01. Rancangan Qanun Gampong Riseh Tunong 2015

RANCANGAN QANUN GAMPONG TENTANG APBG GAMPONG BESERTA LAMPIRAN

PEMERINTAH KABUPATEN ACEH UTARA
GEUCHIK GAMPONG RISEH TUNONG
KECAMATAN SAWANG
Jl. Tgk. Lambayong – Sawang Kode Pos 24377 Tlp/HP (+62) 8526-004-1822
e-mail : info.risehtunong@gmail.com Website:http://risehtunong.blogspot.com

RANCANGAN QANUN GAMPONG RISEH TUNONG
NOMOR : 10 TAHUN 2015
TENTANG

ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA GAMPONG
TAHUN ANGGARAN 2015
DENGAN RAHMAT ALLAH YANG MAHA ESA
GEUCHIK GAMPONG RISEH TUNONG
Menimbang

: a. Bahwa sesuai dengan ketentuan Pasal 23 Ayat (2) Peraturan Bupati
Kabupaten Aceh Utara Nomor 9 Tahun 2015 tentang Pengelolaan
Keuangan Gampong, Geuchik

menetapkan rancangan Qanun
Gampong tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Gampong
(APBGampong) Riseh Tunong Tahun Anggaran 2015.

Mengingat

: 1. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa ( Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 7, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5495 )
2.

Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan
Pelaksanaan Undang Undang Nomor 6 tahun 2014 tentang Desa (
Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 213,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5539 );

3.

Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2014 tentang Dana Desa
Yang Bersumber Dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara

(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 168,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5558);

4.

Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 113 Tahun 2014 tentang
Pengelolaan Keuangan Desa;

5.

Qanun Kabupaten Aceh Utara Nomor 11 Tahun 2015 tentang
Anggaran pendapatan dan Belanja Kabupaten Aceh Utara Nomor 49
(Lembaran daerah Kabupaten Aceh Utara Tahun 2014 Nomor 135);

6.

Peraturan Bupati Aceh Utara Nomor 5 Tahun 2015 tentang Tata
Cara Pembagian dan Penetapan Rincian Dana Gampong dalam
Kabupaten Aceh Utara Tahun Anggaran 2015;


7.

Peraturan Bupati Aceh Utara Nomor 6 Tahun 2015 tentang Tata
Cara Pengalokasian Alokasi Dana Gampong dalam Kabupaten Aceh
Utara Tahun Anggaran 2015;

8.

Peraturan Bupati Aceh Utara Nomor 9 Tahun 2015 tentang
Pengelolaan Keuangan Gampong.

Dengan Kesepakatan Bersama
TUHA PEUT GAMPONG RISEH TUNONG
MEMUTUSKAN
Menetapkan

:

RANCANGAN QANUN GAMPONG RISEH TUNONG TENTANG
ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA GAMPONG TAHUN

ANGGARAN TAHUN 2015

Pasal 1

Anggaran Pendapatan dan Belanja Gampong Tahun Anggaran 2015 dengan rincian
sebagai berikut:
1. Pendapatan Gampong
2. Belanja Gampong
a. Bidang Penyelenggaraan Pemerintah Gampong
b. Bidang Pembangunan
c. Bidang Pembinaan Kemasyarakatan
d. Bidang Pemberdayaan Masyarakat
e. Bidang Tak Terduga
Jumlah Belanja
Surplus/Defisit
3. Pembiayaan Gampong
a. Penerimaan Pembiayaan
b. Pengeluaran Pembiayaan
Selisih Pembiayaan ( a b )


Rp : 491.122.000,Rp : 90.689.000,Rp : 324.983.000,Rp :
7.000.000,Rp : 56.450.000,Rp :
0,Rp : 479.122.000,Rp : 12.000.000,==========
`

Rp.
................
Rp : 12.000.000,Rp : 12.000.000,==========

Pasal 2
Uraian lebih lanjut mengenai Anggaran Pendapatan dan Belanja Gampong sebagaimana
dimaksud Pasal 1, tercantum dalam lampiran Peraturan Gampong ini berupa Rincian
Struktur Anggaran Pendapatan dan Belanja Gampong.

Pasal 3
Lampiran-lampiran sebagaimana dimaksud dalam pasal 2 merupakan bagian yang tidak
terpisahkan dari Peraturan Gampong ini.

Pasal 4
Geuchik

menetapkan Peraturan Geuchik
pelaksanaan Peraturan Gampong ini.

dan/atau

Keputusan

Geuchik

guna

Pasal 5
Peraturan Gampong ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan. Agar setiap orang
dapat mengetahui, memerintahkan pengundangan Peraturan Gampong ini
dalam
Lembaran Gampong dan Berita Gampong oleh Sekretaris Gampong.

Ditetapkan di Riseh Tunong
Pada tanggal 22 Juni 2015
GEUCHIK GAMPONG RISEH TUNONG,


BUCHARI