PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR LENTING TENGKUK (NECK SPRING) PADA SISWA KELAS XI MESIN 1 SMK PGRI 1 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2016/2017 - UNS Institutional Repository

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAM ACHIEVEMENT

  LENTING TENGKUK (NECK SPRING) PADA SISWA KELAS XI MESIN 1 SMK PGRI 1 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2016/2017 Oleh: MUSTAKIM K4613102 Skripsi

Diajukan untuk memenuhi persyaratan mendapatkan gelar Sarjana Pendidikan

Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi

  FALKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA Juni 2017

  

ABSTRAK

  Mustakim. K4613102. PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN STUDENT

  

TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) UNTUK MENINGKATKAN

HASIL BELAJAR LENTING TENGKUK (NECK SPRING) PADA SISWA

KELAS XI MESIN 1 SMK PGRI 1 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN

2016/2017 Skripsi, Surakarta : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

  Universitas Sebelas Maret Surakarta, Mei 2017.

  Tujuan Penelitian ini adalah Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Lenting Tengkuk (Neck spring) Siswa Kelas XI Mesin 1 SMK PGRI 1 Surakarta Tahun Pelajaran 2016/2017.

  Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus, dengan tiap siklus terdiri atas 2 pertemuan. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI Mesin 1yang berjumlah 23 siswa, yang terdiri 23 siswa tersebut semua adalah putra. Sumber data berasal dari siswa, guru, dan peneliti. Teknik pengumpulan data adalah dengan observasi, wawancara, dokumentasi atau arsip berupa foto. Validitas data menggunakan teknik triangulasi data. Data yang dikumpulkan pada setiap kegiatan observasi dari pelaksanaan siklus di analisis secara deskriptif kualitatif, menggunakan teknik persentase untuk melihat kecenderungan yang terjadi dalam kegiatan pembelajaran.

  Berdasarkan hasil analisis data pada bab IV diperoleh peningkatan yang terjadi pada prasiklus ke siklus I dan dari siklus I ke siklus II. Pada prasiklus hasil belajar lenting tengkuk (neck spring) pada kriteria sangat baik 0%, baik 0%, cukup 21,73%, kurang 56,52%, dan kurang sekali 21,73% jumlah siswa yang tuntas adalah 5 siswa. Pada siklus I hasil belajar lenting tengkuk (neck spring) pada kategori sangat baik sebesar 0%, baik 8,69%, cukup 43,47%, kurang 30,43%, dan kurang sekali 17,39%, jumlah siswa yang tuntas 12 siswa dengan persentase 52,17%. Sedangkan pada siklus II hasil belajar lenting tengkuk (neck

  

spring) pada kategori sangat baik sebesar 0%, baik 30,43%, cukup 52,17%,

  kurang 4,34%, dan kurang sekali 13,04%, jumlah siswa yang tuntas dan lulus adalah 19 siswa, dari total 23 siswa dengan persentase 82,60%. Peningkatan terjadi pada siklus I dan siklus II. Hasil belajar lenting tengkuk (neck spring) telah mencapai target yang ingin dicapai pada siklus II bahkan melebihi target.

  Kesimpulan penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran student

  

team achievement division (STAD) dapat meningkatkan hasil belajar lenting

  tengkuk (neck spring) pada siswa kelas XI Mesin 1 SMK PGRI 1 Surakarta tahun pelajaran 2016/2017.

  Kata Kunci: Hasil belajar, lenting tengkuk (neck spring), model pembelajaran student team achievement division (STAD)

  

ABSTRACT

Mustakim. K4613102. APPLICATION OF STUDENT TEAM ACHIEVEMENT

DIVISION (STAD) LEARNING TO IMPROVE NECK SPRING LEARNING

OUTCOMES IN STUDENT OF CLASS XI MACHINE 1 SMK PGRI 1

SURAKARTA YEAR LESSON 2016/2017. Thesis, Surakarta : Teacher Training

and Education Faculty. Sebelas Maret University. Surakarta. May 2017.

  The purpose of this study is to Improve Learning Outcomes Neck spring Students Class XI Machine 1 SMK PGRI 1 Surakarta Year Lesson 2016/2017. This research is a Classroom Action Research (CAR) carried out in two

cycles, with each cycle imitated over two meetings. The subjects of the study were

the students of class XI machine 1 which amounted to 23 students, consisting of 23

student all were sons. Source of data derived from students, teachers, and

researchers. Data collection technique is by test, observation, interviews,

documentation or archives are photographs. The validity of the data using data

triangulation technique. The data collected at each observation activity from the

implementation of the cycle in the analysis descriptively qualitative, using the

technique percentage to see trends that occur in learning activities.

  Based on the results of data analysis in chapter IV obtained an increase that

occurs on the pre-cycle to the first cycle and from the first cycle to the second

cycle. On pre-cycles of neck spring learning outcomes on very good criteria 0%,

good 0%, enough 21,73%, less 56,52%, and less once 21,73%, the total number of

completed student is 5 students. In the first cycle of neck spring learning outcomes

in very good category 0%, good 8,69%, enough 43,47%, less 30,43%, and less

once 17,39%, the number of students who graduated 12 students with a

percentage of 52,17%. While on the second cycle of neck spring learning

outcomes in very good category of 0%, good 30,43%, enough 52,17%, less 4,34%,

and less once 13,04%, the total number of completed students and graduate is 19

students, out of a total of 23 students with a percentage of 82,60%.The increase

occurred in the first cycle and the second cycle. Neck spring learning outcomes

have reached the target to be achieved in the second cycle even exceeding the

target.

  The conclusion of this study is the application of learning Student Team

Achievement Division (STAD) can improve the learning out comes of neck spring

in students of class XI machine 1 SMK PGRI 1 Surakarta year lesson 2016/2017.

  

Keywords: Learning outcomes, neck spring, Student Team Achievement Division

(STAD) learning

  

MOTTO

  Banyak kegagalan dalam hidup ini dikarenakan orang-orang tidak menyadari betapa dekatnya mereka dengan keberhasilan saat mereka menyerah (Heather Pryor)

  Pendidikan adalah senjata yang paling hebat yang bisa kamu gunakan untuk mengubah dunia (Nelson Mandela)

  Sesungguhnya hamba-hamba allah yang takut kepada allah hanyalah orang-orang yang berilmu (Terjemahan Q.S. Al-Fatir: 28)

  Jadikanlah sholat dan sabar sebagai penolongmu (Terjemahan Q.S. Al-Baqarah: 153)

  Jadilah seseorang yang rendah hati dalam keadaan apapun (Ibu)

  Sesungguhnya rahmat allah itu dekat dengan orang-orang yang berbuat baik (Terjemahan Q.S. Al-Baqarah: 56)

  Menanam terbaik adalah menanam perbuatan baik dalam kehidupan ini (Penulis)

  

PERSEMBAHAN

  Teriring syukurku pada-Mu Allah SWT, kupersembahkan karya ini untuk : 

  Bapak Paidno, Ibu Sawiji, dan Keluarga tercinta, terima kasih yang tak

  terhingga atas kasih sayang dan pengorbananmu, senantiasa menyayangi dan mengasihiku serta selalu berdo’a dan berjuang untuk keberhasilan masa depanku

   Almamater Penjaskesrek FKIP Universitas Sebelas Maret Surakarta

KATA PENGANTAR

  Segala puji bagi Allah Yang Maha Pengasih dan Penyayang, atas limpahan rahmat dan hidayah-Nya sehingga dapat diselesaikannya skripsi dengan judul

  

“Penerapan Model Pembelajaran Student Team Achievement Division (STAD)

Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Lenting Tengkuk (Neck spring) Pada

Siswa Kelas XI Mesin 1 SMK PGRI 1 Surakarta Tahun Pelajaran

2016/2017

  

  Skripsi ini disusun untuk memenuhi sebagian dari persyaratan untuk mendapatkan gelar Sarjana pada Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret Surakarta. Menyadari bahwa terselesaikannya skripsi ini tidak terlepas dari bantuan, bimbingan dan pengarahan dari berbagai pihak. Untuk itu disampaikan ucapan terima kasih kepada: 1.

  Prof. Dr. Joko Nurkamto, M.Pd. selaku Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta.

  2. Drs. Sunardi, M.Kes. selaku kepala Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Sekaligus sebagai Pembimbing II yang telah memberikan bimbingan dan pengarahan dalam penyusunan skripsi ini.

  3. Prof. Dr. Agus Kristiyanto, M.Pd. selaku Pembimbing I yang telah memberikan bimbingan dan pengarahan dalam penyusunan skripsi ini.

  4. Sumarno. S.Pd. selaku Kepala SMK PGRI 1 Surakarta yang telah memberi kesempatan dan tempat guna pengambilan data dalam penelitian.

  5. Sukina S.Pd. selaku guru Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan SMK PGRI 1 Surakarta yang telah membantu dengan sepenuh hati dalam pelaksanaan penelitian ini.

  6. Bapak, Ibu dan Keluarga yang selalu memberikan dukungan baik mental, spiritual dan finansial untuk kelancaran studi penulis.

  7. Rima Amalia Rizky yang selalu mendukung dan memberi semangat serta motivasi.

  8. Siswa kelas XI Mesin 1 SMK PGRI 1 Surakarta yang telah bersedia untuk membantu melancarkan pelaksanaan Penelitian Tindakan Kelas.

  9. Adi, Basuki, Tomi, Nizar dan teman-teman yang telah membantu selama penelitian berlangsung.

  10. Yanuar, Herlambang, Oki, Gilang, terima kasih untuk kebersamaan, keceriaan, dan kenangan yang tak terlupakan.

  11. Semua pihak dan sahabat-sahabat yang tidak dapat disebutkan satu persatu turut membantu dalam penyusunan skripsi ini.

  Skripsi ini masih jauh dari sempurna, namun begitu semoga hasil penelitian yang sederhana ini dapat bermanfaat bagi semua pihak.

  Surakarta, Mei 2017 Penulis

Dokumen yang terkait

UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN PKn MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) PADA SISWA KELAS IV SDN 1 BULUREJO PRINGSEWU

0 4 45

PERBEDAAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBER HEADS TOGETHER (NHT) DAN STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) KELAS XI IPS SMAN 4 METRO TAHUN PELAJARAN 2012-2013

0 33 110

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS V SD NEGERI 4 TANGKIT SERDANG TANGGAMUS

0 22 51

PENERAPAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV B SDN 11 METRO PUSAT TAHUN PELAJARAN 2014/2015

0 4 73

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) UNTUK MENINGKATKAN EFIKASI DIRI (SELF EFFICACY) DAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA KELAS XI PEMASARAN MATA PELAJARAN RITEL SMK BATIK 2 SURAKARTA

0 1 11

PENERAPAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA

0 0 10

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS XI TP PADA MATA PELAJARAN MESIN BUBUT DASAR SMK MURNI 1 SURAKARTA - UNS Institutional Repository

0 0 17

PENINGKATAN HASIL BELAJAR LENTING TENGKUK (NECK-SPRING) MELALUI PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN TEMAN SEBAYA (PEER TUTORING) PADA SISWA KELAS XI OTOMOTIF 1 SMK PGRI 1 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2016/2017 - UNS Institutional Repository

0 1 17

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR GULING BELAKANG SENAM LANTAI MELAUI MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISON (STAD) PADA SIISWA KELAS XI B SMK TEKNO-SA SURAKARTA TAHUN AJARAN 2016/2017 - UNS Institutional Repository

0 0 7

IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN GUIDED INQUIRY DAN MIND MAPPING UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X SMK BATIK 1 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2016/2017 - UNS Institutional Repository

0 1 16