Persepsi Guru Mata Pelajaran Non Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Terhadap Kinerja Guru Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Olahraga di SMP Negeri Se-Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak Tahun Pelajaran 2008/2009.

SARI

Affandi, Bahtiar. 2009. Persepsi Guru Mata Pelajaran Non Pendidikan Jasmani,
Olahraga, dan Kesehatan Terhadap Kinerja Guru Pendidikan Jasmani, Kesehatan,
dan Olahraga di SMP Negeri Se-Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak Tahun
Pelajaran 2008/2009. Skripsi, Jurusan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi,
Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Semarang, 64 halaman.
Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah Bagaimana Persepsi
Guru Non Penjasorkes Terhadap Kinerja Guru Penjasorkes di SMP Negeri SeKecamatan Mranggen Kab. Demak Tahun Pelajaran 2008/2009. Sedangkan penelitian
ini bertujuan untuk mengetahui persepsi guru mata pelajaran non penjasorkes
terhadap kinerja guru penjasorkes dalam melaksanakan proses pembelajaran
Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan di SMP Negeri Se-Kecamatan
Mranggen Kab. Demak Tahun 2008.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Metode pengumpulan data
menggunakan angket atau kuesioner untuk memperoleh informasi persepsi guru mata
pelajaran non penjasorkes terhadap kinerja guru penjasorkes. Populasi dalam
penelitian ini berjumlah 158 guru yang berasal dari tiga SMP Negeri Se-Kecamatan
Mranggen. Pengambilan sampel dengan teknik sampel proporsional atau imbangan
yaitu sebanyak 72 guru yang diwakili dari tiga SMP Negeri Se-Kecamatan Mranggen.
Data penelitian ini dianalisis dengan menggunakan metode analisis deskriptif
prosentase.

Hasil penelitian menunjukan bahwa persepsi guru mata pelajaran non
penjasorkes terhadap kinerja guru penjasorkes di SMP Negeri Se-Kecamatan
Mranggen Kabupaten Demak Tahun 2008/2009 mempunyai persepsi dengan kriteria
sangat tinggi sebanyak 16.67%, kriteria sedang sebanyak 72.22%, kriteria rendah
11.11 %, dan kriteria rendah sekali 0%. Guru non penjasorkes memberikan persepsi
bahwa guru penjasorkes telah memiliki beberapa kompetensi yang meliputi
kompetensi kepribadian dengan kriteria sedang sebanyak 40.28%, kompetensi
paedagogik dengan kriteria sedang sebanyak 52.78%, kompetensi profesional dengan
kriteria sedang sebanyak 55.56%, dan kompetensi sosial dengan kriteria sedang
sebanyak 40.28%.
Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa persepsi guru mata
pelajaran non penjasorkes terhadap kinerja guru penjasorkes di SMP Negeri SeKecamatan Mranggen Kabupaten Demak Tahun 2008 menunjukkan kriteria sedang..
Dari hasil penelitian ini, penulis menyarankan adanya perhatian dari Dinas
Pendidikan Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak, sekolah, guru, siswa dan orang
tua serta masyarakat untuk lebih memperhatikan proses pembelajaran penjasorkes.
Dan dalam rangka meningkatkan mutu penjasorkes di SMP Se-Kecamatan Mranggen
Kabupaten Demak, disamping itu guru- guru penjasorkes harus lebih kreatif dalam
proses pembelajaran penjasorkes sehingga tercapai tujuan pendidikan jasmani yaitu
untuk membantu siswa untuk lebih meningkatkan kesegaran jasmani dan kesehatan
melalui sikap sportif, serta kemampuan gerak dasar dan berbagai aktifitas jasmani.


Dokumen yang terkait

ANALISIS KOMPARATIF PENDAPATAN DAN EFISIENSI ANTARA BERAS POLES MEDIUM DENGAN BERAS POLES SUPER DI UD. PUTRA TEMU REJEKI (Studi Kasus di Desa Belung Kecamatan Poncokusumo Kabupaten Malang)

23 307 16

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

DEKONSTRUKSI HOST DALAM TALK SHOW DI TELEVISI (Analisis Semiotik Talk Show Empat Mata di Trans 7)

21 290 1

MANAJEMEN PEMROGRAMAN PADA STASIUN RADIO SWASTA (Studi Deskriptif Program Acara Garus di Radio VIS FM Banyuwangi)

29 282 2

MOTIF MAHASISWA BANYUMASAN MENYAKSIKAN TAYANGAN POJOK KAMPUNG DI JAWA POS TELEVISI (JTV)Studi Pada Anggota Paguyuban Mahasiswa Banyumasan di Malang

20 244 2

PERANAN ELIT INFORMAL DALAM PENGEMBANGAN HOME INDUSTRI TAPE (Studi di Desa Sumber Kalong Kecamatan Wonosari Kabupaten Bondowoso)

38 240 2

Analisis Sistem Pengendalian Mutu dan Perencanaan Penugasan Audit pada Kantor Akuntan Publik. (Suatu Studi Kasus pada Kantor Akuntan Publik Jamaludin, Aria, Sukimto dan Rekan)

136 695 18

DOMESTIFIKASI PEREMPUAN DALAM IKLAN Studi Semiotika pada Iklan "Mama Suka", "Mama Lemon", dan "BuKrim"

133 700 21

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

PENERAPAN MEDIA LITERASI DI KALANGAN JURNALIS KAMPUS (Studi pada Jurnalis Unit Aktivitas Pers Kampus Mahasiswa (UKPM) Kavling 10, Koran Bestari, dan Unit Kegitan Pers Mahasiswa (UKPM) Civitas)

105 442 24