Analisis perbandingan kinerja reksa dana saham dan reksa dana campuran dengan menggunakan Model sharpe, treynor, dan jensen

SKRIPSI

ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA REKSA DANA SAHAM DAN
REKSA DANA CAMPURAN DENGAN MENGGUNAKAN
MODEL SHARPE, TREYNOR, DAN JENSEN
OLEH

RIZKY ZAKARIA
110502165

PROGRAM STUDI STRATA 1 MANAJEMEN
DEPARTEMEN MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
MEDAN
2015

Universitas Sumatera Utara

ABSTRAK
ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA REKSA DANA SAHAM DAN

REKSA DANA CAMPURAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE
SHARPE, TREYNOR DAN JENSEN
Salah satu instrumen yang diperdagangkan di pasar modal adalah
reksadana. Reksa dana tersebut memiliki berbagai jenis, dan yang paling umum
digunakan oleh investor adalah reksa dana berdasarkan kebijakan portofolio
investasi yang terdiri dari reksa dana pendapatan tetap, reksa dana pasar uang,
reksa dana campuran dan reksa dan saham. Dan yang menjadi objek penelitian ini
adalah reksa dana saham dengan reksa dana campuran karena memiliki beberapa
persamaan namun memiliki total NAB yang jauh berbeda. Oleh karena itu,
penelitian bertujuan menganalisis perbandingan kinerja reksa dana saham dan
reksa dana campuran dengan tolak ukur kinerja pasar yang dicerminkan Indeks
Harga Saham Gabungan dengan menggunakan metode Sharpe, Treynor dan
Jensen selama periode 2013-2014. Data yang digunakan dalam penelitian ini
adalah data sekunder yang diperoleh dari data bulanan yang telah dipublikasikan
oleh Otoritas Jasa Keuangan, Bapepam-LK, Bank Indonesia, Yahoo Finance dan
PT Infovesta. Data tersebut diolah menggunakan analisis deskriptif dan uji beda
dengan menggunakan teknik statistic parametric t-test untuk dua sampel
berpasangan (paired sample t-test). Dimana hasil penelitian dengan tingkat
signifikansi (α) 5% menunjukkan hipotesis 1 nilai sig (2-tailed)(0,000) < α (0,05)
maka H0 ditolak, hal ini berarti terdapat perbedaan kinerja reksa dana saham

dengan reksa dana campuran dengan menggunakan metode Sharpe. Pada
hipotesis 2, nilai (2-tailed)(0,838) > α (0,05) maka H0 diterima, hal ini berarti
tidak terdapat perbedaan kinerja reksa dana saham dengan reksa dana reksa dana
campuran dengan menggunakan metode Treynor. Pada hipotesis 3, nilai (2tailed)(0,023) < α (0,05) maka H0 ditolak, artinya terdapat perbedaan kinerja reksa
dana saham dengan reksa dana campura dengan menggunakan metode Jensen.
Kata Kunci: Reksa Dana Saham, Reksa Dana Campuran, IHSG, Metode Sharpe,
Metode Treynor dan Metode Jensen

i
Universitas Sumatera Utara

THE COMPARATIVE ANALYSIS OF THE PERFORMANCE OF STOCK
MUTUAL FUNDS AND MIXED MUTUAL FUND USING SHARPE,
TREYNOR AND JENSEN METHODS
ABSTRACT
One of the instruments traded in the capital market are mutual funds. Mutual
funds have different of kinds, and the most commonly used by investors is a
mutual fund investment portfolios based policy like as fixed income funds, money
market funds, mixed mutual funds and stocks mutual funds. And which is the
object of this study is stock mutual funds with a mixed mutual fund because it has

some similarities but have total NAV (Net Asset Value) is much different.
Therefore, the study aims to analyze the comparative performance of stock mutual
funds and mixed mutual funds with a market performance benchmark Composite
Stock Price Index as a mirrored by using Sharpe, Treynor and Jensen during the
period 2013-2014. The data used in this research is secondary data obtained from
the monthly data published by the Otoritas Jasa Keuangan, Bapepam-LK, Bank
Indonesia, Yahoo Finance and PT Infovesta. The data is processed using
descriptive analysis and different test using statistical techniques parametric t-test
for two paired samples (paired sample t-test). Where the research results with a
significance level (α) 5% suggests the hypothesis 1 sig (2-tailed) (0,000) α (0.05) then H0 is accepted, this
means there is no difference in the performance of stock mutual funds with mixed
mutual fund by using methods Treynor. In the third hypothesis, the value of (2tailed) (0,023)