Tingkatkan harga diri anda Self esteem

Tingkatkan harga diri anda – Self esteem.
Self-esteem atau penghargaan diri adalah suatu sikap bagaimana Anda memandang serta
memperlakukan diri-sendiri dan merupakan salah satu faktor penting yang akan menentukan
kesuksesan atau kegagalan dan kebahagiaan atau ketidakbahagiaan dalam hidup anda.

Sobat, kebanyakan orang mengeluhkan diri mereka tidak cukup baik, tidak cukup kaya,
tidak cukup hebat, tidak cukup menarik, terlalu jelek, pendek, kurus, terlalu tua, terlalu
mudah, terlalu berbakat, bodoh, bernasib sial, tidak pantas dan tidak layak sukses, dan
segudang tidak bisa lainnya. Mereka punya segudang alasan untuk merendahkan dirisendiri. Mereka menggunakan alasan ini untuk mengecilkan harga diri yang selanjutnya
menghambat mereka untuk bertindak maksimal meraih keberhasilan.
Sobat, masalah yang ditimbulkan oleh harga diri ini diakibatkan oleh cara kita
memperlakukan diri kita sendiri secara negatif. Harga diri kita tidak hanya dipengaruhi
dari luar tapi bisa pula dipengaruhi dari dalam, yaitu diri kita sendiri. Bahkan kita
sendirilah yang paling banyak menjerumuskan diri dengan cara menjelek-jelekkan diri
kita. Kadang kita terlalu suka menghukum diri dengan cara seperti itu.
Sobat, berikut adalah beberapa tip yang bisa kita lakukan untuk meningkatkan harga diri
atau meningkatkan juga kepercayaan diri kita :
1. Hentikan berpikir negatif mengenai diri anda. Inilah faktor yang paling berbahaya
bagi harga diri anda. Jika anda menyerang diri sendiri dengan cara berpikir negatif
mengenai diri anda. Ini sama saja dengan membunuh diri secara mental.Bahkan jika
anda terus-menerus melakukan ini dalam waktu lama, itu akan berubah menjadi

karakter anda. Anda akan cenderung memiliki karakter negatif-pesimis, rendah diri,
penakut. Di balik setiap kejelekan atau kekurangan, pastilah ada kelebihan yang
anda miliki. Fokuslah ke sana. Asah kelebihan anda menjadi tajam daripada
meratapi kekurangan yang pada akhirnya menghancurkan hidup anda.
2. Hentikan obsesi terhadap kesempurnaan.Obsesi untuk menjadi sempurna sama
seperti mencari jarum dalam lautan luas. Hampir tidak mungkin terjadi. Mengejar
kesempurnaan hanyalah ilusi yang membuat harga diri anda menurun drastis.
Jangan mengharapkan kesempurnaan, tapi berharaplah untuk menjadi lebih baik
dari sebelumnya. Menuntut kesempurnaan menghambat kemajuan, sedangkan
menjadi lebih baik membuat anda bertumbuh.
3. Lihat kesalahan sebagai peluang untuk belajar. Terima kenyataan sobat, bahwa
membuat kesalahan adalah bagian dari pengalaman hidup anda.Tidak ada seorang
pun yang tidak pernah membuat kesalahan. Kesalahan adalah bagian dari
pengalaman dan proses belajar. Membuat kesalahan adalah tanda anda sedang
bertumbuh karena menjalani proses baru. Ketika anda masih bayi dan baru bisa

merangkak, anda pasti jatuh berkali-kali sebelum berhasil. Sebelum anda mampu
mengendarai mobil, anda pasti sering menabrakkan mobil sampai penyok di
beberapa bagian. Kesalahan tersebut adalah wajar. Akan menjadi apa diri anda jika
baru salah sekali saja bilang anda tidak mampu lagi dan menyerah?

4. Rayakan keberhasilan kecil. Tiap kali ada keberhasilan sekecil apa pun, rayakan. Ini
bertujuan untuk menaikkan harga diri anda. Tiap kali anda berhasil melakukan apa
pun, lakukan sesuatu untuk diri anda sendiri seperti makan enak atau makan sedikit
lebih mahal dari biasanya atau membeli hadiah untuk diri sendiri. Tindakan kecil
dan sepele ini bila dilakukan terus-menerus akan meningkatkan harga diri anda
secara drastis di kemudian hari. Jika selama ini anda sering menghukum diri
sendiri karena kesalahan sedikit saja, cobalah menghadiahi diri sendiri karena
keberhasilan sedikit saja. Celebrate your life!
5. Jangan bandingkan diri dengan orang lain. Membandingkan sesuatu, terutama
membandingkan kekurangan anda dengan kelebihan orang lain akan membuat
hidup anda hancur. Anda hanya boleh membandingkan diri dengan orang lain
hanya jika anda terinspirasi secara positif. Jika Anda lebih cenderung menyakiti
diri sendiri secara negatif, lebih baik disingkirkan kebiasaan ini.
6. Fokus pada kelebihan dan pencapaian. Tuliskan kelebihan yang anda miliki dan
tulislah semua pencapaian yang sudah anda raih selama ini, baik pencapaian besar
ataupun kecil. Semua itu penting untuk mengembalikan harga diri serta
kepercayaan diri anda. Yang harus anda fokuskan adalah kelebihan, bukan
mengeluhkan kekurangan. Ketika anda tidak percaya diri, minder, atau rendah diri,
lihat kembali kelebihan dan pencapaian yang telah anda dapatkan.
Sobat, Kepercayaan diri mempengaruhi potensi yang pada akhirnya mempengaruhi hasil

yang kita raih. Itulah mengapa orang yang tidak percaya diri sulit melakukan hal-hal
besar. Orang yang percaya diri mampu membangkitkan potensi dirinya sampai ke
tingkat maksimal sedangkan orang yang tidak percaya diri mengubur potensi dirinya
sampai tingkat terendah. Orang paling sukses dan hebat sekalipun pasti punya
kekurangan, hanya saja mereka tidak mengeluhkannya. Orang gagal lebih fokus dengan
kekurangannya dan menghabiskan sebagian besar waktunya untuk mengeluh.
Salam Dahsyat dan Luar Biasa !
( Spiritual Motivator – DR.N. Faqih Syarif H, M.Si. Penulis Buku The Power of Spirituality –
Meraih Sukses Tanpa Batas. www.faqihsyarif.com )