PENGGUNAAN MEDIA PICTURE-STORY DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENULIS BAHASA PERANCIS TINGKAT DASAR.

(1)

PENGGUNAAN MEDIA PICTURE-STORY DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENULIS BAHASA PERANCIS TINGKAT DASAR

SKRIPSI

diajukan untuk memenuhi sebagian dari syarat memperoleh gelar Sarjana Pendidikan

Jurusan Pendidikan Bahasa Perancis

oleh Riki Mulyana

0907349

JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA PERANCIS

FAKULTAS PENDIDIKAN BAHASA DAN SENI

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

BANDUNG


(2)

PENGGUNAAN MEDIA PICTURE-STORY DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENULIS BAHASA PERANCIS TINGKAT DASAR

Oleh Riki Mulyana

Sebuah skripsi yang diajukan untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana pada Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni

© Riki Mulyana 2014 Universitas Pendidikan Indonesia

April 2014

Hak Cipta dilindungi undang-undang

Skripsi ini tidak boleh diperbanyak seluruhnya atau sebagian, dengan dicetak ulang, difoto kopi, atau cara lainnya tanpa ijin dari penulis.


(3)

(4)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu ABSTRACT

Mulyana, Riki. 2014. Penggunaan Media Picture-Story dalam Pembelajaran

Keterampilan Menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar. Bandung: Tidak diterbitkan.

This article aims to find out the competence of the French language basic writing skills high school students after using media of Picture-Story. Then, this research aims to describe the steps in implementing the Picture-Story media for learning to write basic French language in high school, and then this research aims to know the advantages and disadvantages of Picture-Story media. The methods used in this research are pre-experimental method by using one-shot case study design which conducted experiments to a group without a comparison group. Data collection techniques used is literature studies, tests, questionnaires, and observation. The assessment used in this research refers to CECRL assessment with DELF A1 level. Based on the results of the research, the researchers were able to conclude that the ability of the students after treatments and tests show that students have been able to write a descriptive paragraph. The existence of the study expected students can improve writing skills, particularly writing descriptive paragraphs and can be one of the reference materials for the teacher of the French language which applicated in school.

Keywords: Media of Picture-Story, Writing Skills of Descriptive Paragraphs,

CECRL

ABSTRAK

Mulyana, Riki. 2014. Penggunaan Media Picture-Story dalam Pembelajaran

Keterampilan Menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar. Bandung: Tidak diterbitkan.

Penulisan artikel ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar tingkat penguasaan keterampilan menulis bahasa Perancis dasar siswa SMA sesudah menggunakan media Picture-Story. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan langkah-langkah dalam menerapkan media Picture-Story untuk pembelajaran menulis bahasa Perancis tingkat dasar di SMA, serta untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan media Picture-Story dalam pembelajaran menulis bahasa Perancis tingkat dasar. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pra-eksperimental dengan menggunakan desain penelitian one shot case study yaitu eksperimen yang dilakukan kepada satu kelompok tanpa kelompok pembanding. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu studi pustaka, tes, angket, dan observasi. Penilaian yang digunakan dalam penelitian ini merujuk kepada penilaian CECRL tingkat DELF A1. Berdasarkan hasil penelitian, peneliti dapat menyimpulkan bahwa


(5)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

kemampuan siswa setelah melalui tahap perlakuan (treatment) dan tes menunjukkan bahwa siswa telah mampu menulis paragraf deskriptif dengan baik. Dengan adanya penelitian ini diharapkan siswa dapat meningkatkan keterampilan menulis, khususnya menulis paragraf deskriptif dan dapat menjadi salah satu referensi bahan ajar bagi pengajar bahasa Perancis yang diaplikasikan pada mata pelajaran bahasa Perancis di sekolah menengah atas.

Kata Kunci: Media Picture-Story Keterampilan Menulis Paragraf Deskriptif,


(6)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

i

DAFTAR ISI

ABSTRAK ... i

KATA PENGANTAR ... ii

UCAPAN TERIMA KASIH ... iii

DAFTAR ISI ... v

DAFTAR TABEL ... ix

DAFTAR GAMBAR ... xi

DAFTAR LAMPIRAN ... xiii

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1 Latar Belakang Masalah ... 1

1.2 Rumusan Masalah... 3

1.3 Tujuan Penelitian ... 3

1.4 Manfaat Penelitian ... 4

BAB II MEDIA PICTURE-STORY DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENULIS BAHASA PERANCIS TINGKAT DASAR ... 5

2.1 Pengajaran dan Pembelajaran Bahasa ... 5

2.2 Pembelajaran Bahasa Perancis Sebagai Bahasa Asing (Français Langue Etrangère ) ... 7

2.3 Media Pembelajaran ... 9

2.3.1 Pengertian Media Pembelajaran ... 9


(7)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

ii

2.3.3 Pemilihan Media Pembelajaran ... 12

2.3.4 Pengelompokkan Media Pembelajaran ... 13

2.4 Media Picture-Story ... 15

2.4.1 Pengertian Media Picture-Story ... 15

2.4.2 Karakteristik Media Picture-Story ... 20

2.4.3 Kelebihan dan Kekurangan Media Picture-Story ... 21

2.5 Keterampilan Menulis ... 22

2.5.1 Pengertian Menulis ... 22

2.5.2 Fungsi Menulis ... 23

2.5.3 Manfaat Menulis ... 25

2.5.4 Tujuan Menulis ... 26

2.5.5 Jenis-Jenis Tulisan ... 27

2.5.6 Penilaian Keterampilan Menulis ... 28

2.6 Paragraf ... 32

2.6.1 Pengertian Paragraf ... 32

2.6.2 Unsur-Unsur Paragraf ... 32

2.6.3 Ciri-Ciri Paragraf ... 33

2.6.4 Syarat-Syarat Paragraf ... 34

2.6.5 Pengembangan Paragraf ... 34

2.6.6 Jenis-Jenis Paragraf ... 35

2.7 Paragraf Deskriptif ... 36

2.7.1 Pengertian Paragraf Deskrtiptif ... 36


(8)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

iii

2.7.3 Langkah-langkah Membuat Paragraf Deskriptif ... 37

2.8 Media Picture-Story dalam Meningkatkan Keterampilan Menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar ... 37

BAB III METODOLOGI PENELITIAN... 39

3.1 Metode dan Desain Penelitian ... 39

3.1.1 Metode Penelitian ... 39

3.1.2 Desain Penelitian ... 39

3.2 Populasi dan Sampel Penelitian ... 40

3.2.1 Populasi Penelitian ... 40

3.2.2 Sampel Penelitian ... 40

3.3 Lokasi Penelitian ... 41

3.4 Variabel Penelitian ... 41

3.5 Definisi Operasional ... 41

3.6 Instrumen Penelitian ... 43

3.6.1 Tes ... 43

3.6.2 Angket ... 43

3.7 Validitas ... 44

3.8 Teknik Pengumpulan Data ... 44

3.8.1 Studi Pustaka ... 44

3.8.2 Tes ... 45

3.8.3 Angket ... 48

3.8.4 Observasi ... 49


(9)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

iv

3.9.1 Persiapan Pengumpulan Data ... 51

3.9.2 Tahap Pelaksanaan ... 51

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN PENELITIAN ... 52

4.1 Hasil Penelitian ... 52

4.2 Pembahasan Hasil Penelitian ... 52

4.2.1 Tahap Pelaksanaan Penelitian ... 52

4.2.2 Hasil Kemampuan Penilaian Menulis Siswa ... 63

4.2.3 Rata-rata Nilai Tes ... 68

4.2.4 Hasil Observasi Aktivitas Guru dan Siswa ... 69

4.2.5 Perhitungan Hasil Data Angket ... 73

BAB V KESIMPULAN DAN REKOMENDASI ... 80

5.1 Kesimpulan ... 80

5.2 Rekomendasi ... 81

DAFTAR PUSTAKA ... 83


(10)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu


(11)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu


(12)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu


(13)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu


(14)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu


(15)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu


(16)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu


(17)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu


(18)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

1

BAB I PENDAHULUAN 1.1Latar Belakang Masalah

Bahasa memiliki peran penting bagi kehidupan manusia. Maka dari itu bahasa tidak dapat dipisahkan dari kehidupan sehari-hari. Hakikat manusia sebagai makhluk sosial selalu membutuhkan bahasa sebagai salah satu alat penting dalam pembentukan masyarakat, sehingga keberadaan bahasa sangatlah penting untuk menjalin komunikasi. Komunikasi akan terjalin dengan baik apabila keempat keterampilan berbahasa dapat dikuasai dengan maksimal, yang meliputi keterampilan menyimak, keterampilan berbicara, keterampilan membaca, dan keterampilan menulis.

Keterampilan menyimak dan membaca termasuk ke dalam keterampilan berbahasa yang reseptif dan apresiatif, artinya kedua keterampilan tersebut digunakan untuk memperoleh dan memahami informasi yang disampaikan melalui bahasa lisan dan tertulis. Sedangkan, keterampilan berbicara dan menulis merupakan keterampilan berbahasa yang bersifat produktif dan ekspresif, artinya kedua keterampilan berbahasa tersebut digunakan untuk menyampaikan informasi atau gagasan baik secara lisan maupun tertulis. Keempat keterampilan berbahasa tersebut saling berhubungan dan saling mempengaruhi satu sama lainnya.

Dalam kegiatan menulis, seseorang harus terampil memanfaatkan kosakata, memahami penerapan tanda baca dan struktur kalimat, pengembangan paragraf, serta logika berbahasa. Keterampilan menulis dapat dikembangkan melalui latihan yang rutin dan intensif. Latihan ini dapat diasah mulai dari bangku sekolah dasar hingga perguruan tinggi secara teratur yang pada akhirnya tanpa disadari seorang pembelajar mempunyai kemampuan menulis yang baik. Dalam proses pembelajaran bahasa, kegiatan menulis sangatlah penting dalam pendidikan, karena dengan menulis seorang siswa mampu mengkonstruksikan


(19)

2

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

berbagai ilmu atau pengetahuan yang dimilikinya ke dalam bentuk tulisan, misalnya dalam bentuk karangan, puisi, cerpen, artikel, esai, dan laporan ilmiah.

Dalam proses pembelajaran, siswa sebagai peserta didik merupakan subjek utama, sedangkan guru merupakan fasilitator yang harus kreatif menghadirkan suasana yang kondusif sehingga dapat mendorong terjadinya proses pembelajaran siswa yang aktif dan produktif. Memanfaatkan media pembelajaran secara tepat merupakan salah satu hal positif yang mampu mewujudkan kegiatan belajar siswa yang dinamis.

Dalam praktiknya, banyak media pembelajaran yang telah diterapkan oleh guru untuk menyampaikan suatu materi pembelajaran yang dapat mendorong siswa agar lebih aktif. Namun, pada kenyataannya, siswa lebih banyak mengalami kesulitan untuk menguasai keterampilan menulis dalam pembelajaran bahasa asing, khususnya bahasa Perancis karena menurut sebagian orang yang mempelajari bahasa Perancis apa yang diucapkan berbeda dengan apa yang ditulis. Dalam hal ini, media pembelajaran mempunyai fungsi yang cukup penting dalam kegiatan belajar mengajar siswa untuk berlatih menulis dalam bahasa Perancis. Dengan demikian, penggunaan media dalam pembelajaran bahasa Perancis ini diharapkan mampu mempermudah proses pengajaran dan memberikan variasi yang berbeda dalam pembelajarannya, sehingga dengan pembelajaran yang variatif tersebut siswa mampu menguasai bahasa Perancis dengan baik dan memiliki keterampilan menulis yang memadai. Salah satu media pembelajaran yang dapat membantu siswa untuk meningkatkan kemampuan menulis siswa, yaitu media Picture-Story.

Media Picture-Story merupakan media berbentuk visual yang mana siswa dituntut untuk dapat menyampaikan informasi yang terdapat dalam gambar sesuai dengan tingkat kemampuannya. Media ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan berbahasa siswa, khususnya keterampilan menulis dalam bahasa Perancis. Dengan media tersebut, siswa akan lebih paham untuk menulis dan menyampaikan informasi secara tertulis berdasarkan kaidah yang berlaku. Selain itu, dengan bantuan media Picture-Story ini, siswa akan mudah menuliskan


(20)

3

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

kalimat sederhana secara berkesinambungan sehingga membentuk sebuah paragraf sederhana yang utuh.

Penelitian tentang media Picture-Story sudah pernah dilakukan oleh Anny Khairanisya, mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Jepang tentang penggunaan media Photo Story dalam meningkatkan keterampilan berbicara (kaiwa). Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa media Photo Story dapat diterapkan dalam pembelajaran bahasa Jepang, khususnya dalam meningkatkan keterampilan berbicara (kaiwa).

Berdasarkan latar belakang di atas, maka peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian yang berjudul tentang “PENGGUNAAN MEDIA

PICTURE-STORY DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN

MENULIS BAHASA PERANCIS TINGKAT DASAR”. 1.2Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah pada penelitian ini dituangkan dalam bentuk pertanyaan sebagai berikut:

1. Seberapa besar tingkat penguasaan keterampilan menulis bahasa Perancis dasar siswa SMA sesudah menggunakan media Picture-Story?

2. Apa kelebihan dan kekurangan media Picture-Story dalam pembelajaran menulis bahasa Perancis tingkat dasar?

1.3 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh informasi dan deskripsi lengkap tentang:

1. tingkat penguasaan keterampilan menulis bahasa Perancis tingkat dasar di SMA sesudah menggunakan media Picture-Story;

2. kelebihan dan kekurangan media Picture-Story dalam pembelajaran menulis bahasa Perancis tingkat dasar.


(21)

4

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 1.4 Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat atau kontribusi nyata bagi berbagai kalangan berikut ini:

1. Bagi siswa, diharapkan dapat mengasah keterampilan menulis bahasa Perancis dengan menggunakan media Picture-Story.

2. Bagi pengajar, diharapkan dapat menciptakan suasana pembelajaran menulis bahasa Perancis yang menarik dan interaktif dengan menggunakan media

Picture-Story.

3. Bagi peneliti, diharapkan dapat memperoleh pengetahuan tambahan dalam mempersiapkan diri sebagai calon tenaga pendidik mata pelajaran bahasa Perancis dan mampu membuat karya tulis ilmiah dengan baik melalui penelitian ini.

4. Bagi peneliti lain, diharapkan dapat memberikan masukan dalam kajian bahasa dan pendidikan serta dapat mengembangkan media Picture-Story dalam keterampilan berbahasa lainnya.


(22)

1

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB III

METODOLOGI PENELITIAN 3.1 Metode dan Desain Penelitian

3.1.1 Metode Penelitian

Membahas mengenai metode penelitian erat kaitannya dengan teknik dan

instrumen penelitian. Menurut Sudaryanto (1993: 9), “Metode adalah cara yang

harus dilaksanakan, teknik adalah cara melaksanakan metode, sedangkan

instrumen adalah alat yang digunakannya”. Sedangkan menurut Sugiyono (2010: 3), “Metode penelitian dapat diartikan sebagai cara ilmiah untuk mendapatkan

data dengan tujuan dan kegunaan tertentu”.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pra

eksperimental dengan pendekatan kuantitatif. Data penelitian berupa angka-angka dan akan dianalisis dengan menggunakan hitungan statistik. Metode pra

eksperimental dalam penelitian ini dilakukan pada satu kelas saja tanpa ada kelas kontrol yang bertujuan untuk mengetahui hasil perlakuan secara akurat setelah diberi perlakuan.

3.1.2 Desain Penelitian

Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah one-shoot

case study, karena sesuai dengan tujuan penelitian, yakni untuk mengetahui kemampuan menulis bahasa Perancis tingkat dasar.

Adapun desain ini dapat digambarkan sebagai berikut:


(23)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Keterangan:

X : Perlakuan dilaksanakan untuk menerapkan pembelajaran menulis bahasa Perancis tingkat dasar dengan menggunakan media Picture-Story.

O : Tes dilaksanakan sebanyak satu kali dengan memberikan tes, yakni menulis paragraf deskriptif bahasa Perancis bertemakan les gouts dengan bantuan media Picture-Story. Sugiyono (2013: 74)

3.2 Populasi dan Sampel Penelitian 3.2.1 Populasi Penelitian

Menurut Sugiyono (2010 : 117), “Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik

kesimpulannya”.

Berdasarkan pengertian di atas, populasi dalam penelitian yang dimaksud yaitu adalah meneliti karakteristik kemampuan berbahasa siswa khususnya kemampuan menulis bahasa Perancis tingkat dasar terhadap siswa kelas XII Program IPA SMAN 6 Cimahi.

3.2.2 Sampel Penelitian

Menurut Setiyadi (2006 : 38), “Sampel adalah sekelompok individu yang

mewakili seluruh individu yang menjadi bagian dari kelompok target”. Untuk

mendapatkan kesimpulan yang berlaku untuk seluruh populasi sering mendapatkan kesulitan. Oleh karena itu, peneliti mencoba mengumpulkan data dari sekelompok kecil dari populasi yang diharapkan dapat mewakili seluruh individu dalam populasi tersebut.

Sesuai dengan pemaparan tersebut, sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII IPA 5 SMA Negeri 6 Cimahi yang berjumlah 20 orang. Adapun pemilihan sampel penelitian yaitu dengan menggunakan teknik acak sederhana.


(24)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 3.3 Lokasi Penelitian

Penelitian ini akan dilakukan di SMAN 6 Cimahi yang terletak di Jl. Melong Raya no. 172 Telp. 022601934 Cijerah Cimahi Selatan 40534.

3.4 Variabel Penelitian

Setiyadi (2006: 101) menjelaskan bahwa “variabel adalah sebuah

karakteristik dari sekelompok orang, perilakunya, ataupun lingkungannya yang

bervariasi dari individu satu dengan individu lainnya”. Dalam penelitian ini,

terdapat dua variabel, yaitu variabel bebas (independent variabel) dan variabel terikat (dependent variabel).

Variabel bebas merupakan variabel yang mempengaruhi atau menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel terikat, sedangkan variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau menjadi akibat karena adanya variabel bebas. (Sugiyono, 2010: 61)

Maka variabel dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Variabel bebas (X) adalah penggunaan media Picture-Story.

2. Variabel terikat (Y) adalah pembelajaran siswa dalam menulis paragraf deskriptif bahasa Perancis.

3.5. Definisi Operasional

Anggraini (2009: 38) menjelaskan bahwa:

Definisi operasional dimaksudkan untuk menjelaskan pokok-pokok penting yang merupakan kata kunci dalam penelitian untuk menghindari salah pengertian yang mengakibatkan subjek dari penelitian ini tidak terarah.

Agar tidak terjadi salah pengertian dan memudahkan pemahaman terhadap ungkapan yang dimaksud perlu dijelaskan istilah-istilahnya. Berikut ini adalah definisi operasional dari masing-masing istilah yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu.


(25)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

1. Penggunaan

“Penggunaan adalah proses, cara, pembuatan menggunakan sesuatu,

pemakaian”. (Moeliono, 1999:375)

Penggunaan yang dimaksud dalam penelitian ini adalah penggunaan media

Picture-Story yang dilakukan untuk menerapkan media tersebut dalam

pembelajaran keterampilan menulis bahasa Perancis tingkat dasar siswa SMAN 6 Cimahi.

2. Media Pembelajaran

Menurut Sadiman dalam Kustandi (2011: 7) menyatakan bahwa “media merupakan perantara atau pengantar pesan dari pengirim ke penerima pesan”.

Media yang dimaksud dalam penelitian ini, yaitu media berupa

Picture-Story.

3. Media Picture-Story

Menurut Enche (2012), “media Picture-Story adalah salah satu pemanfaatan teknologi gambar yang bercerita tentang seseorang, tempat atau situasi, ada bagian awal, tengah dan akhirnya. Misalnya cerita tentang kehidupan seorang petani, dokter, dan lain-lain”.

Media Picture-Story yang dimaksud dalam penelitian ini adalah media yang digunakan dalam pembelajaran keterampilan menulis bahasa Perancis tingkat dasar siswa SMAN 6 Cimahi.

4. Keterampilan Menulis

Menurut Hernowo (2002: 115) mengemukakan bahwa “Menulis adalah

kegiatan yang melahirkan pikiran atau perasaan (seperti mengarang atau membuat

surat) dengan tulisan”.

Menulis merupakan salah satu dari empat keterampilan berbahasa yang dipergunakan dalam komunikasi tidak langsung. Dalam penelitian ini, keterampilan yang dimaksud adalah keterampilan menulis bahasa Perancis tingkar


(26)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

dasar di SMA, yang difokuskan pada keterampilan menulis paragraf deskriptif sederhana dalam bahasa Perancis.

3.6 Instrumen Penelitian

Menurut Arikunto (2005 : 101), “Instrumen penelitian merupakan alat bantu yang dipilih dan digunakan oleh peneliti dalam kegiatannya mengumpulkan

data agar kegiatan tersebut menjadi sistematis dan dipermudah olehnya”. Dalam

penelitian ini, peneliti menggunakan beberapa instrumen penelitian sebagai berikut:

3.6.1Tes

“Tes adalah serentetan pertanyaan atau latihan serta alat lain yang

digunakan untuk mengukur keterampilan, pengetahuan intelegensi, kemampuan

atau bakat yang dimiliki oleh individu atau kelompok”. (Arikunto, 2002: 127)

Tes ini dilakukan untuk memperoleh data mengenai kemampuan siswa dalam keterampilan menulis sebelum dan sesudah menggunakan media

Picture-Story.

Tes yang diberikan dalam penelitian ini berupa tes menulis paragraf deskriptif dengan menggunakan media Picture-Story yang mana tes ini dilakukan setelah mendapatkan perlakuan. Tes dilakukan sebanyak satu kali yaitu posttes. Untuk menilai hasil tulisan siswa, peneliti menggunakan kriteria penilaian dari Tagliante (2005: 70) yang dikembangkan oleh beberapa peneliti seperti Nita Rostiani Maharani dan Sri Utami Lestari.

3.6.2Angket

Menurut Arikunto (2002 : 128), “Angket atau kuesioner adalah sejumlah pertanyaan tertulis yang digunakan untuk memperoleh informasi dari responden dalam arti laporan tentang pribadinya, atau hal-hal yang ia ketahui” .

Angket ini terdiri dari 13 soal berisi sejumlah pertanyaan dalam bentuk pilihan ganda. Tujuan diberikan angket kepada siswa, yaitu untuk mengetahui dan


(27)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

memperoleh gambaran atau informasi mengenai kemampuan siswa dalam menulis paragraf deskriptif dan penerapan media Picture-Story.

3.7 Validitas

Menurut Arikunto (2002: 144), “Validitas adalah suatu ukuran yang

menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahihan sesuatu instrumen”. Di sisi lain, Nurgiyantoro (2005: 103) mengemukakan pengertian validitas yaitu

Prosedur yang biasa dilakukan adalah kesahihan tes terlihat bila alat tersebut mempunyai kesesuaian dengan tujuan dan deskripsi bahan pelajaran yang dikonsultasikan dan dievaluasikan kepada orang yang ahli dalam bidang yang bersangkutan (expert judgement).

Validitas yang digunakan dalam dalam penelitian yaitu validitas konstruksi dimana validitas tersebut bertujuan untuk mengukur sejauh manas siswa mampu menulis paragraf deskriptif dengan menggunakan media

Picture-Story. Berdasarkan hal tersebut, peneliti meminta pertimbangan kepada dosen ahli

penimbang untuk memberikan “expert judgement”.

3.8 Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data merupakan langkah yang paling utama dalam suatu penelitian, karena tujuan utama dari penelitian adalah untuk mendapatkan data. Untuk mendapatkan data dalam penelitian ini, peneliti menggunakan tiga teknik pengumpulan data, yaitu:

3.8.1 Studi Pustaka

Menurut Arikunto (2005: 16) “Studi pustaka dilakukan untuk

mengumpulkan data teoretis melalui bahan-bahan yang berhubungan dengan topik penelitian seperti buku-buku, catatan dan dokumen penting lainnya”.

Dalam penelitian ini, studi pustaka dilakukan untuk mendapatkan sumber-sumber yang relevan dan terpercaya dalam mendukung terlaksananya penelitian


(28)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

ini. Peneliti mempelajari teori-teori atau sumber-sumber, terutama yang berhubungan dengan keterampilan menulis bahasa Perancis tingkat dasar dan penggunaan media Picture-Story.

3.8.2 Tes

Tes yang dimaksud dalam penelitian ini adalah tes keterampilan menulis paragraf deskriptif dengan menggunakan media Picture-Story yang hasilnya akan dijadikan data untuk penelitian ini.

Dalam menilai hasil tes yang dikerjakan oleh siswa, peneliti menggunakan kriteria penilaian yang dikemukakan oleh Tagliante (2005: 70) setara dengan penilaian tes bahasa Perancis Dasar (DELF) tingkat A1 yang kemudian dikembangkan oleh Maharani (2013: 74) sebagai berikut:

Tabel 3.1

Kriteria Aspek Penilaian Tes Keterampilan Menulis Paragraf Deskriptif

No. Aspek yang

dinilai Kriteria Skor

Skor Maksimal

1. Respecter de la

consigne (Taat

terhadap perintah yang diberikan)

1) Isi paragraf sangat sesuai dengan perintah yang diberikan.

2) Isi paragraf sesuai dengan perintah yang diberikan, walaupun ada sedikit hal-hal yang kurang pas tetapi tidak berpengaruh.

3) Isi paragraf cukup sesuai dengan perintah yang diberikan.

4) Isi paragraf kurang sesuai dengan perintah yang diberikan.

5) Isi paragraf tidak sesuai dengan perintah yang diberikan.

2 1,5 1 0,5 0 2

2. Performance

globale (hasil

tulisan secara

1) Isi paragraf saling berkaitan dan relevan dengan ide pokok yang diusung.

2


(29)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

keseluruhan yang mencakup

tampilan keseluruhan paragraf)

2) Terdapat satu bagian yang tidak berkaitan dengan isi paragraf

namun tidak terlalu

mempengaruhi relevansi isi paragraf dengan ide pokok. 3) Terdapat dua/tiga bagian yang

tidak berkaitan dengan isi paragraf namun masih dianggap baik dan cukup relevan dengan ide pokok.

4) Terdapat empat bagian atau lebih yang tidak berkaitan dengan isi paragraf dan agak menyimpang dari ide pokok.

5) Isi paragraf sama sekali tidak

saling berkaitan dan

menyimpang dari ide pokok.

1,5

1

0,5

0

3. Structures simples

correctes

(penggunaan struktur kalimat sederhana yang tepat)

1) Tidak ada satupun struktur kalimat yang salah.

2) Ada sedikit struktur kalimat yang salah namun masih dianggap baik.

3) Cukup banyak kesalahan dalam struktur kalimat namun masih dapat dipahami.

4) Banyak kesalahan struktur kalimat yang menunjukkan

kurangnya penguasaan

gramatikal.

5) Sangat banyak kesalahan struktur kalimat sehingga paragraf tidak dapat dipahami. 2 1,5 1 0,5 0 2

4. Lexique approprié

decrire

(pemilihan

kosakata untuk menggambarkan objek)

1) Pemakaian kata-kata dan istilah sangat tepat dan beragam untuk menggambarkan objek.

2) Pemakaian kata-kata dan istilah yang digunakan untuk menggambarkan objek sangat tepat tetapi tidak beragam.

3) Pemakaian kata atau istilah kurang tepat tetapi beragam. 4) Pemakaian kata tidak beragam

dan terdapat beebrapa pemilihan kata yang tidak tepat sehingga

mengganggu pemahaman

2

1,5

1 0,5


(30)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

terhadap objek yang

digambarkan.

5) Penulis memiliki sedikit pembendaharaan kata dan banyak pemakaian kata yang tidak tepat.

0

6. Présence

d’articulateurs

très simples,

comme “et” et “mais”

(penggunaan kata sambung yang sangat sederhana,

seperti “et” (dan)

dan “mais”

(tetapi)

1) Tidak ada kesalahan penggunaan

kata sambung dan

penggunaannya beragam.

2) Ada sedikit kesalahan penggunaan kata sambung dan penggunaannya beragam.

3) Ada sedikit kesalahan penggunaan kata sambung dan penggunaannya tidak beragam. 4) Ada banyak kesalahan

penggunaan kata sambung dan penggunaannya tidak beragam. 5) Ada banyak kesalahan

penggunaan kata sambung dan penggunaannya hanya satu saja.

2 1,5 1 0,5 0 2

TOTAL SKOR 10

Untuk mengelola data yang diperoleh dari hasil tes, maka dilakukan langkah sebagai berikut:

Mencari rata-rata (mean) dari tes:

Keterangan :

: Nilai rata-rata tes x : Jumlah total nilai tes N : Jumlah peserta

Menurut Nurgiyantoro (2010: 253), interpretasi penghitungan persentase untuk skala sepuluh terhadap soal tes adalah sebagai berikut:

Tabel 3.2

Penghitungan Persentase Tes untuk Skala Sepuluh


(31)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Tingkat Penguasaan Sepuluh

96-100 10 Sempurna

86-95 9 Baik Sekali

76-85 8 Baik

66-75 7 Cukup Baik

56-65 6 Sedang

46-55 5 Hampir Sedang

36-45 4 Kurang

26-35 3 Kurang Sekali

16-25 2 Buruk

1-15 1 Buruk Sekali

3.8.3 Angket

Dalam penelian ini, angket diberikan kepada siswa yang mengikuti tahap

treatment (perlakuan) dan tahap tes untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan.

Dalam penyusunan angket penelitian ini, peneliti membuat terlebih dahulu kisi-kisi angket sebagai berikut.

Tabel 3.3 Kisi-Kisi Angket

No. Aspek Yang Dinilai No Soal Jumlah

Pertanyaan Presentase

1. Ketertarikan siswa terhadap

bahasa Perancis 1 1 7.7%

2. Intensitas siswa dalam

menulis bahasa Perancis 2, 3 2 15.3%

3.

Kesulitan yang dialami siswa saat menulis bahasa Perancis

4, 5 2 15.3%

4.

Upaya siswa untuk

mengatasi kesulitan dalam menulis bahasa Perancis

6 1 7.7%

5.

Penggunaan sebuah media pembelajaran dalam

keterampilan menulis bahasa Perancis oleh siswa

7 1 7.7%

6. Pendapat siswa tentang media Picture-Story

8, 9,


(32)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

7.

Kesulitan penggunaan media

Picture-Story dalam menulis bahasa Perancis

12 1 7.7%

8.

Pengaruh penggunaan media

Picture-Story terhadap kemampuan menulis siswa

13 1 7.7%

Total 13 13 100%

Dalam mengolah angket yang sudah diisi oleh siswa, untuk menghitungnya dalam persentase digunakan rumus sebagai berikut:

Keterangan:

F : frekuensi alternatif jawaban N : jumlah siswa

100 : persentase

Menurut Arikunto (2006: 263), interpretasi penghitungan persentase untuk angket yaitu sebagai berikut.

Tabel 3.4

Penghitungan Persentase Angket

Besar Persentase Interpretasi

0% Tidak ada

1% - 25% Sebagian kecil

26% - 49% Hampir setengahnya

50% Setengahnya

51% - 75% Sebagian besar

76% - 99% Pada umumnya

100% Seluruhnya

3.8.4 Observasi

Observasi dilakukan untuk memperoleh data mengenai aktivitas guru dan siswa di dalam kelas. Dengan kata lain, dalam penelitian ini terdapat dua lembar observasi. Pertama, lembar observasi aktivitas guru. Kedua, lembar observasi aktivitas siswa. Untuk lembar observasi aktivitas guru (dengan hal ini, guru adalah peneliti), guru mata pelajaran bahasa Perancis akan menilai aktivitas


(33)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

pembelajaran yang dilakukan oleh peneliti. Sedangkan lembar observasi aktivitas siswa akan dinilai oleh observer.

Berikut adalah lembar observasi aktivitas guru dan siswa:

Tabel 3.5

Lembar Observasi Aktivitas Guru

(Sumber: P2JK) Komentar: ……… ……… ………... Tabel 3.6

Lembar Observasi Aktivitas Siswa

No. Aspek dan Kriteria Penilaian Jumlah Siswa

Nilai

Ya Tidak

1. Siswa memperhatikan

No. Aspek yang dinilai Nilai

Ya Tidak

1. Penguasaan bahan ajar

a. Penyajian bahan ajar relevan dengan indikator b. Bahan-bahan pembelajaran disajikan dengan

pengalaman belajar yang direncanakan c. Memperlihatkan penguasaan materi d. Mencerminkan keluasan wawasan

2. Proses pembelajaran

a. Kesesuaian penggunaan media Picture-Story dengan pokok bahasan

b. Kejelasan dalam menerangkan dan memberi contoh

c. Antusias dalam menanggapi pendapat dan pertanyaan siswa

d. Kecermatan dalam pemanfaatan waktu

3. Kemampuan menggunakan media

a. Ketepatan saat penggunaan media b. Keterampilan saat penggunaan media

c. Membantu peningkatan proses pembelajaran d. Menampilkan inovasi


(34)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

penjelasan peneliti

2. Siswa serius mendengarkan tujuan yang diberikan oleh peneliti

3. Siswa mengajukan pertanyaan dan pendapat mengenai media

Picture-Story yang akan digunakan

4. Siswa melaksanakan pembelajaran dengan

menggunakan media

Picture-Story

5. Siswa mengajukan pertanyaan mengenai materi yang telah disampaikan

(Sumber: Mauliyani, 2012)

3.9 Prosedur Penelitian

Penelitian ini akan dilakukan melalui dua tahapan, yaitu tahap persiapan dan tahap pelaksanaan yang akan dipaparkan di bawah ini:

3.9.1 Persiapan Pengumpulan Data

Pada tahap ini, peneliti melakukan langkah-langkah yang perlu dipersiapkan sebelum penelitian dilakukan. Pertama-tama, peneliti menyusun seluruh instrumen penelitian berupa tes, angket, RPP, kisi-kisi soal, kisi-kisi angket. Kedua, membuat media Picture-Story dan menentukan tema yang akan dibahas dalam proses pembelajaran. Ketiga, peneliti mengkonsultasikan validitas instrumen melalui penilaian para dosen pembimbing ahli (expert judgement).

3.9.2 Tahap Pelaksanaan

Pelaksanaan eksperimen semu dilakukan melalui beberapa tahap yang dimulai dengan tahap perlakuan, dan diakhiri dengan tahap tes.

1. Perlakuan

Pada tahap ini, peneliti memberikan materi pembelajaran dengan menggunakan media Picture-Story. Siswa akan menerima penjelasan mengenai penulisan paragraf deskriptif dengan menggunakan media tersebut secara berkesinambungan sesuai dengan tema pembelajaran yang telah ditentukaan.


(35)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Kemudian siswa juga akan diberikan kosakata-kosakata yang berhubungan dengan tema yang sesuai dengan penggunaan media Picture-Story, sehingga pada pelaksanaan tes siswa dapat mengembangkannya ke dalam sebuah paragraf deskriptif. Tahap perlakuan ini akan dilakukan sebanyak satu kali.

2. Tes

Pada tahap ini, siswa akan diberikan soal, yakni menulis paragraf deskriptif dengan menggunakan media Picture-story. Namun pada tahap ini, siswa harus membuat paragraf deskriptif sesuai dengan gambar, sehingga membentuk sebuah cerita yang utuh.


(36)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

1

BAB V

KESIMPULAN DAN REKOMENDASI

Pada bab ini, peneliti akan memaparkan kesimpulan dan memberikan rekomendasi yang mudah-mudahan bermanfaat bagi pengajar, siswa/ responden, peneliti lainnya, serta seluruh pihak yang terkait atau peduli pada pendidikan dan pengajaran, khususnya pengajaran bahasa Perancis.

5.1 Kesimpulan

Setelah peneliti melaksanakan penelitian, mengumpulkan, dan menganalisis data, peneliti dapat menyimpulkannya sebagai berikut:

1. Berdasarkan hasil penelitian, nilai rata-rata nilai tes yaitu 7,9 yang mana berada pada interval 76%-85%. Interval tersebut menandakan bahwa kemampuan siswa setelah melalui tahap perlakuan dan tes menunjukkan bahwa siswa telah mampu menulis paragraf deskriptif dengan baik. Maka dari itu, Media Picture-Story dapat dijadikan sebagai media alternatif dalam proses belajar mengajar khususnya dalam keterampilan menulis paragraf deskriptif bahasa Perancis.

2. Berdasarkan hasil angket dan observasi, penggunaan media Picture-Story dalam pembelajaran keterampilan menulis paragraf deskriptif memiliki kelebihan dan kekurangan. Kelebihan media Picture-Story yaitu sebagai berikut:

 Pembelajaran semakin menarik dan menyenangkan;  kemampuan menulis siswa lebih kreatif dan variatif;

 mampu merangsang imajinasi siswa dalam menulis bahasa Perancis;  siswa tidak mengalami kesulitan dalam mencari ide sehingga mereka

mampu mengembangkan ide yang terdapat pada gambar lebih luas lagi; dan


(37)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Sedangkan kekurangan media Picture-Story yaitu sebagai berikut:  Waktu pembelajaran relatif sebentar sehingga masih ada siswa yang

kebingungan dalam menulis paragraf deskriptif;

 media Picture-Story relatif sulit untuk dibuat oleh pengajar itu sendiri, bahkan untuk dicari di media online sekalipun, karena media ini masih jarang digunakan dalam pembelajaran sesuai dengan tema yang telah ditentukan.

5.2 Rekomendasi

Berdasarkan kesimpulan di atas, peneliti mencoba mengemukakan rekomendasi untuk pembelajaran bahasa Perancis. Untuk lebih meningkatkan kemampuan siswa dalam keterampilan menulis paragraf deskriptif, peneliti ingin memberikan rekomendasi kepada pengajar bahasa, khususnya bidang studi bahasa Perancis, kepada siswa, dan kepada peneliti berikutnya.

1. Rekomendasi untuk Pengajar Bahasa Perancis

Peneliti mencoba memberikan rekomendasi kepada pengajar khususnya bidang studi bahasa Perancis agar lebih banyak memberikan latihan menulis kepada siswa terutama menulis paragraf dengan menggunakan media gambar yang menarik dan menyenangkan, karena media mempunyai peran penting dalam proses pembelajaran.

Berdasarkan hasil penelitian, peneliti merekomendasikan kepada pengajar untuk mencoba menggunakan media gambar yang salah satunya, yaitu media

Picture-Story sebagai media alternatif dalam pembelajaran bahasa Perancis. 2. Rekomendasi untuk Siswa

Peneliti merekomendasikan kepada siswa untuk lebih sering berlatih menulis paragraf dalam bahasa Perancis, membaca teks-teks, buku, majalah atau komik dalam bahasa Perancis untuk memperbanyak kosakata sehingga


(38)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

mengurangi kesulitan-kesulitan dan kesalahan-kesalahan yang dialami, baik pada saat mendengarkan, berbicara, membaca, maupun menulis. Selain itu, peneliti menyarankan untuk menggunakan berbagai media pembelajaran terutama media gambar dalam berlatih menulis.

3. Rekomendasi untuk Peneliti Lainnya

Peneliti merekomendasikan kepada peneliti berikutnya untuk dapat mengembangkan penelitian ini lebih mendalam lagi atau bahkan mengembangkannya dengan menyertakan metode-metode yang relevan untuk menunjang pembelajaran dengan bantuan media Picture-Story ini, khususnya dalam pembelajaran bahasa Perancis.


(39)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

1

DAFTAR PUSTAKA

Abidin, Y. (2009). Kemampuan Berbahasa Indonesia di Perguruan Tinggi. Jakarta: Balai Pustaka.

Achmadi, M. (1988). Dasar-Dasar Komposisi Bahasa Indonesia. Malang: YA3. Akhadiah, S. (1994). Pembinaan Kemampuan Menulis Bahasa Indonesia.

Jakarta : Erlangga.

Alain, R., Morvan, D, dan Gérardin, F. (2011). Le Robert de Poche Plus Edition

Mise à Jour. Paris : Maury-Imprimeur.

Anggraini, D. (2009). Program Bimbingan Pribadi Sosial Untuk Meningkatkan

Perilaku Prososial Siswa. Skripsi Pasca Sarjana UPI: Tidak Diterbitkan.

Arsyad, A. (2009). Media Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Pers. Aunurrahman. (2009). Belajar dan Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. (1999). Kamus Besar Bahasa

Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.

Direktorat Akademik. (2013). Panduan Program Pengalaman Lapangan (PPL)

Kependidikan dan Tenaga Pendidik. Bandung: Universitas

Pendidikan Indonesia.

Firmansyah, A. (2005). Keterampilan Menulis Deskriptif dalam Bahasa Perancis. Skripsi Sarjana UPI: Tidak Diterbitkan.

Hernowo. (2002). Quantum Writing. Bandung: MLC.

Hoed, B. (2011). Penerjemahan dan Pemula. Jakarta: Pustaka Jaya.

Iskandarwassid, dan Sunendar, D. (2008). Strategi Pembelajaran Bahasa. Bandung: Angkasa.

Keraf, G. (1984). Deskripsi dan Eksposisi. Flores: Nusa Indah.

Khairanisya, A. (2012). Penggunaan Media Photo Story Dalam Pembelajaran

Kaiwa : Penelitian Eksperimen Terhadap Mahasiswa Tingkat II Jurusan Pendidikan Bahasa Jepang Fakultas Pendidikan Bahasa


(40)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Dan Seni Universitas Pendidikan Indonesia. Skripsi Sarjana UPI : Tidak Diterbitkan.

Kosasih. E. (2012). Dasar-Dasar Keterampilan Menulis. Bandung: Yrama Widya.

Kustandi, C, dan Sutjipto, B. (2011). Media Pembelajaran. Bogor: Ghalia Indonesia.

Maharani, N. R. (2013). Efektivitas Strategi Pembelajaran Mind Map Berbasis

Media Video dalam Upaya Meningkatkan Keterampilan Menulis Paragraf Deskriptif. Skripsi Sarjana UPI: Tidak Diterbitkan. Mauliyani, S. (2012). Penggunaan Metode Pembelajaran Cooperative Script

dalam Upaya Meningkatkan Keterampilan Berbicara Bahasa Perancis. Skripsi Sarjana UPI: Tidak Diterbitkan.

Moeliono, A. M. (1999). Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia. Jakarta : Balai Pustaka.

Nurgiyantoro. (2005). Penelitian dalam Pengajaran Bahasa dan Sastra. Yogyakarta : BPFE.

Nurgiyantoro. (2010). Penilaian Pembelajaran Bahasa Berbasis Kompetensi. Yogyakarta: BPFE.

Rahardi, K. (2009). Penyuntingan Bahasa Indonesia Untuk Karang Mengarang. Jakarta: Erlangga.

Rombepajung. (1988). Pengajaran dan Pembelajaran Bahasa Asing. Jakarta: DEPDIKBUD.

Rusyana. (1986). Buku Materi Pokok Keterampilan Menulis. Jakarta : Karunika. Sadiman, A, (dkk). 2010. Media Pendidikan Pengertian, Pengembangan, dan

Pemanfatannya. Jakarta : Rajawali Pers.

Sanaky, H.A.H. (2011). Media Pembelajaran. Yogyakarta: Kaukaba.

Setiyadi, B. (2006). Metode Penelitian Untuk Pengajaran Bahasa Asing:


(41)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Sudaryanto. (1993). Metode dan Aneka Teknik Analisis Bahasa, Pengantar

Penelitan Wahana Kebudayaan Secara Linguistik. Yogyakarta: Duta Wacana University Press.

Sugiarto, A. (2005). PAPARAZI (Memahami Fotografi Kewartawanan). Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Sugiyono. (2008). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta.

Sugiyono. (2010). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta.

Suharsini, A. (2002). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta : Rineka Cipta.

Suharsini, A. (2005). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta : Rineka Cipta.

Suharsini, A. (2006). Manajemen Penelitian. Jakarta : Rineka Cipta. Susilana, R, dkk. (2006). Yang Kuat Yang Kalah. Jakarta: Gramedia.

Tagliante, C. (2005). L’évaluation et le Cadre Européen Commun. Paris : CLE International.

Tarigan, H.G. (1982). Teknik Keterampilan Berbahasa. Bandung : Angkasa. Tarigan, H.G. (1994). Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa.

Bandung : Angkasa.

Tarigan, H.G. (2008). Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung : Angkasa.

Wibawa, B, dan Mukti, F. (1991). Media Pengajaran. Jakarta: DEPDIKBUD.

SITUS

_________. (2013). Mon Cours de Français. [Online]. Tersedia:

http://moncoursfrancais.weebly.com/texte descriptif.html [14


(42)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

__________. (2013). Les Théories D’apprentissage. [Online]. Tersedia :

http://www.svt.edunet.tnnabeulsvtna05...theories_apprentissage.pd f [12 September 2013].

__________. 1973. Karakteristik Media Picture-Story. [Online]. Tersedia:

http://www.photojurnalisme.com [2 Agustus 2013].

__________. (2013). Qu’est-ce que le FLE?. [Online]. Tersedia:

http://www.pratilangues.com/definition-fle.html [12 September

2013].

___________. (2013). Renforcer Les Compétences Méthodologiques Et

Linguistiques à L’écrit Et à L’oral. [Online]. Tersedia:http:www.ifadem.orgsitesdefaultfileressourcesburundifor

mationinitialerenforcer-competences-methodologiqueslinguistiques.pdf [14 September 2013].

Ajistyatama, W. (2003). Pengertian Photo Story. [Online]. Tersedia://http :www.fotografer.net [14 September 2013].

Alberta Education. (2004). Projet D’ecriture (Texte Descriptif: Si Tu Etais La!). [Online].Tersedia:http://education.alberta.ca/Media/640352/02_10

2ecr_etaisla.pdf [14 September 2013].

Enche. (2012). Membuat Foto Yang Bercerita (Photo Story / Essay). [Online].

Tersedia:

Error! Hyperlink reference

not valid.

[14 September 2013].

Karimah, I.S. (2013). DELF Dan DALF: Rujukan Sistem Evaluasi. [Online]. Tersedia:httpfile.upi.edudirektorifpbsjur._pend._bahasa_perancis1

96502041992022iim_siti_karimahartikel_%26_makalahdelf_dan_ dalf_artikel.pdf [14 September 2013].

Nathan. (1999). Écrire un paragraphe. [Online]. Tersedia:

http://www.sculfort.frarticlesecrireecrireparagraphe.html [10


(43)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Richerme, F, dan Delcea, E. (2013). Le Cadre Européen Commun De Référence

Pour Les Langues : Un Outil D’apprentissage, D’enseignement Et D’évaluation.[Online].Tersedia:http://www.upm.rofacultati_Depar

tamentesiinte_litereconferintesitul_integrare_europeanaLucrari3fr

ancezaFrancois%20Richerme.pdf [14 September 2013].

Sopiawati, I. (2013). Utilisation Du Média Dans L’enseignement Du Français. [Online].Tersedia:http://file.upi.edu/direktori/fpbs/jur._pend._baha

sa_perancis/197301282005012iis_sopiawati/penulisan_makalah/u tilisation_du_m%e9dia_dans_l%27enseignement_de_fran%e7ais. pdf [14 September 2013].

Sunendar, D. (2013). L’enseignement Du FLE En Indonésie : Mise En Pratique

Des Techniques D’apprentissage Axées Sur L’oral En FLE.[Online].Tersedia:http://file.upi.edu/direktori/fpbs/jur._pend._

bahasa_perancis/196310241988031dadang_sunendar/l%92enseig

nement_du_fle_en_indon%c9siemise_en_pratique_des_tec.pdf [14

September 2013].

Sunendar, D. (2013). Le CECR, Un Outil Pour Améliorer L’enseignement Du

Français En Indonésie ?. [Online]. Tersedia:

http://file.upi.edudirektorifpbsjur._pend._bahasa_perancis1963102

41988031-dadang_sunendarle_cecr.pdf [14 September 2013].

__________ . (2013). [Online]. Tersedia:http2.bp.blogspot.comZfq6KM7Nfd0US

t5QHMRxlIAAAAAAAAAJIS62PsvLXfOMs1600malin.jpg [20

September 2013].

___________ . (2013). [Online]. Tersedia:http4.bp.blogspot.comZMtAC9KEJ90T

3k8Uw8i7yIAAAAAAAAAIsoqwbONP8Ews400384_npadvhover1.j pg [20 September 2013].

___________ . (2013). [Online]. Tersedia:httpsamatisstudios.comimagesCabot2.

Jpg [20 September 2013].

___________ . (2013). [Online]. Tersedia:http:www.marinaluderer.comimages


(44)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

___________ . (2013). [Online]. Tersedia: httplassikaikkonen.comwp\contentuplo

ads201204TV-commercial-storyboard1.jpg [20 September 2013].

___________. (2013). [Online]. Tersedia: httpwww.bronchiectasis.infoforumup

loadsAnthonyimages2009-11-18_084424_cartoon-puzzle-tree-garden.jpg [20 September 2013].

___________ . (2013). [Online]. Tersedia: http :le_petit_nicolas.jpg_ikmemzvrea [20 September 2013].

___________. (2013). [Online]. Tersedia:https:www.google.comsearchclient=fire


(1)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 1

DAFTAR PUSTAKA

Abidin, Y. (2009). Kemampuan Berbahasa Indonesia di Perguruan Tinggi. Jakarta: Balai Pustaka.

Achmadi, M. (1988). Dasar-Dasar Komposisi Bahasa Indonesia. Malang: YA3. Akhadiah, S. (1994). Pembinaan Kemampuan Menulis Bahasa Indonesia.

Jakarta : Erlangga.

Alain, R., Morvan, D, dan Gérardin, F. (2011). Le Robert de Poche Plus Edition

Mise à Jour. Paris : Maury-Imprimeur.

Anggraini, D. (2009). Program Bimbingan Pribadi Sosial Untuk Meningkatkan

Perilaku Prososial Siswa. Skripsi Pasca Sarjana UPI: Tidak Diterbitkan.

Arsyad, A. (2009). Media Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Pers. Aunurrahman. (2009). Belajar dan Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. (1999). Kamus Besar Bahasa

Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.

Direktorat Akademik. (2013). Panduan Program Pengalaman Lapangan (PPL)

Kependidikan dan Tenaga Pendidik. Bandung: Universitas Pendidikan Indonesia.

Firmansyah, A. (2005). Keterampilan Menulis Deskriptif dalam Bahasa Perancis. Skripsi Sarjana UPI: Tidak Diterbitkan.

Hernowo. (2002). Quantum Writing. Bandung: MLC.

Hoed, B. (2011). Penerjemahan dan Pemula. Jakarta: Pustaka Jaya.

Iskandarwassid, dan Sunendar, D. (2008). Strategi Pembelajaran Bahasa. Bandung: Angkasa.

Keraf, G. (1984). Deskripsi dan Eksposisi. Flores: Nusa Indah.

Khairanisya, A. (2012). Penggunaan Media Photo Story Dalam Pembelajaran

Kaiwa : Penelitian Eksperimen Terhadap Mahasiswa Tingkat II Jurusan Pendidikan Bahasa Jepang Fakultas Pendidikan Bahasa


(2)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Dan Seni Universitas Pendidikan Indonesia. Skripsi Sarjana UPI : Tidak Diterbitkan.

Kosasih. E. (2012). Dasar-Dasar Keterampilan Menulis. Bandung: Yrama Widya.

Kustandi, C, dan Sutjipto, B. (2011). Media Pembelajaran. Bogor: Ghalia Indonesia.

Maharani, N. R. (2013). Efektivitas Strategi Pembelajaran Mind Map Berbasis

Media Video dalam Upaya Meningkatkan Keterampilan Menulis Paragraf Deskriptif. Skripsi Sarjana UPI: Tidak Diterbitkan. Mauliyani, S. (2012). Penggunaan Metode Pembelajaran Cooperative Script

dalam Upaya Meningkatkan Keterampilan Berbicara Bahasa Perancis. Skripsi Sarjana UPI: Tidak Diterbitkan.

Moeliono, A. M. (1999). Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia. Jakarta : Balai Pustaka.

Nurgiyantoro. (2005). Penelitian dalam Pengajaran Bahasa dan Sastra. Yogyakarta : BPFE.

Nurgiyantoro. (2010). Penilaian Pembelajaran Bahasa Berbasis Kompetensi. Yogyakarta: BPFE.

Rahardi, K. (2009). Penyuntingan Bahasa Indonesia Untuk Karang Mengarang. Jakarta: Erlangga.

Rombepajung. (1988). Pengajaran dan Pembelajaran Bahasa Asing. Jakarta: DEPDIKBUD.

Rusyana. (1986). Buku Materi Pokok Keterampilan Menulis. Jakarta : Karunika. Sadiman, A, (dkk). 2010. Media Pendidikan Pengertian, Pengembangan, dan

Pemanfatannya. Jakarta : Rajawali Pers.

Sanaky, H.A.H. (2011). Media Pembelajaran. Yogyakarta: Kaukaba.

Setiyadi, B. (2006). Metode Penelitian Untuk Pengajaran Bahasa Asing:


(3)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Sudaryanto. (1993). Metode dan Aneka Teknik Analisis Bahasa, Pengantar

Penelitan Wahana Kebudayaan Secara Linguistik. Yogyakarta: Duta Wacana University Press.

Sugiarto, A. (2005). PAPARAZI (Memahami Fotografi Kewartawanan). Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Sugiyono. (2008). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta.

Sugiyono. (2010). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta.

Suharsini, A. (2002). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta : Rineka Cipta.

Suharsini, A. (2005). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta : Rineka Cipta.

Suharsini, A. (2006). Manajemen Penelitian. Jakarta : Rineka Cipta. Susilana, R, dkk. (2006). Yang Kuat Yang Kalah. Jakarta: Gramedia.

Tagliante, C. (2005). L’évaluation et le Cadre Européen Commun. Paris : CLE International.

Tarigan, H.G. (1982). Teknik Keterampilan Berbahasa. Bandung : Angkasa. Tarigan, H.G. (1994). Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa.

Bandung : Angkasa.

Tarigan, H.G. (2008). Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung : Angkasa.

Wibawa, B, dan Mukti, F. (1991). Media Pengajaran. Jakarta: DEPDIKBUD. SITUS

_________. (2013). Mon Cours de Français. [Online]. Tersedia:

http://moncoursfrancais.weebly.com/texte descriptif.html [14 September 2013].


(4)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

__________. (2013). Les Théories D’apprentissage. [Online]. Tersedia :

http://www.svt.edunet.tnnabeulsvtna05...theories_apprentissage.pd f [12 September 2013].

__________. 1973. Karakteristik Media Picture-Story. [Online]. Tersedia:

http://www.photojurnalisme.com [2 Agustus 2013].

__________. (2013). Qu’est-ce que le FLE?. [Online]. Tersedia:

http://www.pratilangues.com/definition-fle.html [12 September 2013].

___________. (2013). Renforcer Les Compétences Méthodologiques Et

Linguistiques à L’écrit Et à L’oral. [Online]. Tersedia:http:www.ifadem.orgsitesdefaultfileressourcesburundifor

mationinitialerenforcer-competences-methodologiqueslinguistiques.pdf [14 September 2013].

Ajistyatama, W. (2003). Pengertian Photo Story. [Online]. Tersedia://http :www.fotografer.net [14 September 2013].

Alberta Education. (2004). Projet D’ecriture (Texte Descriptif: Si Tu Etais La!). [Online].Tersedia:http://education.alberta.ca/Media/640352/02_10

2ecr_etaisla.pdf [14 September 2013].

Enche. (2012). Membuat Foto Yang Bercerita (Photo Story / Essay). [Online].

Tersedia:

Error! Hyperlink reference

not valid.

[14 September 2013].

Karimah, I.S. (2013). DELF Dan DALF: Rujukan Sistem Evaluasi. [Online]. Tersedia:httpfile.upi.edudirektorifpbsjur._pend._bahasa_perancis1

96502041992022iim_siti_karimahartikel_%26_makalahdelf_dan_ dalf_artikel.pdf [14 September 2013].

Nathan. (1999). Écrire un paragraphe. [Online]. Tersedia:

http://www.sculfort.frarticlesecrireecrireparagraphe.html [10 September 2013].


(5)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Richerme, F, dan Delcea, E. (2013). Le Cadre Européen Commun De Référence

Pour Les Langues : Un Outil D’apprentissage, D’enseignement Et D’évaluation.[Online].Tersedia:http://www.upm.rofacultati_Depar

tamentesiinte_litereconferintesitul_integrare_europeanaLucrari3fr ancezaFrancois%20Richerme.pdf [14 September 2013].

Sopiawati, I. (2013). Utilisation Du Média Dans L’enseignement Du Français. [Online].Tersedia:http://file.upi.edu/direktori/fpbs/jur._pend._baha

sa_perancis/197301282005012iis_sopiawati/penulisan_makalah/u tilisation_du_m%e9dia_dans_l%27enseignement_de_fran%e7ais. pdf [14 September 2013].

Sunendar, D. (2013). L’enseignement Du FLE En Indonésie : Mise En Pratique

Des Techniques D’apprentissage Axées Sur L’oral En

FLE.[Online].Tersedia:http://file.upi.edu/direktori/fpbs/jur._pend._

bahasa_perancis/196310241988031dadang_sunendar/l%92enseig nement_du_fle_en_indon%c9siemise_en_pratique_des_tec.pdf [14 September 2013].

Sunendar, D. (2013). Le CECR, Un Outil Pour Améliorer L’enseignement Du

Français En Indonésie ?. [Online]. Tersedia:

http://file.upi.edudirektorifpbsjur._pend._bahasa_perancis1963102 41988031-dadang_sunendarle_cecr.pdf [14 September 2013]. __________ . (2013). [Online]. Tersedia:http2.bp.blogspot.comZfq6KM7Nfd0US

t5QHMRxlIAAAAAAAAAJIS62PsvLXfOMs1600malin.jpg [20 September 2013].

___________ . (2013). [Online]. Tersedia:http4.bp.blogspot.comZMtAC9KEJ90T

3k8Uw8i7yIAAAAAAAAAIsoqwbONP8Ews400384_npadvhover1.j pg [20 September 2013].

___________ . (2013). [Online]. Tersedia:httpsamatisstudios.comimagesCabot2.

Jpg [20 September 2013].

___________ . (2013). [Online]. Tersedia:http:www.marinaluderer.comimages


(6)

Riki Mulyana, 2014

Penggunaan media picture-story dalam pembelajaran keterampilan menulis Bahasa Perancis Tingkat Dasar

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

___________ . (2013). [Online]. Tersedia: httplassikaikkonen.comwp\contentuplo

ads201204TV-commercial-storyboard1.jpg [20 September 2013]. ___________. (2013). [Online]. Tersedia: httpwww.bronchiectasis.infoforumup

loadsAnthonyimages2009-11-18_084424_cartoon-puzzle-tree-garden.jpg [20 September 2013].

___________ . (2013). [Online]. Tersedia: http :le_petit_nicolas.jpg_ikmemzvrea [20 September 2013].

___________. (2013). [Online]. Tersedia:https:www.google.comsearchclient=fire