Formulasi Sediaan Oral Dissolving Film Cetirizin Hidroklorida Menggunakan Polimer Kombinasi HPMC dan Pektin

FORMULASI SEDIAAN ORAL DISSOLVING FILM
CETIRIZIN HIDROKLORIDA MENGGUNAKAN POLIMER
KOMBINASI HPMC DAN PEKTIN
ABSTRAK
Latar Belakang: Oral dissolving film adalah sediaan berbentuk film yang sangat
tipis, mengandung bahan aktif obat yang larut di rongga mulut dalam waktu
singkat ketika diletakkan di atas lidah sehingga memberikan keuntungan
pemakaian bagi geriatri dan pediatri . Penggunaan hidroksipropil metil selulosa
(HPMC) tunggal sebagai polimer pembentuk film memberikan kapasitas film
yang lentur tetapi tekstur permukaannya kasar. Penggunaan pektin tunggal
sebagai polimer pembentuk film memberikan kapasitas film yang rapuh dan
mudah terfragmentasi tetapi tekstur permukaannya halus. Kombinasi HPMC dan
pektin dapat memberikan kapasitas dan karakteristik ODF yang lebih baik.
Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah membuat sediaan ODF cetirizin
hidroklorida (cetirizin HCl) dengan metode solvent casting menggunakan polimer
kombinasi HPMC dan pektin, dan melihat pengaruhnya terhadap karakteristik
ODF.
Metode: Formulasi ODF cetirizin HCl metode solvent casting dibuat 5 formula
menggunakan polimer HPMC, pektin, dan kombinasi HPMC dan pektin dengan
konsentrasi perbandingan yang berbeda. Formula 1 (F1) menggunakan HPMC
tunggal (HPMC : pektin = 4 : 0), F2, F3, F4 menggunakan kombinasi HPMC dan

pektin masing-masing dengan konsentrasi perbandingan HPMC : pektin = 3 : 1, 2
: 2, 1 : 3 dan F5 menggunakan pektin tunggal (HPMC : pektin = 0 : 4). Dilakukan
evaluasi pengaruh HPMC dan pektin terhadap karakteristik organoleptik ODF,
bobot, ketebalan, pH sediaan, indeks mengembang, waktu hancur, penentuan
kadar cetirizin HCl dan laju disolusi. Jumlah cetirizin HCl yang terlarut dalam
medium dapar fosfat pH 6,8 ditentukan dengan spektrofotometer UV pada
panjang gelombang 231 nm.
Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan HPMC tunggal
memberikan kapasitas film yang lentur dan tekstur permukaannya kasar.
Penggunaan pektin tunggal memberikan kapasitas film yang rapuh, mudah
terfragmentasi dan tekstur permukaannya halus. Kombinasi HPMC dan pektin
menunjukkan bahwa peningkatan konsentrasi pektin memberikan kapasitas film
yang lentur dan tekstur permukaan halus. Persentasi indeks mengembang, waktu
hancur dan laju disolusi dari urutan yang paling tinggi ke rendah adalah F5 > F4 >
F3 > F2 > F1. Dari kelima formula, F4 merupakan formula terbaik dengan waktu
hancur 37,67 detik, indeks mengembang pada detik ke 15 sebesar 233,31%,
persen kumulatif obat terlarut pada detik ke-80 sebesar 95,99% .
Kesimpulan: Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ODF cetirizin HCl
yang diformulasi dengan polimer kombinasi HPMC dan pektin (1 : 3)
memberikan karakteristik ODF yang lebih baik.

Kata Kunci: Cetirizin HCl, HPMC, Oral dissolving film, Pektin, Polimer
kombinasi.

Universitas Sumatera Utara

FORMULATION OF ORAL DISSOLVING FILM
OF CETIRIZINE HYDROCHLORIDE
BY USING A POLYMER COMBINATION OF HPMC AND PECTIN
ABSTRACT
Background: An oral dissolving film is a thin film dosage form containing active
ingredient of drug dissolved at oral cavity in short time when placed on the tongue
and provides the benefit for the use of pediatric and geriatric. The use of
hydroxypropyl methyl cellulose (HPMC) as polymer in forming film which
provides the capacity film is flexible but texture of surface is coarse. The use of a
single pectin as polymer provides capacity film is fragile, fragmented easily but
texture of surface is smooth. The combination of HPMC and pectin can provide
characteristic of ODF is better.
Objective: The objective of this study was to make as preparations ODF
cetirizine hydrochloride with solvent casting method by using polymer
combination of HPMC and pectin and saw effect of characteristics oral dissolving

film (ODF).
Methods: Formulation of ODF cetirizine HCl through solvent casting method
was made by formulation 5 of HPMC, pectin, and combination of HPMC and
pectin. Formulation 1 was using of HPMC (HPMC: Pectin = 4:0), F2, F3, F4 were
using combination of HPMC and pectin respectively with concentration ratio of
HPMC: Pectin = 3:1, 2:2, 1:3 and F5 was using pectin (HPMC: Pectin = 0:4).
Evaluation effect of HPMC and pectin to the characeristics organoleptic of ODF
such as weight, thickness, pH dosage, swelling index, disintegration time, content
of cetirizine HCl and dissolution testing. The amount of cetirizine HCl dissolved
in medium phosphate buffer with pH 6.8 was determined using UV
spectrophotometer at wavelength of 231 nm.
Results: The result of this study showed that the use of single HPMC provided
capacity of film was lithe and texture of surface was rouge. The use of single
pectin provided the capacity film was fragile, fragmented easily and texture of
surface was smooth. Combination of HPMC and pectin showed that increasing of
pectin provided capacity the film was flexible and smooth. The percentage of
swelling index, disintegration time and dissolution rate in the order of the highest
to the lowest were F5 > F4 > F3 > F2 > F1. From five formulations, F4 was the
best formula with disintegration time of 37.67 seconds, swelling index of 15
seconds to 233.31%, and cumulative percent of drug dissolved in 80 seconds with

amount of 95.99%.
Conclusion: It can be concluded that ODF cetirizine HCl were formulated with a
polymer combination of HPMC and pectin (1: 3) to provide characteristics of
ODF were better.
Keywords: Cetirizin HCl, HPMC, Oral dissolving film, Pectin, Polymer
combination.

Universitas Sumatera Utara