Studi Deskriptif Tentang Self-Efficacy Belief Dalam Menjaga Kondisi Kesehatan Pada Wanita Penderita Lupus (ODAPUS) Yang Berusia 20-40 Tahun di RS "X" di Kota Bandung.

(1)

ii Universitas Kristen Maranatha

ABSTRAK

Penelitian ini berjudul Studi Deskriptif Tentang Self-efficacy Belief Dalam Menjaga Kondisi Kesehatan Pada Wanita Penderita Lupus (Odapus) Yang Berusia 20-40 Tahun Di RS “X” Di Kota Bandung, yang dilakukan untuk mengetahui sejauh mana derajat self-efficacy belief berdasarkan empat sumber utama self-efficacy, yaitu

mastery experiences, vicarious experiences, sosial/verbal persuasion, dan physiological & affective states dalam menjaga kondisi kesehatan Odapus wanita

yang berusia 20-40 tahun di RS “X” di kota Bandung yang bertumpu pada teori Bandura (2002). Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan teknik pengambilan data survey serta dengan menggunakan teknik penarikan sample teknik

purposive sampling.

Penelitian ini dilaksanakan pada populasi responden penderita Lupus (Odapus) wanita, yang ada dalam rentang usia dewasa awal (20-40 tahun), telah cukup lama terkena Lupus minimal 6 bulan sebelum diadakannya penelitian, dan termasuk penderita Lupus jenis SLE (Systemik Lupus Erythematosus). Total responden untuk penelitian ini adalah 33 orang.

Alat ukur yang digunakan untuk mengukur variabel self-efficacy dikembangkan oleh peneliti berdasarkan teori dari Albert Bandura (2002). Alat ukur ini terdiri dari 46 item. Penghitungan validitas dengan Spearman’s menunjukkan hasil validitas berkisar antara 0.30 sampai dengan 0.73. Perhitungan reliabilitas menggunakan Alpha Cronbach menunjukkan hasil 0.90, yang berarti item-item dalam alat tes Self-efficacy memiliki reliabilitas yang tinggi sekali.

Hasil penelitian menunjukkan 51,5% responden penelitian memiliki

self-efficacy kuat dan 48,5% memiliki self-self-efficacy lemah sehingga derajat self-self-efficacy

pada 33 Odapus tersebut cenderung merata.

Kesimpulan yang dapat diambil dari hasil penelitian ini, adalah bahwa sumber-sumber self-efficacy yang memiliki keterkaitan dengan self-efficacy bagi

Odapus wanita dalam mencapai masa remisi ialah sumber mastery experiences serta

sumber verbal persuasion, sedangkan sumber-sumber self-efficacy yang kurang memiliki keterkaitan dengan self-efficacy adalah sumber vicarious experiences dan juga sumber physiological and affective states. Saran untuk penelitian lain adalah untuk mengadakan berbagai penelitian lanjutan dengan menggunakan metode kontribusi atau hubungan sumber-sumber self-efficacy dengan faktor-faktor lain dalam diri individu. Saran untuk para tim dokter yang tergabung dalam penanganan

Lupus terpadu di RS “X”, untuk dapat menerapkan sumber-sumber self-efficacy khususnya tentang faktor-faktor yang menunjang peningkatan self-efficacy dengan mengadakan seminar-seminar tentang Lupus maupun tentang motivasi, serta penyuluhan dengan bantuan psikolog.


(2)

vi Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR ISI

LEMBAR JUDUL

LEMBAR PENGESAHAN ... i

ABSTRAK ...ii

KATA PENGANTAR……….………....iii

DAFTAR ISI ………...vi

DAFTAR TABEL ...x

DAFTAR BAGAN ...xi

DAFTAR LAMPIRAN ...xii

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah ………...1

1.2 Identifikasi Masalah ………...12

1.3Maksud dan Tujuan Penelitian 1.3.1 Maksud Penelitian ………...12 1.3.2 Tujuan Penelitian ………...12 1.4Kegunaan Penelitian 1.4.1 Kegunaan Ilmiah ………...13 1.4.2 Kegunaan Praktis ……….……...13 1.5 Kerangka Pikir ………...14 1.6 Asumsi Penelitian ………...26


(3)

vii Universitas Kristen Maranatha BAB II TINJAUAN TEORITIS

2.1 Self-Efficacy. ………...27 2.1.1 Definisi Self-efficacy...………...27

2.1.2 Sumber-sumber Self-efficacy ...……….……...28

2.1.3 Proses Self-efficacy……….34 2.1.4 Fungsi Kesehatan ………..43 2.2 Lupus ……….……….…...45 2.2.1 Definisi Lupus………..………..45 2.2.2 Gejala-gejala Lupus…...……….47 2.2.3 Kriteria Lupus...………...48

2.2.4 Jenis Lupus...………...50 2.2.5 Faktor Penyebab Timbulnya Lupus...52

2.2.6 Pemicu Kambuhnya Lupus...………...54 2.3 Masa Dewasa Awal...56

2.3.1 Definisi...56

2.3.2 Perkembangan Fisik...57

2.3.3 Perkembangan Kognitif...59

2.3.4 Perkembangan Sosial...60

2.3.5 Karir dan Pekerjaan...62

BAB III METODOLOGI PENELITIAN


(4)

viii Universitas Kristen Maranatha 3.2 Bagan Rancangan Penelitian ……….………...64 3.3 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional...64 3.3.1 Variabel Penelitian ...………...64 3.3.2 Definisi Konseptual...………...65 3.3.3 Definisi Operasional...65 3.4 Alat Ukur

3.4.1 Alat Ukur Self-efficacy ………..67 3.4.2 Prosedur Pengisian dan Sistem Penilaian………...68 3.4.3 Data Pribadi dan Data Penunjang...70 3.5 Validitas dan Reliabilitas Alat Ukur

3.5.1 Validitas Alat Ukur ………...70 3.5.2 Reliabilitas Alat Ukur ………...71 3.6 Populasi Sasaran

3.6.1 Populasi Sasaran ………...72 3.6.2 Karakteristik Populasi ………...72 3.7 Teknik Sampling ………...72 3.8 Teknik Analisis ...72

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Responden ...74 4.1.1 Usia ...74 4.1.2 Lamanya Sakit ...75


(5)

ix Universitas Kristen Maranatha

4.2 Hasil Penelitian ...75

4.2.1 Derajat Self-efficacy ...75

4.2.2 Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Sumber Self-efficacy ...76

4.3 Pembahasan ...81

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 5.1 Kesimpulan ...94

5.2 Saran ...95

5.2.1 Penelitian Lanjutan ...95

5.2.2 Guna Laksana ...95

DAFTAR PUSTAKA...97

DAFTAR RUJUKAN...98 LAMPIRAN


(6)

x Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR TABEL

Tabel 3.2 Kisi-kisi Alat Ukur...69

Tabel 3.3 Pilihan jawaban pada kuesioner...71

Tabel 3.4 Skor pilihan jawaban pada kuesioner...71

Tabel 4.1 Tabel Persentase Responden Berdasarkan Usia ...76

Tabel 4.2 Tabel Persentase Responden Berdasarkan Lamanya Sakit ...77

Tabel 4.3 Tabel Persentase Derajat Self-efficacy Responden ...77

Tabel 4.4 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Lamanya Remisi...78

Tabel 4.5 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Pengaruh Keberhasilan Odapus Lain...78

Tabel 4.6 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Pengaruh Kegagalan Odapus Lain...79

Tabel 4.7 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Kritikan atas Kegagalan ...80

Tabel 4.8 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Dukungan atas Keberhasilan...81

Tabel 4.9 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Kondisi emosi...82

Tabel 4.10 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Kondisi Fisik ...82


(7)

xi Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR BAGAN

Bagan 1.1 Skema Kerangka Pikir...25 Bagan 3.1 Bagan Prosedur Penelitian...66


(8)

xii Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran I Hasil Perhitungan Validitas dan Reliabilitas Kuesioner Self efficacy Lampiran II Alat Ukur Self-efficacy

Lampiran III Skor Kuesioner Self-efficacy Lampiran IV Hasil Tabulasi Silang Indikator


(9)

Lampiran I. Hasil Perhitungan Validitas dan Reliabilitas Kuesioner Self-efficacy Validitas No. item Koefisien korelasi keterangan 26. 0.46 Diterima 27. 0.35 Diterima 28. 0.44 Diterima 29. 0.32 Diterima 30. 0.46 Diterima 31. 0.43 Diterima 32. 0.66 Diterima 33. 0.30 Diterima 34. 0.42 Diterima 35. 0.34 Diterima 36. 0.44 Diterima 37. 0.50 Diterima 38. 0.16 Dibuang 39. 0.54 Diterima 40. 0.64 Diterima 41. 0.16 Dibuang 42. 0.40 Diterima 43. 0.62 Diterima 44. 0.57 Diterima 45. 0.72 Diterima 46. 0.73 Diterima 47. 0.05 Dibuang 48. 0.58 Diterima 49. 0.53 Diterima

Item diterima : 46 item Item dibuang : 3 item

Reliabilitas

0.90 , yang berarti reliabilitasnya tergolong tinggi sekali No.

item

Koefisien korelasi

Keterangan 1. 0.30 Diterima 2. 0.34 Diterima 3. 0.47 Diterima 4. 0.39 Diterima 5. 0.30 Diterima 6. 0.30 Diterima 7. 0.64 Diterima 8. 0.34 Diterima 9. 0.70 Diterima 10. 0.36 Diterima 11. 0.30 Diterima 12. 0.45 Diterima 13. 0.59 Diterima 14. 0.53 Diterima 15. 0.42 Diterima 16. 0.46 Diterima 17. 0,31 Diterima 18. 0.44 Diterima 19. 0.32 Diterima 20. 0.53 Diterima 21. 0.50 Diterima 22. 0.60 Diterima 23. 0.41 Diterima 24. 0.61 Diterima 25. 0.34 Diterima


(10)

Lampiran II. Alat Ukur Self-efficacy

KATA PENGANTAR

Saya adalah mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha. Sekarang saya sedang menyusun sebuah Skripsi dengan judul Studi Deskriptif Mengenai Self Efficacy pada

Odapus yang Berusia 20-40 tahun dalam Menghadapi Kondisi Kesehatannya di RS “X” Bandung. Adapun tujuan dari penelitian saya ini adalah untuk memperoleh pemahaman yang

lebih dalam mengenai self efficacy pada Odapus. Untuk keperluan tersebut, saya bermaksud meminta sedikit waktu dan kesediaan Saudara untuk membantu saya mengisi kuesioner ini.

Setiap jawaban maupun keterangan Saudara dalam kuesioner ini akan saya jamin kerahasiaannya dan tidak akan dipublikasikan. Semua data yang saya ambil hanya untuk keperluan penelitian.

Atas kesediaan dan kerjasama Saudara dalam mengisi kuesioner ini, saya ucapkan terimakasih.

Bandung, Maret 2010

Peneliti


(11)

Lampiran III. Skor Kuesioner Self-efficacy

Rs Item

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28

1 3 4 4 3 4 4 4 4 4 3 3 3 3 4 4 3 2 3 4 4 4 3 3 4 3 4 1 4

2 4 4 3 3 3 2 3 3 3 3 2 3 3 3 3 3 2 3 4 3 3 3 2 3 4 4 3 3

3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 3 3 3 3 4 4 3 3 4 4 4 4 4 3 4 3 4 2 4

4 3 4 4 3 4 4 4 4 3 2 3 3 4 2 3 1 3 3 4 4 4 3 3 3 3 3 3 4

5 3 4 4 3 4 4 3 4 2 2 2 4 3 4 4 3 2 3 4 4 4 3 2 3 3 4 1 4

6 3 4 4 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 4 4 4 4 3 4 3 4 2 3

7 4 4 4 3 2 4 4 4 4 3 2 3 4 4 4 4 1 3 4 4 4 4 1 4 4 4 1 4

8 3 4 4 3 2 4 3 4 1 2 2 4 3 4 4 3 2 4 4 4 4 2 2 4 4 3 1 3

9 3 3 3 3 1 1 3 3 3 3 1 3 3 3 3 3 1 3 3 3 3 3 1 3 3 3 3 3

10 3 4 3 2 4 3 4 3 3 2 2 2 3 3 4 3 2 2 4 4 3 4 2 3 3 4 3 3

11 3 4 3 4 4 3 4 4 2 3 2 2 4 4 2 4 2 3 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3

12 4 3 3 3 2 3 4 3 2 3 2 3 3 4 4 3 2 3 4 4 4 4 2 3 3 4 2 4

13 4 4 4 4 3 3 4 4 1 3 2 3 3 4 3 3 3 3 4 4 4 3 2 3 3 3 3 3

14 4 4 4 3 3 3 3 4 2 3 3 1 3 3 3 2 2 3 4 2 3 1 2 2 1 3 1 1

15 4 4 4 4 2 3 4 4 3 4 2 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 4 3 4 3 4 3 4

16 4 4 4 4 4 3 4 3 3 3 3 3 3 4 3 3 3 3 4 4 3 3 3 4 4 4 2 3

17 3 4 4 3 2 1 4 4 4 3 2 4 3 4 4 3 2 4 4 4 4 3 3 4 4 4 1 4

18 2 3 3 3 3 3 3 3 1 3 2 3 3 3 3 1 3 3 4 4 3 3 3 3 3 3 2 3

19 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 1 4

20 4 2 3 3 3 3 4 3 3 3 3 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 4 3 4 3 2 3 4

21 3 4 4 3 3 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 1 4

22 3 4 4 2 3 2 4 4 3 3 2 2 4 4 4 4 3 3 4 4 3 4 3 3 4 4 1 4

23 1 3 3 2 3 3 3 3 3 2 4 2 2 3 3 4 4 3 3 3 3 3 3 3 3 3 1 3

24 3 4 3 3 3 2 3 3 2 2 3 2 3 3 3 2 3 2 4 4 3 3 3 3 3 3 2 3

25 3 4 4 3 3 4 3 3 3 3 2 3 3 2 3 3 3 3 4 4 4 4 3 4 3 4 2 3

26 3 3 3 3 3 3 3 3 3 4 3 3 3 3 3 3 2 1 3 3 3 3 1 3 4 4 1 3

27 3 1 3 3 3 4 3 4 1 4 1 3 3 3 4 3 1 4 4 4 4 3 1 4 3 3 2 4

28 4 4 4 3 1 4 3 4 3 3 1 3 3 4 3 3 1 3 4 3 3 4 1 3 4 4 1 4

29 3 4 4 2 3 3 4 3 3 3 2 3 3 4 3 3 2 3 4 4 4 3 2 3 3 4 2 4

30 3 4 4 3 3 3 2 3 4 3 2 3 4 4 4 3 3 3 4 4 4 4 3 3 3 4 1 1


(12)

32 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 3 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 4 3 4 2 2

33 3 3 3 2 3 3 3 2 2 3 1 3 3 3 3 3 2 3 3 3 3 3 2 3 3 4 2 3

Rs Item

Jml Derajat

29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46

1 2 4 3 4 4 4 3 3 3 4 3 3 4 4 4 4 3 3 158 Kuat

2 3 3 3 4 3 2 2 2 3 3 3 3 3 3 3 3 2 136 Lemah

3 3 4 3 4 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 168 Kuat

4 3 3 3 4 3 3 3 3 2 3 3 3 3 3 2 3 3 3 144 Lemah

5 2 3 3 4 4 3 3 3 3 4 3 3 4 4 4 3 4 2 149 Kuat

6 3 4 4 4 4 3 3 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 157 Kuat

7 2 4 4 4 4 4 1 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 162 Kuat

8 2 4 3 3 4 3 2 3 3 4 2 4 4 4 3 3 4 3 145 Lemah

9 1 3 3 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 3 3 3 4 4 136 Lemah

10 3 4 4 4 4 2 2 3 2 3 3 2 4 4 4 4 3 3 143 Lemah

11 3 2 4 4 3 3 3 3 4 3 3 3 3 3 3 3 3 3 148 Kuat

12 3 4 3 4 4 3 3 3 4 3 3 3 4 4 4 4 3 4 152 Kuat

13 3 3 3 4 3 3 2 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 2 143 Lemah

14 2 4 1 3 3 3 1 1 1 3 1 3 3 4 3 1 3 3 116 Lemah

15 3 4 3 4 3 4 3 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 167 Kuat

16 3 3 3 3 3 3 2 3 3 3 3 3 4 4 4 4 3 3 152 Kuat

17 3 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 162 Kuat

18 3 3 3 3 3 2 3 3 4 3 3 3 3 3 3 2 3 3 132 Lemah

19 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 175 Kuat

20 4 4 4 4 4 2 3 4 4 3 3 3 4 4 3 4 4 4 157 Kuat

21 3 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 170 Kuat

22 4 3 4 4 4 4 2 3 3 4 4 2 4 4 4 4 4 4 157 Kuat

23 3 3 3 3 1 3 2 3 3 3 3 3 3 3 2 3 3 1 127 Lemah

24 3 2 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 133 Lemah

25 3 3 3 3 3 3 2 3 3 3 3 3 3 3 2 3 3 3 142 Lemah

26 3 3 3 3 3 4 4 4 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 143 Lemah

27 1 4 3 3 4 4 1 4 3 3 3 3 4 4 3 4 3 3 140 Lemah

28 1 3 4 4 4 3 1 3 4 4 3 3 3 3 3 3 4 3 141 Lemah


(13)

30 1 4 3 3 4 4 3 3 2 4 4 3 3 3 4 3 4 4 148 Kuat

31 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 146 Lemah

32 3 4 4 4 3 4 4 3 4 3 4 3 4 4 4 4 4 3 167 Kuat


(14)

DATA PRIBADI

Isilah daftar pertanyaan di bawah ini sesuai dengan keadaan diri Saudara!

IDENTITAS

Nama (inisial) :

Usia :

Kegiatan yang dilakukan :

Lamanya sakit :

Pendidikan terakhir : Pekerjaan terakhir :


(15)

KUESIONER SELF-EFFICACY

Instruksi:

Berilah tanda check list (√) pada kolom pilihan jawaban yang telah tersedia sesuai dengan keadaan diri Saudara yang sebenarnya, dengan ketentuan sebagai berikut:

- Pilihan “Sangat Sesuai” (SS) jika pernyataan menggambarkan diri Saudara. - Pilihan “Sesuai” (S) jika pernyataan menggambarkan sebagian besar diri Saudara.

- Pilihan “Kurang Sesuai” (KS) jika pernyataan menggambarkan sebagian kecil diri Saudara.

- Pilihan “Tidak Sesuai” (TS) jika pernyataan sama sekali tidak menggambarkan diri Saudara.

NO PERNYATAAN SS S KS TS

1 Saya yakin mampu memutuskan untuk mendengarkan dan menyimak penjelasan para dokter saat seminar di Rumah Sakit 2 Saya yakin berani memilih untuk pergi kontrol rutin ke dokter di

Rumah Sakit daripada pergi ke pengobatan alternatif

3 Saya yakin dapat meminum obat secara rutin dan teratur sesuai resep dokter daripada meminum obat-obatan alternatif

4 Saya yakin dapat memilih untuk istirahat yang cukup daripada melakukan banyak kegiatan yang saya sukai

5 Saya yakin mampu memutuskan untuk memilih olahraga yang sesuai dengan diri dan keadaan saya

6 Ketika diajak untuk makan makanan fast food, saya yakin mampu memilih untuk memakan makanan yang lebih fresh dan sehat sesuai


(16)

anjuran dokter

7 Jika saya tidak mengerti mengenai proses penyembuhan penyakit Lupus, saya yakin berani bertanya pada dokter ahli atau ahli medis yang mengerti tentang penyakit Lupus

8 Saya yakin mampu mengatur jadwal sehingga dapat pergi kontrol rutin ke dokter di Rumah Sakit

9 Saya yakin dapat meminum obat yang menjadi prioritas terlebih dahulu sesuai aturan dokter dengan menyalakan alarm untuk pengingat

10 Saya yakin dapat berusaha menyediakan waktu khusus sehingga dapat istirahat yang cukup walaupun ada pekerjaan rumah yang harus diselesaikan

11 Saya yakin dapat menyediakan waktu khusus sehingga dapat berolahraga secara teratur meskipun merasa lelah

12 Saya yakin mampu berusaha selektif dalam memilih makanan yang akan saya konsumsi dengan mencari makanan mana yang sesuai atau tidak dengan anjuran dokter

13 Meskipun saya merasa kesulitan dalam mencari informasi tentang Lupus, saya yakin saya tetap mampu mendapatkan informasi yang saya perlukan dari buku, koran, majalah seminar-seminar atau langsung bertanya pada ahlinya

14 Meskipun merasa malas, saya yakin saya mampu untuk tetap pergi kontrol rutin ke Rumah Sakit

15 Walaupun sibuk, saya yakin saya mampu untuk meminum obat sesuai aturan dokter tepat pada waktunya


(17)

16 Walaupun sering merasa stress, saya yakin saya mampu berusaha untuk tetap beristirahat secukupnya bila sudah waktunya

17 Meskipun saya tidak menyukai olahraga, saya yakin saya mampu berusaha untuk tetap berolahraga secara teratur

18 Walaupun sulit dalam mendapatkan makanan yang sehat bagi saya, saya yakin saya mampu berusaha untuk tetap memakan makanan yang sehat bagi saya sesuai anjuran dokter

19 Saya akan merasa senang apabila penyakit Lupus saya mulai memasuki masa remisi atau tidak aktif lagi

20 Saya merasa puas setelah pergi kontrol rutin ke dokter dengan hasil pemeriksaan yang lebih baik dari sebelumnya

21 Saya merasa tenang jika saya sudah meminum obat sesuai aturan dokter

22 Saya merasa senang setelah dapat beristirahat secukupnya

23 Meskipun saya tidak suka olahraga tetapi saya tetap berusaha untuk berolahraga secara teratur

24 Saya merasa tenang bila sudah mengkonsumsi makanan yang sehat bagi tubuh saya sesuai nasehat dokter

25 Saya yakin saya mampu memutuskan untuk mencari informasi tentang Lupus dari media-media yang telah direkomendasikan oleh dokter pemerhati Lupus daripada mencari informasi tentang pengobatan-pengobatan alternatif

26 Saya yakin saya mampu memilih untuk pergi kontrol rutin ke dokter di Rumah Sakit daripada pergi kontrol hanya pada saat Lupus sedang aktif


(18)

27 Saya yakin mampu memutuskan untuk meminum obat alternatif bila penyakit Lupus saya telah memasuki masa remisi

28 Saya yakin mampu memutuskan untuk beristirahat bila lupus sedang dalam masa aktif

29 Ketika sudah waktunya berolahraga, saya yakin mampu memutuskan untuk berolahraga agar dapat optimal dalam mencapai masa remisi

30 Saya yakin berani memilih untuk memakan makanan empat sehat lima sempurna daripada memakan makanan yang mengandung banyak bahan pengawet

31 Saya yakin dapat berusaha untuk mencari informasi tentang penyakit Lupus lewat seminar-seminar, buku, koran, majalah atau bertanya langsung ke dokter ahli

32 Jika saya tidak mengerti mengenai penyakit Lupus, saya akan berusaha bertanya pada dokter sewaktu kontrol rutin ke dokter 33 Ketika obat yang harus diminum sangat banyak dan beragam, saya

yakin saya mampu meminum semua obat sesuai aturan dari dokter dengan memisahkan obat-obat tersebut menurut aturan waktunya 34 Saya yakin mampu berusaha untuk tidur yang cukup bila sudah

saatnya dengan mengatur waktu supaya waktunya istirahat tidak terlewatkan

35 Saya yakin saya mampu berusaha untuk berolahraga yang sesuai dengan keadaan saya secara teratur baik dirumah maupun di pusat kebugaran

36 Saya yakin saya mampu berusaha untuk memakan makanan yang akan saya konsumsi dengan memotivasi diri untuk memakan


(19)

makanan yang sesuai anjuran dokter bila sedang tidak nafsu makan 37 Saya yakin saya dapat bertahan untuk tetap mendengar penjelasan

dokter tentang penyakit Lupus, walaupun merasa bosan

38 Saya yakin saya mampu untuk pergi kontrol rutin ke Rumah Sakit ketika merasa lesu dan tidak bersemangat

39 Saya yakin saya mampu untuk dapat meminum obat sesuai aturan dokter meskipun obat yang harus diminum banyak jumlahnya

40 Meskipun penyakit Lupus sedang aktif, saya yakin saya mampu meluangkan waktu untuk dapat beristirahat secukupnya sehingga dapat mencapai masa remisi

41 Walaupun merasa linu dan sakit di sekujur tubuh, saya yakin saya mampu untuk berolahraga secara teratur

42 Meskipun merasa tergiur bila melihat berbagai macam makanan, saya yakin saya berani untuk lebih berhati-hati dalam memilih makanan yang akan saya konsumsi sesuai anjuran dokter

43 Saya akan merasa senang bila mampu memahami penjelasan yang dokter berikan kepada saya

44 Saya merasa senang jika mampu memahami seluruh penjelasan dari dokter saat pergi kontrol rutin ke dokter di Rumah Sakit

45 Walaupun saya tidak suka jika harus meminum obat tepat waktu tetapi saya tetap berusaha untuk meminum obat tepat waktu sesuai aturan dokter

46 Saya merasa tenang jika telah mampu istirahat yang cukup sesuai anjuran dokter


(20)

teratur

48 Saya merasa senang jika mampu mendapatkan makanan yang akan saya konsumsi sesuai anjuran dokter

49 Ketika harus bekerja, saya yakin dapat menyediakan waktu untuk mencari informasi tentang Lupus di buku, koran, majalah, televisi, maupun internet


(21)

DATA PENUNJANG

Petunjuk Pengisian :

Dibawah ini terdapat sejumlah pernyataan dengan skala masing-masing memiliki 2 (dua) kutub kata sifat yang saling bertentangan. Setiap skala terdiri atas 4 (empat) kotak pilihan jawaban yang derajatnya berbeda-beda. Jawablah dengan memilih salah satu dari 4 kotak kemungkinan yang paling sesuai dengan diri Saudara, kemudian berilah tanda check list (√) pada kotak yang sesuai.

1. Lamanya waktu dalam menjalani masa remisi yang pernah dialami

Singkat Lama

2. Pelaksanaan kegiatan kontrol rutin ke Rumah Sakit

Sulit Mudah

3. Pelaksanaan dalam meminum obat-obatan yang dianjurkan dokter

Sulit Mudah

4. Jumlah bantuan yang didapatkan untuk mencapai masa remisi

Banyak Sedikit

5. Pengaruh keberhasilan orang lain dalam mencapai masa remisi terhadap saya Meningkatkan keyakinan diri Menurunkan keyakinan diri

6. Pengaruh kegagalan orang lain dalam mencapai masa remisi terhadap saya Meningkatkan keyakinan diri Menurunkan keyakinan diri

7. Selama saya menjadi Odapus tanggapan orang lain terhadap kondisi kesehatan saya


(22)

8. Kritikan atas kegagalan saya dalam mencapai masa remisi

Sering Jarang

9. Dukungan atas keberhasilan saya dalam mencapai masa remisi

Sering Jarang

10.Kondisi emosi selama menjadi Odapus

Gelisah Rileks

11.Kondisi fisik selama menjadi Odapus

Stabil Labil

12.Pengaruh suasana hati dalam mencapai masa remisi

Banyak Sedikit


(23)

Lampiran IV. Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Indikator

Tabel 4.4 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Indikator Pilihan Derajat Self-efficacy

Pilihan yang dibuat

Kuat Lemah

Jumlah (orang) Persentase (%) Jumlah (orang) Persentase (%)

Yakin 14 77.8 4 22.2

Tidak Yakin 3 20 12 80

Total 17 51.5 16 48.5

Tabel 4.5 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Indikator Usaha Derajat Self-efficacy

Usaha yang dikeluarkan

Kuat Lemah

Jumlah (orang) Persentase (%) Jumlah (orang) Persentase (%)

Yakin 15 75 5 25

Tidak Yakin 2 15.4 11 84.6

Total 17 51.5 16 48.5

Tabel 4.6 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Daya Tahan Derajat Self-efficacy

Daya Tahan

Kuat Lemah

Jumlah (orang) Persentase (%) Jumlah (orang) Persentase (%)

Yakin 14 82.4 3 17.6

Tidak Yakin 3 18.8 13 81.3


(24)

Tabel 4.7 Tabel Tabulasi Silang Antara Derajat Self-efficacy dengan Penghayatan Perasaan

Derajat Self-efficacy Penghayatan

Perasaan

Kuat Lemah

Jumlah (orang)

Persentase (%)

Jumlah (orang)

Persentase (%)

Yakin 13 76.5 4 23.5

Tidak Yakin 4 25 12 75


(25)

1 Universitas Kristen Maranatha

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat di era globalisasi ini khususnya di kota-kota besar semakin menurun. Kerasnya kehidupan di kota besar memaksa sebagian orang tak bisa menjaga keseimbangan hidupnya, padahal masyarakat modern dituntut untuk terus bisa mempertahankan kondisi kesehatannya. Kesibukan tak jarang membuat orang menjadi lupa menyantap makanan dengan gizi seimbang, malas berolahraga, atau kurang tidur, akibatnya kondisi tubuh pun menjadi rentan terhadap stress dan berbagai macam penyakit. Aktivitas padat dan pola hidup tak seimbang memang dapat menjadi penyebab orang tak sempat lagi menjaga kesehatannya, oleh karena itu kebiasaan mengkonsumsi berbagai makanan dan minuman berpengawet serta mengkonsumsi makanan cepat saji menjadi salah satu pilihan yang digemari oleh masyarakat modern. Kandungan zat-zat kimia serta bahan pengawet, bahan pewarna dan juga pemanis buatan dalam makanan serta minuman tersebut dapat memberikan efek buruk bagi kesehatan tubuh, terlebih lagi apabila dikonsumsi secara terus menerus dan dalam jangka panjang. Hal tersebut dapat menyebabkan berkembangnya berbagai macam penyakit. Salah satunya adalah penyakit Lupus.

Infeksi virus dan bakteri yang menyebabkan perubahan pada sistem imun dengan mekanisme menyebabkan peningkatan antibodi antiviral sehingga


(26)

2

Universitas Kristen Maranatha mengaktivasi sel B limfosit nonspesifik yang akan memicu terjadinya SLE (Sistemik Lupus Erythematosus) (http://joestikespkj.wordpress.com). Lupus merupakan penyakit yang menyerang perubahan sistem kekebalan tubuh seseorang. Penyakit ini tidak hanya menyerang kulit, tetapi juga dapat menyerang hampir seluruh organ yang ada di dalam tubuh.

Gejala awal yang umum dialami saat Lupus mulai berkembang dalam tubuh meliputi sakit pada persendian (arthralgia), bengkak pada persendian (arthritis), penderita sering mengalami lemah, kelelahan (fatique) berkepanjangan, ruam pada kulit, gangguan ginjal, ruam berbentuk kupu-kupu melintang pada pipi dan hidung, sensitif terhadap cahaya sinar matahari (photosensitivity), rambut rontok (Tiara Savitri, 2005). Menurut dr. Laniyati Hamijoyo, SpPD., Mkes, penyakit Lupus memang belum dikenal luas. Bahkan dalam kalangan medis sekalipun masih banyak yang tidak mengenal tanda-tanda penyakit ini. Akibatnya penyakit Lupus membutuhkan waktu lebih lama untuk didiagnosa, bahkan kadang tidak terdiagnosa sampai kematian yang dialami oleh penderita. Setiap individu mempunyai gejala maupun faktor pemicu yang berbeda. Penyakit tersebut memang tidak menular, tetapi bisa diturunkan karena faktor genetik.

Sampai saat ini ada tiga jenis Lupus yang diketahui, yang pertama Diskoid Lupus (DL) jenis ini menyerang organ bagian kulit berupa ruam yang muncul di wajah, leher, kulit kepala dan ruam di sekujur tubuh yang umumnya berwarna kemerahan, bersisik dan kadang gatal. Jenis Lupus yang kedua ialah Drug


(27)

obat-3

Universitas Kristen Maranatha obat tertentu dalam jangka panjang. Ada 38 jenis obat yang dapat menyebabkan Lupus jenis DIL ini. Salah satu faktor yang mempengaruhi DIL, yaitu akibat penggunaan obat-obatan hidralazine (untuk mengobati darah tinggi) dan

prokainamide (untuk mengobati detak jantung yang tidak teratur). Jenis Lupus

yang terakhir adalah Sistemik Lupus Erythematosus (SLE), jenis ini merupakan jenjang yang paling berat dalam tingkatan penyakit Lupus karena menyerang banyak organ atau sistem tubuh pasien serta dapat menimbulkan kematian. Pada sebagian orang mungkin hanya kulit atau sendinya yang terkena, namun pada sebagian pasien Lupus juga menyerang organ vital seperti jantung, paru, ginjal, saraf atau otak. Selain faktor genetik, faktor lingkungan seperti efek buruk dari sinar matahari akibat global warming, obat, dan intervensi virus dapat menjadi penyebab timbulnya lupus, disamping pengaruh stress serta faktor hormonal.

Perempuan dan laki-laki mempunyai kecenderungan yang tak jauh berbeda terjangkit penyakit Lupus, namun resiko timbulnya Lupus pada perempuan dewasa usia subur adalah delapan sampai sembilan kali lebih tinggi dibanding laki-laki dewasa. Hampir 90% penyakit ini menyerang perempuan (Tiara Savitri, 2005). Pada Odapus wanita, meningkatnya angka pertumbuhan penyakit Lupus sebelum periode menstruasi atau selama masa kehamilan mendukung keyakinan bahwa hormon, khususnya esterogen, menjadi pencetus Lupus. Perempuan sangat peduli dengan kecantikan dan kemolekan hingga saat Lupus mulai menyerang tubuh, banyak pasien Lupus merasa ada sesuatu yang hilang dalam dirinya. Selain kegemukan, bentuk dan warna kulit wanita yang terserang Lupus pun berubah. Banyak pasien Lupus harus kehilangan kecantikan


(28)

4

Universitas Kristen Maranatha bentuk tubuh, wajah dan kulitnya karena penyakit ini. Kenyataan ini menimbulkan rasa marah, frustrasi, depresi, stress, menurunnya rasa percaya diri, cemas dan sikap menghindar.

Penyakit Lupus umumnya rentan menyerang individu yang berumur 20-40 tahun. Saat ini, diperkirakan terdapat lebih dari 5 juta Odapus (orang yang hidup dengan Lupus) di seluruh dunia. Jumlah ini diperkirakan bertambah 100.000 kasus tiap tahun. Di Indonesia, jumlah odapus tak bisa dipastikan. Menurut Prof. Dr. Zubairi Djoerban, SpPD, jumlah odapus di Indonesia diperkirakan menyamai jumlah odapus di Amerika Serikat yang mencapai 1,5 juta orang. Data yang ada di Yayasan Lupus Indonesia (YLI) menyebutkan, terdapat 5.000 penderita lupus di Jakarta dan sekitarnya. Sementara di Bandung dan sekitarnya, berdasarkan data Yayasan Syamsi Dhuha, yang juga menangani penderita lupus, terdapat 750 odapus. Angka ini meningkat 250 orang dari tahun sebelumnya. Menurut Zubairi, angka itu akan terus bertambah tiap tahun. Penyakit lupus yang merupakan kebalikan dari penyakit HIV/AIDS ini belum ada obat maupun pencegahnya. Selama belum ada obat pencegahnya, odapus akan terus meningkat, seperti yang dikatakan oleh Zubairi kepada Dahlya Maryana dari Gatra (Laporan Khusus,

Gatra, 16 Mei 2005).

Penyakit lupus dari tahun ke tahun mengalami peningkatan yang cukup tinggi, selain itu tidak sedikit pula Odapus yang meninggal. Data Yayasan Lupus Indonesia menunjukkan, sejak 1998 sampai Mei 2008, terdapat 9.000 kasus orang yang terkena penyakit lupus dan 5-100 orang diantaranya sampai mengalami kematian. Menurut Prof. Dr. Zubairi Djoerban penyebab kematian paling tinggi


(29)

5

Universitas Kristen Maranatha pada Odapus salah satunya disebabkan oleh lupus jenis SLE (Sistemik Lupus

Erythematosus) yang menyerang ginjal, otak, paru, dan jantung (http://lifestyle.okezone.com). Berdasarkan data dari RS “X” di Kota Bandung, dari sekitar 380 kasus lupus satu persen diantaranya dapat mengakibatkan kematian. Sementara pada kasus lupus jenis SLE (Sistemik Lupus Erythematosus), seperlima dari jumlah penderita lupus biasanya tidak tertangani dan akhirnya meninggal.

Individu yang telah didiagnosa Lupus akan dihadapkan pada masalah fisik yang dapat menyebabkan perubahan penampilan seperti munculnya ruam di beberapa bagian tubuh dan juga penambahan berat badan, kebotakan atau pembengkakan anggota tubuh, disamping itu juga timbulnya masalah emosi yang berlebihan. Gangguan psikologis umumnya berupa rasa sedih yang berkepanjangan karena terjadinya perubahan penampilan secara fisik dalam diri odapus sehingga menyebabkan depresi. Menurut Prof. Dr. Zubairi Djoerban, semua penyakit menahun pasti akan berdampak pada kondisi kejiwaan seseorang, termasuk pada penyakit lupus, karena apabila penyakit sedang muncul, terkadang timbul ruam berwarna merah di wajah yang mengganggu penampilan mereka, yang bisa membuat odapus merasa malu (http://lifestyle.okezone.com). Kunci utama dalam mengendalikan aktifnya penyakit Lupus ialah selalu berpikiran positif. Apabila Odapus selalu berpikir negatif, maka hal ini dapat membuat penyakit Lupus tersebut sering aktif dan juga dapat mempengaruhi serta memperparah kondisi organ-organ tubuh yang diserangnya (Tiara Savitri, 2005). Rasa marah, kecewa, terkadang menutup diri, emosi, dan lebih sensitif lebih


(30)

6

Universitas Kristen Maranatha sering dialami odapus, seperti rasa letih yang berlebihan, dan juga depresi, stress, rendah diri, terbatasnya kegiatan, dan dikucilkan. Juga rasa takut akan perlakuan yang berbeda dari orang terdekat seringkali dirasakan odapus. Berdasarkan fakta diatas ditemukan sebanyak 40% penderita lupus mengalami masalah fisik dan emosi yang berlebihan serta gangguan psikologis seperti yang disebutkan diatas (http://lifestyle.okezone.com). Hal tersebut dapat mempengaruhi keyakinan diri Odapus dalam menghadapi kesehatannya khususnya bagi Odapus yang berusia relatif muda dan berada pada masa produktif, sedang giat-giatnya mengejar karier ataupun mereka yang menjadi tulang punggung keluarga.

Para Odapus membutuhkan keyakinan bahwa dirinya dapat menjaga kondisi kesehatannya apabila sewaktu-waktu penyakit Lupusnya kambuh sehingga tetap dapat melanjutkan usahanya demi mencapai masa remisi yaitu kondisi dimana Odapus dapat hidup normal layaknya orang sehat lainnya dengan mengurangi dosis obat maupun tidak meminum obat sama sekali. Keyakinan akan kemampuan diri tersebut oleh Bandura disebut sebagai self-efficacy. Bandura (2002) mengatakan bahwa self-efficacy adalah belief seseorang terhadap kemampuannya dalam mengatur dan melaksanakan sumber-sumber dari tindakan yang dibutuhkan untuk mengatur situasi-situasi yang berhubungan dengan masa yang akan datang. Self-efficacy akan mempengaruhi perilaku yang ditampilkan oleh individu. Pada Odapus, perilaku yang timbul dapat berupa pilihan yang dibuat oleh Odapus dalam memilih obat-obatan yang akan dikonsumsi, usaha yang dikeluarkannya dalam mencari berbagai informasi yang berkaitan dengan penyembuhan penyakit lupus, berapa lama Odapus bertahan saat dihadapkan pada


(31)

7

Universitas Kristen Maranatha rintangan-rintangan (atau saat dihadapkan dengan kegagalan) saat penyakit lupus sedang aktif, dan bagaimana penghayatan perasaannya terhadap hal-hal yang berhubungan dengan tuntutan-tuntutan mengenai kondisi kesehatannya. Tingkah laku yang ditampilkan tersebut dapat menggambarkan kuat atau lemahnya

self-efficacy yang dimiliki oleh Odapus. Self-self-efficacy menentukan bagaimana

seseorang merasa, berpikir, memotivasi diri dan bertingkah laku (Bandura, 2002). Jika Odapus memiliki self-efficacy yang kuat dalam mencapai masa remisi, ia akan yakin bahwa dirinya mampu dan berhasil mengatasi dan tetap bertahan dari aktifnya penyakit Lupus yang sewaktu-waktu dapat kambuh secara tiba-tiba. Tingkah laku yang dapat menggambarkan kuatnya penghayatan

self-efficacy yang dimiliki oleh Odapus seperti rajin melakukan kontrol rutin ke

dokter, rutin meminum obat-obatan sesuai petunjuk dokter, terus berusaha mencari segala informasi yang berkaitan dengan Lupus, mampu bertahan dengan selalu berpikiran positif apabila penyakit Lupus sedang aktif, dan lain sebagainya. Demikian sebaliknya, jika Odapus memiliki self-efficacy yang lemah, maka ia kurang memiliki keyakinan bahwa dirinya mampu mengatasi setiap hambatan dalam mencapai masa remisi, akan memandang bahwa dirinya menjadi seseorang yang kalah dan cenderung menyerah jika harus menanggung suatu beban yang cukup berat. Tingkah laku yang dapat menggambarkan lemahnya penghayatan self-efficacy dalam diri Odapus antara lain jarang rutin kontrol ke dokter, malas-malasan apabila sudah waktunya minum obat, selalu berpikiran negatif tentang penyakitnya terutama bila penyakit Lupusnya sedang kambuh, dan lain sebagainya.


(32)

8

Universitas Kristen Maranatha Berdasarkan wawancara peneliti kepada 11 wanita penderita Lupus jenis SLE (Sistemik Lupus Erythematosus) di RS “X”, diperoleh data bahwa sebesar 63,63% (sebanyak 7 orang) merasa akan berhasil mengatasi aktifnya penyakit Lupus meskipun tiga orang diantara mereka menyadari bahwa penyakit lupus yang diderita tidak akan sembuh total seperti sedia kala, tetapi mereka semua mengerahkan usaha yang lebih besar seperti tetap rutin memeriksakan kondisinya dan juga rutin meminum obat-obatan yang disarankan oleh dokter yang mengontrolnya. Hal ini mereka lakukan agar penyakit Lupus yang mereka derita dapat segera memasuki masa remisi sehingga tidak aktif kembali. Disamping itu mereka juga tidak ragu-ragu dalam mengambil pilihan mengenai penanganan terhadap penyakit Lupus yang dideritanya khususnya dalam hal memilih dokter yang dianggap sudah ahli di bidang lupus serta memilih obat-obatan yang terbaik yang diberikan oleh dokter yang menanganinya. Mereka lebih menjaga makanan yang mereka makan karena ada makanan tertentu yang harus dihindari oleh Odapus, hal ini dilakukan agar tidak penyakit Lupusnya tidak aktif dan mencapai masa remisi. Semua Odapus tersebut diatas rajin mencari informasi tentang lupus dari internet, media cetak maupun media elektronik, seminar-seminar tentang lupus dan juga dari sharing sesama Odapus. Apabila sewaktu-waktu penyakit Lupusnya aktif kembali, mereka tidak terlalu khawatir dan berusaha tetap tenang serta berpikir positif karena mereka telah merasakan keberhasilan keluar dari aktifnya penyakit Lupus tersebut dengan beristirahat yang cukup, serta meminum obat tepat waktu sesuai aturan dari dokter. Terlebih lagi karena keluarga serta lingkungan terdekat mereka seperti sesama Odapus juga selalu memberikan


(33)

9

Universitas Kristen Maranatha support, sharing dengan berbagi pengalaman serta motivasi kepada mereka

seperti selalu memberikan perhatian serta selalu menemani kemanapun mereka pergi khususnya bila akan kontrol rutin ke Rumah Sakit. Meskipun dengan berbagai keterbatasan fisik yang mereka alami, mereka tetap optimis akan mencapai masa remisi bahkan tiga diantara tujuh orang di atas, aktif sebagai aktivis di suatu yayasan di Bandung serta yang lainnya lagi tetap bekerja sebagai

supplier hotel.

Selain itu, sebesar 18,18% (sebanyak 2 orang) merasa rendah diri dalam menghadapi kondisi kesehatannya, terutama dalam mengatasi aktifnya penyakit Lupusmelihat kondisi fisiknya baik kulit maupun ada beberapa organ dalam yang semakin lama semakin memburuk . Apabila penyakit Lupusnya sedang aktif mereka lebih memilih untuk istirahat saja karena mereka tidak terlalu berharap lebih dapat mencapai masa remisi bila melihat sulitnya mencapai masa remisi dari penyakitnya tersebut. Di samping kondisi mereka yang semakin memburuk seperti kulit yang mulai mengelupas serta sangat rentan apabila terkena sinar matahari, satu diantara dua Odapus tersebut di atas malah kondisi ginjalnya sudah memburuk sehingga mereka cenderung mengeluarkan usaha yang tidak terlalu besar dalam menjalani proses pengobatannya, seperti terkadang rutin memeriksakan kondisi kesehatannya tetapi seringkali malas-malasan rutin kontrol ke dokter. Tetapi di sisi lain mereka merasa senang karena sudah mengetahui bahwa penyebab sakit yang mereka derita selama ini sudah diketahui secara pasti, maka dari itu mereka tetap meminum obat yang diberikan oleh dokter meskipun terkadang mereka merasa bosan karena harus meminumnya secara rutin. Bila


(34)

10

Universitas Kristen Maranatha sedang tidak mempunyai uang mereka tidak memaksakan untuk kontrol ke dokter di samping itu mereka lebih memilih obat-obatan yang mampu mereka beli saja dengan melihat kondisi kesehatan mereka yang naik turun, meskipun sebenarnya mereka merasa cemas apabila obatnya sudah habis namun mereka tidak mampu berbuat banyak.

Para Odapus serta pihak keluarga juga tidak begitu memahami apa itu penyakit lupus, yang mereka ketahui hanya sebatas diagnosa yang diberikan oleh pihak Rumah Sakit namun mereka juga tidak mempunyai keinginan untuk berusaha mencari tahu seluk beluk penyakit lupus, jadi mereka tidak mengerti dan tidak memikirkan efek negatif yang ditimbulkan akibat dari penyakit Lupus ini. Menurut mereka selama penyakit ini tidak mengganggu maka mereka merasa seperti tidak sedang mengidap penyakit yang mematikan tetapi jika Lupus sedang aktif maka mereka hanya beristirahat dan berpasrah diri saja walaupun sesekali mereka merasa gelisah dan takut. Di samping itu karena merasa tidak percaya diri dengan penampilannya, mereka hanya sesekali saja melakukan kegiatan di luar rumah kecuali bila merasa terpaksa sekali.

Sedangkan sebesar 18,18% (sebanyak 2 orang) merasa bahwa mereka tidak akan berhasil mengatasi aktifnya penyakit Lupus tersebut meskipun keluarga serta lingkungan selalu memberikan dukungan berupa perhatian serta kata-kata penyemangat. Apabila sedang sendiri dan sedang tidak melakukan kegiatan apapun mereka suka melamun sendiri, jika penyakit Lupus sedang aktif mereka akan cepat merasa down lalu suka berpikiran negatif. Mereka merasa kesulitan dalam hal memilih dokter serta obat-obatan yang akan diminum karena


(35)

11

Universitas Kristen Maranatha mereka berpikir bahwa obat-obatan yang diminum terlalu banyak sehingga mereka merasa pesimis dan malas untuk mencobanya. Dalam usahanya satu diantara mereka seringkali tidak meminum semua obat yang dianjurkan oleh dokter karena ia sudah merasa malas dahulu dan cenderung merasa tidak mampu meminum semuanya sebelum mencobanya. Begitu pula apabila akan kontrol, mereka tidak terlalu bersemangat dan cenderung malas-malasan hingga akhirnya mereka suka menunda untuk kontrol karena cenderung merasa bosan dan pesimis terlebih dahulu.

Satu diantara mereka yaitu HD (40 tahun) seorang ibu rumah tangga, seringkali berpikiran takut kalau penyakit Lupusnya akan menyerang bagian otak dan beberapa kali sempat berpikir suatu saat nanti penyakitnya tersebut dapat menyebabkan kematian bagi dirinya. Tetapi di hadapan keluarganya ia selalu berpura-pura bahwa ia baik-baik saja karena ia tidak mau merepotkan mereka dengan keadaannya tersebut.

Kedua orang tersebut diatas selalu berpikiran negatif ditambah lagi dengan perubahan penampilan mereka yang cukup mengganggu seperti kulit yang mulai mengelupas dan berwarna kemerahan, kondisi tubuh dan juga wajah yang mulai membengkak serta rambut yang mulai rontok dan mengalami kebotakan, meskipun mereka menyadari banyak sesama Odapus lain yang dapat sembuh dan dapat beraktivitas seperti biasa layaknya orang sehat lainnya. Hal tersebut memunculkan ketidakyakinan diri dalam menjaga kondisi kesehatannya, sehingga pikiran negatif selalu membuat mereka kembali tidak yakin diri terhadap kesembuhannya agar dapat tetap optimis memasuki masa remisi.


(36)

12

Universitas Kristen Maranatha Perbedaan mengenai pilihan yang dibuat, usaha yang dikeluarkan, daya tahan saat menghadapi rintangan serta penghayatan perasaan Odapus saat dihadapkan pada tuntutan-tuntutan mengenai kondisi kesehatan pada wanita penderita Lupus (Odapus) jenis SLE (Sistemik Lupus Erythematosus) inilah yang membuat peneliti tertarik untuk mengetahui sejauh mana self-efficacy belief dalam menjaga kondisi kesehatannya pada Odapus wanita yang berusia 20-40 tahun di

RS “X” di Bandung. RS “X” ini merupakan Rumah Sakit yang sudah mempunyai

tim penanganan dokter terpadu khusus untuk menangani penyakit Lupus dengan jumlah pasien Lupus yang tergolong cukup besar yang hampir sebagian besar menyerang Odapus wanita pada usia produktif (20-40 tahun).

1.2 Identifikasi Masalah

Sejauh mana derajat self-efficacy belief dalam menjaga kondisi kesehatan wanita Odapus yang berusia 20-40 tahun di RS “X” di kota Bandung.

1.3 Maksud dan Tujuan Penelitian 1.3.1 Maksud Penelitian

Maksud dari penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran mengenai

self-efficacy dalam menjaga kondisi kesehatan Odapus wanita yang berusia 20-40

tahun di RS “X” di kota Bandung. 1.3.2 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh pemahaman yang lebih rinci mengenai derajat self-efficacy yang diperoleh melalui empat sumber


(37)

13

Universitas Kristen Maranatha yaitu mastery experiences, vicarious experiences, social/verbal persuasion,

physiological & affective states dalam menjaga kondisi kesehatan Odapus wanita

yang berusia 20-40 tahun di RS “X” di kota Bandung.

1.4 Kegunaan Penelitian 1.4.1 Kegunaan Ilmah

1. Sebagai masukan berupa informasi bagi ilmu Psikologi, khususnya Psikologi Klinis dan Psikologi Perkembangan mengenai self-efficacy pada dewasa awal terutama pada Odapus wanita.

2. Sebagai masukan berupa informasi bagi peneliti lain yang hendak melakukan penelitian lanjutan mengenai self-efficacy dan dapat dikaitkan dengan aspek lain.

1.4.2 Kegunaan Praktis

1. Sebagai masukan berupa informasi mengenai self-efficacy belief dalam menjaga kondisi kesehatan bagi para Odapus wanita khususnya yang berusia 20-40 tahun.

2. Sebagai masukan berupa informasi mengenai self-efficacy belief bagi staf pengurus RS “X”, khususnya bagi tim dokter yang tergabung dalam penanganan lupus terpadu mengenai self-efficacy khususnya tentang faktor-faktor yang menunjang peningkatan self-efficacy sehingga dapat dijadikan bahan pertimbangan dalam merencanakan tindakan serta penanganan bagi Odapus di RS “X” dengan harapan dapat meningkatkan self-efficacy bagi


(38)

14

Universitas Kristen Maranatha 3. Sebagai masukan berupa informasi bagi pihak keluarga yang memiliki

keterkaitan dengan Odapus khususnya di RS “X” mengenai self-efficacy

pada Odapus agar dapat lebih mempersiapkan diri dan lingkungan untuk menerima kondisi Odapus dengan keadaan fisik serta emosinya yang tidak stabil dan dapat menciptakan situasi yang kondusif untuk peningkatan

self-efficacy dari Odapus yang bersangkutan.

1.5 Kerangka Pikir

Menurut Santrock (2002), masa dewasa awal (youth) usia individu berkisar antara 20 tahun – 40 tahun. Perkembangan pada individu dewasa awal dipengaruhi oleh beberapa pengaruh internal maupun eksternal. Pengaruh internal diantaranya kondisi fisik, temperamen serta kognitif, sedangkan pengaruh eksternal diantaranya yaitu keluarga, pasangan serta karier dan pekerjaan. Yang menjadi ciri khas pada masa dewasa awal adalah perilaku mencoba-coba dan eksplorasi. Individu yang sedang berada pada masa ini seringkali mencari jenis pekerjaan seperti apa yang mereka inginkan, bagaimana membentuk citra diri mereka, dan gaya hidup seperti apa yang ingin mereka jalani (misalnya melajang atau menikah). Kesehatan individu pada masa dewasa awal dapat mempengaruhi kehidupan individu khususnya dalam bidang pekerjaan serta kegiatan-kegiatan yang akan mereka lakukan di masa yang akan datang. Kebanyakan individu pada masa dewasa awal ini mengembangkan pola hidup yang buruk seperti tidak sarapan pada pagi hari, tidak makan siang dan menggantinya dengan memakan makanan kecil sebagai pengganti makanan regular, atau bahkan makan dalam


(39)

15

Universitas Kristen Maranatha jumlah yang melebihi normal, merokok, tidak atau sangat jarang berolah raga, dan jumlah waktu tidur yang kurang dari normal.

Dalam kondisi fisik seperti yang dituliskan Santrock (2002) dapat terjadi beberapa bahaya dalam puncak dari perkembangan fisik individu pada masa dewasa awal ini. Individu yang tidak dapat menjaga dengan baik kondisi fisiknya dari pengaruh lingkungan seperti makanan yang kotor serta tidak bergizi baik, sinar matahari yang sudah tercampur dengan polusi, gaya hidup yang tidak teratur akan menurunkan daya tahan tubuhnya dari gangguan berbagai macam penyakit. Untuk itu individu pada masa dewasa awal sudah harus mulai memikirkan serta membuat keputusan penting mengenai kondisi kesehatan fisik mereka terutama yang nantinya akan berdampak pada kehidupan mereka di masa yang akan datang. Dampak yang mungkin timbul tersebut dapat menyebabkan berbagai macam penyakit dari yang ringan bahkan sampai yang menimbulkan kematian.

Dipandang dari perspektif biopsychosocial yang lebih luas, kesehatan dan penyakit adalah produk dari interaksi antara psychosocial serta faktor-faktor biologi. Banyak permasalahan kesehatan kronis adalah sebagian produk kumulatif dari perilaku dan kondisi lingkungan yang tidak berbahaya/tidak sehat. Terdapat dua tingkatan penelitian mengenai faktor penentu psychosocial dari fungsi kesehatan dimana self-efficacy memainkan satu peran yang berpengaruh. Banyak dampak biologis dari efficacy belief yang menimbulkan coping dari stressor yang akut atau kronis dalam kehidupan. Stress merupakan satu keadaan emosional antara ancaman dari sebuah tuntutan yang mencakup sebagai penyumbang penting bagi kelainan fungsi tubuh (Krantz, Grunberg, & Baum, 1985). Reaksi


(40)

16

Universitas Kristen Maranatha stress sebagian besar diatur oleh belief dari coping efficacy daripada oleh ancaman dan tuntutan lingkungan (Bandura, 1985). Coping efficacy mengoperasikan kognitif sebagai mediator dari reaksi stress biologis.

Salah satu penyakit yang mungkin muncul adalah penyakit Lupus. Seabad lalu, selain faktor hormon dan lingkungan (seperti stress, sinar matahari, infeksi, makanan, dan obat-obatan), diperkirakan bahwa penyebab utama Lupus adalah faktor keturunan. Setelah diteliti penyebab Lupus bukan karena faktor keturunan, lupus tidak diturunkan. Hanya 5%-10% pasien lupus yang diturunkan dalam keluarga. Sebagian besar (sekitar 90%) pasien lupus tidak mempunyai saudara atau orang tua yang menderita lupus. Salah satu penyebab timbulnya gangguan penyakit ini adalah karena meningkatnya hormon esterogen yang umumnya ada pada perempuan usia produktif dan mereka yang memasuki usia puber/menstruasi. Karena Lupus menyerang wanita subur, kerap menimbulkan berbagai aspek kesehatan. Misalnya hubungan dengan kehamilan yang menyebabkan abortus, gangguan perkembangan janin atau pun bayi meninggal saat lahir. Namun, hal ini bisa saja terjadi sebaliknya. Artinya, justru kehamilan bisa memperburuk gejala Lupus. Sering dijumpai gejala Lupus muncul sewaktu hamil atau setelah melahirkan. Namun begitu, ada juga pria yang mengalaminya. Rasio perbandingan terjadinya penyakit ini pada laki-laki dan perempuan berkisar 1 : 9.

Di sisi lain lupus merupakan penyakit kronis yang menyebabkan seseorang merasa sakit, rendah diri, terbatas kegiatannya, dan dikucilkan karena perubahan penampilan secara fisik serta timbulnya masalah emosi yang


(41)

17

Universitas Kristen Maranatha berlebihan. Sesuai dengan tugas perkembangan Odapus wanita pada masa dewasa awal yang sedang dalam masa bekerja, menjalin relasi akrab dengan lawan jenis serta membangun rumah tangga, hal ini belum tentu bisa terpenuhi dengan baik melihat kekhasan penyakit Lupus tersebut sehingga dapat mempengaruhi keyakinan diri individu. Keyakinan diri dalam diri Odapus disebut dengan

self-efficacy. Self-efficacy diartikan sebagai belief seseorang terhadap kemampuannya

dalam mengatur dan melaksanakan sumber-sumber dari tindakan yang dibutuhkan untuk mengatur situasi-situasi yang berhubungan dengan masa yang akan datang.

Self-efficacy menentukan saat seseorang merasa, berpikir, memotivasi diri dan

bertingkah laku (Bandura, 2002).

Untuk membentuk self-efficacy belief, individu dapat memperolehnya melalui empat sumber utama self-efficacy, yaitu mastery experiences, vicarious

experiences, sosial/verbal persuasion, dan physiological & affective states

(Bandura, 2002). Demikian pula pada Odapus wanita, ke-empat sumber tersebut akan diolah melalui proses kognitif menjadi self-efficacy, karena itu self-efficacy setiap Odapus dalam menjaga kondisi kesehatannya akan berbeda-beda karena tergantung dari bagaimana seorang Odapus menghayati sumber-sumber informasi yang ia peroleh.

Menurut Bandura (2002), sumber yang pertama adalah mastery

experience, yang merupakan sumber self-efficacy yang berasal dari pengalaman

berhasil atau tidaknya individu melakukan suatu keterampilan. Melalui mastery

experience, individu akan mempunyai penghayatan mengenai self-efficacy karena


(42)

18

Universitas Kristen Maranatha tertentu, misalnya pengalaman keberhasilan Odapus yang berhasil bertahan apabila penyakit lupus sedang aktif. Pengalaman keberhasilan tersebut dapat memperkuat penghayatannya terhadap self-efficacy yang mereka miliki, terlebih apabila Odapus tersebut melihat pengalaman keberhasilan yang sama dari sesama Odapus lainnya. Sebaliknya, pengalaman kegagalan dapat menghambat

self-efficacy terutama jika self-self-efficacy tersebut masih lemah, sebelum peristiwa

kegagalan tersebut terjadi. Individu yang telah memiliki pengalaman berhasil dalam suatu keterampilan tertentu memiliki penghayatan self-efficacy yang kuat terhadap keterampilan yang sama pula, dan akan mencapai suatu keberhasilan dengan mudah jika suatu saat kembali dihadapkan pada suatu situasi yang menuntut keterampilan tersebut, misalnya pada Odapus, mereka akan yakin bahwa mereka mampu berhasil untuk tetap bertahan bila sewaktu-waktu penyakit lupus itu kambuh kembali. Sebaliknya, jika Odapus pernah mengalami kegagalan dalam melakukan suatu keterampilan tertentu, maka Odapus mempunyai penghayatan self-efficacy yang lemah bila suatu saat dihadapkan kembali pada situasi yang menuntut keterampilan yang sama.

Vicarious experience merupakan sumber self-efficacy yang berasal dari

pengamatan individu terhadap pengalaman individu lain yang dianggap sebagai model (Bandura, 2002). Melalui vicarious experience, Odapus menghayati

self-efficacy yang dimilikinya melalui pengamatan yang dilakukannya terhadap

Odapus lain yang mengidap jenis Lupus yang sama dan dianggap sebagai model oleh dirinya. Jika teman sesama Odapus meminum suatu obat tertentu (steroid) untuk meredam penyakit lupus agar memasuki masa remisi dan ternyata berhasil,


(43)

19

Universitas Kristen Maranatha maka Odapus yang bersangkutan memiliki penghayatan self-efficacy yang kuat jika meminum obat-obatan (steroid) yang serupa dengan sesama Odapus lainnya. Begitu pula apabila Odapus mendapat dukungan positif mengenai pengalaman keberhasilan meminum obat-obatan tersebut dari sesama Odapus yang dianggap sebagai model oleh Odapus yang bersangkutan. Demikian sebaliknya, jika teman sesama penderita lupus melakukan suatu kegiatan dan ternyata gagal, maka Odapus yang bersangkutan memiliki penghayatan self-efficacy yang lemah terhadap kegagalan tersebut, misalnya obat-obatan yang diminum tersebut tidak menunjukkan keberhasilan dalam meredam kekambuhan penyakit lupus.

Sosial/verbal persuasion merupakan sumber self-efficacy yang berasal dari

perkataan atau tindakan yang diberikan oleh lingkungan kepada Odapus yang dapat menguatkan keyakinan bahwa Odapus memiliki hal-hal yang dibutuhkan untuk berhasil, misalnya dorongan atau perkataan yang membangun dari teman sesama penderita lupus atau dari pihak keluarga. Melalui sosial/verbal

persuasion, Odapus menghayati self-efficacy yang dimilikinya melalui suatu

persuasi bahwa mereka mampu dan memiliki kemungkinan memasuki masa remisi. Begitu juga bila persuasi yang diberikan pihak keluarga tersebut berdasar pada pengalaman keberhasilan dari Odapus lain. Hal ini akan membuat Odapus merasa yakin dan mampu untuk melakukan hal tersebut, sehingga Odapus akan cenderung mengerahkan usaha yang lebih besar dan mempertahankannya. Sebaliknya, jika Odapus mendapatkan suatu persuasi bahwa mereka tidak mampu atau kurang mampu memasuki masa remisi, Odapus yang bersangkutan dapat memiliki penghayatan self-efficacy yang lemah, merasa kurang mampu, dan akan


(44)

20

Universitas Kristen Maranatha membayangkan situasi kegagalan yang akan menyertainya. Hal ini membuat Odapus mudah menyerah bila menghadapi hambatan atau kesulitan.

Physiological and affective states merupakan sumber self-efficacy yang

berupa pandangan individu mengenai keadaan mental maupun fisiknya sendiri (Bandura, 2002). Pada Odapus, seringkali mereka memandang bahwa mereka mengalami keterbatasan secara fisik seperti perubahan penampilan dengan adanya ruam-ruam di sekitar wajah serta bagian kulit lainnya dan juga kerusakan di beberapa bagian organ tubuh akibat penyakit Lupus. Hal ini dapat menghambat mereka untuk melakukan suatu kegiatan dan berhasil dalam suatu kegiatan. Keterbatasan secara fisik tersebut mengakibatkan Odapus seringkali menghindari kegiatan-kegiatan yang membutuhkan ketahanan secara fisik atau mental. Hal ini akan mempengaruhi suasana hati Odapus dalam menghadapi kondisi kesehatannya sehingga dapat menyebabkan lemahnya self-efficacy yang tumbuh dalam diri Odapus. Dengan mengubah pandangan mereka terhadap kondisi fisik dan mentalnya bahwa keterbatasan yang ada pada diri mereka tidak selalu membatasi setiap kegiatan yang akan dilakukannya, Odapus akan benar-benar mengerti dan memahami keadaan fisik dan mentalnya sehingga mereka dapat menyesuaikannya dengan kegiatan yang akan dilakukan. Hal ini akan membuat Odapus memiliki keyakinan untuk berhasil dalam suatu kegiatan dan akan memperkuat self-efficacy-nya.

Empat sumber pembentuk self-efficacy tersebut akan diolah secara kognitif sehingga akan terbentuk self-efficacy belief. Setelah terbentuk, self-efficacy belief akan mengaktifkan empat proses utama dalam diri manusia, yaitu proses kognitif,


(45)

21

Universitas Kristen Maranatha proses motivasional, proses afektif, dan proses seleksi. Interaksi antara keempat proses ini akan mempengaruhi tingkah laku individu dalam membuat pilihan yang akan dibuatnya dalam menjaga kondisi kesehatannya, usaha yang dikeluarkannya, berapa lama Odapus bertahan saat dihadapkan pada rintangan maupun kegagalan serta penghayatan perasaannya (Bandura, 2002).

Proses yang pertama adalah proses kognitif. Odapus wanita akan menghayati sumber-sumber yang dimilikinya. Penghayatan ini akan mempengaruhi pola pikir Odapus yang kemudian dapat mengakibatkan meningkat atau menurunnya performance Odapus. Odapus yang sering mengalami keberhasilan jika meminum obat-obatan tertentu pada saat penyakit Lupusnya sedang aktif, akan berpikir bahwa dirinya mampu berhasil mencapai masa remisi dengan meminum obat tersebut jika di lain waktu penyakit Lupusnya aktif kembali. Hal ini akan membuat Odapus berusaha keras untuk meminum obat-obatan tersebut secara lebih rutin meskipun penyakit Lupusnya sedang dalam masa remisi karena ia mempunyai penghayatan self-efficacy yang kuat. Sedangkan Odapus yang berulang-ulang mengalami kegagalan dengan meminum obat tersebut saat penyakit Lupusnya sedang aktif, Odapus tersebut akan berpikir bahwa dirinya tidak mampu mencapai masa remisi jika tetap meminum obat tersebut saat penyakit Lupusnya sedang aktif kembali di lain waktu. Hal ini akan membuat Odapus berusaha seadanya terlebih apabila penyakit Lupusnya sedang memasuki masa aktif, karena ia mempunyai penghayatan self-efficacy yang lemah.


(46)

22

Universitas Kristen Maranatha Proses selanjutnya adalah proses motivasional. Melalui proses motivasional, Odapus akan mengarahkan dan mempertahankan tingkah lakunya pada suatu tujuan tertentu karena telah memikirkan hal tersebut dalam kognisi mereka sebelumnya. Untuk mencapai tujuan tersebut, diperlukan motivasi pada diri individu dalam usahanya menjalankan keputusan yang telah dibuatnya. Odapus yang sering mendapatkan pujian dari orang lain karena berhasil mencapai masa remisi dengan usaha meminum obat yang dianjurkan oleh dokter secara teratur serta beristirahat yang cukup, akan membentuk keyakinan bahwa di kemudian hari apabila penyakit Lupusnya aktif, dirinya akan berhasil mencapai masa remisi bila melakukan usaha yang serupa karena ia mempunyai penghayatan

efficacy yang kuat. Sebaliknya individu yang memiliki penghayatan self-efficacy yang lemah, dapat merasa kurang mampu mengerahkan dan

mempertahankan perilaku pencapaian tujuan. Mereka dapat cepat menyerah dan tidak berusaha menghadapi rintangan tersebut, dan mungkin pada akhirnya akan mengalami kegagalan (Bandura, 2002).

Proses yang lainnya adalah proses afektif. Proses afektif adalah proses dimana individu meregulasi keadaan emosionalnya dan mengungkapkan alasan dari reaksi emosionalnya. Odapus akan melakukan penghayatan mengenai seberapa tinggi stress yang mereka alami dalam situasi yang sulit. Odapus yang yakin akan kemampuannya bahwa dirinya dapat mengendalikan ancaman seperti pandangan negatif dari orang di sekitarnya, akan dapat mengatur keadaan emosinya. Odapus yang tidak yakin akan kemampuan dirinya dalam mengendalikan ancaman atau kesulitan tersebut, akan mengalami kecemasan yang


(47)

23

Universitas Kristen Maranatha tinggi yang akan membuat Odapus terpaku pada perasaan mengenai ketidakmampuannya. Mereka membesar-besarkan derajat ancaman yang mungkin terjadi dan merasa sangat cemas. Hal ini membuat Odapus menghayati stress. Proses afektif ini akan mempengaruhi tingkah laku Odapus dalam penghayatan perasaannya. Ketika dihadapkan pada kesulitan selama menjaga kesehatannya, Odapus akan mengalami berbagai penghayatan seperti kecewa, cemas, stress serta depresi.

Melalui proses seleksi, keyakinan individu mengenai self-efficacy yang dimilikinya dapat mempengaruhi tipe dari aktivitas dan lingkungan yang mereka pilih. Odapus yang memiliki penghayatan self-efficacy kuat mau mencoba untuk berusaha berolahraga ringan secara rutin karena dengan berolahraga, dirinya merasa lebih sehat dan dapat berpikir secara positif. Sebaliknya, Odapus dengan penghayatan self-efficacy yang lemah tidak mau berusaha berolahraga karena menurutnya berolahraga dapat membuat dirinya cepat lelah sehingga ia tidak berani untuk mencoba berolahraga.

Interaksi keempat proses tersebut akan mempengaruhi perilaku yang ditampilkan oleh individu (Bandura, 2002). Pada Odapus, perilaku yang akan timbul berupa pilihan yang dibuat oleh Odapus dalam menjaga kondisi kesehatannya, usaha yang dikeluarkan dalam menjaga kondisi kesehatannya, berapa lama Odapus bertahan saat dihadapkan pada rintangan-rintangan (dan saat dihadapkan dengan kegagalan), dan bagaimana penghayatan perasaan Odapus saat dihadapkan pada tuntutan dalam menjaga kondisi kesehatannya. Tingkah laku


(48)

24

Universitas Kristen Maranatha yang ditampilkan tersebut di atas akan menggambarkan kuat atau lemahnya

self-efficacy yang dimiliki oleh Odapus wanita di RS ”X” Bandung.

Untuk lebih jelasnya mengenai bagaimana self-efficacy dalam menjaga kondisi kesehatan Odapus wanita di RS ”X” Bandung, dapat digambarkan pada skema kerangka pemikiran sebagai berikut:


(49)

25

Universitas Kristen Maranatha Bagan 1.1 Skema Kerangka Pikir

Sumber-sumber self-efficacy :

1. Mastery experiences 2. Vicarious experiences 3. Social/verbal persuasion 4. Physiological and affective

state

Aspek-aspek self-efficacy : 1. Pilihan yang dibuat 2. Usaha yang dilakukan 3. Daya tahan saat

menghadapi rintangan 4. Penghayatan perasaan

Lemah Kuat

Proses Kognitif Self-efficacy

belief

Odapus wanita dalam menjaga kondisi kesehatannya di RS “X” Bandung

Proses-proses

self-efficacy :

1. Proses Kognitif 2. Proses Motivasional 3. Proses Afektif 4. Proses Seleksi

Faktor internal :

1. Kondisi fisk

2. Temperamen

3. Kognitif

Faktor eksternal :

1. Keluarga

2. Pasangan


(50)

26

Universitas Kristen Maranatha 1.6 Asumsi Penelitian

Self-efficacy pada Odapus wanita berbeda-beda yang dipengaruhi oleh mastery experiences, vicarious experiences, social/verbal

persuasion, physiological and affective states.

Self-efficacy yang muncul pada Odapus wanita bisa kuat dan lemah

Empat sumber pembentuk self-efficacy tersebut akan diolah secara kognitif sehingga akan terbentuk self-efficacy belief. Setelah terbentuk, self-efficacy pada Odapus wanita akan mengaktifkan empat proses utama, yaitu proses kognitif, proses motivasional, proses afektif, dan proses seleksi.


(51)

94 Universitas Kristen Maranatha

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil peneltian dan pembahasan hasil penelitian, maka dapat ditarik suatu gambaran umum mengenai Self-efficacy dalam menjaga kondisi kesehatan penderita Lupus (Odapus) wanita di RS “X”, dengan kesimpulan sebagai berikut:

1. Para Odapus wanita usia 20-40 tahun di RS “X” memiliki derajat

self-efficacy yang cenderung merata. Baik itu Odapus dengan self-self-efficacy kuat

maupun Odapus yang memiliki self-efficacy lemah.

2. Sumber-sumber efficacy yang memiliki keterkaitan dengan

self-efficacy dalam usahanya mencapai masa remisi selama mungkin bagi

Odapus ialah pengalaman keberhasilan dapat bertahan lama dalam masa remisi yang merupakan sumber mastery experiences serta sumber verbal

persuasion khususnya dalam hal dukungan atas keberhasilan Odapus.

3. Sumber-sumber self-efficacy yang kurang memiliki keterkaitan dengan

self-efficacy dalam usahanya mencapai masa remisi selama mungkin bagi

Odapus ialah sumber vicarious experiences dalam hal pengaruh keberhasilan Odapus lain dan juga sumber physiological and affective


(52)

95

Universitas Kristen Maranatha 5.2Saran

Berdasarkan penelitian ini dapat diajukan beberapa saran yang diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pihak-pihak yang berkepentingan :

5.2.1 Penelitian Lanjutan

1. Bagi penelitian selanjutnya, disarankan untuk mengadakan berbagai penelitian lanjutan dengan menggunakan metode kontribusi atau hubungan sumber-sumber self-efficacy dengan faktor-faktor lain dalam diri individu. 2. Disarankan melakukan penelitian yang serupa mengenai derajat

self-efficacy pada Subyek yang memiliki penyakit lain.

5.2.2 Guna Laksana

1. Bagi para Odapus diharapkan dapat menyadari pentingnya sumber

self-efficacy dalam menghadapi kondisi kesehatannya khususnya

dalam mencapai masa remisi selama mungkin. Oleh karena itu diharapkan Odapus dapat meningkatkan self-efficacy melalui keempat sumber self-efficacy dengan mengikuti seminar-seminar tentang Lupus maupun tentang meningkatkan motivasi, penyuluhan, dan juga sharing sesama Odapus.

2. Bagi staf pengurus RS “X”, khususnya bagi tim dokter yang tergabung dalam penanganan Lupus terpadu diharapkan dapat menyadari pentingnya sumber-sumber self-efficacy khususnya tentang faktor-faktor yang menunjang peningkatan self-efficacy pada Odapus dalam


(53)

96

Universitas Kristen Maranatha mencapai masa remisi selama mungkin sehingga dapat dijadikan bahan pertimbangan dalam merencanakan tindakan serta penanganan bagi Odapus di RS “X” dengan harapan dapat meningkatkan self-efficacy bagi pasien Lupus dengan mengadakan seminar-seminar tentang Lupus maupun tentang motivasi, serta penyuluhan maupun group discussion dengan bantuan psikolog.

3. Bagi pihak keluarga Odapus diharapkan dapat mendampingi serta menerima kondisi Odapus dengan keadaan fisik serta mentalnya yang tidak stabil dengan tulus dan memberikan masukan berupa kritik, pujian, dan nasehat-nasehat secara proporsional serta dukungan yang membangun yang dapat memupuk tumbuhnya self-efficacy yang kuat serta positif pada Odapus serta dapat menciptakan situasi yang kondusif untuk peningkatan self-efficacy Odapus.


(54)

97 Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR PUSTAKA

Bandura, Albert. 2002. Self-efficacy: The Exercise of Control. New York: W.H.Freeman and Company.

Friendenberg, Lisa. 1995. Psychological Testing, Design, Analysis and Use. USA: Allyn & Bacon.

Denscombe, Martyn. 2003. The Good Research Guide. Second Edition. Philadelphia. USA. McGraw Hill.

Santrock, John W. 2002. Life Span Development—Perkembangan Masa Hidup jilid satu, terjemahan Juda Damanik, Akhmad Ghusairi. Indonesia: Erlangga.

_______________. 2002. Life Span Development—Perkembangan Masa Hidup jilid dua, terjemahan Juda Damanik, Akhmad Ghusairi. Indonesia: Erlangga.

Savitri, Tiara. 2005. Aku dan Lupus. Jakarta: Puspa Swara

Siegel, Sidney. 1997. Statistik Non Parametik Untuk Ilmu-ilmu Sosial. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.


(55)

98 Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR RUJUKAN

Nata Hermawan, Firma. 2003. Survey Mengenai Self Efficacy Pada Warga Binaan

Kasus Narkoba Di Lembaga Pemasyarakatan “X” Bandung. Skripsi.

Bandung: Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha.

Panduan Penulisan Skripsi Sarjana. Agustus 2007. Bandung: Fakultas Psikologi

Universitas Kristen Maranatha.

Laporan Khusus, Gatra Nomor 27 Beredar Senin, 16 Mei 2005

http://nusaindah.tripod.com/sle.htm, diakses 12 Februari 2009

http://id.wikipedia.org/wiki/Lupus_eritematosus_sistemik, diakses 12 Februari 2009

http://joestikespkj.wordpress.com, diakses 11 Maret 2009

http://64.203.71.11/kompas-cetak/0605/05/Jabar/1874.htm, diakses 5 Mei 2009


(1)

Universitas Kristen Maranatha

1.6 Asumsi Penelitian

Self-efficacy pada Odapus wanita berbeda-beda yang dipengaruhi oleh mastery experiences, vicarious experiences, social/verbal persuasion, physiological and affective states.

Self-efficacy yang muncul pada Odapus wanita bisa kuat dan lemah

Empat sumber pembentuk self-efficacy tersebut akan diolah secara kognitif sehingga akan terbentuk self-efficacy belief. Setelah terbentuk, self-efficacy pada Odapus wanita akan mengaktifkan empat proses utama, yaitu proses kognitif, proses motivasional, proses afektif, dan proses seleksi.


(2)

94 Universitas Kristen Maranatha

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil peneltian dan pembahasan hasil penelitian, maka dapat ditarik suatu gambaran umum mengenai Self-efficacy dalam menjaga kondisi kesehatan penderita Lupus (Odapus) wanita di RS “X”, dengan kesimpulan sebagai berikut:

1. Para Odapus wanita usia 20-40 tahun di RS “X” memiliki derajat self-efficacy yang cenderung merata. Baik itu Odapus dengan self-self-efficacy kuat maupun Odapus yang memiliki self-efficacy lemah.

2. Sumber-sumber efficacy yang memiliki keterkaitan dengan self-efficacy dalam usahanya mencapai masa remisi selama mungkin bagi Odapus ialah pengalaman keberhasilan dapat bertahan lama dalam masa remisi yang merupakan sumber mastery experiences serta sumber verbal persuasion khususnya dalam hal dukungan atas keberhasilan Odapus. 3. Sumber-sumber self-efficacy yang kurang memiliki keterkaitan dengan

self-efficacy dalam usahanya mencapai masa remisi selama mungkin bagi Odapus ialah sumber vicarious experiences dalam hal pengaruh keberhasilan Odapus lain dan juga sumber physiological and affective states baik itu kondisi emosi maupun kondisi fisik.


(3)

Universitas Kristen Maranatha

5.2Saran

Berdasarkan penelitian ini dapat diajukan beberapa saran yang diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pihak-pihak yang berkepentingan :

5.2.1 Penelitian Lanjutan

1. Bagi penelitian selanjutnya, disarankan untuk mengadakan berbagai penelitian lanjutan dengan menggunakan metode kontribusi atau hubungan sumber-sumber self-efficacy dengan faktor-faktor lain dalam diri individu. 2. Disarankan melakukan penelitian yang serupa mengenai derajat

self-efficacy pada Subyek yang memiliki penyakit lain.

5.2.2 Guna Laksana

1. Bagi para Odapus diharapkan dapat menyadari pentingnya sumber self-efficacy dalam menghadapi kondisi kesehatannya khususnya dalam mencapai masa remisi selama mungkin. Oleh karena itu diharapkan Odapus dapat meningkatkan self-efficacy melalui keempat sumber self-efficacy dengan mengikuti seminar-seminar tentang Lupus maupun tentang meningkatkan motivasi, penyuluhan, dan juga sharing sesama Odapus.

2. Bagi staf pengurus RS “X”, khususnya bagi tim dokter yang tergabung dalam penanganan Lupus terpadu diharapkan dapat menyadari pentingnya sumber-sumber self-efficacy khususnya tentang faktor-faktor yang menunjang peningkatan self-efficacy pada Odapus dalam


(4)

96

Universitas Kristen Maranatha

mencapai masa remisi selama mungkin sehingga dapat dijadikan bahan pertimbangan dalam merencanakan tindakan serta penanganan bagi Odapus di RS “X” dengan harapan dapat meningkatkan self-efficacy bagi pasien Lupus dengan mengadakan seminar-seminar tentang Lupus maupun tentang motivasi, serta penyuluhan maupun group discussion dengan bantuan psikolog.

3. Bagi pihak keluarga Odapus diharapkan dapat mendampingi serta menerima kondisi Odapus dengan keadaan fisik serta mentalnya yang tidak stabil dengan tulus dan memberikan masukan berupa kritik, pujian, dan nasehat-nasehat secara proporsional serta dukungan yang membangun yang dapat memupuk tumbuhnya self-efficacy yang kuat serta positif pada Odapus serta dapat menciptakan situasi yang kondusif untuk peningkatan self-efficacy Odapus.


(5)

97 Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR PUSTAKA

Bandura, Albert. 2002. Self-efficacy: The Exercise of Control. New York: W.H.Freeman and Company.

Friendenberg, Lisa. 1995. Psychological Testing, Design, Analysis and Use. USA: Allyn & Bacon.

Denscombe, Martyn. 2003. The Good Research Guide. Second Edition. Philadelphia. USA. McGraw Hill.

Santrock, John W. 2002. Life Span Development—Perkembangan Masa Hidup jilid satu, terjemahan Juda Damanik, Akhmad Ghusairi. Indonesia: Erlangga.

_______________. 2002. Life Span Development—Perkembangan Masa Hidup jilid dua, terjemahan Juda Damanik, Akhmad Ghusairi. Indonesia: Erlangga.

Savitri, Tiara. 2005. Aku dan Lupus. Jakarta: Puspa Swara

Siegel, Sidney. 1997. Statistik Non Parametik Untuk Ilmu-ilmu Sosial. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.


(6)

98 Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR RUJUKAN

Nata Hermawan, Firma. 2003. Survey Mengenai Self Efficacy Pada Warga Binaan

Kasus Narkoba Di Lembaga Pemasyarakatan “X” Bandung. Skripsi.

Bandung: Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha.

Panduan Penulisan Skripsi Sarjana. Agustus 2007. Bandung: Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha.

Laporan Khusus, Gatra Nomor 27 Beredar Senin, 16 Mei 2005

http://nusaindah.tripod.com/sle.htm, diakses 12 Februari 2009

http://id.wikipedia.org/wiki/Lupus_eritematosus_sistemik, diakses 12 Februari 2009

http://joestikespkj.wordpress.com, diakses 11 Maret 2009

http://64.203.71.11/kompas-cetak/0605/05/Jabar/1874.htm, diakses 5 Mei 2009