T1__BAB I Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Disiplin Kerja dan Motivasi Kerja dengan Produktivitas Kerja di CV. Jaya Manunggal Garment T1 BAB I

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar belakang
Produktivitas kerja karyawan pada sebuah perusahaan merupakan masalah yang selalu
hangat dan tidak ada habis habisnya untuk di bahas .Permasalahan yang terkait dalam
produktifitas juga merupakan isu strategis bagi perusahaan yang memprogam masalah sumber
daya manusia.Banyak aspek internal dan eksternal yang mendukung terciptanya produktifitas
kerja yang effektif dan effisien dalam suatu perusahaan.
Produktivitas mengandung pengertian perbandingan terbalik antara hasil yang dicapai
(output) dengan keseluruhan sumber daya yang digunakan (input). Perbandingan tersebut
berubah dari waktu ke waktu karena dipengaruhi oleh tingkat pendidikan, disiplin kerja,
ketrampilan, kepribadian, motivasi, lingkungan kerja, dan lain-lain. Faktor-faktor tersebut
besar artinya bagi penciptaan suasana kerja yang nyaman, untuk menunjang tercapainya
efisiensi di dalam proses yang telah memenuhi batasan standar produktivitas Sedarmayanti
(2009:57)
Ada banyak faktor yang membuat suatu perusahaan dapat terus menjalankan
operasinya,yaitu alam,modal,SDM, dan keahlian. Keempat faktor tersebut saling terkait dan
tidak berdiri sendiri, melainkan harus saling mendukung demi tercapainya tujuan perusahaan
secara effektif dan efisien. Tapi dari keempat faktor tersebut,faktor tenaga kerja atau manusialah
yang terpenting karena manusia merupakan penggerak segala aktivitas yang ada pada

perusahaan.Manusia selalu berperan aktif dan dominan dalam kegiatan setiap organisasi,suatu
perusahaan akan tersendat dalam beroperasi tanpa peran serta yang aktif dari karyawan meskipun
alat alat yang di miliki perusahaan sangat canggih ,karena peralatan peralatan canggih yang
dimiliki oleh perusahaan difungsikan hanya sebagai pendukung setiap aktivitas dan proses dari
produksi perusahaan.
Sumber daya manusia memegang peran penting dalam perusahaan karena sumber daya
manusia sebagai penggerak segala usaha dan aktivitas yang ada di perusahaan dan juga
sebagai penentu jalannya perusahaan. Nampak bahwa sumber daya terpenting suatu perusahaan

atau organisasi adalah sumber daya manusia yaitu orang-orang yang merancang dan
menghasilkan barang atau jasa, mengawasi mutu, memasarkan produk, mengalokasikan
sumber daya finansial, serta merumuskan seluruh strategi dan tujuan organisasi. Tanpa orangorang yang memiliki

keahlian atau kompeten maka mustahil

bagi organisasi untuk

mencapai tujuannya (Sadili, 2010:21).
Disiplin kerja merupakan salah satu faktor yang terpenting dalam meningkatkan
produktivitas kerja karyawan, karena dengan adanya disiplin kerja karyawan akan mampu

mencapai produktivitas kerja yang maksimal. Tingkat disiplin dapat diukur melalui
ketaatan pada peraturan yang telah ditentukan oleh perusahaan dan dari kesadaran pribadi.
Sehingga dapat diartikan bahwa disiplin kerja merupakan tindakan manajemen untuk
mendorong para anggota organisasi memilih tuntutan berbagai ketentuan tersebut. (Siagian,
2009;304).
Faktor disiplin kerja memegang peranan yang amat penting dalam pelaksanaan kerja
karyawan. Seorang karyawan yang mempunyai tingkat disiplin yang tinggi akan tetap bekerja
dengan baik walaupun tanpa diawasi oleh atasan. Seorang karyawan yang disiplin tidak akan
mencuri waktu kerja untuk melakukan hal-hal lain yang tidak ada kaitannya dengan pekerjaan.
Demikian juga karyawan yang mempunyai kedisiplinan akan mentaati peraturan yang ada
dalam lingkungan kerja dengan kesadaran yang tinggi tanpa ada rasa paksaan. Pada
akhirnya

karyawan

yang mempunyai kedisiplinan kerja yang tinggi akan mempunyai

produktivitas kerja yang baik karena waktu kerja dimanfaatkannya sebaik mungkin untuk
melaksanakan pekerjaan sesuai dengan target yang telah ditetapkan.
Motivasi kerja juga merupakan salah satu faktor lain dalam aktifitas produktivitas kerja,

dengan memotivasi pekerja,karyawan mempunyai suatu keinginan yang positif untuk melakukan
kegiatan produktivitas sehingga tujuan perusahaan bisa terpenuhi (Colquitt,Le pine and
welsson,2009:178) motivasi adalah suatu kumpulan kekuatan energik yang mengkoordinasi di
dalam dan di luar diri seorang pekerja yang mendorong usaha kerja dalam menentukan arah
perilaku ,tingkat usaha,intensitas dan keinginan.Motivasi kerja dapat di definisikan sebagai suatu
dorongan secara pisikologis kepada seseorang yang menentukan arah dari perilaku seseorang
dalam organisasi ,tingkat usaha dan tingkat kegigihan atau ketahanan di dalam menghadapi suatu
halangan atau masalah..

Berdasarkan pemaparan tersebut, peneliti ingin mengetetahui hubungan tentang disiplin
kerja dan motivasi kerja dengan produktivitas kerja karyawan di CV. JAYA MANUNGGAL
GARMENT yang berlokasi di Pendingan, Jln Raya Salatiga Kopeng Km 7. Sebenarnya tidak
lepas dari faktor faktor produksi yang berakibat pada produktivitas produksi. Hal tersebut dapat
di lihat dari adanya keterlambatan waktu target produksi yang terjadi dalam enam bulan
terahkir.Di mulai dari bulan januari hingga juni 2017.Lebih jelasnya dalam produktivitas CV.
JAYA MANUNGGAL GARMENT yang berlokasi di Pendingan, Jln Raya Salatiga Kopeng Km
7 dapat dilihat pada tabel 1.
Tabel 1
Target produktivitas bulan Januari-Juni 2017
Bulan


Item

Jumlah item (pcs)

Target produksi

Realita

6 Januari

Celana training

30.000 pcs

10 hari

12 hari

Baju sabrina


30.000 pcs

10 hari

15 hari

Baju dokter

10.000 pcs

3 hari

5 hari

Baju balita

30.000 pcs

10 hari


12 hari

Baju pantai

20.000 pcs

6 hari

7 hari

Daster

1.000 pcs

2 hari

3 hari

Kaos polo


50.000 pcs

16 hari

18 hari

Kemeja

15.000 pcs

5 hari

7 hari

Blus hitam

20.000 pcs

6 hari


8 hari

Blus lokal

10.000 pcs

3 hari

4 hari

Iner jaket

25.000 pcs

8 hari

10 hari

Baju anak


30.000 pcs

10 hari

13 hari

Jas pria

15.000 pcs

5 hari

8 hari

Rok / skrit

20.000 pcs

6 hari


7 hari

8 Febuari

2 Maret

6 April

9 mei

4 juni

Sumber : Laporan daftar Pesanan CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT

Tabel 1 menunjukan bahwa tingkat produktivitas sebesar 30.000 pcs diproduksi dalam
waktu 10 hari,namun pada kenyataannya waktu produksinya 12 hari dan hampir setiap pesanan
selalu terlambat. Berdasarkan

observasi


awal,

data

diketahui

dari

pihak

supervisior

produksi, bahwa masih banyak karyawan khususnya di bagian produksi di CV. JAYA

MANUNGGAL GARMENT yang berlokasi di Pendingan, Jln Raya Salatiga Kopeng km 7
kurang disiplin dan termotivasi dalam bekerja sehingga mempengaruhi produktivitas kerja
karyawan. Perilaku tidak disiplin dan kurang kreatif dalam bekerja karyawan di CV. JAYA
MANUNGGAL GARMENT seperti, terlambat masuk kerja,terlambat waktu target pesanan,
mengganggu karyawan lain,kurang semangat dalam bekerja sehingga produktifitas menjadi
tidak sesuai dengan target waktu yang sudah di tetapkan.
Berdasarkan latar belakang yang sudah di uraikan, penulis melakukan penelitian
dengan judul Hubungan Disiplin Kerja dan Motivasi Kerja dengan Produktivitas kerja
karyawan di CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT yang berlokasi di Pendingan,Jln raya
Salatiga Kopeng Km 7.

1.2. Gejala problematis
Berdasarkan pememparan latar belakang tersebut terdapat beberapa gejala problematis yang
dapat di amatai yaitu :
1.2.1 Produktifitas karyawan di CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT yang berlokasi
di Pendingan, Jln Raya Ralatiga Kopeng Km 7 belum sesuai dengan target waktu
yang sudah di tetapkan.
1.2.2 Tingkat disiplinan kerja karyawan di CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT
yang berlokasi di Pendingan, Jln Raya Ralatiga Kopeng Km 7 , belum sesuai dengan
produktifitas kerja yang sudah di tentukan.
1.2.3 Motivasi kerja yang sudah di berikan seperti bonus skill dan premi absen belum
sesuai dengan tingkat produktifitas di CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT yang
berlokasi di Pendingan, Jln Raya Salatiga Kopeng Km 7.
1.3.Rumusan masalah
Berdasarkan

gejala

probematis yang sudah di uraikan ,maka dapat di rumuskan

permasalahaan penelitian ini sebagai berikut:
1.3.1 Adakah hubungan yang signifikan tingkat disiplin kerja dengan produktifitas kerja
di CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT yang berlokasi di Pendingan, Jln Raya
Salatiga Kopeng Km 7 ?

1.3.2 Adakah hubungan yang signifikan motivasi kerja dengan produktifitas kerja di
CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT yang berlokasi di Pendingan, Jln Raya
Salatiga Kopeng Km 7?
1.3.3 Adakah hubungan yang signifikan tingkat disiplin kerja dan motivasi kerja dengan
produktifitas kerja di CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT yang berlokasi di
Pendingan, Jln Raya Salatiga Kopeng Km 7?
1.4.Tujuan penelitian
1.4.1 Menganalisis hubungan yang signifikan tingkat disiplin kerja dengan produktifitas
kerja di CV JAYA MANUNGGAL GARMENT yang berlokasi di Pendingan, Jln
Raya Salatiga Kopeng Km 7.
1.4.2 Menganalisis hubungan yang signifikan motivasi kerja dengan produktifitas kerja
di CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT yang berlokasi di Pendingan, Jln Raya
Salatiga Kopeng Km 7.
1.4.3 Menganalisis hubungan yang signifikan tingkat disiplin kerja dan motivasi kerja
dengan produktifitas kerja di CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT

yang

berlokasi di Pendingan, Jln Raya Salatiga Kopeng Km 7.

1.5 Singifikansi
1.5.1 Maanfaat teoritis
Sondang P siagian (2009:24). produktivitas kerja merupakan kemampuan
memeperoleh manfaat yang sebesar besarnya dari sarana dan prasarana yang
tersedia dengan menghasilkan output/hasil yang optimal bahkan kalau bisa
semaksimal mungkin.
1.5.2 Manfaat praktis
Manfaat bagi penulis
a. Sebagai bahan informasi atau masukan dalam upaya meningkatkan kemempuan
yang berkaitan dengan disiplin dan motivasi kerja dalam produktivitas kerja
karyawan dimasa yang akan datang.
b. sebagai

wawasan baru dan pemahaman mengenai bidang sumber daya

manusia yang berhubungan dengan produktivitas kerja.

Manfaat bagi pihak CV. JAYA MANUNGGAL GARMENT
a. Sebagai bahan pertimbangan untuk menetukan kebijakan terhadap tenaga kerja
dengan memberikan motivasi yang di butuhkan.
b. Dapat di jadikan sebagai bahan khususnya pimpinan dalam mengatasi
permasalahan yang berhubungan dengan disiplin kerja dan produktivitas kerja
karyawan.

Manfaat bagi peneliti lain
Hasil

penelitian ini di harapkan dapat

menjadi tambahan

rujukan

penelitian selanjutnya serta sebagai pertimbangan bagi organisasi

bagi
yang

menghadapi masalah serupa.

1.6 Keterbatasan
Dalam menyederhanakan ruang lingkup penelitian ini, karena keterbatasan waktu, biaya
dan tenaga maka peneliti membatasi penelitiannya sebagai berikut :
1.6.1. Objek penelitian
Karyawan CV JAYA MANUNGGAL GARMENT yang berjumlah 110
orang.
1.6.2. Subjek penelitian
Tingkat disiplin kerja dan tinggkat motivasi kerja di CV. JAYA
MANUNGGAL GARMENT
Salatiga Kopeng Km 7

yang berlokasi di Pendingan, Jln Raya

Dokumen yang terkait

ANALISIS KOMPARATIF PENDAPATAN DAN EFISIENSI ANTARA BERAS POLES MEDIUM DENGAN BERAS POLES SUPER DI UD. PUTRA TEMU REJEKI (Studi Kasus di Desa Belung Kecamatan Poncokusumo Kabupaten Malang)

23 307 16

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

DEKONSTRUKSI HOST DALAM TALK SHOW DI TELEVISI (Analisis Semiotik Talk Show Empat Mata di Trans 7)

21 290 1

MANAJEMEN PEMROGRAMAN PADA STASIUN RADIO SWASTA (Studi Deskriptif Program Acara Garus di Radio VIS FM Banyuwangi)

29 282 2

MOTIF MAHASISWA BANYUMASAN MENYAKSIKAN TAYANGAN POJOK KAMPUNG DI JAWA POS TELEVISI (JTV)Studi Pada Anggota Paguyuban Mahasiswa Banyumasan di Malang

20 244 2

PERANAN ELIT INFORMAL DALAM PENGEMBANGAN HOME INDUSTRI TAPE (Studi di Desa Sumber Kalong Kecamatan Wonosari Kabupaten Bondowoso)

38 240 2

Analisis Sistem Pengendalian Mutu dan Perencanaan Penugasan Audit pada Kantor Akuntan Publik. (Suatu Studi Kasus pada Kantor Akuntan Publik Jamaludin, Aria, Sukimto dan Rekan)

136 695 18

DOMESTIFIKASI PEREMPUAN DALAM IKLAN Studi Semiotika pada Iklan "Mama Suka", "Mama Lemon", dan "BuKrim"

133 700 21

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

PENERAPAN MEDIA LITERASI DI KALANGAN JURNALIS KAMPUS (Studi pada Jurnalis Unit Aktivitas Pers Kampus Mahasiswa (UKPM) Kavling 10, Koran Bestari, dan Unit Kegitan Pers Mahasiswa (UKPM) Civitas)

105 442 24