Penanggulangan Kemiskinan;

13.Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2010 tentang Percepatan Pelaksanaan Prioritas Pembangunan Nasional Tahun 2010;

14.Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2010 tentang Program Pembangunan Yang Berkeadilan;

15.Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 3 Tahun 2008 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2005-2025;

16.Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 6 Tahun 2010 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2009–2029;

17.Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 5 Tahun 2014 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2013–2018;


(3)

18.Peraturan Daerah Kota Surakarta Nomor 2 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Surakarta Tahun 2005-2025;

19.Peraturan Daerah Kota Surakarta Nomor 7 Tahun 2010 tentang Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah;

20.Peraturan Daerah Kota Surakarta Nomor 12 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Surakarta Tahun 2010-2015;

21.Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah, sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah;

22.Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah;

23.Peraturan menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 2014 Tentang Pedoman, Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Rencana Kerja Pembangunan Daerah Tahun 2015.

C. Hubungan Antar Dokumen

Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Surakarta tahun 2015 menjadi bagian dari sistem perencanaan Pembangunan nasional sesuai dengan Undang–Undang Nomor 25 Tahun 2004. RKPD Kota Surakarta tahun 2015 memiliki saling keterkaitan dengan dokumen perencanaan lainnya di Kota Surakarta, maupun dokumen perencanaan di tingkat Provinsi Jawa Tengah dan nasional.

Beberapa dokumen yang memiliki keterkaitan dengan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 yaitu sebagai berikut:

1. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota

Surakarta tahun 2010-2015.

Sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 8 tahun 2008, Penyusunan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 mengacu pada dokumen RPJMD Kota Surakarta tahun 2010-2015. RKPD Kota Surakarta tahun 2015 merupakan pelaksanaan tahun terakhir RPJMD Kota Surakarta tahun 2010-2015. Oleh karena itu RKPD tahun 2015 menjadi bagian yang penting untuk mewujudkan visi dan misi pembangunan Kota Surakarta sebagaimana telah tercantum dalam RPJMD. Program dan kegiatan yang direncanakan dalam RKPD tahun 2015 harus mengarah pada pencapaian target akhir RPJMD.

2. Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Provinsi Jawa


(4)

Penyusunan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 mengacu pada RKPD Provinsi Jawa Tengah tahun 2015, dilakukan dalam rangka mewujudkan sinergitas kebijakan pembangunan daerah Kota Surakarta dengan kebijakan pembangunan di tingkat provinsi pada tahun 2015. Dengan demikian, kebijakan pembangunan yang ditetapkan dalam RKPD Kota Surakarta tahun 2015 tidak bertentangan dengan kebijakan pembangunan di tingkat provinsi.

3. Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2015

RKPD Kota Surakarta tahun 2015 juga disusun dengan mengacu pada RKP tahun 2015. Kebijakan pembangunan nasional ini termuat dalam Permendagri tentang Penyusunan pengendalian dan evaluasi rencana pembangunan daerah tahun 2015, dan Permendagri tentang pedoman penyusunan APBD tahun 2015. RKP perlu diacu untuk mewujudkan sinergitas kebijakan pembangunan daerah Kota Surakarta dengan kebijakan pembangunan di tingkat nasional.

4. Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kota Surakarta Tahun

2011-2031

Penyusunan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 harus memperhatikan RTRW Kota Surakarta untuk mewujudkan pembangunan berwawasan lingkungan yang sesuai dengan pola penggunaan ruang, sehingga tidak terjadi pelanggaran dalam penggunaan lahan.

5. Rencana Pembangunan Sektoral

Penyusunan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 memperhatikan beberapa dokumen rencana pembangunan sektoral, baik di tingkat nasional, provinsi maupun di Kota Surakarta. Beberapa dokumen rencana pembangunan sektoral di tingkat nasional antara lain: Peta Jalan Percepatan Pencapaian Tujuan Pembangunan Millenium (MDGs) di Indonesia, Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI), Rencana Aksi Nasional Pangan dan Gizi (RAN PG), Rencana Aksi Nasional Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca (RAN GRK), dan Grand Design Reformasi Birokrasi. Beberapa dokumen rencana pembangunan sektoral Provinsi Jawa Tengah yang perlu diperhatikan yaitu: RAD Millenium Development Goals (MDGs) Provinsi Jawa Tengah, Strategi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (SPKD) Provinsi Jawa Tengah, RAD Pangan dan Gizi Provinsi Jawa Tengah, RAD Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca Provinsi Jawa Tengah, RAD Pengurangan Resiko Bencana, dan Pedoman Pelaksanaan PUG di Jawa Tengah. Beberapa dokumen pembangunan sektoral Kota Surakarta yang perlu diperhatikan dalam penyusunan RKPD Kota Surakarta tahun 2015 yaitu: RAD Millenium Development Goals (MDGs) Kota Surakarta, dan Strategi Penanggulangan Kemiskinan Daerah Kota Surakarta.

6. Rencana Kerja Satuan Kerja Pemerintah Daerah (Renja SKPD)


(5)

sebagai rencana pembangunan tahunan SKPD. SKPD harus menyusun rancangan Renja SKPD dengan mendasarkan pada rancangan awal RKPD.

D. Maksud dan Tujuan

1. Maksud

Maksud Penyusunan Rancangan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Surakarta Tahun 2015 adalah: (1) Menyediakan acuan resmi bagi Pemerintah Daerah dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dalam rangka menyusun Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) yang didahului dengan penyusunan Kebijakan Umum APBD (KUA), serta penentuan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun 2015; dan (2) Sebagai pedoman Penyusunan Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (Renja SKPD) Tahun 2015.

2. Tujuan

Tujuan Penyusunan Rancangan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Surakarta Tahun 2015 adalah untuk menciptakan sinergisitas dalam pelaksanaan pembangunan daerah antarwilayah, antarsektor pembangunan dan antartingkat pemerintahan serta menciptakan efisiensi alokasi sumber daya dalam pembangunan daerah.

E. Sistematika RKPD

Sistematika Rencana Kerja Pembangunan Kota Surakarta Tahun 2015 adalah sebagai berikut:

Bab I Pendahuluan

Bab ini berisi tentang latar belakang dan dasar hukum penyusunan RKPD, hubungan antara dokumen, maksud dan tujuan penyusunan RKPD, dan sistematika penulisan RKPD.

Bab II Evaluasi Hasil Pelaksanaan RKPD Tahun Lalu dan Capaian

Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah

Bab ini berisi tentang gambaran umum kondisi daerah yang mencakup aspek geografis dan demografis, aspek pelayanan umum, dan aspek daya saing daerah; evaluasi capaiaan kinerja RKPD tahun 2013 dan evaluasi MDGs; serta perumusan permasalahan pembangunan terhadap indikator kinerja, pokok – pokok pikiran DPRD dan isu strategis Musrenbang.

Bab III Rancangan Kerangka Ekonomi Daerah dan Kebijakan Keuangan Daerah

Bab ini berisi tentang arah kebijakan ekonomi daerah, arah kebijakan keuangan daerah.


(6)

Bab IV Prioritas dan Sasaran Pembangunan Kota Surakarta

Bab ini Mengemukakan tujuan dan sasaran RPJMD tahun 2010-2015, trategi dan arah kebijakan pembangunan tahun 2015, prioritas dan sasaran pembangunan tahun 2015, serta arah pengembangan wilayah.

Bab V Rencana Program Dan Kegiatan Prioritas Daerah

Bab ini mengemukakan rencana program dan kegiatan prioritas daerah RKPD tahun 2015.

Bab VI Penutup

Berisi mengenai kaidah pelaksanaan RKPD Kota Surakarta Tahun 2015 dan harapan dukungan dari jajaran pemerintah Kota Surakarta, DPRD, pihak swasta, dan seluruh lapisan masyarakat dalam pelaksanaan RKPD.