Pengaruh Bauran Pemasaran 7P Terhadap Tingkat Penjualan Jasa Pada Rumah Sakit Umum Vina Estetica Medan

ABSTRAK
PENGARUH BAURAN PEMASARAN 7P TERHADAP TINGKAT PENJUALAN
JASA PADA RUMAH SAKIT UMUM
VINA ESTETICA MEDAN
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis
pengaruh bauran pemasaran 7P terhadap tingkat penjualan jasa pada Rumah Sakit
Umum Vina Estetica Medan.
Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif. Pengerjaan metode
pengumpulan data menggunakan teknik observasi langsung, wawancara dan studi
dokumentasi. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Penelitian ini
menggunakan 17 responden sebagai sampel penelitian yang diambil dengan
menggunakan teknik Sampling Jenuh.
Hasil penelitian berdasarkan analisis deksriptif menunjukkan bahwa variabel
harga, tempat, promosi, orang, dan bukti fisik berpengaruh positif dan signifikan
terhadap tingkat penjualan jasa pada Rumah Sakit Umum Vina Estetica Medan
sedangkan variabel produk dan variabel proses berpengaruh positif dan tidak
signifikan terhadap tingkat penjualan jasa pada Rumah Sakit Umum Vina Estetica
Medan.
Kata kunci: Produk, Harga, Tempat, Promosi, Orang, Proses, Bukti Fisik,
dan Tingkat Penjualan Jasa.


ABSTRACT
THE EFFECT OF 7P MARKETING MIX TOWARDS THE RATE
OF SERVICES SALE IN VINA ESTETICA
PUBLIC HOSPITAL MEDAN
The objective of this research is to know the effect of 7P marketing mix
towards the rate of services sale in Vina Estetica Public Hospital Medan.
The kind of this research is assosiative research. Methods of data collection
used direct observation, interview, and study documentation. The data that used
consist of primary and secondary data. This research used 17 respondents which
determined by using Saturated Sampling.
The result of this research by desciptive analysis shows that variable of price,
place, promotion, people, and physical evidence have positive and significant effect
towards the rate of services sale in Vina Estetica Public Hospital Medan but variable
of product and process have positive and insignificant effect towards the rate of
services sale in Vina Estetica Public Hospital Medan.
Keywords: Product, Price, Place, Promotion, People, Process, Physical
Evidence, and The Rate of Services Sale .