Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT. Dua Bintang Semesta (DBS Cargo).

(1)

vii Universitas Kristen Maranatha

ABSTRACT

The purpose of this research is to identify the effect of work motivation on employee performance at PT DBS Cargo. Fundamental test consist of validity and reliability test, normality test, and hipotetic test, using simple linear regression test. The test subject consist of all the employee, managers, and owners also, with a total of 37 sample. The result shows that work motivation have a positive effect on employee performance.


(2)

viii Universitas Kristen Maranatha

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan di PT DBS Cargo. Tes mendasar terdiri dari uji validitas dan reliabilitas, uji normalitas, dan uji hipotetik, menggunakan uji regresi linier sederhana. Subjek tes terdiri dari semua karyawan, manajer, dan pemilik juga, dengan total 37 sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja memiliki dampak positif pada kinerja karyawan.


(3)

ix Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ………. i

HALAMAN PENGESAHAN ……….. ii

HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI ……… iii

HALAMAN PERNYATAAN PUBLIKASI PENELITIAN……….. iv

KATA PENGANTAR ……….. v

ABSTRACT ……… vii

ABSTRAK ………. viii

DAFTAR ISI ……….. ix

DAFTAR GAMBAR ………. xiii

DAFTAR TABEL ………. xiv

DAFTAR LAMPIRAN ………. xv

BAB I PENDAHULUAN ……….. 1

1.1 Latar Belakang Penelitian ……….. 2

1.2 Identifikasi Masalah ……….. 6

1.3 Maksud dan Tujuan Penelitian ……….. 7

1.3.1 Maksud Penelitian ……….. 7

1.3.2 Tujuan Penelitian ……… 7


(4)

x Universitas Kristen Maranatha

BAB II KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN, DAN PENGEMBANGAN

HIPOTESIS ……… 9

2.1 Kajian Pustaka ……….. 9

2.1.1 Motivasi ……….. 9

2.1.1.1 Teori –Teori Motivasi ………. 10

2.1.1.2 Tujuan Motivasi ……….. 18

2.1.1.3 Prinsip – Prinsip Dalam Memotivasi Pekerja ………….. 18

2.1.1.4 Faktor –Faktor Motivasi Bekerja ……….... 19

2.1.1.5 Jenis –Jenis Motivasi ……… 20

2.1.1.6 Proses Motivasi ……….... 21

2.1.1.7 Metode Motivasi ……….. 23

2.1.1.8 Pengukuran Motivasi ………... 23

2.1.1.9 Model –Model Motivasi ………. 24

2.1.1.10 Asumsi Dasar Tentang Motivasi dan Pemberi Motivasi 26

2.1.2 Kinerja ………... 26

2.1.2.1 Pengertian Kinerja ………... 26

2.1.2.2 Teori Kinerja ………... 27

2.1.2.3 Faktor –Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja ………… 30

2.1.2.4 Cara – Cara Untuk Meningkatkan Kinerja ……….. 33

2.1.2.5 Indikator Kinerja ………. 34

2.1.2.6 Aspek Kinerja ………. 35

2.1.2.7 Unsur –Unsur Kinerja ……… 36

2.1.2.8 Syarat –Syarat Tolak Ukur ………. 36

2.1.2.9 Pengertian Penilaian Kinerja ………... 37

2.1.2.10 Penilaian Kinerja ……….. 38

2.1.2.11 Kegunaan Penilaian Kinerja ……….. 38


(5)

xi Universitas Kristen Maranatha

2.1.3 Hubungan Antara Variabel –Variabel Penelitian ……….. 40

2.1.3.1 Hubungan Motivasi Dengan Kinerja Karyawan………. 40

2.2 Rerangka Pemikiran ……….. 43

2.3 Pengembangan Hipotesis ……….. 45

BAB III METODE PENELITIAN ……….. 46

3.1 Objek Penelitian ……… 46

3.2 Jenis Penelitian ……….. 46

3.3 Devinisi Operasional Variabel ………... 47

3.4 Populasi dan Sampel ……….. 49

3.5 Teknik Pengumpulan Data ……… 49

3.6 Metode Analisis Data ………. 51

3.7 Uji Validitas Dan Reliabilitas ……… 52

3.7.1 Uji Validitas ……… 52

3.7.2 Uji Reliabilitas ……… 53

3.8 Pengujian Normalitas ………. 54

3.9 Pengujian Hipotesis ………... 54

3.9.1 Analisis Regresi ……….. 54

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ……… 56

4.1 Analisis Deskriptif Motivasi Kerja ……… 56

4.1.1 Hasil Pengumpulan Data ……… 56

4.1.2 Hasil Pengujian Validitas dan Reliabilitas ………. 59

4.1.3 Hasil Pengujian Normalitas ……… 60

4.1.4 Analisis Deskriptif Mengenai Variabel Motivasi Kerja …………. 61

4.1.5 Analisis Deskriptif Mengenai Variabel Kinerja Karyawan ……… 68


(6)

xii Universitas Kristen Maranatha

4.2.1 Hasil Analisis Regresi ……… 75

4.3 Implikasi Manajerial ……….. 78

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ……… 80

5.1 Kesimpulan ……… 80

5.1.1 Motivasi Kerja ……… 80

5.1.2 Kinerja Kerja ……….. 81

5.1.3 Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan …………. 82

5.2 Saran ……….. 82

5.2.1 Saran Mengenai Motivasi Kerja ………. 82

5.2.2 Saran Mengenai Kinerja Karyawan ……… 82


(7)

1 Universitas Kristen Maranatha

BAB I

PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang

Sumber daya manusia merupakan salah satu aset paling penting bagi sebuah perusahaan agar mereka dapat memenuhi tujuan dan misi perusahaan. Oleh karena itu penting sekali untuk dapat memperoleh sumber daya manusia yang mempunyai kemampuan serta keterampilan yang luas dan dengan kinerja yang baik. Sedangkan untuk mendapatkan sumber daya manusia yang handal diperlukan dukungan yang sesuai dimulai dengan pendidikan, penyediaan fasilitas sosial, dan ketersediaan kesempatan serta lapangan pekerjaan yang memadai. Salah satu permasalahan umum yang dihadapi oleh perusahaan di Indonesia adalah menemukan sumber daya manusia dengan kualitas yang sesuai dengan yang dibutuhkan perusahaan tersebut. Oleh karena itu perusahaan perlu mempertimbangkan bagaimana agar tetap dapat memperoleh sumber daya manusia dengan kualitas yang dapat diandalkan, agar perusahaan dapat mencapai tujuan-tujuannya.

Dalam usaha agar perusahaan dapat mencapai tujuannya, peran manajemen akan begitu diperlukan untuk membantu mengembangkan dan membina sumber daya manusia yang telah ada agar kualitas dan kinerja mereka bertambah baik dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Didalam manajemen itu sendiri peranan seorang pemimpin sangatlah penting, karena sebagian hasil dari kinerja karyawan juga dipengaruhi oleh peran dari atasan kerjanya yang dalam hal ini adalah sang pemimpin. Pemimpin atau atasan harus dapat menggerakan para bawahaannya agar


(8)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB I PENDAHULUAN | 2

Universitas Kristen Maranatha

dapat menghasilkan kinerja yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan dalam proses untuk mencapai tujuannya.

Sinugan (2000:3, dalam Wijaya, 2012) menyatakan bahwa tinggi atau rendah nya kinerja karyawan dapat juga dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti : kemampuan dan kemauan kerja, fasilitas kerja yang digunakan, disamping itu juga tepat tidaknya cara yang dipilih perusahaan atau instansi dalam memberikan motivasi kepada karyawan, dengan cara yang tepat dalam memotivasi karyawan untuk bekerja, semakin terlihat peningkatan sesuai yang diharapkan perusahaan, Manik (2010, dalam Wijaya, 2012). Berdasarkan pernyataan tersebut dapat dikatakan bahwa motivasi merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi peningkatan kinerja karyawan. Oleh karena itu usaha-usaha menjaga atau meningkatkan kinerja karyawan sangatlah perlu dilakukan.

Motivasi dapat memperkuat komitmen karyawan dan memberikan dorongan semangat dalam menghadapi pekerjaan-pekerjaan yang diberikan padanya. Dengan hal itu diharapkan karyawan dapat saling memberikan kontribusi positif dalam usaha mencapai tujuan-tujuan perusahaan. Tanpa motivasi, karyawan lebih berpotensi gagal dalam melaksanakan pekerjaannya, hal itu dikarenakan hilangnya motif dan motivasi untuk bekerja. Oleh karena itu motivasi sangat diperlukan bagi karyawan untuk dapat bekerja sesuai kebutuhan perusahaan.

Dengan kondisi persaiangan antarperusahaan yang semakin tinggi di dalam dunia usaha saat ini perusahaan dituntut untuk dapat meningkatkan kinerja karyawannya dari segi kualitas maupun kuantitas agar perusahaan dapat terus bertahan dalam persaingan. Oleh karena itu perusahaan saat ini saling berlomba


(9)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB I PENDAHULUAN | 3

Universitas Kristen Maranatha

dalam menciptakan sistem kerja yang dapat menjaga dan meningkatakan motivasi kerja para karyawannya agar kinerja mereka mengalami peningkatan atau terus terjaga dengan baik. Menurut Gouzaly (2000;257, dalam Prabu) ada dua hal yang dapat mempengaruhi timbulnya motivasi kerja yaitu faktor motivasi eksternal (karakteristik organisasi) dan faktor motivasi internal (karakterisitk pribadi).

Pengertian Motivasi menurut Robins (2001) adalah kesediaan individu untuk mengeluarkan upaya yang tinggi untuk mencapai tujuan organisasi yang dikondisikan atau ditentukan oleh kemampuan usaha untuk memenuhi suatu kebutuhan individu. Motivasi secara umum dapat dijelaskan sebagai kebutuhan yang mendorong perbuatan untuk suatu tujuan tertentu, jadi motivasi kerja adalah sesuatu yang menimbulkan semangat atau dorongan kerja (Anoraga, 2005, dalam Wijaya, 2012).

Luthans (2006, dalam Wijaya 2012) berpendapat bahwa motivasi adalah proses sebagi langkah awal seseorang melakukan tindakan akibat kekurangan secara fisik dan psikis atau dengan kata lain adalah suatu dorongan yang ditunjukan untuk memenuhi suatu kebutuhan tertentu. Apabila kondisi ini tidak terjadi, maka akan menurunkan motivasi kerja karyawan dan akan berdampak pada kinerja karyawan yang menurun.

Penilitian yang dilakukan Wijaya (2012) menunjukan bahwa motivasi kerja bepengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Selain itu penelitian yang dilakukan oleh Nitasari (2012) juga mendukung pernyataan-pernyataan yang menunjukan bahwa motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Dapat disimpulkan bedasarkan penelitian terdahulu bahwa motivasi kerja


(10)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB I PENDAHULUAN | 4

Universitas Kristen Maranatha

berbanding lurus dengan kinerja karyawan, olehkarena itu semakin tinggi motivasi karyawan dalam bekerja maka kinerja karyawan juga akan semakin tinggi.

Dalam dunia kerja tentu saja selalu terdapat permasalahan atau kendala yang terjadi dan dapat menghambat kinerja karyawan yang lalu berpengaruh terhadap kinerja organisasi atau perusahaan. Beberapa masalah dapat berasal dari pihak karyawan itu sendiri seperti pada tingkat kehadiran karyawan, sikap dan perilaku yang kooperatif dan ramah terhadap sesama rekan, bawahan ataupun atasan, tingkat kedisiplinan dalam bekerja, dan tingkat pengetahuan serta kemampuan para karyawan. Karena setiap karyawan berbeda dengan satu sama lainnya, maka hasil kinerja mereka juga akan berbeda-beda. Berdasarkan fakta tersebut maka setiap penyelesaian pekerjaan oleh karyawan perlu didukung atau dibantu dengan adanya motivasi untuk melaksanakan pekerjaan dengan maksimal.

PT Dua Bintang Semesta Cargo (DBS Cargo) adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang logistik , service dan maintenance bagi pesawat terbang komersial, perusahaan ini memiliki salah satu kantor cabang yang berlokasi di Jl. Abdul Rahman Saleh No.98 Bandung. PT DBS Cargo telah berdiri sejak tahun 2009 dan bergerak dalam industri logistik yang menggunakan moda transport udara dan laut serta menyediakan jasa servis dan perawatan bagi pesawat terbang komersial di Indonesia. PT DBS tengah menjalin kerjasama dengan beberapa perusahaan penerbangan komersial seperti Garuda Indonesia, Batavia Air, Sriwijaya Air, Air Asia, Lion Air, dan Merpati, sedangkan beberapa perusahaan lain yang telah menjadi pelanggan untuk jasa servis dan perawatan pesawat diantaranya adalah PT Merpati


(11)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB I PENDAHULUAN | 5

Universitas Kristen Maranatha

Nusantara, PT Sriwijaya Air, PT Mitra Airlines, PT Pelita Air Services, PT Aero Asia Interior, dan PT Riau Airlines.

Adapun budaya perusahaan yang di anut oleh PT DBS Cargo adalah memegang teguh kejujuran dalam bekerja dan senantiasa tepat waktu dalam melaksanakan setiap pekerjaan. Dengan hal tersebut perusahaan bertujuan untuk membentuk image sebagai sebuah perusahaan yang dapat dipercaya dan diandalkan oleh konsumennya. Dalam industri logistik tentunya ketepatan waktu dan keamanan menjadi hal yang diutamakan, oleh karena itu karyawan diharapkan dapat memberikan kepastian dalam proses pengiriman barang konsumen dan dapat bersikap fleksibel dalam menghadapi konsumen.

Dalam menjalankan kegiatan operasionalnya PT DBS Cargo tentu masih menghadapi beberapa kendala, kendala yang dihadapi dapat berasal dari faktor eksternal, seperti jadwal penerbangan yang berubah-ubah, tarif pengiriman yang naik secara konstan, serta keterlambatan pengiriman. Sementara faktor internal yang dapat menyebabkan kendala adalah kinerja dari karyawan yang kurang begitu baik. Kendala seperti itu apabila tidak ditangani segera maka tentunya akan mengakibatkan penurunan kinerja perusahaan itu sendiri.

Sehubungan dengan kendala operasional tersebut maka PT DBS Cargo senantiasa berusaha memperbaiki masalah tersebut dimulai dengan hal yang mendasar yaitu dari kinerja karyawannya, dalam hal ini perusahaan mencoba memperbaiki kinerja dan kemampuanpara karyawan yang dirasa masih memiliki kekurangan. Menurut kepala cabang dari perusahaan, kinerja karyawan seringkali tidak konsisten dan menunjukan kecenderungan untuk turun, hal itu dicontohkan


(12)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB I PENDAHULUAN | 6

Universitas Kristen Maranatha

dengan keterlambatan kerja, pelayanan kepada konsumen yang tidak maksimal, kurangnya inisiatif karyawan untuk menarik calon-calon konsumen baru. Dalam hal ini perusahaan berusaha memotivasi para karyawan dengan melalui pemberian insentif sesuai dengan kinerja karyawan.

Dengan melihat permasalahan tersebut maka penulis tertarik untuk penelitian

yang berjudul “Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT Dua

Bintang Semesta (DBS Cargo)” 1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dijelaskan diatas, maka identifikasi masalah dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pemberian atau peningkatan motivasi kerja adalah salah satu cara untuk meningkatkan kinerja para karyawan, sehingga karayawan dapat menghasilkan kinerja yang lebih baik atau sesuai dengan keinginan perusahaan.

Berdasarkan permasalahan diatas, maka penulis dapat mengidentifikasikan masalah sebagai berikut :

1. Bagaimana motivasi kerja karyawan di PT DBS Cargo ? 2. Bagaimana kinerja karyawan PT DBS Cargo ?

3. Bagaimanakah pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan PT DBS Cargo ?


(13)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB I PENDAHULUAN | 7

Universitas Kristen Maranatha

1.3 Maksud dan Tujuan Penelitian

1.3.1 Maksud Penelitian

Penelitian ini dilakukan untuk memperoleh data-data yang berhubungan dengan pengaruh indikator-indikator motivasi terhadap kinerja karyawan. Data yang diperoleh akan digunakan sebagai tolak ukur perusahaan untuk meningkatkan kinerja karyawannya.

1.3.2 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini sendiri adalah untuk mengumpulkan data dan informasi yang relevan dengan masalah-masalah yang terlah diidentifikasikan. Data dan informasi tersebut kemudian di analisis, dan diambil suatu kesimpulan, sehingga dapat meberikan sebuah solusi yang bersifat komprehensif dalam menjawab permasalahan mengenai motivasi kerja dan kinerja karyawan PT DBS Cargo.

Tujuan yang ingin dicapai melalui penelitian ini adalah 1. Untuk mengetahui motivasi kerja karyawaan PT DBS 2. Untuk mengetahui kinerja karyawan PT DBS


(14)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB I PENDAHULUAN | 8

Universitas Kristen Maranatha

1.4 Kegunaan Penelitian

Adapun kegunaan yang dapat diperoleh dari peneliatian ini adalah : 1. Bagi Akademis

Dapat menambah pengetahuan mengenai topik yang diangkat dalam penelitian ini yaitu mengenai motivasi kerja dan kinerja karyawan. Sehingga topik ini dapat dipahami dan hasil penelitiannya diterapkan di dalam pekerjaan.

2. Bagi perusahaan

Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat digunakan untuk meningkatkan kinerja dan menjadi salah satu sumber masukan bagi para pemimpin kerja ataupun karyawan itu sendiri, sehingga mereka dapat meningkatkan motivasi dalam bekerja dan mempermudah pencapaian target atau tujuan perusahaan. 3. Bagi Pihak Lain

Penulis mengharapkan penelitian ini juga dapat berguna bagi banyak pihak, terutaman dalam menambah wawasan mengenai topic motivasi kerja dan kinerja karyawan.


(15)

80 Universitas Kristen Maranatha

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

Berdasarkan penelitian yang telah penulis lakukan mengenai pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan di PT Dua Bintang Semesta Cargo (DBS Cargo), serta berdasarkan juga pada hasil – hasil penelitian terdahulu mengenai tema yang serupa, maka penulis dapat memberikan kesimpulan dan saran yang kiranya dapat dijadikan bahan pertimbangan yang bermanfaat bagi perusahaan dan juga bagi penelitian mendatang.

5.1 Kesimpulan

Pada bagian ini penulis akan memberikan beberapa kesimpulan yang penulis peroleh dari hasil-hasil penelitian yang telah dilakukan.

5.1.1 Motivasi Kerja

Hasil penelitian mengindikasikan bahwa peran motivasi kerja terhadap kinerja karyawan adalah siginifikan, pada PT DBS Cargo pengaruhnya menunjukan tanda yang rendah tapi pasti. Motivasi karyawan mempengaruhi cara karyawan menunjukan kinerja kerja mereka sehari – hari. Fasilitas dan jaminan kesehatan dalam hal ini telah memenuhi kebutuhan dasar karyawan dalam kategori kebutuhan akan keamanan, sesuai dengan teori yang dinyatakan dalam Hierarki Kebutuhan Maslow.


(16)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB V KESIMPULAN DAN SARAN | 81

Universitas Kristen Maranatha

Usaha perusahaan untuk terus memajukan dan mengembangkan kemampuan serta keterampilan karyawan berdampak positif bagi karyawan, dalam hal ini karyawan merasa mereka senantiasa di dorong untuk terus maju dan berkembang, dan hasil kerja mereka sudah dapat memenuhi standar kerja perusahaan, hal tersebut juga membuat karyawan puas akan hasil kerjanya dan bersemangat untuk terus bekerja.

5.1.2 Kinerja Kerja

Hasil penelitian mengindikasikan sebagian besar karyawan merasa telah memiliki dan menunjukan kinerja kerja yang baik dan sesuai standar kerja yang diinginkan perusahaan. Karyawan menunjukan kinerja mereka dengan hadir tepat waktu, senantiasa menepati janji, menerima masukan dan arahan dari atasan, dan menjalin relasi yang baik dengan rekan kerja.

Hasil lain dari penelitian juga mengindikasikan adanya ketidaksesuaian pendapat yang ditunjukan oleh para atasan atau pemilik perusahaan, walau jumlahnya menjadi minoritas dalam hasil kuesioner. Mereka cenderung merasa para karyawan belum memenuhi harapan, baik dari sisi kinerja ataupun perilaku mereka dalam bekerja. Atas hal ini diharapkan perusahaan lebih dapat mengkomunikasikan keinginan mereka terhadap para karyawannya sehingga hubungan perusahaan dengan karyawan dapat terjalin dengan baik dan dapat saling membantu mencapai tujuan perusahaan kedepannya.


(17)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB V KESIMPULAN DAN SARAN | 82

Universitas Kristen Maranatha

5.1.3 Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan

Motivasi kerja memiliki pengaruh yang postif dan searah terhadap kinerja kerja, maksudnya apabila motivasi kerja turun maka kinerja kerja juga akan ikut turun. Oleh karena itu diharapkan perusahaan dapat terus menjaga dan meningkatkan motivasi kerja para karyawan agar mereka senantiasa menunjukan kinerja kerja yang maksimal.

5.2 Saran

5.2.1 Saran Mengenai Motivasi Kerja

Saran penulis pada PT DBS Cargo, yaitu agar perusahaan senantiasa lebih memperhatikan secara seksama kebutuhan karyawan, bukan hanya insentif, tapi juga kebutuhan dasar lainnya seperti kelengkapan fasilitas kerja, kondisi ruangan kerja, dan alat pembantu dalam bekerja, selain itu pengawasan serta kontrol terhadap karyawan juga perlu ditingkatkan agar karyawan dapat bekerja sesuai harapan dan lebih efisien memanfaatkan waktu kerja mereka.

5.2.2 Saran Mengenai Kinerja Karyawan

Perusahaan harus melakukan evaluasi kinerja kerja berkala terhadap para karyawan, dalam hal ini para atasan dan pemilik perusahaan diharapkan dapat mengkomunikasikan harapan serta arahan mereka dengan lebih baik kepada para karyawan, sehingga perbedaan pendapat dapat diluruskan dan karyawan mengerti dan memahami keinginan dan tujuan perusahaan dengan sebaik – baiknya.


(18)

83 Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR PUSTAKA

Alimuddin, I.K. (2012). Pengaruh Motivasi Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan PadaPT Telkom Indonesia, Tbk. Cabang Makassar.Universitas Hasanuddin, Makassar.

Dessler, Gary. (2009). Manajemen SDM Buku 1. Jakarta : Indeks.

Gouzaly, Saydam. (2000). Manajemen Sumber Daya Manusia. Gunung Agung, Jakarta. Harianja, J.B. (2011). Pengaruh Disiplin Kerja dan Motivasi terhadap Kinerja Karyawan CV.

Cahaya Berkat Bersama. Bandung

Hasibuan, Malayu. (2003). Manajemen Sumber Daya Manusia. Penerbit Bumi Aksara, Jakarta.

Jogiyanto. (2007). Metodologi Penelitian Bisnis : Salah Kaprah dan

Pengalaman-pengalaman.BPFE – Yogyakarta. Yogyakarta.

Mangkunegara, A. Prabu. (2000). Manajemen Sumber Daya Perusahaan. Penerbit Remaja Kodaskara, Bandung.

Marsinta, Reni. (2009). Pengaruh Motivasi Terhadap Kinerja Pegawai Pada BadanPenanaman Modal Dan Pelayanan Perizinan Terpadu Kota Bandung (Studi Proses Penyelesaian Izin Mendirikan Bangunan). Universitas Pasundan, Bandung. Nitasari , R.A. (2012). Analisis Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan

Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada PT. Bank Central Asia Tbk. Cabang Kudus. Universitas Diponegoro. Semarang.

Norlim, N. (2011). Pengaruh Motivasi dan Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan PT Maxima Cipta Bandung.

Robbins, P. Stephen, Handyana Pujaatmaka (Penterjemah). (2001). Perilaku Organisasi, Konsep, Kontroversi, Aplikasi. Prenhallindo. Jakarta.

Robbins dan Judge. (2007). Perilaku Orginasi, Buku 1 dan 2. Salemba Empat, Jakarta. Suliyanto. (2006). Metode Riset Bisnis. Andi, Yogyakarta.

Wijaya, Lani. (2012). Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Hotel Scarlet Dago Bandung. Universitas Kristen Maranatha, Bandung.


(1)

BAB I PENDAHULUAN | 7

1.3 Maksud dan Tujuan Penelitian

1.3.1 Maksud Penelitian

Penelitian ini dilakukan untuk memperoleh data-data yang berhubungan dengan pengaruh indikator-indikator motivasi terhadap kinerja karyawan. Data yang diperoleh akan digunakan sebagai tolak ukur perusahaan untuk meningkatkan kinerja karyawannya.

1.3.2 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini sendiri adalah untuk mengumpulkan data dan informasi yang relevan dengan masalah-masalah yang terlah diidentifikasikan. Data dan informasi tersebut kemudian di analisis, dan diambil suatu kesimpulan, sehingga dapat meberikan sebuah solusi yang bersifat komprehensif dalam menjawab permasalahan mengenai motivasi kerja dan kinerja karyawan PT DBS Cargo.

Tujuan yang ingin dicapai melalui penelitian ini adalah

1. Untuk mengetahui motivasi kerja karyawaan PT DBS 2. Untuk mengetahui kinerja karyawan PT DBS


(2)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB I PENDAHULUAN | 8

Universitas Kristen Maranatha

1.4 Kegunaan Penelitian

Adapun kegunaan yang dapat diperoleh dari peneliatian ini adalah :

1. Bagi Akademis

Dapat menambah pengetahuan mengenai topik yang diangkat dalam penelitian ini yaitu mengenai motivasi kerja dan kinerja karyawan. Sehingga topik ini dapat dipahami dan hasil penelitiannya diterapkan di dalam pekerjaan.

2. Bagi perusahaan

Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat digunakan untuk meningkatkan kinerja dan menjadi salah satu sumber masukan bagi para pemimpin kerja ataupun karyawan itu sendiri, sehingga mereka dapat meningkatkan motivasi dalam bekerja dan mempermudah pencapaian target atau tujuan perusahaan. 3. Bagi Pihak Lain

Penulis mengharapkan penelitian ini juga dapat berguna bagi banyak pihak, terutaman dalam menambah wawasan mengenai topic motivasi kerja dan kinerja karyawan.


(3)

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

Berdasarkan penelitian yang telah penulis lakukan mengenai pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan di PT Dua Bintang Semesta Cargo (DBS Cargo), serta berdasarkan juga pada hasil – hasil penelitian terdahulu mengenai tema yang serupa, maka penulis dapat memberikan kesimpulan dan saran yang kiranya dapat dijadikan bahan pertimbangan yang bermanfaat bagi perusahaan dan juga bagi penelitian mendatang.

5.1 Kesimpulan

Pada bagian ini penulis akan memberikan beberapa kesimpulan yang penulis peroleh dari hasil-hasil penelitian yang telah dilakukan.

5.1.1 Motivasi Kerja

Hasil penelitian mengindikasikan bahwa peran motivasi kerja terhadap kinerja karyawan adalah siginifikan, pada PT DBS Cargo pengaruhnya menunjukan tanda yang rendah tapi pasti. Motivasi karyawan mempengaruhi cara karyawan menunjukan kinerja kerja mereka sehari – hari. Fasilitas dan jaminan kesehatan dalam hal ini telah memenuhi kebutuhan dasar karyawan dalam kategori kebutuhan akan keamanan, sesuai dengan teori yang dinyatakan dalam Hierarki Kebutuhan Maslow.


(4)

UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BAB V KESIMPULAN DAN SARAN | 81

Universitas Kristen Maranatha

Usaha perusahaan untuk terus memajukan dan mengembangkan kemampuan serta keterampilan karyawan berdampak positif bagi karyawan, dalam hal ini karyawan merasa mereka senantiasa di dorong untuk terus maju dan berkembang, dan hasil kerja mereka sudah dapat memenuhi standar kerja perusahaan, hal tersebut juga membuat karyawan puas akan hasil kerjanya dan bersemangat untuk terus bekerja.

5.1.2 Kinerja Kerja

Hasil penelitian mengindikasikan sebagian besar karyawan merasa telah memiliki dan menunjukan kinerja kerja yang baik dan sesuai standar kerja yang diinginkan perusahaan. Karyawan menunjukan kinerja mereka dengan hadir tepat waktu, senantiasa menepati janji, menerima masukan dan arahan dari atasan, dan menjalin relasi yang baik dengan rekan kerja.

Hasil lain dari penelitian juga mengindikasikan adanya ketidaksesuaian pendapat yang ditunjukan oleh para atasan atau pemilik perusahaan, walau jumlahnya menjadi minoritas dalam hasil kuesioner. Mereka cenderung merasa para karyawan belum memenuhi harapan, baik dari sisi kinerja ataupun perilaku mereka dalam bekerja. Atas hal ini diharapkan perusahaan lebih dapat mengkomunikasikan keinginan mereka terhadap para karyawannya sehingga hubungan perusahaan dengan karyawan dapat terjalin dengan baik dan dapat saling membantu mencapai tujuan perusahaan kedepannya.


(5)

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN | 82

5.1.3 Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan

Motivasi kerja memiliki pengaruh yang postif dan searah terhadap kinerja kerja, maksudnya apabila motivasi kerja turun maka kinerja kerja juga akan ikut turun. Oleh karena itu diharapkan perusahaan dapat terus menjaga dan meningkatkan motivasi kerja para karyawan agar mereka senantiasa menunjukan kinerja kerja yang maksimal.

5.2 Saran

5.2.1 Saran Mengenai Motivasi Kerja

Saran penulis pada PT DBS Cargo, yaitu agar perusahaan senantiasa lebih memperhatikan secara seksama kebutuhan karyawan, bukan hanya insentif, tapi juga kebutuhan dasar lainnya seperti kelengkapan fasilitas kerja, kondisi ruangan kerja, dan alat pembantu dalam bekerja, selain itu pengawasan serta kontrol terhadap karyawan juga perlu ditingkatkan agar karyawan dapat bekerja sesuai harapan dan lebih efisien memanfaatkan waktu kerja mereka.

5.2.2 Saran Mengenai Kinerja Karyawan

Perusahaan harus melakukan evaluasi kinerja kerja berkala terhadap para karyawan, dalam hal ini para atasan dan pemilik perusahaan diharapkan dapat mengkomunikasikan harapan serta arahan mereka dengan lebih baik kepada para karyawan, sehingga perbedaan pendapat dapat diluruskan dan karyawan mengerti


(6)

83 Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR PUSTAKA

Alimuddin, I.K. (2012). Pengaruh Motivasi Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan PadaPT Telkom Indonesia, Tbk. Cabang Makassar.Universitas Hasanuddin, Makassar.

Dessler, Gary. (2009). Manajemen SDM Buku 1. Jakarta : Indeks.

Gouzaly, Saydam. (2000). Manajemen Sumber Daya Manusia. Gunung Agung, Jakarta. Harianja, J.B. (2011). Pengaruh Disiplin Kerja dan Motivasi terhadap Kinerja Karyawan CV.

Cahaya Berkat Bersama. Bandung

Hasibuan, Malayu. (2003). Manajemen Sumber Daya Manusia. Penerbit Bumi Aksara, Jakarta.

Jogiyanto. (2007). Metodologi Penelitian Bisnis : Salah Kaprah dan Pengalaman-pengalaman.BPFE – Yogyakarta. Yogyakarta.

Mangkunegara, A. Prabu. (2000). Manajemen Sumber Daya Perusahaan. Penerbit Remaja Kodaskara, Bandung.

Marsinta, Reni. (2009). Pengaruh Motivasi Terhadap Kinerja Pegawai Pada BadanPenanaman Modal Dan Pelayanan Perizinan Terpadu Kota Bandung (Studi Proses Penyelesaian Izin Mendirikan Bangunan). Universitas Pasundan, Bandung. Nitasari , R.A. (2012). Analisis Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan

Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada PT. Bank Central Asia Tbk. Cabang Kudus. Universitas Diponegoro. Semarang.

Norlim, N. (2011). Pengaruh Motivasi dan Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan PT Maxima Cipta Bandung.

Robbins, P. Stephen, Handyana Pujaatmaka (Penterjemah). (2001). Perilaku Organisasi, Konsep, Kontroversi, Aplikasi. Prenhallindo. Jakarta.

Robbins dan Judge. (2007). Perilaku Orginasi, Buku 1 dan 2. Salemba Empat, Jakarta. Suliyanto. (2006). Metode Riset Bisnis. Andi, Yogyakarta.

Wijaya, Lani. (2012). Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Hotel Scarlet Dago Bandung. Universitas Kristen Maranatha, Bandung.