HUBUNGAN ANTARA KUALITAS LAYANAN DENGAN TINGKAT KEPUASAN TENANT DI BANDUNG INDAH PLAZA (BIP).

ABSTRAK
Dion Eriend, NPM 210111060647, Jurusan Manajemen Komunikasi,
Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran. Judul Penelitian ini adalah
“Hubungan Antara Kualitas Layanan Dengan Tingkat Kepuasan Tenant Di
Bandung Indah Plaza (BIP)”, dengan subjudul Studi Korelasional Tentang
Hubungan Antara Kualitas Layanan Tenant Relations Oleh Management Bandung
Indah Plaza (BIP) Dengan Tingkat Kepuasan Tenant Di Bandung Indah Plaza
(BIP).
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan antara kualitas
layanan dengan tingkat kepuasan tenant di Bandung Indah Plaza (BIP). Penelitian
ini berpijak pada teori Pertukaran Sosial dari Thibault dan Kelley, teori ini
memandang hubungan sosial bagi suatu transaksi dagang.
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan analisis
korelasional yaitu metode untuk mencari hubungan antara dua variabel atau lebih.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh penyewa tenant kategori tenant unit
di BIP yang pada saat ini sebanyak 172 tenant yang terdiri dari perorangan
maupun perusahaan dengan teknik sampling acak sederhana diperoleh 63 sampel.
Uji validitas berupa skor dengan tingkatan/ordinal menggunakan metode
korelasi Spearman, yaitu koefisien korelasi yang memperlihatkan keeratan
hubungan antara dua variabel X dan Y, dimana keduanya memiliki skala
pengukuran sekurang-kurangnya ordinal. Uji reliabilitas menggunakan

perhitungan dengan rumus Alpha Cronbach. Nilai reliabilitas diantara 0,00 sampai
1,00. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, wawancara dan
studi kepustakaan. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif yang
dilakukan dengan cara menganalisis data berupa kuesioner dan analisis inferensial
yang menyajikan jawaban responden dengan menggunakan perhitungan statistik.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas layanan memiliki
hubungan dengan tingkat kepuasan tenant di Bandung Indah Plaza (BIP). Adapun
kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan yang signifikan antara
kualitas layanan tenant relations yang terdiri dari tangibles, responsiveness,
emphaty, assurance dan reliability dengan kepuasan tenant yang terdiri dari
harapan dan penerimaan tenant. Sedangkan saran dalam penelitian ini adalah agar
jumlah personel tenant relations ditambah serta peningkatan cara kerja Tenant
relations terutama pada saat memberikan pelayanan kepada tenant.

i

ABSTRACT

Dion Eriend, NPM 210111060647, Department of Communication
Management, Faculty of Communication University of Padjadjaran. The study

title is "The relationship between service quality and tenant satisfaction levels in
Bandung Indah Plaza (BIP)", with the subtitle Correlational Study Regarding the
relationship between service quality Tenant Relations of BIP Management and
tenant satisfaction levels in Bandung Indah Plaza (BIP).
The purpose of this study was to determine the relationship between
service quality and tenant satisfaction levels in Bandung Indah Plaza (BIP). The
research is grounded in social exchange theory of Thibault and Kelley, the theory
of social relations looked for a trade deal.
This study uses a quantitative approach with correlation analysis is a
method to find the relationship between two or more variables. The population in
this study were all unit tenants category in BIP tenants at this time as many as
172 tenants comprising of individuals and companies with a simple random
sampling technique obtained 63 samples.
The validity test of a score with a degree / ordinal using Spearman
correlation method, the correlation coefficient shows the relationship between two
variables X and Y, both of which have a scale of at least ordinal measurement.
Reliability test using Cronbach Alpha calculation formula. Reliability values
between 0.00 to 1.00. Data collection techniques used were questionnaires,
interviews and literature study. Analysis using descriptive analysis is done by
analyzing the data in the form of questionnaires and inferential analysis that

presents respondents using statistical calculations.
Results of this study indicate that the level of satisfaction with the service
quality tenants in Bandung Indah Plaza (BIP). The conclusion from this study is
that there is a significant relationship between service quality tenant relations
consisting of tangibles, responsiveness, empathy, assurance and reliability with
the satisfaction of tenants consisting of tenant expectations and acceptance. While
the suggestions in this study is that the number of personnel plus tenant relations
and improving the workings of the Tenant relations, especially when providing
services to tenants.

ii