TIGA RANAH PENTING YANG HARUS DIINGAT NE

TIGA RANAH PENTING YANG HARUS DIINGAT
NENG KIKI FITRYANI (1506585)
Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Fakultas Ilmu Pendidikan
nengkikifitriyani@gmail.com
Pembelajaran di Sekolah Dasar pada hakikatnya merupakan proses interaksi
antara guru dan siswa. Kualitas hubungan guru dan siswa dalam proses
pembelajaran sebagian besar ditentukan oleh kemampuan guru dalam mengajar
(teaching) dan kemampuan siswa menentukan keberhasilan proses pembelajaran
yang efektif. Maka dari itu guru harus mengetahui dulu langkah-langkah
mengajar. Nah untuk langkah yang akan dibahas ini merupakan langkah evaluasi
untuk pencapaian murid di akhir, mengapa kita harus mengetahui tentang
evaluasi, disin ada salah satu istilah dalam penelitian menurut para ahli.
Taksonomi Bloom
Taksonomi Bloom berawal dari pengamatanBloom dan kawan-kawannya
yang melihat pada evaluasi bahwa hasil belajar yang paling banyak disusun
sekolah mempresentasikan butir soal yang diajukan hanya meminta pesertadidik
untuk mengutarakan harapan mereka saja. Menurut Bloom hapalan adalah
tingkatan terendah dalam kemampuan berfikir (thinking behaviours). Masih ada
tingkatan yang lebih tinggi dari sekedar hapalan yang akan menghasilaknpeserta
didik yang bekompeten di bidangnya.

Kerangka konsep kemampuan berfikir yang dinamakan Taksonomi Bloom
merupakan struktur hierarki yang mengidentifikasi skills mulai dari tingkat yang
rendah hingga ke tinggi. Tentunya untuk mencapai tujuan yang lebih tinggi , harus
dipenuhi terlebih dahulu tingkat yang rendahnya. Dalam kerangka konsep ini ,
tujuan pendidikan oleh Boom dibagi menjadi 3 domain atau ranah kemampuan
intelektual, yaitu : kognitif, afektif, psikomotor.
Ranah kognitif berisi perilaku yang menentukan aspek intelektual, seperti
pengetahuan dan keterampilan berfikir.
Ranah afektif mencakup segala sesuatu yang terkait dengan emosi yang terdiri
dari lima katagori yang diurutkan mulai dari perilakuyang sederhana hingga yang
paling kompleks, yaitu : penerimaan, responsif, nilai, organisasi, karakteristik.
Ranah psikomotor meliputi gerakan dan koordinasi jasmani, keterampilan
motorik dan kemampuan fisik.

Daftar pustaka
Aini, Siti. (2015). identifikasi dimensi pengetahuan yang digunakan siswa dalam
menyelesaikan masalah matematika ditinjau dari tingkat kemampuan. (Skripsi),
Uin
Sunan
Ampel

Surabaya.
(Online).
Diakses
Dari
http://digilib.uinsby.ac.id/2475/