Menyusun RSB yang Baik dan Benar mpdf

SYNCORE - always deliver value
Menyusun RSB Yang Baik Dan Benar
posted by ika on September 12, 2017
Dokumen RSB (Rencana Strategi Bisnis) merupakan dokumen yang wajib disusun oleh
masing-masing Puskesmas yang sudah menyandang status sebagai BLUD. Dokumen ini tergolong
sebagai dokumen BLUD. Bagi UPTD yang baru akan mengajukan diri sebagai BLUD, dokumen ini
merupakan salah satu syarat yang harus dipenuhi sebelum disahkan menjadi BLUD, oleh karena
itu dokumen RSB termasuk dalam golongan dokumen PRA BLUD. Namun bagi Puskesmas yang
sudah berstatus BLUD lebih dari lima tahun, dokumen ini tetap wajib disusun berkala lima
tahunan. Sehingga setiap kelipatan tahun keenam Puskesmas wajib menyusun RSB baru, oleh
karena itu dokumen ini termasuk dalam golongan dokumen PASCA BLUD.
Sebuah dokumen dikatakan baik apabila informatif dan jelas, sedangkan dikatakan benar
apabila sesuai dengan regulasi penyusunan dokumen. Dalam hal ini akan dibahas mengenai
menyusun RSB yang informatif dan sesuai dengan peraturan. Dokumen RSB dapat dikatakan
informatif dan benar apabila memenuhi beberapa kriteria yang sudah ditentukan, checklist
kriteria penilaian dokumen RSB tertuang dalam SE Mendageri Nomor 900/2759/SJ 2008.
SE Mendageri Nomor 900/2759/SJ 2008 disusun untuk memudahkan kedua belah pihak, baik
pihak BLUD yang dinilai maupun tim penilai. Keuntungan bagi pihak BLUD adalah dapat
menyusun dokumen RSB dan PRA BLUD lainnya dengan mengedepankan content yang ada sesuai
yang dibutuhkan dalam penilaian. Penilaian dokumen RSB dan PRA BLUD lainnya menggunakan
sistem pemberian bobot nilai pada masing-masing dokumen. Bobot nilai yang diberikan

berdasarkan pengukuran sebagai berikut :
1.
2.
3.
4.

Capability : Kemampuan untuk mencapainya
Acceptability : Dapat diterima
Reliability : Dapat diandalkan
Leverage : Mengandung daya ungkit yang tinggi

Berdasarkan bobot penilaian diatas dokumen RSB memiliki proporsi terbesar yaitu sebesar
30% dari keseluruhan dokumen PRA BLUD lainnya. Artinya menyusun dokumen RSB dengan baik
dan benar akan sangat berpengaruh dalam penilaian dokumen BLUD secara keseluruhan.
Bobot penilaian diatas digunakan untuk menilai beberapa hal yang terkandung dalam RSB atau
disebut dengan indikator penilaian RSB. Indikator penilIn RSB adalah sebagai berikut :

Setelah mengetahui indikator penilaian RSB diatas maka bagi masing-masing Puskesmas yang
akan menyusun dokumen RSB dapat mengoptimalkan dalam hal-hal unsur yang dinilai dalam
indikator diatas.

SE Mendagri dapat didwnload di link berikut ini : SE Mendageri Nomor 900/2759/SJ 2008
Tags: RSUD, BLUD, UPTD, puskesmas blud, pra BLUD, Menyusun RSB yang Baik dan Benar
Permalink | Comments (0) | Last updated on September 12, 2017