482 22 koperasi dipilih ikut salurkan kur 97

22 Koperasi dipilih ikut salurkan KUR
Written by Artikel
Wednesday, 10 November 2010 09:25 -

JAKARTA: Kementerian Koperasi dan UKM menetapkan 22 koperasi dari berbagai daerah
menjadi peserta penyaluran dana kredit usaha rakyat (KUR) melalui linkage program dengan
enam perbankan.
Choirul Djamhari, Deputi Bidang Restrukturisasi dan Pengembangan Usaha Kementerian
Koperasi dan UKM mengatakan 22 koperasi calon linkage program tersebut selanjutnya
ditawarkan kepada perbankan peserta KUR.
"Koperasi yang kami maksud dalam kontkes ini adalah lembaga keuangan mikro berstatus
koperasi simpan pinjam (KSP), koperasi baitul mal wattamwil (BMT) maupun baitul qirod,"
ujarnya hari ini.
Kepesertaan LKM dalam penyaluran KUR makin mendesak karena dalamĀ  1,5 bulan hingga
periode 2010, dana KUR yang diserap pelaku koperasi dan usaha mikro, kecil menengah
(KUMKM) baru Rp9,1 triliun per Oktober 2010.
Adapun target pemerintah dalam penyaluran KUR pada tahun ini sebesar Rp13,1 triliun.
Karena itu penyaluran dana pemberdayaan dengan pola penjaminan dari pemerintah tersebut
perlu dukungan LKM.
Lembaga ini sebenarnya memiliki potensi menjadi ujung tombak karena operasionalnya sangat
dekat dengan pelaku KUMKM, khususnya usaha mikro dan kecil (UMK). Namun dalamĀ  sistem

linkage program, LKM hanya diizinkan menyalurkan Rp2 miliar.
Jika ke-22 koperasi dinilai layak masuk linkage program, setidaknya akan tersalur Rp402 miliar.
Nilai ini akan sangat membantu perbankan yang menjalin linkage program dengan LKM, yang
saat ini tengah diverifikasi oleh Kementerian Koperasi dan UKM.
"Meski telah terdata sejumlah 22 LKM yang siap jadi calon penyalur, kami masih akan
memastikanĀ  apakah benar-benar sudah siap masuk linkage program," kata Choirul.
Sumber : Bisnis Indonesia

1/1