PERAN TAYANGAN VIDEO KEANEKARAGAMAN PADA APERSEPSI PEMBELAJARAN KLASIFIKASI TUMBUHAN DALAM MENGENDALIKAN BEBAN KOGNITIF SESUAI GAYA BELAJAR SISWA - repository UPI T BIO 1302842 Title

PERAN TAYANGAN VIDEO KEANEKARAGAMAN PADA
APERSEPSI PEMBELAJARAN KLASIFIKASI TUMBUHAN
DALAM MENGENDALIKAN BEBAN KOGNITIF
SESUAI GAYA BELAJAR SISWA

TESIS

Diajukan untuk Memenuhi Syarat Memperoleh Gelar Magister Pendidikan
Jurusan Pendidikan Biologi

DI SUSUN OLEH:
TUTI GARNASIH
NIM. 1302842

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BIOLOGI
SEKOLAH PASCASARJANA
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
2016

PERNYATAAN
Saya menyatakan bahwa tesis yang berjudul “Peran Tayangan Video

Keanekaragaman Pada Apersepsi Pembelajaran Tumbuhan dalam
Mengendalikan Beban Kognitif sesuai Gaya Belajar Siswa” ini adalah
sepenuhnya karya saya sendiri. Tidak ada bagian di dalamnya yang merupakan
plagiat dari karya orang lain dan saya tidak melakukan penjiplakan atau
pengutipan dengan cara-cara yang tidak sesuai dengan etika keilmuan yang
berlaku dalam masyarakat keilmuan. Atas pernyataan ini, saya siap menanggung
risiko/sanksi yang dijatuhkan kepada sayaapabila kemudian ditemukan adanya
pelanggaran terhadap etika keilmuan dalam karya saya ini, atau ada klaim dari
pihak lain terhadap keaslian karya saya ini.

Bandung, Januari 2016
Yang membuat pernyataan,

Tuti Garnasih
1302842

ABSTRAK

Pembelajaran klasifikasi tumbuhan menuntut siswa untuk memiliki kemampuan dalam
memahami ciri-ciri kelompok makhluk hidup dan mengingat berbagai nama makhluk

hidup dengan nama ilmiah yang sulit diingat dan dipahami. Guru sebagai fasilitator
pembelajaran pun sulit untuk mengajarkan konsep klasifikasi tumbuhan karena memiliki
karakteristik yang berbeda dengan materi biologi lainnya. Kedua hal tersebut
menimbulkan beban kognitif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji beban kognitif
siswa pada pembelajaran klasifikasi tumbuhan dengan menggunakan apersepsi tayangan
video dan tanpa menggunakan apersepsi tayangan video sesuai gaya belajar siswa.
Metode penelitian yang diterapkan adalah Quasy Experiment dengan desain penelitian
Posttest Only Control Group Design. Sampel pada penelitian ini adalah siswa kelas X .1
dan X.2 MA Ar-Rosyidiyah Kota Bandung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa beban
kognitif pada kelas dengan menggunakan apersepsi tayangan video dipengaruhi oleh
kemampuan mengendalikan usaha mental sebesar 33% terhadap peningkatan kemampuan
analisis informasi dan peningkatan kemampuan penalaran sebesar 18% akibat
peningkatan kemampuan analisis informasi yang diperoleh. Adapun kelas tanpa
menggunakan apersepsi tayangan video sebesar 24% kemampuan penalarannya
dipengaruhi oleh kemampuan menganalisis informasi dengan nilai usaha mental yang
tidak signifikan. Dengan demikian kelas penelitian yang menggunakan apersepsi
tayangan video mampu mengendalikan beban kognitif dibandingkan dengan kelas
penelitian tanpa menggunakan apersepsi tayangan video. Siswa dengan gaya belajar
kinestetik mampu mengendalikan usaha mental sebesar 86% untuk meningkatkan
kemampuan analisis informasi yang diakibatkan oleh apersepsi tayangan video daripada

siswa bergaya belajar audio dan visual. Sedangkan siswa dengan gaya belajar audio pada
kelas tanpa menggunakan apersepsi tayangan video mampu meningkatkan kemampuan
analisis informasi terhadap kemampuan penalaran sebesar 42%.

Kata kunci : apersepsi tayangan video , beban kognitif, gaya belajar

PERAN TAYANGAN VIDEO KEANEKARAGAMAN PADA
APERSEPSI PEMBELAJARAN KLASIFIKASI TUMBUHAN
DALAM MENGENDALIKAN BEBAN KOGNITIF
SESUAI GAYA BELAJAR SISWA

TUTI GARNASIH
1302842

Disetujui dan disahkan oleh pembimbing:

Pembimbing

Topik Hidayat, M.Si., Ph.D
NIP. 197004101997021001


Mengetahui,
Ketua Prodi Pendidikan Biologi

Dr. Bambang Supriatno, M.Si.
NIP. 196305211988031002

Dokumen yang terkait

PENGELOLAAN BEBAN KOGNITIF SISWA SESUAI GAYA BELAJAR DAN SOSIAL EKONOMI MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY PADA MATERI KLASIFIKASI SPERMATOPHYTA.

1 5 48

REDUKSI DIDAKTIK BAHAN AJAR SPERMATOPHYTA SEBAGAI UPAYA MENGENDALIKAN BEBAN KOGNITIF SISWA SMA SESUAI GAYA BELAJAR.

1 4 44

MENGURANGI BEBAN KOGNITIF SISWA SMA MENGGUNAKAN FRAMING PADA KEGIATAN PRAKTIKUM KLASIFIKASI TUMBUHAN BERDASARKAN GAYA BELAJAR.

4 12 21

PENGELOLAAN BEBAN KOGNITIF SISWA SESUAI GAYA BELAJAR DAN SOSIAL EKONOMI MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY PADA MATERI KLASIFIKASI SPERMATOPHYTA - repository UPI T BIO 1302623 Title

0 0 4

REDUKSI DIDAKTIK BAHAN AJAR SPERMATOPHYTA SEBAGAI UPAYA MENGENDALIKAN BEBAN KOGNITIF SISWA SMA SESUAI GAYA BELAJAR - repository UPI T BIO 1302633 Title

0 0 3

MENGURANGI BEBAN KOGNITIF SISWA SMA MENGGUNAKAN FRAMING PADA KEGIATAN PRAKTIKUM KLASIFIKASI TUMBUHAN BERDASARKAN GAYA BELAJAR - repository UPI T BIO 1302681 Title

0 0 3

BEBAN KOGNITIF SISWA PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI DI SMA BERBASIS PESANTREN - repository UPI S BIO 1106497 Title

0 1 3

MODEL CONCEPTUAL CHANGE PADA PEMBELAJARAN SISTEM EKSKRESI UNTUK MENURUNKAN BEBAN KOGNITIF SISWA SMA - repository UPI S BIO 1100218 Title

0 0 4

BEBAN KOGNITIF DAN KEMAMPUAN PENALARAN SISWA SMA SESUAI GAYA BELAJAR PADA PRAKTIKUM KLASIFIKASI ANGIOSPERMAE MELALUI MEDIA VIRTUAL - repository UPI T BIO 1302409 Title

0 0 3

PENGGUNAAN STRATEGI MULTIPEL REPRESENTASIDALAM UPAYA MENGENDALIKAN BEBAN KOGNITIF PESERTA DIDIK SMA PADA PEMBELAJARAN FILUM PLATYHELMINTHES - repository UPI S BIO 1200151 Title

0 0 3