Surat Pemberitahuan Postes GP rev1

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
PUSAT PENGEMBANGAN DAN PEMBERDAYAAN PENDIDIK
DAN TENAGA KEPENDIDIKAN MATEMATIKA
Jalan Kaliurang Km. 6, Sambisari, Condongcatur, Depok, Sleman, D.I.Y.
Telepon: (0274) 885725, 881717, 887755 Faksimile: (0274) 885752
Laman: www.p4tkmatematika.org E-mail: sekretariat@p4tkmatematika.org
Nomor
Perihal

: 639/B10.3.1/DL/2016
: Pemberitahuan Post test Guru Pembelajar

1 Desember 2016

Kepada Ykh.
1.
2.
3.

Kepala Dinas Pendidikan Kab/Kota
Para Pengampu dan Mentor Mata

Pelajaran Matematika
Penanggung Jawab dan Operator TUK
Di Seluruh Indonesia

Berkenaan dengan akan segera berakhirnya kegiatan pembelajaran pada pendidikan dan pelatihan Guru
Pembelajar PPPPTK Matematika tahun 2016 yang meliputi jenjang SD, SMP dan SMA, dengan hormat kami
sampaikan hal-hal sebagai berikut :
1. Diklat Guru Pembelajar Modalitas Daring Kombinasi (DK), kegiatan pembelajaran akan berakhir pada
tanggal 5 Desember, peserta akan melaksanakan post test di TUK pada rentangan tanggal 13 s.d. 20
Desember 2016
2. Diklat Guru Pembelajar Modalitas Daring Murni (DM), kegiatan pembelajaran akan berakhir pada tanggal
9 Desember 2016, peserta akan melaksanakan post test pada rentangan tanggal 15 s.d. 24 Desember
2016
3. Peserta akan melaksanakan post test di TUK untuk 2 modul yang telah diikuti pembelajarannya dengan
tuntas, serta dinyatakan layak mengikuti pos test oleh PPPPTK Matematika.
4. Dalam pelaksanaan post test di TUK, peserta tidak dipungut biaya
5. PPPPTK Matematika bertanggung jawab pada pelaksanaan post test di wilayah propinsi: DIY, Sulawesi
Tenggara, dan Sulawesi Tenga h, seperti yang ditetapkan dalam Juknis Program Peningkatan Kompetensi
Guru Pembelajar.
6. TUK yang menjadi tanggung jawab PPPPTK Matematika digunakan post test oleh guru pembelajar

berbagai mata pelajaran termasuk guru kelas pada jenjang SD.
Untuk kelancaran pelaksanaan post test di TUK, kami mohon bantuan Bapak/Ibu memfasilitasi sekaligus
mengawal kegiatan dimaksud.
Demikian pemberitahuan dari kami, atas perhatian dan kerjasama yang baik, kami ucapkan terimakasih.

Kepala,

Dr. Dra, Daswatia Astuty, M.Pd
NIP 196002231985032001
Tembusan Yth:
Bapak Dirjen GTK sebagai laporan