Pengumuman 20171111090102 5kkmj0 Pengumuman Hasil Seleksi Kompentesi Dasar SKD CPNS BMKG Tahun Anggaran 2017

=

BADAN METEOROLOGI, KLIMATOLOGI, DAN GEOFISIKA
JI.Angkasa I No. 2, Kemayoran, Jakarta 10610, Telp. : (021)4246321 Fax. : (021)4246703
P.O. Box 3540 Jkt, Website : http://www.bmkg.go.id

BMKG

PANITIA SELEKSI PENERIMAAN PEGAWAI NEGERI SIPIL
BADAN METEOROLOGI KLIMATOLOGI DAN GEOFISIKA
TAHUN ANGGARAN 2017

PENGUMUMAN

HASIL SELEKSI KOMPETENSI DASAR (SKD) CALON PEGAWAI
NEGERI SIPIL (CPNS) BADAN METEOROLOGI KLIMATOLOGI
DAN GEOFISIKA TAHUN ANGGARAN 2017
NOMOR : KP.207/015/Pansel/XI/2017

Sehubungan dengan telah dilaksanakannya Seleksi Kompetensi Dasar
(SKD) di Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pada tanggal

11-28 Oktober 2017, bersama ini kami mengucapkan terima kasih dan
penghargaan yang setinggi-tingginya kepada peserta yang telah hadir secara
tertib dan mematuhi ketentuan yang berlaku pada saat pelaksanaan SKD di
BMKG.

Berdasarkan surat Penyampaian Hasil SKD CPNS BMKG oleh Badan
Kepegawaian Negara (BKN) nomor : K26-30/V. 134-7/12 tanggal 31 Oktober
2017, dari 2.266 orang peserta yang diundang untuk mengikuti SKD,
sebanyak 1.965 orang peserta (86.72%) hadir dan 301 orang peserta
(13.28%) tidak hadir. Dengan rincian sebagai berikut:
No

Formasi

Hadir

Tidak

Memenuhi


Hadir

Passing Grade

Memenuhi

*)

Passing Grade

Tidak

Jumlah

*)
1

Umum

2


Cumlaude/dengan
Pujian

3
4

1934

296

575

27

4

27')

Putra/i Papua


3

1

3'>

3

Disabilitas

1

1*>

1

Jumlah

1965


301

606

1359

1934

27

1.359

1.965

"): sesuai dengan Permenpan nomor 22 tahun 2017 tentang Nilai Ambang Batas Tes Kompetensi Dasar

Tahap selanjutnya akan dilaksanakan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)
yang terdiri dari psikotes, performance tes dan wawancara dengan informasi
jadwal dan ketentuan sebagai berikut:


A. Pelaksanaan SKB

Lokasi dan tanggal pelaksanaan
1. Jakarta

Kantor BMKG Pusat

Jl. Angkasa I No.2 Kemayoran, Jakarta Pusat
Ruang Auditorium Gedung A
Hari / Tanggal : Sabtu dan Minggu/18 dan 19 November 2017
Waktu

: 08.30 WIB

2. Medan

Kantor Balai Besar MKG Wil.l Medan

Jl. Ngumban Surbakti No. 15 Selayang II Medan

Hari / Tanggal : Minggu /19 November 2017
Waktu

: 08.30 WIB

3. Denpasar

Kantor Balai Besar MKG Wil.l 11 Denpasar
Jl. Raya Tuban, Badung, Bali

4.

Hari/ Tanggal

: Senin / 20 November 2017

Waktu

: 08.30 WITA


Makassar

Kantor Balai Besar MKG Wil.IV Makassar

Jl. Racing Centre No.4 Panaikang KP 1351
Hari/ Tanggal
: Senin / 20 November 2017
Waktu

: 08.30 WITA

5. Jayapura
Kantor Balai Besar MKG Wil.V

Jl Raya Abepura Entrop KP 1572, Jayapura
Hari/Tanggal
: Minggu /19 November 2017
Waktu

: 08.30 WIT


Peserta wajib hadir 30 menit sebelum waktu pelaksanaan SKB dimulai.

B. Ketentuan SKB

1. Peserta yang berhak mengikuti tahap SKB dengan ketentuan sebagai
berikut:

a. Memenuhi Passing Grade sesuai dengan Permenpan 22 Tahun 2017.
b. Memiliki nilai SKD dengan peringkat teratas dari 3 kali jumlah formasi
jabatan/unit kerja yang dibutuhkan (Sesuai dengan pengumuman
KP.207/006/SU/VIII/2017).

2. Pelamar diharapkan memperhatikan dengan seksama lampiran yang
terdapat dalam pengumuman ini, diantaranya :

a. Lampiran 1, memuat hasil SKD pelamar CPNS BMKG yang memenuhi
passing grade sesuai dengan Permenpan No.22 Tahun 2017.
b. Lampiran 2, memuat nama-nama pelamar CPNS BMKG yang berhak
melanjutkan ke tahapan SKB dengan kriteria memenuhi passing grade

dan memiliki nilai peringkat teratas dari 3 kali formasi jabatan/unit kerja
yang dilamar.

c. Lampiran 3, jadwal pelaksanaan SKB.

3. Pada pelaksanaan SKB, peserta wajib membawa identitas diri dan alat
tulis sebagai berikut:

a. KTP/Surat Perekaman Catatan Sipil Asli;
b. Kartu Peserta Ujian SKD/CAT;

c. Alat tulis (Ballpoint dan pensil HB)
4. Performance test adalah tes praktek sesuai dengan pengetahuan dan
kompetensi di entry level sesuai jabatan yang dilamar. Peserta wajib
mempersiapkan diri dengan mencari informasi mengenai tugas jabatan
yang dilamar dan keterkaitannya dengan bidang Pendidikan yang
dimiliki oleh pelamar.
5. Pada saat pelaksanaan SKB, peserta wajib berpakaian rapi dan
sopan dengan ketentuan sebagai berikut:


a. Pria : Kemeja putih, celana panjang hitam, sepatu hitam.

b. Wanita : Kemeja putih, celana/rok hitam, sepatu hitam.
Khusus bagi peserta yang berhijab, menggunakan jilbab
berwarna hitam polos.
Peserta yang tidak memakai pakaian sebagaimana dimaksud
tidak diperbolehkan masuk untuk mengikuti ujian.

6. Bagi peserta yang hadir terlambat atau tidak dapat hadir atau tidak
mampu mengikuti seluruh tahapan tes pada saat pelaksanaan SKB
dengan alasan apapun dinyatakangugur.

7. Biayaakomodasi,transportasi,dan biayapribadiyang dikeluarkanoleh
peserta tidak ditanggung oleh Panitia Seleksi.

8. Setiap Peserta wajib mematuhi ketentuan dalam pelaksanaan ujian.
9. Kelalaian peserta dalam membaca dan memahami informasi
pengumuman ini, menjadi tanggung jawab peserta.
10. Keputusan Panitia Seleksi bersifat mutlak.

11. Kelulusan Pelamar pada Seleksi Kompetensi Dasar ditentukan oleh
kemampuan dan kompetensi Pelamar. Apabila ada pihak/oknum yang
menawarkan jasa dengan menjanjikan dapat diterima menjadi CPNS
di BMKG dengan meminta imbalan tertentu. maka perbuatan tersebut
adalah penipuan. Panitia seleksi tidak bertangungjawab atas perbuatan
pihak/oknum tersebut.

Jakarta, 7 November 2017
etua Panitia Seleksi,

idada Sulfetiya, DEA